Anda di halaman 1dari 4

Contoh Soal Teks Eksemplung

1. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!


Muammar adalah anak kedua dari pasangan Mahyudin dan Isnaini. Sejak kecil ia
ditinggal mati oleh ayahnya. Ia pun tinggal bersama ibunya. Sementara kakaknya pergi
merantau ke negeri seberang. Kini Muammar sudah duduk di bangku kelas 2 SMA dan
hidup di tengah keluarga yang sangat miskin.

Berdasarkan isinya, paragraf tersebut termasuk unsur teks eksemplum pada bagian . . .
A. abstrak
B. orientasi
C. insiden
D. koda

2. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!


Beberapa tahun yang lalu aku pernah hampir membatalkan puasa karena sakit perut.
Ketika itu aku sudah kelas 6 SD.

Berdasarkan isinya, paragraf tersebut termasuk unsur teks eksemplum pada bagian . . .
A. orientasi
B. insiden
C. interpretasi
D. koda

3. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!


Atas peristiwa tersebut aku menyesal dan sadar bahwa begadang itu tidak baik. Dapat
mengatur waktu utuk belajar, bermain, istirahat dan melakukan aktifitas-aktifitas yang
bermanfaat adalah suatu keharusn agar hidup lebih bermakna.

Berdasarkan isinya, paragraf tersebut termasuk unsur teks eksemplum pada bagian . . .
A. abstrak
B. orientasi
C. insiden
D. interpretasi

4. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!


Pukul 11 siang setelah pulang sekolah badan terasa lemas dan perut sakit. Lalu ibu
mengungkit kejadian tadi malam dan menashatiku. Tidak tega mealihat aku kesakitan,
ibu menyuruhku makan kemudian minum obat, jika benar-benar tidak kuat lagi
berpuasa.

Berdasarkan isinya, paragraf tersebut termasuk unsur teks eksemplum pada bagian . . .
A. orintasi
B. insiden
C. interpretasi
D. koda

5. Bacalah paragraf berikut dengan seksama!


Dari kejadian tersebut memberikan pesan bahwa teman atau pun sahabat memang
seharusnya saling memaafkan. Karena setiap manusia pasti memiliki kesalahan. Sesama
manusia harus saling bermaafan.

Berdasarkan isinya, paragraf tersebut termasuk unsur teks eksemplum pada bagian . . .
A. orintasi
B. insiden
C. interpretasi
D. koda

6. Perhatikan kalimat dalam paragraf berikut dengan seksama!


(1) Aku berjanji untuk tidak mengulang perbuatan itu lagi. (2) Meskipun dibujuk dan
dirayu, aku akana tetap berpegang teguh pada janji yang telah aku ikrarkan. (3)
Perbuatan jahat itu tidak hanya akan merugikan orang lain, tetapi juga akan merugikan
diriku sendiri. (4) Aku telah bertekad untuk menjadi orang baik.

Kalimat kompleks dalam paragraf tersebut ditandai dengan nomor ...


A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)

7. Perhatikan kalimat dalam paragraf berikut dengan seksama!


(1) Sejak siang, aku melihat dua orang yang mencurigakan berputar-putar mengelilingi
kompleks perumahan dengan sepeda motor butut. (2) Tatapan mata mereka seperti
sedang memperhatikan setiap sudut perumahan. (3) Semula aku menganggap kejadian
itu sebagai hal yang biasa. (4) Maklum, kompleks perumahan tempat aku tinggal
termasuk kompleks yang bebas dan terbuka.
Kalimat yang menggunakan kata rujukan ditandai dengan nomor
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)

8. Perhatikan kalimat berikut!


Ana keasyikan chattingan hingga ia lupa waktu sudah larut malam.

Konjungsi dalam kalimat tersebut adalah ...


A. cattingan
B. hingga
C. sudah
D. larut malam

9. Perhatikan kalimat berikut!


Dimas apakah Ana sudah ketemu? Dengan penuh khawatir neneknya bertannya.

Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah...


A. “Dimas apakah Ana sudah ketemu?” Dengan rasa khawatir neneknya bertannya.
B. “Dimas, apakah Ana sudah ketemu?” Dengan rasa khawatir neneknya bertannya.
C. “Dimas, apakah Ana sudah ketemu? Dengan rasa khawatir neneknya bertannya."
D. Dimas, apakah Ana sudah ketemu?" Dengan rasa khawatir neneknya bertannya."

10. Sambil menunggu jellynya mendingin kami duduk-duduk sambil makan minum dan
membaca.

Penggunaan tanda baca yang tepat pada kalimat tersebut adalah...


A. Sambil menunggu jellynya mendingin kami duduk-duduk sambil makan, minum dan
membaca.
B. Sambil menunggu jellynya mendingin kami duduk-duduk, sambil makan, minum, dan
membaca.
C. Sambil menunggu jellynya mendingin, kami duduk-duduk sambil makan, minum, dan
membaca.
D. Sambil menunggu jellynya mendingin kami duduk-duduk sambil makan, minum,
dan, membaca.

Anda mungkin juga menyukai