Anda di halaman 1dari 12

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN BOYOLALI


PENILAIAN AKHIR SEMESTER (PAS) GANJIL
MADRASAH ALIYAH NEGERI 4 BOYOLALI
Desa Pengkol, Kecamatan Karanggede, Kabupaten Boyolali 57381
Telepon (0298) 3437968
Email : mankaranggede01@gmail.com

Mata Pelajaran : SEJARAH INDONESIA Hari/Tanggal : Kamis, 8 Desember 2022


Kelas / Program : X Semua Program Waktu : 07.30 – 09.30 WIB.

Pilihlah jawaban dibawah ini yang benar !


1. Dalam mempelajari sejarah, kita memerlukan konsep berpikir yang tepat. Berikut ini yang
termasuk konsep berpikir dalam sejarah adalah …
A. Monokronik dan kronik
B. Kronik dan polikronik
C. Sinkronik dan diakronik
D. Polikronik dan sinkronik
E. Monokronik dan diakronik
2. Perhatikan informasi-informasi berikut.
1) R.G. Collingwood mendefinisikan sejarah sebagai penyelidikan tentang hal-hal yang
telah dilakukan manusia pada masa lampau.
2) Mohammad Ali mendefinisikan sejarah sebagai cerita atau ilmu tentang manusia serta
bersifat abadi, penting, dan unik.
3) Muhammad Yamin mendefinisikan sejarah sebagai Ilmu pengetahuan yang disusun atas
hasil penyelidikan dari berbagai peristiwa yang dapat dibuktikan.
Dapat disimpulkan bahwa pengertian sejarah adalah ilmu …
A. Yang mempelajari masa lampau manusia.
B. Pengetahuan yang mempelajari sejarah manusia.
C. Yang mempelajari kehidupan manusia berdasarkan hasil penyelidikan.
D. Pengetahuan yang mempelajari peristiwa sejarah dengan menggunakan metodologi
penelitian.
E. Pengetahuan yang mempelajari berbagai peristiwa manusia pada masa lalu yang dapat
diuji kebenarannya.
3. Ketika akan mempelajari peristiwa Proklamasi Kemerdekaan RI, kita perlu juga mempelajari
peristiwa Rengasdengklok, peristiwa Perumusan Teks Proklamasi, hingga hari pembacaan teks
proklamasi. Hal tersebut sesuai dengan konsep berpikir sejarah yaitu …
A. Kronik
B. Sinkronik
C. Diakronik
D. Kronologi
E. Periodisasi
4. Konsep berpikir sinkronik dalam mempelajari sejarah artinya …
A. Mempelajari peristiwa sejarah sesuai waktu terjadinya.
B. Melakukan pengelompokkan peristiwa sejarah berdasarkan ciri khasnya.
C. Berpikir secara vertical dalam mempelajari peristiwa sejarah.
D. Melakukan perbandingan dalam setiap peristiwa sejarah yang terjadi.
E. Mempelajari peristiwa sejarah dalam kurun waktu yang singkat, tetapi meliputi aspek
ruang yang lebih luas.
5. Bacalah informasi berikut dengan saksama.
Teori dan konsep ilmu social dapat dijadikan sebagai “pisau analisis” sejarawan dalam
menganalisis peristiwa sejarah. Hal tersebut dapat membuat sejarawan menganalisis
peristiwa sejarah secara mandalam.
Hal ini merupakan konsep sejarah, yaitu …
A. Kronik
B. Sinkronik
C. Diakronik
D. Monokronik
E. Anakronisme
6. Dalam menulis sejarah, haruslah melihat masa lalu dengan perspektif atau sudut pandang masa
lalu, tujuannya menghindari ketidakcocokan dengan zaman tertentu. Hal ini disebut …
A. Anakronisme
B. Kronologi
C. Diakronik
D. Sinkronik
E. Kronik
7. Hubungan antara ilmu sejarah dan manusia adalah …
A. Manusia adalah objek kajian ilmu sejarah.
B. Manusia adalah subjek kajian ilmu sejarah.
C. Ilmu sejarah membentuk kehidupan manusia.
D. Manusia merupakan subjek dan objek kajian ilmu sejarah.
E. Ilmu sejarah selalu membahas perilaku manusia.
8. Konsep ruang dalam mempelajari peristiwa sejarah telah membagi historiografi Indonesia
menjadi …
A. Sejarah lama dan sejarah baru
B. Sejarah tradisional dan sejarah modern
C. Sejarah lokal, sejarah nasional, dan sejarah dunia
D. Sejarah politik, sejarah ekonomi, dan sejarah social
E. Sejarah kontemporer dan sejarah tradisional
9. Konsep waktu dalam mempelajari peristiwa sejarah sangat penting, tidak hanya untuk masa
kini, tetapi juga untuk masa mendatang karena …
A. Konsep waktu dalam sejarah dapat digunakan untuk meramalkan peristiwa yang terjadi
pada masa mendatang.
B. Konsep waktu dapat menunjukkan perubahan dan perkembangan yang terjadi dalam
setiap kurun waktu.
C. Konsep waktu menunjukkan bahwa tidak ada masa depan tanpa masa lalu.
D. Konsep waktu dalam sejarah terbagi menjadi masa lalu, masa kini, dan masa depan.
E. Masa lalu merupakan objek kajian sejarah.
10. Bacalah informasi berikut dengan saksama.
Peristiwa sejarah pada dasarnya merupakan perubahan yang terjadi pada masa lalu manusia
itu sendiri yang memengaruhi kehidupan manusia pada masa kini. Dengan demikian,
penulisan sejarah menjadi unsur penting dalam melihat perubahan yang terjadi.
Pernyataan tersebut menunjukkan adanya peran penting peristiwa sejarah bagi kehidupan
manusia di masa kini, yaitu …
A. Sejarah tidak dapat dipisahkan dalam kehidupan manusia.
B. Sejarah mampu memberikan solusi bagi permasalahan di masa kini.
C. Peristiwa sejarah meliputi masa lalu, masa kini, dan masa akan datang.
D. Manusia hidup dalam ruang lingkup waktu yang terbatas, masa lalu dan masa kini.
E. Manusia tidak mungkin lepas dari masa lalu karena masa lalu merupakan bagian yang
sudah dilewatinya.
11. Perhatikan aspek-aspek berikut :
1) Kesinambungan
2) Perkembangan
3) Pertumbuhan
4) Pengulangan
5) Sinkronik
Aspek-aspek yang berkaitan dengan konsep waktu dalam sejarah ditunjukkan nomor …
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 2), 3), dan 5)
D. 2), 4), dan 5)
E. 3), 4), dan 5)
12. Bacalah teks berikut secara saksama, kemudian jawablah pertanyaan yang menyertainya.
Pada tahun 1888, terjadi pemberontakan yang dilakukan para petani Banten. Peristiwa
pemberontakan tersebut ditulis dalam sebuah buku oleh Sartono Kartodirdjo yang berjudul
Pemberontakan Petani Banten 1888.
Fokus kajian dari buku Sartono ini adalah para petani dengan melihat pola-pola, gelaja, dan
karakter social mereka. Menurutnya, pemberontakan petani di Banten disebabkan para
petani tidak menginginkan modernitas. Selain itu, ia juga menjelaskan peran lain pasa
bangsawan dan golongan elite agama yang membantu petani melakukan perlawanan
terhadap kebudayaan Barat. Namun, dalam praktiknya, para petani justru bersifat pasif dan
hanya dijadikan alat oleh para bangsawan dan elite agama untuk memberontak agar tetap
berpegang pada sistem tradisional.
Konsep berpikir sejarah yang dominan digunakan dalam penulisan peristiwa sejarah tersebut
adalah …
A. Diakronik
B. Sinkronik
C. Progresif
D. Kronologis
E. Anakronis
13. Perhatikan data-data berikut.
1) Artefak dan benda hasil budaya.
2) Rekaman peristiwa audiovisual.
3) Saksi dan pelaku sejarah.
4) Artikel dan surat kabar.
5) Surat, babad, dan jurnal.
Berdasarkan data-data tersebut, yang termasuk sumber primer ditunjukkan nomor …
A. 1), 2), dan 3)
B. 1), 2), dan 4)
C. 2), 3), dan 4)
D. 2), 3), dan 5)
E. 3), 4), dan 5)
14. Perhatikan pernyataan berikut.
Masa pendudukan Jepang di Indonesia terbilang singkat dari tahun 1942 sampai 1945.
Namun., dampak yang ditimbulkan pemerintah Jepang terhadap bangsa Indonesia sangat
besar, baik di bidang ekonomi, politik, social, maupun budaya. Contohnya, Jepang
memperkenalkan program tonarigumi, yaitu suatu system pemerintahan tingkat bawah atau
dasar. System ini bertujuan melakukan pengawasan terhadap aktivitas masyarakat di desa-
desa. Hingga kini, system tersebut masih berlaku dan lebih dikenal dengan rukun tetangga.
Berdasarkan informasi tersebut, dapat disimpulkan bahwa sejarah adalah …
A. Hanya menampilkan peristiwa-peristiwa besar.
B. Ilmu yang dapat disimpulkan hanya dengan melihat satu peristiwa.
C. Peristiwa sejarah dapat dibentuk sesuai dengan keinginan penguasa.
D. Dalam setiap peristiwa sejarah terdapat tokoh-tokoh yang berpengaruh.
Peristiwa pada masa lalu yang saling berkaitan dan memengaruhi masa berikutnya
15. Metode penelitian sejarah memiliki langkah-langkah yang harus ditempuh peneliti hingga
menghasilkan karya tulis sejarah. Namun, sebelum memulai langkah-langkah penelitian ini,
seorang terlebih dahulu harus …
A. Menentukan topic dan tema penelitian
B. Mendata semua sumber yang akan digunakan
C. Melakukan survey ke semua situs sejarah
D. Menentukan rencana penelitian
E. Menghitung dan menentukan anggaran penelitian
16. Perhatikan tabel berikut.

Sumber Sifat
Primer X
Sekunder Y
X dan Y adalah …
A. X = bernilai lebih tinggi dan dapat dipercaya
Y = bernilai lebih rendah dan kurang dipercaya
B. X = bernilai lebih tinggi dan mudah dipercaya
Y = bernilai lebih rendah dan sulit dipercaya
C. X = bernilai lebih rendah dan dapat dipercaya
Y = bernilai lebih tinggi dan kurang dipercaya
D. X = bernilai lebih tinggi dan dapat dipercaya
Y = bernilai sama dan kurang dipercaya
E. X = bernilai lebih baik dan dapat dipercaya
Y = bernilai kurang baik dan kurang dipercaya
17. Historiografi colonial merupakan penulisan sejarah yang menulis tentang masa penjajahan
Belanda di Indonesia. Historiografi kolonial bersifat Belanda Sentris yang artinya …
A. Penulisannya dilakukan oleh orang-orang Belanda
B. Historiografi tersebut hanya digunakan di negeri Belanda
C. Sumber penulisannya berasal dari sumber di Negara Belanda
D. Berisi tentang bantuan bangsa Belanda dalam membebaskan Indonesia dari penjajahan
E. Mengisahkan aktivitas tentang orang-orang Belanda dan/atau pemerintahan Belanda di
Indonesia
18. Makhluk hidup pertama yang muncul di bumi adalah makhluk bersel satu, seperti
mikroorganisme. Makhluk tersebut muncul pada zaman …
A. Paleozoikum
B. Mesozoikum
C. Neozoikum
D. Pleistosen
E. Arkaikum
19. Bacalah Teks berikut secara saksama.
Teori Out of Africa mengatakan bahwa manusia purba pertama kali muncul di Afrika dan
menyebar sampai ke ujung bumi, termasuk Indonesia. Mereka sampai ke Indonesia dan di
tempat-tempat lain dengan cara berjalan kaki menempuh perjalanan yang sangat jauh. Hal
ini terjadi pada zaman Es/Glasial yang menyebabkan tinggi permukaan air laut menurun dan
membentuk banyak daratan baru.
Simpulan yang tepat terkait dengan informasi tersebut adalah Zaman Es …
A. Meningkatkan mobilitas manusia purba.
B. Menghambat aktivitas berlayar manusia purba.
C. Mendatangkan kesengsaraan bagi manusia purba.
D. Memicu pengungsian manusia purba secara besar-besaran.
Melahirkan beragam variasi dan karakteristik fisik manusia purba
20. Perhatikan data berikut.
1) Mengenal pembagian kerja.
2) Semisedenter (tempat tinggal tidak tetap).
3) Bercocok tanam dengan teknik slash and burn.
4) Terkadang hidup di gua-gua payung.
5) Sebagian menggantungkan hidup pada hasil laut.
6) Mampu melukis.
7) Mengenal kepercayaan animism dan dinamisme.
Dari data tersebut, kesamaan corak kehidupan social-ekonomis antara masa berburu dan
mengumpulkan makanan tingkat lanjut dan masa bercocok tanam ditunjukkan nomor …
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 4) dan 5)
E. 6) dan 7)
21. Perhatikan gambar berikut

Gambar tersebut merupakan lukisan cadas berupa stensil tangan peninggalan masa praaksara
di Gua Leang-Leang Maros, Sulawesi Selatan. Lukisan tersebut merupakan ekspresi seni
dan kepercayaan masyarakat praaksara yang belum mengenal tulisan. Bagi kehidupan
manusia masa kini, arti penting peninggalan seperti ini adalah sebagai …
A. Bahan penelitian masa lampau
B. Cara pewarisan budaya dari masa pra aksara
C. Sarana rekreasi atau hiburan dari masa lampau
D. Bukti telah ada kehidupan pada masa lampau
E. Bukti kemajuan kehidupan pada masa lampau
22. Perhatikan data berikut.
1) Mengenal pembagian kerja.
2) Semisendenter (tempat tinggal tidak tetap).
3) Mampu bergotong royong.
4) Sistem kepercayaan berupa animisme dan dinamisme.
5) Bertani dengan teknik slash and burn.
Pernyataan yang tidak sesuai dengan masa bercocok tanam (Zaman Neolithikum)
ditunjukkan oleh nomor …
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
E. 5)
23. Perhatikan data berikut.
1) Wadah/bekal kubur dan mengusir roh-roh jahat
2) Memanggil hujan dan menolak bala.
3) Mas kawin dan lambang status sosila.
4) Genderang perang.
5) Alat penyambutan tamu agung.
Dari informasi tersebut, yang bukan fungsi nekara ditunjukkan nomor …
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
E. 5)
24. N.J. Krom berpendapat bahwa nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari Yunan di
Tiongkok. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya …
A. Kemiripan sejumlah kapak genggam asal Indonesia dari segi bentuk dan ukirannya
dengan artefak yang ada di Yunan
B. Secara fisik, orang Indonesia memiliki kemiripan dengan orang-orang di Yunan
C. Adanya bencana alam yang mendorong bangsa Yunan bermigrasi ke Indonesia
D. Ditemukan sejumlah artefak yang berasal dari Indonesia di Yunan
25. Selain hidup dalam kelompok kecil dan berpindah-pindah, masyarakat purba juga sudah mampu
menciptakan alat-alat yang masih sangat sederhana. Hal ini menunjukkan …
A. Adanya kebutuhan
B. Terjadinya perkembangan otak
C. Adanya keinginan untuk menetap
D. Tingginya persaingan antarkelompok
E. Terjadinya perubahan lingkungan alam
26. Adanya Kjokkenmoddinger menunjukkan bahwa manusia praaksara pada masa bercocok tanam
sudah mengenal mata pencarian sebagai …
A. Penjual kerang
B. Petani
C. Nelayan
D. Tukang atau pengrajin
E. Pedagang
27. Latar belakang adanya bekal kubur pada saat menguburkan jasad orang yang sudah meninggal
adalah adanya kepercayaan bahwa …
A. Bekal kubur menjamin rezeki keluarga yang ditinggalkan
B. Bekal kubur dianggap sebagai teman perjalanan menuju dunia arwah
C. Kehidupan setelah mati tidak berbeda dengan kehidupan saat masih hidup
D. Bekal kubur menjamin tetap terjaganya ikatan batin dengan orang yang masih hidup
E. Bekal kubur menjadi penanda status social orang telah meninggal di dunia orang mati
F. Corak kehidupan berburu dan mengumpulkan makanan berdasarkan hasil
kebudayaannya dapat dibedakan menjadi dua, yaitu Paleolithikum dan Mesolithikum.
Keduanya memiliki perbedaan, yaitu …

Paleothikum Mesolithikum
A Benda hasil kebudayaannya berupa Menghasilkan sampah dapur
alat batu yang masih kasar. (Kjokkenmoddinger).
B Hidup nomaden dan perseorangan Berburu dan mengumpulkan
makanan.
C Mengenal cara berladang Menemukan cara pembuatan api.
D Manusia yang hidup, yakni ras Manusia yang hidup, yakni ras
Australomelanesoid dan ras Mongoloid.
Mongoloid.
E Mulai mengenal tradisi melukis Dikenal dengan peradaban abris sous
untuk menggambarkan roche karena mulai bertempat tinggal
pengalaman, perjuangan, harapan tidak menetap (semi sedenter) di gua-
hidup, dan kepercayaan mereka. gua payung.
28. Ada dua cara pembuatan alat-alat dari logam, yaitu menggunakan teknik bivalve dan teknik a
cire perdue. Perbedaan kedua teknik tersebut adalah …

A cire perdue Bivalve


A Cetakan digunakan sekali Cetakan digunakan
berulang
B Hasilnya lebih rapuh Hasilnya lebih tahan lama
C Model dibuat dari lilin Model dibuat dari tanah
liat
D Model cetak manual Model cetak setangkup
E Hanya untuk logam perunggu Untuk semua jenis logam
29. Bacalah informasi berikut.
Kebudayaan Dong Son memengaruhi kebudayaan logam di Indonesia. Benda-benda yang
ditemukan di Dong Son dibawa oleh bangsa Deutero-Melayu memiliki kemiripan dengan
benda perunggu di Indonesia, seperti nekara, candrasa, dan mata panah.
Berdasarkan informasi tersebut, dapat disimpulkan bahwa …
A. Benda-benda logam yang ditemukan di Indonesia berasal dari Vietnam
B. Masa kebudayaan logam di Indonesia ditandai dengan penemuan nekara, kapak corong,
arca, perhiasan, dan senjata.
C. Masa kebudayaan logam di Indonesia terbagi atas masa tembaga, perunggu, dan besi
D. Kebudayaan Dong Son dapat dikatakan sebagai puncak dari masa kebudayaan perunggu
di Indonesia
E. Bangsa Deutero Melayu membawa peradaban logam (perunggu) ke Nusantara yang
disebut dengan kebudayaan Dong Son
30. Penyebaran AGAMA Hindu di Indonesia dibawa oleh orang-orang India yang berkasta
Sudra atau budak yag bermigrasi kewilyah nusantara ,Alasannya mereka dianggap sebagai
orang-orang buangan dan hanya hidup sebagai budak sehingga mereka datang ke nusantara
dengan tujuan mengubah hidup Teori Sudra tentang proses masuknya Hindu ke Indonesia
memiliki kelemahan, yaitu ....
A. Tidak ada bukti pendukung teori tersebut
B. Kaum sudra orang yang sangat miskin
C. Tidak ada kitab yang menyebutnya
D. Indonesia terlalu jauh untuk dijangkau
E Sulitnya komunikasi dalam bahasa sansekerta
31, Masuknua agama Hindu ke nusantara kemudian mengalami proses diman agama tersebut
berkembang dan bercampur dengan kebudayaan asli nusantara . Proses masuk dan
berkembangnya pengaruh kebudayaan dan agama Hindu ke Indonesia disebut ....
A. Akulturasi
B. Amalgamansi
C. Hinduisme
D. Indiaisme.
E. Asimilasi

32, Istilah Hindu diperoleh dari nama daerah asal penyebaran Agama Hindu ,yaitu Lembah
Sungai Indus/Hindustan sehingga disebut agama Hindu, yaiyu lembah Sungai Indus/Sungai
Sindu/ Hindustan sehingga disebut agama Hindu dan Agama Hindu merupakan sinkretisme
budaya ....
A. Dravida-Melayu
B. Arya-Kaukasus
C. Dravida-Mongolia
D. Arya-Dravida
E. Arya-Negroid

33. Teori Brahmana adalah teori yang menyatakan bahwa masuknya Agama Hindu ke
Indonesia dibawa oleh kaum Brahmana. Teori ini dilandaskan pada prasasti-prasast yang
hampir dipakai sebagai analisis penyebar kebudayaan India ke Indonesia disampaikan
oleh ....
A. Majumdar
B. Dubois
C. Van Leur
D. Sartono
E. N.J. Krom

34, Masyarakat Kerajaan Matarama Kuno terdiri atas agama Hindu dan agama Buddha.
Namun, mereka tetap hidup rukun dan saling bertoleransi. Hal itu dibuktikan dalam
pembangunan candi….
A. Sewu
B. Kidal
C. Jago
D. Borobudur
E. Prambanan

35, Kerajaan Hindu terbesar di Indonesia adalah…


A. Sriwijaya
B. Mataram
C. Majapahit
D. Samudera Pasai
E. Kutai

36, Perang saudara di kerajaan Majapahit yang terjadi setelah berakhirnya kekuasaan raja
Hayam Wuruk dikenal dengan nama perang….
A. Bubat
B. Paregreg
C. Lasem
D. Ranggalawe
E. Sora

37.  Sumber informasi yang bersisi berdiri dan berkembangnya kerajaan majapahit berasal


dari berbagai sumber, kitab yang menceritakan mengenai raja-raja majapahit dan singasari
adalah....
A.   kitab negarakertagama
B.  kitab pararaton
C.   prasasti butak
D.   kidung panji wijayakama dan kidung harsawijaya
E.   salah semua

38  Raja hayam wuruk adalah salah satu raja yang pernah memerintah kerajaan majapahit. Raja


hayam wuruk merupakan putra dari hasil pernikahan cakraddara dan...
A.   Meidariyaupha
B.   Sekar ayu
C.   Candalawulanengsih
D.  Tribhuwaratunggadewi
E.   Camma’

39,  Raja jayanegara wafat dengan tidak meninggalkan seorang penerus, hingga Tahta kerajaan


majapahit diberikan kepada gayatri. Pada akhirnya, tahta kerajaan diberikan kepada putri
gayatri yang bernama tribhuwanatunggadewi, karena...
A.   gayatri menikah lagi dengan seorang raja dari kerajaan lain
B.   gayatri menderita penyakt langka
C.   gayatri wafat secara tiba-tiba
D.  gayatri telah menjadi seorang pendeta
E.   gayatri memutuskan tetap tinggal di kerajaan kertanegara

40, Karena kecakapan dan jasanya, gajah mada menjabat sebagai patih amangkhubumi


majapahit dengan menggantikan arya tadah.Ketika upaca pelantikan, gajah mada
mengucapkan sumpahnya yaitu tan amukti palapa yang lebih dikenal dengan...
A.   sumah palopo
B.   sumpah serapah
C.   sumbah sumbawa
D.   sumpah mempaba
E.   sumpah palapa

41, Salah satu faktor yang menyebabkan kemunduran kerajaan majapahit yaitu …


A.   perang saudara yang melemahkan kekuatan.
B.   tidak ada pembentukan pimpinan baru
C.   gajah mada tidak memberikan kesempatan bagi generasi penerus untuk tampil,
sehingga generasi muda tidak  memiliki pengalaman
D.   daerah-daerah melepaskan diri karena pusat pemerintahan majapahit melemah dan
kacau
  E. Semua jawaban benar

42,  Kerajaan mataram kuno ada di jawa tengah dengan daerah pusat yang dikelilingi oleh
gunung-gunung dan pegunungan yang disebut sebagai ...
A.   Bhumi mataram
B.   Mataram kuno
C.   Jaya mataram
D.   Mataran tanah jiwa
E.   Tumpah darah mataram

43. Tempat pusat daerah kerajaan mataram kuno selain dikelilingi oleh gunung-gunung dan
pegunungan, juga dikelilingi oleh berbagai sungai. Berikut ini yang bukan
merupakan sungai yang mengelilingi kerajaan mataram kuno yaitu …
A.   sungai bogowonto
B.   sungai elo
C.   sungai musi
D.   sungai bengawan solo
E.   sungai progo

44.  Pada era pemerintahan raja balaputradewa, diketahui bahwa pusat


pusat pemerintahan kerajaan Syailendra berlokasi di daerah pegunungan di sebelah selatan.
Hal tersebut berdasarkan letak peninggalan...
A.   Istana balaputradewa
B.  Istana ratu boko
C.   Istana sekar taji
D.   Istana padengrang
E.   Semua salah

45. Sumber sejarah kerajaan syailendra tidak begitu banyak ditemukan, baik berupa
prasasti ataupun peninggalan-peninggalan lain seperti arkeologi. Berbagai prasasti yang
berhasil ditemukan ada yang membahas tentang kekalahan raja balaputradewa dalam perang
saudara melawan kakaknya yang bernama pramodharwardani dan selanjutnya melarikan diri
ke kerajaan sriwijaya. Prasasti tersebut disebut prasasti....
A.   Prasasti nalanda
B.   Prasasti tulungagung
C.   Prasasti ratu boko
D.   Prasasti kalasan
E.   Prasasti kelurak di daerah prambanan

46.  Pengganti raja indra yaitu samarottungga, yang dimana pada era pemerintahannya dibangun


sebuah candi, akan tetapi sebelum pembangunan candi tersebut selesai, raja
samarottungga wafat. Candi yang dimaksud yaitu candi...
A.   Halmahera
B.   Prambanan
C.   Takus
D.  Borobudur
E.   Kalasan
47. Setelah rakai wawa meninggal, ia digantikan oleh mpu sindok. Akan tetapi, karena rasa
khawatir terhadap berbagai serangan yang dilancarkan oleh kerajaan Sriwijaya, maka mpu
sindok memindahkan pusat pemerintahan kerajaan yaitu dari Jawa tengah ke...
A.   Papua
B.   Jawa barat
C.   NTT
D.  Jawa timur
E.   Bali

48. Pada akhir pemerintahannya Airlangga kesulitan dalam menunjuk penggantinya, untuk
menghindari perselisihan maka kerajaan di bagi dua atas bantuan Pu Barada yaitu Jenggala
dengan ibukotanya Kahuripan dan Panjalu dengan ibukotanya Daha yang merupakan
kerajaan...
A. Kerajaan Singhasari
B. Kerajaan Kediri
C. Kerajaan Sriwijaya
D. Kerajaan Mataram
E.Kerajaan Majapahit

49, Raja yang di abadikan dalam patung yang memperlihatkan ia sebagai Hariraha ( Prpaduan
antara Dewa Wisnu dan Dewa Siwa ) adalah :
A. Airlangga
B. Aswawarman
C. Raden Wijaya
D. Kartajaya
E. Sanjaya
50, Kerajaan Kutai diyakini sebagai Kerajaan Hindu tertua di Indonesia karena :
A. Banyak ditemukan candi-candi bercorak Hindu
B. Prasasti peninggalan Kerajaan Kutai berangka tahun 1645 M
C. Sampai sekarang penganut Agama Hindu banyak terdapat di Kutai
D. Ditemukan Yupa yang menyebutkan suatu tempat suci dengan kata Veprakecwara
E. Kekuasaan Kerajaan Kutai meliputi wilayah India

Anda mungkin juga menyukai