Anda di halaman 1dari 13

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS

POWER POINT
MAKALAH
Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Mata Kuliah Pengembangan Media
Pembelajaran Berbasis IT
Dosen Pengampu: Dr. A. Suhardi, ST., M.Pd

Disusun oleh:
Siti Khotimah (233206030030)
Siti Lailatul Ilmia (233206030032)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM


PASCASARJANA UNIVERSITAS ISLAM NEGERI
KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER
OKTOBER 2023
KATA PENGANTAR
Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang,
puji syukur penulis panjatkan kehadirat-Nya, yang telah melimpahkan rahmat,
sehingga penulis dapat merampungkan penyusunan makalah mata kuliah
pengembangan media pembelajaran berbasis IT dengan judul “Pengembangan
Media Pembelajaran Berbasis Microsoft Power Point” tepat pada waktunya.
Penyusunan makalah ini telah dilaksanakan semaksimal mungkin, penulis
upayakan dan didukung bantuan berbagai pihak, sehingga dapat memperlancar
dalam penyusunannya. Untuk itu penulis mengucapkan terima kasih kepada:
1. Dr. A. Suhardi, ST., M.Pd. selaku dosen pengampu mata kuliah Metode
Penelitian Pendidikan.
2. Teman-teman pascasarjana Pendidikan Agama Islam khususnya PAI 1B
tahun angkatan 2023 yang telah memberikan dukungan dan motivasi dalam
menyelesaikan penulisan makalah ini.
Namun tidak lepas dari semua itu, penulis menyadari sepenuhnya bahwa
masih terdapat kekurangan baik dari segi penyusunan bahasa dan aspek lainnya.
Oleh karena itu, dengan lapang dada kami membuka selebar-lebarnya pintu bagi
para pembaca yang ingin memberi saran maupun kritik demi memperbaiki
makalah ini.
Penulis sangat mengharapkan semoga dari makalah sederhana ini dapat
diambil manfaatnya dan besar keinginan penulis dapat menginspirasi para
pembaca untuk mengangkat permasalahan lain yang berkaitan dengan makalah-
makalah selanjutnya.

Jember, 10 Oktober 2023

Penulis

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................... i

DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN .................................................................................... 1

A. Latar Belakang ............................................................................................. 1

B. Rumusan Masalah ........................................................................................ 1

C. Tujuan........................................................................................................... 1

BAB II PEMBAHASAN ................................................................................... 3

A. Pengertian Misrosoft Power Point .............. Error! Bookmark not defined.

B. Kekurangan Dan Kelebihan Misrosoft Power Point ................................... 4

C. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Misrosoft Power Point ....... 5

BAB III PENUTUPAN ....................................................................................... 9

A. Kesimpulan .................................................................................................. 9

B. Saran ............................................................................................................. 9

DAFTAR PUSTAKA ............................................. Error! Bookmark not defined.

ii
BAB I
PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Ilmu Pengetahuan dan Teknologi ( IPTEK ) telah berkembang sangat
pesat di era global ini dan itu semua tidak terlepas dalam dunia akademik
ataupun perkantoran, apalagidalam hal dokumentasi, administrasi dan
presentasi sehingga diperlukan sebuah alat bantu dalam mengerjakan
semua tugas ataupun pekerjaan secara efektif dan efesien. Sering kali
diharuskan bekerja dengan aplikasi pengolah kata dalam suatu pekerjaan
ataupun tugas. Microsoft Word dan Power Point adalah salah satu program
pemroses kata yang juga tidak kalah effisien dalam membuat dokumen dan
untuk mendesain sebuah presentasi agar tampil menarik dan mudah dipahami
oleh audience dibanding dengan pengolah atau pemroses kata yang lain.

Microsoft Power Point merupakan salah satu aplikasi milik


Microsoft, selain Microsoft Word dan Microsoft Excel yang telah
banyak dikenal. Ketiga aplikasi ini lazim disebut Microsoft Office. Pada
dasarnya, aplikasiMicrosoft Power Point berfungsi untuk membantu kita
dalam menyaj ikan presentasi. Aplikasi ini menyediakan fasilitas Slide untuk
dapat menampung pokok-pokok pembicaraan point-point yang akan
disampaikan kepada pemirsa atau pendengar. Dengan fasilitas, Animation,
suatu slide dapat dimodifikasi dengan menarik. Setiap lembar tayangan berisi
materi disebut slide. Agar slide yang sedang dibangun dapat menarik, tujuan
kita dalam menyampaikan suatu topik dapat tercapai, dan dapat dimengerti
oleh pendengar dengan efektif.
B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana Pengertian Microsoft Power Point?
2. Apa Saja Kekurangan Dan Kelebihan Microsoft Power Point?
3. Bagaimana Pengembangan Media Pembelajaran Microsoft Power Point?
C. Tujuan
1. Untuk Mengetahui Pengertian Microsoft Power Point
4. Untuk Mengetahui Kekurangan Dan Kelebihan Microsoft Power Point

1
2

5. Untuk Mengetahui Pengembangan Media Pembelajaran Microsoft Power


Point
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Microsoft Power Point
Aplikasi microsoft PowerPoint pertama kali dikembangkan oleh Bob
Gaskin dan Dennis Austin sebagai presenter untuk perusahaan yang bernama
forethought, Inc, kemudian mereka merubah namanya menjadi PowerPoint.1
PowerPoint adalah sebuah program aplikasi yang berfungsi sebagai media
presentasi grafis, dengan menggunakan program ini memungkinkan pengguna
membuat tampilan di layar silih berganti, dengan berbagai macam animasi. Selain
itu PowerPoint juga banyak digunakan oleh kalangan perkantoran, pebisnis,
trainer, tenaga pendidik dan siswa.
Adapun dilihat dari kaidah pembelajaran, media Power Point dapat
menunjang proses pembelajaran melalui multimedia yang ditampilkan, meliputi :
teks, gambar, animasi, musik dan video. Program aplikasi ini biasanya digunakan
dalam proses pembelajaran, pelatihan, promosi perusahaan, dan lainnya. Media
PowerPoint dapat menjadi salah satu alternatif dalam peningkatan penguasaan
materi yang bersifat abstrak dengan animasi atau gambar yang ditampilkan.
Microsoft Power Point (PPT) merupakan sebuah software yang dibuat dan
dikembangkan oleh perusahaan Microsoft dan merupakan salah satu program
berbasis multimedia. Di dalam komputer biasanya program ini sudah
dikelompokkan dalam program Microsoft Office. Program ini dirancang khusus
untuk menyampaikan prestasi baik yang diselenggarakan oleh perusahaan,
pemerintah, pendidikan maupun perorangan dengan berbagai fitur menu yang
mampu menjadikan sebagai media komunikasi yang menarik.2
Menurut Ahsyar mengemukakan bahwa Microsoft Power Point (PPT)
merupakan program aplikasi yang sangat popular dan paling banyak digunakan
saat ini untuk berbagai kepentingan presentasi, baik dalam pembelajaran,
presentasi produk, meeting, seminar, lokakarya, dan sebagainya. Microsoft Power
Point (PPT) merupakan salah satu apllikasi yang paling banyak digunakan oleh

1
Kurweni Ukar dan Budi Purnama, 36 Jam Belajar Komputer Microsoft Office Home &
Bussiness (Jakarta: PT. Alex Media Komputindo, 2017), 266.
2
Azhar Arsyad, Media Pembelajaran, PT Rajagrafindo Persada, Jakarta, 2013, hlm 164

3
4

orang-orang dalam mempresentasikan bahan ajar atau laporan karya atau status
mereka.3
Microsoft Power Point (PPT) adalah suatu software yang menyediakan
fasilitas yang dapat membantu dalam menyusun sebuah presentasi yang efektif,
professional, dan juga mudah. Micrososft Power Point (PPT) akan membantu
menyampaikan suatu gagasan menjadi lebih menarik dan jelas tujuannya.
Microsoft Power Point (PPT) akan membantu dalam pembuatan slide, outline
presentasi elektronika, menampilkan slide yang dinamis, termasuk clip art yang
menarik dan semuanya itu mudah ditampilkan di layar monitor komputer.
Dapat disimpulkan bahwa Microsoft Power Point (PPT) adalah software
yang menyediakan fasilitas yang dapat membantu dalam menyusun sebuah
presentasi yang efektif berupa: teks, gambar, animasi, musik dan video.
B. Kelebihan Microsoft power point
Adapun kelebihan dari Microsoft power point, diantaranya:4
1. Penyajian yang menarik karena ada variasi warna, huruf dan animasi.
Baik animasi teks maupun animasi gambar atau foto
2. Lebh merangsang peserta didik untuk mengetahui lebih jauh terkait
informasi mengenai bahan ajar yang tersaji
3. Pesan informasi secara visual mudah dipahami peserta didik
4. Dapat diperbanyak dan dapat digunakan secara berulang-ulang
5. Dapat disimpan dalam bentuk data optic maupun magnetic
(CD/Disket/Flashdisk), sehingga praktis dibaawa kemana-mana.

C. Kekurangan Microsoft Power Point


Adapun kekurangan dari Microsoft Power Point, antara lain: 5
1. Sarana pendukung untuk media ini harganya relatif mahal karena harus
ada komputer dan LCD.
2. Pada saat mengoprasikannya media ini sangat bergantung kepada
penyaji materi.

3
Rayandra, Ahsyar, Kreatif mengembangkan media pembelajaran, gedung persada press,
Jakarta: 2011, 7-8
4
Deni Darmawan, Teknologi Pembelajaran, PT Remaja Rosdakarya, Bandung; 2013,
162-185
5
Ibid, 186
5

3. Guru harus memiliki keahlian khusus dan kreativitas dalam membuat


materi presentasi yang menarik.

D. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Power Point


Sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya bahwa microsoft power point
adalah program aplikasi presentasi yang merupakan salah satu program aplikasi di
bawah microsoft office program komputer dan ditampilkan ke layar dengan
menggunakan bantuan LCD proyektor. Power point saat ini cukup populer
digunakan baik dalam proses pembelajaran di lembaga-lembaga formal maupun
pada lembaga nonformal seperti pelatihan, penyuluhan, dan termasuk pada dunia
bisnis.
Hal ini disebabkan bukan saja karena power point sudah menjadi bagian
dari program software microsoft, di mana jika menginstal microsoft maka
program software ini sudah otomatis ada, akan tetapi karena pengoperasian dan
bentuk tampilannya yang lebih menarik, serta dapat diintegrasikan dengan
program miscrosoft lainnya seperti Word, Excel, Access dan sebagainya termasuk
diintegrasikan dengan gambar, foto, serta video. Sehingga apabila suatu
pembelajaran disampaikan dengan menggunakan media berbasis power point,
maka pembelajaran tersebut akan lebih menarik perhatian, meningkatkan
motivasi, serta minat peserta didik untuk belajar.
Power point ini merupakan program untuk membuat presentasi yang dapat
digunakan sebagai media pembelajaran yang cukup efektif. Sebab media yang
dihasilkan akan cukup menarik dengan komposisi warna serta animasi yang
digunakan. Dengan menggunakan power point, seorang pendidik dapat mendesain
berbagai program pembelajaran sesuai dengan materi, metode, dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai. Program yang didesain dengan menggunakan
power point di antaranya:6
a. Memasukkan Teks, Gambar, Suara, dan Video
Dalam penggunaan power point seorang pendidik dapat
menampilkan berbagai teks untuk keperluan pembelajaran dengan cara
:

6
Hujair AH Sanaky, Media Pembelajaran Interaktif-Inovatif (Yogyakarta: Kaukaba
Dipantara, 2013), 147.
6

1) Setelah menghidupkan komputer dan masuk program power point,


2) Pilih jenis tampilan layar
3) Tekan menu insert untuk memasukkan berbagai pilihan dan salah
satu pilihannya adalah text box
4) Tekan menu tersebut maka akan muncul kotak teks dalam tampilan
presentasi
5) Langkah berikutnya adalah mengkopi teks yang ingin dimasukkan
lalu menempelkannya (paste) pada kotak yang tersedia
6) Apabila tidak ingin mengkopi maka dapat langsung menulis dalam
kotak teks yang sudah tersedia
7) Untuk memasukkan gambar, foto, maupun video, prosesnya sama
dengan cara memasukkan teks.

b. Membuat Tampilan Menarik


Tampilan yang menarik akan meningkatkan motivasi serta minat
belajar peserta didik. Ada beberapa fasilitas yang disediakan untuk
membuat tampilan menarik. Fasilitas pertama adalah background.
Background akan memperindah tampilan program. Background sendiri
dapat diperindah dengan memberi warna, memberi tekstur, serta
memasang gambar dari file sendiri. Langkah pemasangan background
adalah dengan menekan menu format kemudian akan muncul menu
background dan setelah itu akan muncul pilihan background fill
digunakan apabila ingin memilih warna yang sudah ada, more color
berfungsi memberi warna latar sendiri dan fill effects untuk membri
tekstur atau gambar sendiri.
Fasilitas lain yang ada akan membuat tampilan presentasi lebih
menarik adalah animasi. Dengan animasi ini gambar atau teks dapat
muncul dengan bervariasi. Pembuatan animasi dimulai dari memilih
objek yang akan dibuat animasi dengan cara mengklik objek tersebut.
Kemudian pilih menu slideshow kemudian memilih menu custom
animation. Berikutnya akan muncul beberapa pilihan di antaranya
7

order and timing yang fungsinya sebagai pengatur urutan dan waktu
tampilan ke layar.
c. Membuat hyperlink
Hyperlink berfungsi untuk menghubungkan dengan file-file lain.
Fasilitas ini sangat penting dan sangat mendukung pembelajaran sebab
program ini dapat terhubung pada program lain di komputer dan atau
ke jaringan internet. Langkah-langkah pembuatan hyperlink meliputi :
1) Memilih dan menemukan objek yang akan link atau dihubungkan
dengan file lain yang ada di dalam computer
2) Menu atau objek tersebut harus diblok terlebih dahulu.
3) Letakkan kursor pada menu atau objek yang telah diblok dan
selanjutnya klik kanan.
4) Setelah diklik akan keluar tabel atau box menu pilihan.
5) Letakkan kursor pada menu hyperlink, kemudian klik dan akan
keluar menu pilihan pada box.
6) Pilih menu yang akan dihubungkan dan diklik, kemudian akan
dimasukkan ke blok address, klik bookmark, dan akan muncul
select place in document-select an existing place in the document.
Maka dalam box akan muncul slide titles : Slide 1, Slide 2, dan
seterusnya.
7) Mengisikan menu file atau alamat yang dipilih lalu klik OK, maka
objek tersebut akan tersambung (hyperlink) ke alamat atau file
yang diinginkan
d. Membuat Slide Transition
Slide transition ini berfungsi untuk menggerakkan slide power
point secara manual dengan menggunakan program on mouse click
dengan cara memilih on mouse click kemudia klik apply to all slides.
Hasil program slide ini bersifat manual serta dapat mengoperasikannya
dengan mengklik tanda panah. Pilihan lain adalah menggunakan
automatically after, ini berfungsi agar slide berganti secara otomatis.
Dengan mengklik dan menentukan waktu (detik atau menit) lalu apply
8

to select slides maka hasil program slide sudah dapat bergerak secara
otomatis.
BAB III
PENUTUPAN
A. Kesimpulan
Microsoft Power Point (PPT) adalah software yang menyediakan fasilitas
yang dapat membantu dalam menyusun sebuah presentasi yang efektif berupa:
teks, gambar, animasi, musik dan video.
kelebihan dari Microsoft power point, diantaranya: Penyajian yang
menarik karena ada variasi warna, huruf dan animasi. Baik animasi teks maupun
animasi gambar atau foto, Lebih merangsang peserta didik untuk mengetahui
lebih jauh terkait informasi mengenai bahan ajar yang tersaji, Pesan informasi
secara visual mudah dipahami peserta didik, Dapat diperbanyak dan dapat
digunakan secara berulang-ulang, Dapat disimpan dalam bentuk data optic
maupun magnetic (CD/Disket/Flashdisk), sehingga praktis dibaawa kemana-
mana. Sedangkan kekurangan dari Microsoft power point antara lain: Sarana
pendukung untuk media ini harganya relatif mahal karena harus ada komputer dan
LCD, Pada saat mengoprasikannya media ini sangat bergantung kepada penyaji
materi, dan Guru harus memiliki keahlian khusus dan kreativitas dalam membuat
materi presentasi yang menarik.
Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Power Point, antara lain:
Memasukkan Teks, Gambar, Suara, dan Video, Membuat Tampilan Menarik,
membuat hyperlink, membuat slide transition.
B. Saran
Penulis menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini jauh dari kata
sempurna, untuk itu penulis berharap adanya saran dan kritik yang membangun
dari berbagai pihak agar dapat lebih baik lagi dalam penyusunan makalah
selanjutnya. Disisi lain, kami berharap semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi
para pembacanya.

9
DAFTAR PUSTAKA

Arsyad, Azhar. Media Pembelajaran. Jakarta; PT Rajagrafindo Persada. 2013.

Darmawan, Deni. Teknologi Pembelajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.


2013.

AH Sanaky, Hujair. Media Pembelajaran Interaktif-Inovatif. Yogyakarta:


Kaukaba Dipantara. 2013.

Ukar, Kurweni dan Budi Purnama. 36 Jam Belajar Komputer Microsoft Office
Home & Bussiness. Jakarta: PT. Alex Media Komputindo. 2017

Ahsyar, Rayandra. Kreatif Mengembangkan Media Pembelajaran. Jakarta:


gedung persada press. 2011.

10

Anda mungkin juga menyukai