Anda di halaman 1dari 3

SILABUS MATA KULIAH

STUDI AL-QUR'AN

Mata Kuliah : Studi Al-Qur’an


Bobot : 2 SKS
Fakultas : Tarbiyah dan Keguruan UIN Suska Riau
Jurusan : Manajemen Pendidikan Islam
Dosen : H. Achmad Syafruddin, S.Ag., M.Ag.

Pengantar
Perkuliahan ini memberikan seperangkat pengetahuan dasar tentang ilmu Al-Qur’an. Mahasiswa
akan menerima materi-materi tentang pengetahuan Al-Qur’an, antara lain sejarah perkembangan
ulum Al-Qur’an, kemu’jizatan (i’jaz) Al-Qur’an, dan hal-hal yang berhubungan dengan Al-
Qur’an lainnya. Materi-materi yang disajikan juga lebih menekankan kepada kemampuan nalar
dan daya kritis mahasiswa terhadap ilmu Al-Qur’an.

Tujuan
Mahasiswa memiliki pengetahuan dasar tentang ilmu-ilmu Al-Qur’an dan mampu memberikan
pemahaman dasar tentang Al-Qur’an kepada masyarakat, agar keimanan mereka kepada Al-
Qur’an meningkat.

Tatap muka dan Materi Kuliah

1. Kontrak Belajar dan Pengantar Kuliah


2. Pengertian, Ruang Lingkup, dan Sejarah Perkembangan Ilmu Al-Qur’an
3. Al-Qur’an sebagai Wahyu, Proses Turunnya Wahyu (Nuzul Al-Qur’an), Perbedaannya
dengan Ilham
4. Makkiyyah dan Madaniyyah
5. Asbab al-Nuzul, Beberapa Riwayat tentang Asbab al-Nuzul, Pentingnya dan Faedah
Asbab Al-Nuzul
6. Sejarah Pengumpulan Al-Qur’an dan Penulisan Al-Qur’an (Rasm Al-Qur’an)
7. ‘Ilm al-Qira’at dan Perbedaan Qira’at (Ilmu Bacaan AL-Qur’an)
8. Ujian Tengah Semester (UTS)
9. Pengertian al-Nasikh dan Mansukh, Syarat dan Macamnya dan Kemungkinan Terjadinya
10. Munasabat Al-Qur’an (Aspek Keserasian Al-Qur’an)
11. Pengertian I’jaz (Kemu’jizatan) Al-Qur’an, Aspek Kemu’jizatan Al-Qur’an, dan Konsep
al-Sirfah
12. Ayat-ayat Muhkam dan Mutasyabih
13. Qasas Al-Qur’an (Kisah-kisah), Macam dan Faedahnya, dan Realiatas adanya Kisah dan
Hikmahnya
14. Uslub Al-Qur’an (Amsal Al-Qur’an dan Aqsam Al-Qur’an)
15. Batasan tentang Tafsir, Takwil, dan Terjemah dan Perbedaannya.
16. Ujian Akhir Semester (UAS)
Daftar Bacaan

1. Departemen Agama RI, 1985, Qur’an dan Terjemahannya, Jakarta: Yayasan


Penyelenggara/Penafsir Al-Qur’an.
2. Jalaluddin al-Sayuthi, 1318 H, Al-Itqan fi ‘Ulum Al-Qur’an, Mesir: Al-Azhar.
3. Manna Khalil al-Qattan, 1992, Mabahits fi ‘ulum Al-Qur’an, Kairo: Dar al-Fikr.
4. M. Quraish Shihab, 1992, Membumikan Al-Qur’an, Bandung: Mizan.
5. M. Quraish Shihab, 1999, Sejarah & Ulum Al-Qur’an, Pustaka Firdaus, Jakarta
6. Subhi al-Shalih, 1976, Mabahits fi ‘ulum Al-Qur’an, Beirut: Dar al-‘Ilm li Malayin.
7. Al-Zarqani, 1994, Manahil al-‘Irfan, Beirut: Dar al-Fikr.
8. Dan buku’ulum Al-Qur’an dan tafsir lainnya yang relevan.
9. Kadar M. Yusuf, 2016, Studi Al-Qur’an, Amzah, Jakarta
10. Muhammad Amin Suma, 2014, Ulumul Qur’an, Rajawali Press, Jakarta
11. Nasshruddin Baidan, 2017, Terjemahan Al-Qur’an, Pustaka Pelajar, yogjakarta
Assalamualaikum Wr.Wb….
Pertama, Bapak selaku Dosen Pengampu Mata Kuliah, mengucapkan Hari Raya Idul Fitri
1442 H Mohon Maaf Lahir Batin. Semoga kita tetap diberikan nikmat kesehatan, dan
ketetapan Iman dalam menjalankan Ibadah kepada Allah serta meningkatkan kualitas
keimanan kita.
Insya minggu ini kita akan mulai perkuliahan …untuk metode kuliah setelah UTS kita
akan format sebagai berikut :
1. Diharapkan kepada kosma untuk membagi kelompok Diskusi sesuai judul
dibawah ini (disesuaikan dengan dengan jumlah kelompok dan materi yang akan
dibahas). Daftar Kelompok mohon disampaikan di group WA dan seluruh
mahasiswa harus siap dan melaksankan tugas ini dengan baik.
2. Makalah kelompok disampaikan di group WA dengan format PDF (maksimal 5
Halaman) , paling lambat satu jam sebelum kulaih dimulai.
3. Pemakalah menyampaikan pokok bahasan dan audien lainnya boleh menanggapi
dengan izin dosen pengampu terlebih dahulu.
4. Makalah, keaktifan mahasiswa akan menjadi prioritas penilaian dosen terhadap
nlai tersruktur dan mandiri

Dengan pola Perkuliahan ini, semoga mahasiswa lebih mendalami keilmuan dan
mendapatkan Ilmu Yang bermanfaat. Amin……. Terima kasih.

H. Achmad Syafruddin, M.Ag.


Deson Pengampu Mata Kuliah

JUDUL MAKALAH

1. Pengertian al-Nasikh dan Mansukh, Syarat dan Macamnya dan Kemungkinan Terjadinya
2. Munasabat Al-Qur’an (Aspek Keserasian Al-Qur’an)
3. Pengertian I’jaz (Kemu’jizatan) Al-Qur’an, Aspek Kemu’jizatan Al-Qur’an, dan Konsep
al-Sirfah
4. Ayat-ayat Muhkam dan Mutasyabih
5. Qasas Al-Qur’an (Kisah-kisah), Macam dan Faedahnya, dan Realiatas adanya Kisah dan
Hikmahnya
6. Uslub Al-Qur’an (Amsal Al-Qur’an dan Aqsam Al-Qur’an)
7. Batasan tentang Tafsir, Takwil, dan Terjemah dan Perbedaannya.

Anda mungkin juga menyukai