Anda di halaman 1dari 4

LAPORAN MINGGUAN MAHASISWA

PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 5 TAHUN 2023

Nama : Sherli
NIM : 200407550017
Asal PT : Universitas Negeri Makassar
Sekolah Penempatan : UPTD SD Negeri 37 Parepare
Nama DPL : Dr. Hj. Sumiati, MA
Laporan Minggu ke- :5

Dalam mengisi laporan mingguan di MBKM, mahasiswa diminta melakukan refleksi diri dan
refleksi program selama satu minggu ke belakang dengan bercerita menggunakan metode
STAR. Silakan ceritakan satu pengalaman paling berkesan selama satu minggu ke belakang.

Situation (Situasi)
Silahkan ceritakan situasi yang terjadi dengan detail selama kegiatan berlangsung

Situasi yang ada dan sangat berkesan pada saya minggu ini adalah kegiatan pawai pada hari
selasa tanggal 21 Maret 2023 yang dilaksanakan di lapangan mattiro tasi dalam rangka hari
kelahiran kota parepare yang melibatkan semua sekolah yang ada di kota parepare salah
satunya SD Negeri 37 Parepare. Tidak hanya itu dalam kegiatan pawai ini semua sekolah
menggunakan pakaian adat yang berbeda-beda mulai dari pakaian adat toraja, sulawesi
selatan, bali, mandar, dan masih banyak yang lainnya. Selain itu diminggu ini juga sudah
memasuki bulan suci ramadhan sehingga kami melaksanakan kegiatan pesantren kilat
selama tiga hari yaitu hari kamis, jumat dan sabtu.

Task (Tugas)
Silakan ceritakan tugas dan tanggung jawab yang dilakukan pada situasi tersebut

Adapun tugas dan tanggung jawab yang dilakukan untuk menghadapi situasi tersebut adalah
ikut serta bersama dengan guru UPTD SD Negeri 37 Parepare mendampingi siswa siswi
yang ikut kegiatan pawai. Selain itu kami juga membantu para guru di sekolah dalam
kegiatan pesantren kilat seperti mendampingi siswa siswi baca tulis al qur’an, kultum,
perilaku terpuji, doa harian, dan shalat dhuha berjamaah.

Action (Aksi)
Silakan ceritakan aksi yang dilakukan untuk menghadapi situasi tersebut

Adapun aksi yang dilakukan yaitu kami sangat mendukung adanya kegiatan pawai ini karena
dengan adanya kegiatan pawai ini dapat menjadikan para generasi muda lebih menghargai
dan lebih memaknai perjuangan para pahlawan, serta mencintai budaya lokal maupun
nasional dan juga menanamkan rasa percaya diri, kekompakan serta kebersamaan. Selain itu
dalam kegiatan pesantren kilat ini siswa siswi dapat menambah pengetahuan dan
memperdalam ilmu agama di bulan suci ramadhan ini serta dapat menerapkannya di
kehidupan sehari-hari.
Result (Hasil)
Silakan ceritakan hasil yang didapatkan setelah melakukan aksi pada situasi tersebut

Adapun hasil yang didapatkan yaitu kegiatan pawai yang diikuti oleh siswa siswi UPTD SD
Negeri 37 Parepare merupakan suatu kecintaan, kebanggaan dan rasa syukur terhadap kota
parepare yang sampai sekarang masih terus berkembang. Selain itu, dengan adanya kegiatan
pawai ini siswa siswi memperoleh banyak manfaat seperti menumbuhkan rasa cinta tanah
air, mengajarkan toleransi terhadap perbedaan serta mengajarkan moderasi beragam sejak
dini kepada para siswa-siswi yang merupakan generasi penerus bangsa. Hal ini dapat dilihat
dari berbagai macam pakaian adat yang digunakan oleh siswa-siswi dalam mengikuti pawai.
Dan dengan adanya pesantren kilat dapat membina kepribadian Islami para siswa siswi
UPTD SD Negeri 37 Parepare, seperti kepribadian yang beriman dan bertaqwa kepada Allah
SWT, meningkatkan pemahaman tentang ajaran agama islam serta memperbaiki ibadah dan
akhlak.
LAMPIRAN DOKUMENTASI

A. KEGIATAN PAWAI
B. KEGIATAN PESANTREN KILAT

Belajar Tata Cara Shalat Baca Tulis Al- Qur’an

Doa Harian Kultum

Perilaku Terpuji Shalat Dhuha Berjamaah

Anda mungkin juga menyukai