Anda di halaman 1dari 3

Sesuai dengan ketentuan yang dipersyaratkan di dalam dokumen lelang pada bab ini

memuat tentang Rencana Kerja dari perusahaan CV. ARTHA GEMILANG ENGINEERING
untuk pekerjaan Penyusunan Evaluasi RTRW Kabupaten Temanggung.

Rencana kerja merupakan tahapan kegiatan dalam melakukan Kegiatan Penyusunan


Evaluasi RTRW Kabupaten Temanggung menjadi 3 tahapan utama meliputi :
 Tahap penyusunan Laporan Pendahuluan
 Tahap penyusunan Laporan Antara
 Tahap penyusunan Laporan Akhir

A. Rencana Kerja
Berikut merupakan uraian dari masing-masing tahapan dalam rencana kerja kegiatan
Penyusunan Evaluasi RTRW Kabupaten Temanggung.
1. Tahap Persiapan
Tahap ini merupakan awal atau permulaan dalam pelaksanaan pekerjaan ini, yang
termasuk di dalamnya survei awal untuk melakukan identifikasi masalah, penentuan
wilayah kajian seperti yang ada dalam KAK.
2. Tahap Penyusunan Laporan Pendahuluan
Tahapan ini mencakup tahapan persiapan studi dan tahap penyusunan buku laporan
pendahuluan. Tahap penyusunan laporan pendahuluan berisi tanggapan kepada
kerangka acuan yang berisikan masukan dan penyempurnaan, metodologi pendekatan,
ruang lingkup wilayah kegiatan kerangka berpikir, Manning Schedule dan rencana

9-1
kerja, Jadwal seluruh kegiatan. Selain itu pada tahap ini harus memunculkan isu
strategis wilayah baik dalam lingkup lokal maupun regional serta sudah merumuskan
performa RTRW Kabupaten Temanggung (Perda Nomor 1 tahun 2012).

3. Tahap penyusunan Laporan Antara


Tahap Laporan Antara meliputi kegiatan survei untuk mengumpulkan data dan peta
baik primer maupun sekunder, analisis potensi kawasan pengembangan dan
permasalahan serta konsep rencana tata ruang wilayah Kabupaten Temanggung
dengan skala peta 1 : 50.000 dengan informasi Citra Satelit Resolusi Tinggi.

4. Tahap Penyusunan Laporan Akhir


Tahap ini berisi kajian dan penyusunan:
1) Perumusan tujuan, kebijakan dan strategi penataan wilayah kabupaten
2) Rencana struktur ruang wilayah yang meliputi sistem perkotaan yang terkait dengan
kawasan perdesaan dan sistem jaringan prasarana di wilayah kabupaten.
3) Rencana pola ruang wilayah, meliputi kawasan lindung dan kawasan budi daya
4) Penetapan kawasan strategis kabupaten
5) Arahan pemanfaatan ruang wilayah yang berisi indikasi program utama
6) Ketentuan pengendalian pemanfaatan ruang yang terdiri dari ketentuan umum peraturan
zonasi, arahan perizinan, arahan insentif - disinsentif dan arahan pengenaan sanksi,
peran serta masyarakat
7) Tersusunnya Materi Teknis, Rancangan Naskah Akademis dan Rancangan Peraturan
Daerah tentang RTRW Kabupaten Temanggung sebagai revisi Perda Nomor 1 Tahun
2012 tentang RTRW Kabupaten Temanggung Tahun 2011-2031.

B. PELAPORAN
Pelaporan yang dihasilkan dari Penyusunan Rencana Terpadu Dan Program Investasi
Infrastruktur Jangka Menengah (RPI2-JM) Bidang Cipta Karya di Kabupaten Temanggung
sebagai berikut:
1. Buku Laporan Pendahuluan
Laporan Pendahuluan memuat tujuan dan sasaran studi, pendekatan dan metodologi yang
akan digunakan, jadwal pelaksanaan, rencana kerja, manajemen tenaga ahli, kajian-kajian,
dan pemahaman dari beberapa studi literatur.
Pengumpulan Buku Laporan Pendahuluan final sejumlah 8 (delapan) Buku.

9-2
2. Buku Laporan Antara
Laporan Antara memuat kondisi dan permasalahan tata ruang Kabupaten Temanggung,
rumusan issue strategis, dan rumusan tujuan, kebijakan, dan strategi penataan ruang
Kabupaten Temanngung untuk 20 tahun yang akan datang.
Pengumpulan Buku Laporan Antara final sejumlah 8 (delapan) Buku.
3. Buku Laporan Akhir
Laporan Akhir meliputi seluruh materi rencana tata ruang yang tertuang dalan revisi RTRW
Kabupaten Temanggung. Pengumpulan Buku Laporan Akhir sejumlah 10 (sepuluh) Buku.
4. Buku Laporan Hasil FGD sejumlah 8 (delapan) Buku
5. Album Peta ukuran A3 sejumlah 8 (delapan) Buku
6. Naskah Akademik sejumlah 5 (lima) Buku
7. Draft Raperda beserta lampirannya sejumlah 5 (lima) Buku
8. Hardisk Eksternal 1 TB berisi file seluruh dokumen sejumlah 1 (satu) Buah
9. Pengadaan Ploter A0 sejumlah 1(satu) buah

9-3

Anda mungkin juga menyukai