Anda di halaman 1dari 2

Hal 115

Ideologi merupakan prinsip dasar yang menjadi acuan negara yang bersumber dari nilai dasar yang
berkembang dalam suatu bangsa. Sehubungan dengan itu, Anda dipersilakan untuk mencari informasi
tentang nilai-nilai ideal, instrumental, dan praksis dan dihubungkan dengan nilai-nilai Pancasila
sebagai ideologi. Diskusikan dengan kelompok Anda dan laporkan secara tertulis.

- Nilai nilai ideal


Hakikat kelima sila Pancasila yaitu ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan dan
keadilan. Nilai dasar tersebut adalah merupakan essensi dari sila-sila Pancasila yang sifatnya
universal, sehingga dalam nilai dasar tersebut terkandung cita-cita, tujuan serta nilai-nilai yang
baik dan benar.
 Nilai ideal ideologi tersebut tertuang dalam Pembukaan UUD 1945, sehingga oleh
karena itu pembukaan memuat nilai-nilai dasar ideologi Pancasila maka Pembukuan
UUD 1945 merupakan suatu norma dasar yang merupakan tertib hukum teringgi,
sebagai sumber hukum positif sehingga dalam negara memiliki kedudukan sebagai
“Staatsfundamentalnormi’ atau pokok kaidah negara yang fundamental yang terlekat
pada kelangsungan hidup negara. Jadi, ketika nilai instrumental dikaitkan dengan
perilaku manusia, maka hasilnya adalah nilai atau norma moral. Namun, jika nilai
instrumental dikaitkan dengan keberjalanan negara, maka keluarannya adalah undang-
undang, garis besar haluan negara, ataupun strategi-strategi lain yang bersumber dari
nilai dasar.

- Nilai nilai instrumental


Merupakan arahan, kebijakan, strategi, sasaran serta lembaga pelaksananya. Nilai instrumental
ini merupakan eksplisitasi, penjabaran lebih lanjut dari nilai-nilai dasar dalam rangka
penyesuaian dalam pelaksanaan.
 Ketika nilai instrumental dikaitkan dengan perilaku manusia, maka hasilnya adalah nilai
atau norma moral. pada intinya nilai instrumental adalah instrumeninstrumen yang
menjabarkan parameter dan cara untuk mencapai hal-hal yang diamanatkan oleh nilai
dasar. Tanpa adanya nilai instrumental, maka nilai dasar akan sangat sulit untuk
diterapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

- Nilai Praksis
- Merupakan realisasi nilai-nilai instrumental dalam suatu realisasi pengamalan yang bersifat
nyata, dalam kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dalam
realisasi praksis inilah maka penjabaran nilai-nilai Pancasila senantiasa berkembang dan selalu
dapat dilakukan perubahan dan perbaikan (reformasi) sesuai dengan perkembangan zaman ilmu
pengetahuan dan teknologi serat aspirasi masyarakat.
 Suatu ideologi selain memiliki aspek-aspek yang bersifat ideal yang berupa cita-cita,
pemikiran-pemikiran serta nilai-nilai yang dianggap baik juga harus memiliki norma yang
jelas karena ideologi harus mampu direalisasikan dalam kehidupan praktis yang
merupakan suatu pengalaman nyata. Nilai praktis dari pancasila selalu berubah-ubah
seiring dengan perkembangan zaman dan juga perkembangan dari nilai-nilai
instrumental yang menjadi dasarnya.

Anda mungkin juga menyukai