Anda di halaman 1dari 2

Informasi-Informasi bagi perencanaan strategis berisi fakta keras, tetapi lebih banyak yang di dasarkan

atas penilalan karena banyak data yang tidak dapat dikumpulkan atas dasar yang teratur. Sesungguhnya,
informasi yang diperlukan adalah sulit untuk merinci secara lengkap sebelumnya. Oleh karena itu,
beberapa ahli menganggap tidak mungkin mempunyai sistem informasi manajemen untuk perencanaan
strategis. Alasannya adalah kesulitan pengkodean secara efisien, penyimpanan, dan kemungkinan
masuknya berita desas-desus, fakta, dugaan, dan lain sebagainya yang meresap ke dalam penilaian
prospek untuk Industri, pasaran, perekonomian, dan lain-lain.

Pada akhirnya, tim pengembangan SIM harus merancang dan membangun sistem database yang cukup
lengkap dan mampu memberi dukungan secara maksimal terhadap ketiga macam kebutuhan Informasi
tersebut di atas. Sekalipun demikian, sangatlah mungkin pada waktu tertentu ada seba. gian data yang
diperlukan dan belum termuat dalam basis data dan untuk selanjutnya berdasarkan suatu pertimbangan
teknis dan ekonomis perlu ditambahkan.

Selain perubahan pada volume data, kemungkinan lain adalah terjadinya perubahan pada struk tur
database, kerelasian antarfile, nilai rincian data, dan perubahan-perubahan lain yang diperlukan sesuai
dengan kondisi aktual yang ada. Hal seperti ini adalah wajar, biasa terjadi, dan tidak perlu dihindari.

4.2.4 Sistem Database Sebagai Sarana untuk Efisiensi SIM

Sistem database dirancang dan dibangun dengan orientasi para pemakai, artinya sistem database
tersebut ditujukan untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan para pemakainya. Selain harus
lengkap, sistem basis data juga dirancang agar mudah digunakan, dapat digunakan dengan berbagai
macam cara oleh banyak pemakai baik secara terpisah ataupun bersama-sama, serta meminimkan
kerangkapan data. Di samping itu, memudahkan memodifikasi data dan mengembangkan data, baik
volume maupun strukturnya. Dengan sistem basis data, berbagai kebutuhan sistem-sistem baru dapat
dipenuhi dengan segera tanpa perlu mengubah basis datanya.

Pengembangan suatu sistem database memang mahal, namun demikian mulai pada saat tertentu,
penggunaan sistem database akan memberikan banyak manfaat yang mempunyai nilai secara
ekonomis. Sistem database juga dirancang agar data-data yang tersimpan di dalamnya dapat
ditampilkan kembali dengan cepat. Secara kuantitatif, kebutuhan personalia dalam sistem juga menjadi
berkurang.
Penggunaan sistem database di dalam SIM akan memberi efisiensi bagi SIM tersebut. Efisiensi yang
dicapai berkat penggunaan sistem database dalam SIM meliputi efisiensi dalam penggunaan waktu,
kertas kerja, tenaga atau personalia serta biaya. Jadi, pada akhirnya secara menyeluruh, penggunaan
sistem database akan memberi keuntungan berupa efisiensi bagi SIM yang menggunakannya.

4.2.5 Database Sebagai Sarana untuk Efektivitas SIM

Sistem database akan memberi dukungan bagi tercapainya efektivitas SIM karena data-data yang
disusun dan disimpan dalam file-file sistem database adalah data yang benar (valid). Selain itu.
perangkat lunak yang ada dan digunakan di dalamnya juga telah diuji kebenarannya, keakuratannya,
serta keandalannya. Dengan demikian, sistem manajemen database yang ada di dalam SIM hanya
memuat perangkat lunak yang benar. Dengan kata lain, sistem basis data mampu memberi dukungan
yang besar terhadap efektivitas SIM.

KESIMPULAN

sistem Informasi Manajemen adalah sebuah metode yang digunakan oleh pemakai informasi untuk
mengelola data, baik itu data siswa maupun data guru yang akan menjadi sebuah informasi yang
kemudian hasil dari informasi tersebut dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam sebuah proses
pengambilan keputusan.

sistem database memiliki elemen-elemen penting, antara lain database sebagai inti dari suatu sistem
database, perangkat lunak yang digunakan untuk mengolah database, dan perangkat keras yang
digunakan sebagai pendukung pengolahan data, serta manusia memiliki peran penting dalam sistem
tersebut. sistem database sangat berperan penting dalam sistem informasi manajemen dimana sistem
database berperan sebagai komponen SIM, infrasturktur SIM, sumber informasi SIM, sarana untuk
efisiensi SIM, dan sarana untuk efektivitas SIM.

Anda mungkin juga menyukai