Anda di halaman 1dari 20

Panduan Membuat SPP dan SPM Gaji

Induk Pada Aplikasi SAS


Panduan kali ini adalah tentang cara bagaimana membuat SPP dan SPM Gaji Induk
pada aplikasi SAS. Untuk cara membuat gaji pada aplikasi SAS adalah kelanjutan
dari proses pembuatan gaji pada aplikasi GPP. Jadi sebelum anda membuat gaji pada
aplikasi SAS kami anggap anda telah membuat gaji di aplikasi GPP. Ok kita
lanjutkan.

Baca Juga : Cara Membuat Gaji Susulan Pada Aplikasi GPP

Silahkan klik pada gambar untuk memperbesar tampilan gambar, jika anda tidak
dapat melihat gambar secara jelas atau kecil untuk dilihat.

Lihat Sub Daftar Bacaan Anda :

1. MEMBUAT SPP GAJI INDUK PADA APLIKASI


SAS MODUL PPK
Langka pertama adalah masuk pada aplikasi SAS dengan modul PPK.

Gambar 1

Masukkan User dan Pasword Modul PPK anda. Setelah proses masuk maka pilh SPP
kemudia RUH SPP.
Gambar 2

A. Pilihan Menu SPP pada Modul PPK

Langkah berikutnya adalah ada beberapa pilihan yang harus anda pilih antara lain :

1. Jenis Gaji : 01 Gaji Induk


2. Nomor SPP : Pada nomor secara otomatis akan terisi, namun untuk
memudahkan pencarian saat SPM di cetak anda bisa menambahkan ekstensi
apa saja di bagian kotak kosong sebelah kanan nomor.
3. Tanggal : Otomatis tanggal hari pembuatan gaji
4. Import Data GPP : Nah sebagaimana saya sampaikan di atas bahwa anda
telah membuat gaji pada aplikasi GPP, data kiriman untuk di impord disini
adalah berasal dari aplikasi GPP.
5. Klik pada tanda titik (…) : untuk menemukan file kiriman gaji dari GPP
6. Cara Bayar : Pilih Giro Bank
7. Jenis Pembayaran : Pilih 1 untuk Pengeluaranan Anggaran (Belanja
Pegawai)
8. Sifat Pembayaran : Pilih 4 Pembayaran Langsung
9. Rekap Gaji : Pilih rekap gaji untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
Gambar 3

Sampai di Perekaman Rekap Gaji untuk kode bendahara pilih Supplier pegawai yang
telah anda input untuk data Pegawai Kantor Anda. Kemudian pilih Kembali untuk
melanjutkan.
B. Menu Perekaman Rekap Gaji

Gambar 4

C. Menu Supplier Penerima Gaji dan Perekaman Bendaharawan

Pada pilihan kembali anda akan menuju pada tampilan depan SPP. Pilih menu
Supplier pada bagian kiri bawah.

Gambar 5
Setelah masuk pada menu supplier maka akan muncul Perekaman Bendaharawan.
Masih sama pada rekap data pegawai di atas, pada tampilan Perekaman
Bendaharawan anda juga akan memilih Kode Bendahara sesuai pilihan supplier
untuk pegawai kantor anda.

Baca Juga : Cara Membuat Kekurangan Atas Kenaikan Gaji 5% Tahun 2019

Silahkan tulis atau ketik uraian SPP Gaji Induk anda, sesuaikan bulan dan Tahun
Gaji anda, instansi anda dan jumlah pegawai dan jiwa sesuai lembaran halaman luar
pada aplikasi GPP.
Gambar 6

Jika telah memilih kembali maka kalian akan kembali menuju tampilan awal menu
SPP, jika anda memilih daftar lampiran maka akan muncul daftar lampiran seperti
gambar di bawah ini. Jika sudah sesuai maka pilih kembali
Gambar 7

D. Menu Rekam Rincian Akun Gaji

Jika kembali maka akan terlihat tabel untuk menulis uraian SPP seperti gambar 6
kemudian lihat pada bagian bawah silahkan pilih akun.
Gambar 8

Setelah memilih akun maka akan muncul tampilan nilai berdasarkan akun
pengeluaran dan penerimaan seperti pada gambar di bawah ini. jika terdapat akun
411121 menandakan bahwa terdapat pendapatna PPh Pasal 21, atau pajak pegawai.
Untuk Kab ganti dengan 51. Kemudian pilih kembali untuk melanjutkan proses
pembuatan SPP gaji.

Gmbar 9
Jika anda memilih kembali maka akan muncul pilihan untuk centang PPSPM dan
PPK, silahka centang sesuai dengan PPSPM dan PPK pada satker anda, kemudian
pilih proses. Selanjutnya pilih Simpan.

Gambar 10

Langkah selanjutnya mencetak SPP, pada proses cetak SPP masuk pada menu SPP
pilih cetak SPP.
Gambar 11

Jika telah memilih cetak SPP maka akan muncul Daftar Surat Perintah Pembayaran
ceklis sesuai nomor SPP gaji yang telah anda buat kemudian pilih tanggal pembuatan
gaji. Pilih Printer kemudian pilih Proses.
Gambar 13

Sampai disini anda telah selesai embuat SPP Gaji Induk. Sekarang anda sudah bisa
lanjut ke pembuatan SPM.

2. PANDUAN MEMBUAT SPM GAJI INDUK


PADA MODUL PPSPM
Setelah membuat gaji pada modul PPK selesai anda buat maka langkah selanjutnya
adalah masuk pada modul PPSPM untuk membuat SPM dan adk SPM untuk di injek
PIN.

Langkah awal adalah seperti biasa login pada aplikasi sas dengan pasword dan user
name PPSPM.
Gambar 1

Setelah proses login kemudian pilih menu SPM, lakukan catat SPM dengan memilih
Catat, Batal  dan Hapus SPM

Gambar 1

Silahkan pilih nomor SPM yang ingin anda lakukan catat SPM, yaitu nomor SPM
gaji yang telah anda buat SPPnya. Kemudian lakukan klik Pilih.
Gambar 3

Selanjutnya masukkan keterangan nomor yang sama seperti saat pembuatan SPP di
atas (Perhatikan gambar 3 Bagian 1 di atas) masukkan tanggal pembuatan SPP gaji
induk kemudian pilih simpan.
Gambar 4

Tahapan selanjutnya adalah silahkan cetak SPM dan Cetak Daftar Lampiran SPM
pada menu SPM. Sampai disini pembuatan SPM gaji telah selesai anda lakukan.
Gambar 5

Langkah terakhir adalah mengirim ADK SPM Gaji Induk untuk dilakukan injek PIN
PPSPM pada Aplikasi Injek PIN. Caranya adalah masih sama tetap pada tampilan di
atas namun Pilih Menu
Gambar 5

Karena belanja pegawai dalam hal ini Gaji Induk yang anda buat maka pilih 03
Pegawai, pilih Non GUP, Pilih folder penyimpanan di komputer anda. Centang no
SPM yang ingin anda injek PIN, kemudian pilih Transfer.
Gambar 6

Sampai pada tahapan di atas proses pembuatan SPM Gaji Induk telah selesai anda
buat. Sekarang kita menuju tahapan selanjutnya.

3. Injek PIN ADK SPM Gaji Induk pada Aplikasi


Injek PIN PPSPM
Buka Aplikasi Injek PIN PPSPM anda, Pilih Enter Pin, Pilih ADK SPM masukkan
ADK SPM hasil kirim ADK SPM Gaji Induk, Pastikan Nomor SPM sudah benar,
kemudian masukkan barcode yang terdapat di lembar hasil cetakan SPM lakukan
Injek PIN. Jika tanda seru yang dilingkari gambar putus-putus berubah menjadi
centang hijau maka injek PIN berhasil anda lakukan.
Gambar 7
Sampai pada tahapan injek Pin semua proses pembuatan gaji induk pada aplikasi
SAS telah berhasil anda lakukan. Demikian artikel singkat tentang Panduan
Membuat SPP dan SPM Gaji Pada Aplikasi SAS, semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga menyukai