Anda di halaman 1dari 25

MAKALAH TIK PAUD

“MENGEMBANGKAN PEMANFAATAN APLIKASI PRESENTASI ”

Dosen Pengampu:

Rismareni Pransiska, S. S. M. Pd.

Disusun Kelompok 1:

Zilalil Khowiyah 19022143

PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI PADANG

2022
KATA PRAKATAR

i
DAFTAR ISI

PRAKATA......................................................................................................................i
DAFTARISI...................................................................................................................ii
BABIPENDAHULUAN................................................................................................1
A. LatarBelakang...........................................................................................................1
B. RumusanMasalah......................................................................................................1
C. TujuanMasalah.........................................................................................................2
BABII PEMBAHASAN.................................................................................................3
A. JenisAplikasi Presentasi.............................................................................................4
B. Manfaat dan TujuanAplikasi Presentasi....................................................................5
C. Langkah Penggunaan dalam Pembelajaran...............................................................6
BABIIIPENUTUP..........................................................................................................9
A. Kesimpulan...............................................................................................................9
B.Saran.........................................................................................................................9
DAFTARPUSTAKA 10

ii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Presentasi merupakan media penyampaian pesan yang dilakukan oleh seseorang untuk
memberikan pemahaman kepada orang lain. Selain penggunaan aplikasi presentasi yang
tidak dioptimalkan, pembuatan presentasi sering kali tidak mempertimbangkan hubungan
interaksi antara manusia dan komputer. Hal ini membuat presentasi yang ditampilkan
kurang bisa dipahami oleh audience. Penelitian terhadap masalah presentasi dilakukan
dengan tujuan memberikan pengetahuan kepada pembuat presentasi untuk bisa
mengoptimalkan fitur-fitur yang tersedia pada aplikasi presentasi. Dengan pemanfaatan
fitur-fitur yang tersedia, presentasi yang dibuat akan menjadi menarik. Selain
mengoptimalkan fitur, pembuatan presentasi juga perlu melihat dari aspek hubungan
interaksi manusia dan komputer. Pembuatan presentasi dengan melihat aspek interaksi
manusia dan komputer, akan menghasilkan presentasi yang baik dan mudah dipahami.
Mengikuti kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam dunia pendidikan dapat dilihat
dalam berbagai bidang. Kemajuan dalam bidang teknologi membantu menunjang kegiatan
pembelajaran ke arah yang positif. Salah satu kegiatan yang sering kali memanfaatkan
teknologi dalam pelaksanaannya adalah kegiatan presentasi di mana dibantu dengan
aplikasi pengolah presentasi. Dengan menggunakan aplikasi pengolah presentasi akan
membantu dalam proses pembuatan bahan presentasi yang menarik.
Salah satu aplikasi pengolah presentasi yang sering digunakan adalah aplikasi Microsoft
PowerPoint, prezi, canva, dan mind mapping.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan Powerpoint
2. Apa yang dimaksud dengan Prezi
3. Apa yang dimaksud dengan Canva
4. Apa yang dimaksud dengan Mind Mapping

C. Tujuan
1. Untuk mengetahui tentang Powerpoint
2. Untuk mengetahui tentang Prezi
3. Untuk mengetahui tentang Canva
4. Untuk mengetahui tentang Mind Mapping

3
BAB II

PEMBAHASAN

A. Jenis – Jenis AplikasiPresentasi


1. Power Point

Menurut Rudi dan Cepi (2009:100) “Microsoft Power Point adalah program aplikasi
presentasi yang populer dan paling banyak digunakan saat ini untuk berbagai kepentingan
presentasi baik pembelajaran, presentasi produk, meeting, seminar, likakarya dan
sebagainya.. Pendapat ini didukung oleh Asyhar (dalam Sugianto, 2013) bahwa “Microsoft
PowerPoint adalah program aplikasi presentasi untuk berbagai kepentingan presentasi, baik
pembelajaran, seminar, Meeting, dan sebagainya”. Sejalan dengan pendapat di atas,
Mulyawan (2013) menyatakan bahwa “Microsoft PowerPoint adalah salah satu jenis
program komputer yang tergabung dalam Microsoft Office yang digunakan untuk
presentasi dan merupakan program berbasis multimedia”.

Kelebihan Media Program Microsoft PowerPoint:

1) Penyajiannya menarik karena ada permainan warna, huruf, dan animasi baik animasi gambar
maupun foto.

2) Lebih merangsang anak mengetahui lebih jauh informasi tentang bahan ajar yang tersaji.

3) Pesan informasi Visual mudah dipahami peserta didik.

4) Tenaga pendidik tidak perlu banyak menerangkan bahan ajar yang sedang disajikan

5) Dapat diperbanyak sesuai dengan kebutuhan, dan dapat dipakai secara berulang-ulang.

6) Dapat disimpan dalam bentuk data Optic atau Magnetic (CD, Disket, Flasdisk) sehingga
praktis untuk dibawa.

Kekurangan Media Program

Microsoft PowerPoint

4
1) Menyita waktu dan tenaga sebagai bahan persiapan.

2) Terlalu direpotkan oleh perangkat- perangkat komputer.

3) Jika layar yang digunakan terlalu kecil maka kemungkinan besar siswa yang duduk jauh dari
Monitor kesulitan melihat sajian bahan ajar yang ditayangkan diperangkat tersebut.

4) Para peserta didik harus memiliki cukup kemampuan untuk mengoperasikan program ini,
agar jalannya presentasi tidak banyak hambatan.

2. Aplikasi PresentasiPrezi
Media pembelajaran berbasis aplikasi prezi merupakan salah satu media pembelajaran
berbasis teknologi dan informasi, karena dalam pengembangan dan pemanfaatan media
pembelajaran menggunakan perangkat komputer atau laptop. Daryanto (2016: 70)
menyatakan bahwa: Media pembelajaran berbasis aplikasi prezi dapat diartikan sebagai
aplikasi multimedia yang digunakan dalam proses pembelajaran, dalam hal merangsang
pilihan, perasaan perhatian, dan kemauan peserta didik sehingga secara sengaja proses
belajar dapat bertujuan, terjadi dan terkendali.
Aplikasi prezi yang merupakan media pembelajaran dapat digunakan untuk presentasi
visual seperti yang dinyatakan oleh Fransson dan Holmberg (Brock dan Bodahl, 2013:
96) bahwa: Prezi a free online visual presentation tool launched in 2009 that allows the
audience to interact with the content by moving around and zooming in and out on a large
canvas that can be filled with images, video, and text. Pernyataan tersebut berarti Prezi
adalah alat presentasi visual yang diluncurkan pada tahun 2009 yang memungkinkan
penonton untuk berinteraksi dengan konten yang bergerak dan dapat memperbesar dan
memperkecil sebuah kanvas besar yang bisa diisi dengan gambar, video, dan teks.
Berdasarkan pendapat tersebut dapat dikatakan aplikasi prezi adalah media
pembelajaran yang memungkinkan pengguna bisa memperbesar atau memperkecil
tampilan ketika mempresentasikan materi dengan menarik sehingga siswa mampu
memperhatikan setiap slide dengan mendetail.

Kelebihan dan Kelemahan Aplikasi Prezi:

1. Mempunyai tampilan slide yang beragam danmenarik.


5
2. Tidak perlu berpindah satu slide ke slide yang lain, karena semua ada dalam satu layar
dan jika ingin berpindah maka cukup menekan tombol kanvas besar dalam tampilan
sesuai denganmateri.
3. Dapat menggabungkan gambar, bunyi, teks, dan video dalam satutampilan.
4. Memiliki fasilitas zoom in dan zoom out, yang digunakan untuk memperbesar dan
memperkecil objek secaramendetail.
5. Desain media pembelajaran berbasis aplikasi prezi dapat dikembangkan dalam dua versi,
yaitu offline danonline.

Kelebihan yang dimiliki media pembelajaran ini tak lepas dari beberapa kelemahan.
Zurrahmah Rusyfian (2016: 10) mengungkapkan beberapa kelemahan aplikasi prezi,
antara lain:
1. Prezi sulit untuk memasukkan simbolMatematika.
2. Proses instalasi prezi membutuhkan koneksi internet (secaraonline).
3. ZUI (Zooming User Interface) membuat tampilan prezi lebih monoton. User harus
mempunyai akun sendiri.

Fitur Aplikasi Prezi

Berikut adalah beberapa fitur yang disediakan oleh Prezi:

1. Pan danZoom
Perbesar dan perkecil kanvas prezi untuk memvisualisasikan ide dan menyorot detail
serta melihat keseluruhanpresentasi
2. ImporMedia
Sisipkan gambar, video, video YouTube, PDF, atau media lainnya ke dalam Prezi.
3. Set PerlengkapanLengkap
Pilih templat dan/atau tema yang anda inginkan untuk kostumisasi tampilan Prezi anda.
4. Presentasi Online danOffline
Mempresentasikan prezi milik pengguna secara online atau mengunduh presentasi milik
pengguna serta menampilkan prezi pengguna secara offline
5. KerjaSama
Memungkinkan pengguna untuk melakukan kolaborasi dengan rekan presentasi

6
pengguna dalam waktu-nyata, menyebrangi ruang dan zonawaktu.

7
6. Buat AlurCerita
Memungkinkan pengguna untuk menggunakan bingkai dan jalur untuk membuat
perjalanan presentasi yang sinematis.
7. Bisnis dan KonferensiSunting
Sebagai media presentasi dan media untuk berbicara di depan publik, Prezi sering
digunakan sebagai alternatif terhadap penggunaan Slide Shows dan PowerPoint. Produk
ini telah digunakan oleh sejumlah pemimpin bisnis dan politik untuk berbagi dan
mengeksplorasi ide-ide mereka. Perlu dicatat, Forum Ekonomi Dunia (The World
Economic Forum) saat ini menggunakan Prezi sebagai bagian dari strategi presentasi dan
strategi media mereka.
8. Edukasi
Di Indonesia sendiri, Prezi masih belum banyak digunakan di seluruh kalangan
pendidikan, tetapi Prezi sudah mulai dikenal dan digunakan oleh pelajar Sekolah
Menengah Atas dan Perguruan Tinggi, salah satunya adalah Universitas Indonesia,
sebagai media untuk mempresentasikan pemikiran kompleks, ide-ide, atau informasi
visual lainnya.
9. Visualisasi InformasiSunting
Prezi juga merupakan alat untuk memvisualisasikan informasi secara online. Arsitek dan
ahli desain visual menggunakan Prezi untuk mempertunjukkan hasil karya mereka, dan
juga sebagai alat yang berguna dalam memvisualisasikan ide desain mereka. Organisasi
media menggunakan Prezi untuk membantu pembacanya dalam menjelajah informasi
yang bersifat visual. Pada Juli 2011, The Guardian (UK) menggunakan Prezi untuk
mempublikasikan grafis Peta Dunia terbaru di situs web mereka, dengan tujuan untuk
memberitahu para pembaca mengenai negara Sudan Selatan yang baru saja merdeka.
10. KegunaanTambahan
Meski pada mulanya Prezi dikembangkan oleh Adam Somlai-Fischer hanya untuk
menunjukkan gambar arsitektural berukuran besar beserta detail-detilnya, namun kini
Prezi telah menyediakan berbagai macam aplikasi yang dapat digunakan untuk
memvisualisasikan dan mempresentasikan informasi, yaitu:
11. VisualisasiData

8
Sistem yang kompleks, diagram-diagram untuk menunjukkan proses, dan diagram
jaringan Sebagai alat untuk pemetaan pikiran dalam ruang lingkup ilmu pengetahuan
kognitif
12. Desain kolaboratif
13. Resume dan Portofolio
14. Kartu Elektronik dan ekspresi kreativitas individu lainnya

2. Aplikasi Presentasi Canva

Aplikasi canva merupakan aplikasi desain grafis online untuk perangkat desktop
atau PC dan android yang mudah digunakan. Canva adalah sebuah situs sekaligus
aplikasi yang menyediakan tools untuk membuat desain grafis dan publikasi online.

Video pembelajaran canva dapat menjadi salah satu solusi karena video
pembelajaran yang menggunakan aplikasi canva ini terdapat pilihan ukuran dan jenis file
ketika akan mendownload hasil video sehingga kita dapat memilih sesuai dengan
kebutuhan. Video pembelajaran menggunakan aplikasi canva ini dapat diaplikasikan pada
semua jenjang pendidikan dan semua mata pelajaran.

Kelebihan dan kekurangan dari menggunakan canva sebagai mediapembelajaran

 Canva memiliki tampilan yang sederhana, dan mudah digunakan.


 Memiliki banyak template yang bisa diedit.
 Tidak perlu menginstall aplikasi ke laptop cukup menggunakan link canva.com pada web
browser.
 Canva juga bisa digunakan di mobile, tetapi harus menginstall aplikasinya diplaystore.
 Canva bisa digunakan sebagai alat belajar ataupun sebagai mediapembelajaran.
 Memudahkan Peserta didik dalam berpartisipasi dalam prosespembelajaran
 Menghemat waktu karena tidak perlu menggunakan media lain seperti televisi, laptop,
ataupunprojector.
 Memudahkan penjadwalan kegiatan pembelajaran dan membuatnya lebihefektif

9
Kelemahan canva sebagai media pembelajaran yaitu:

 Bila tidak menggunakan akun canva for education, maka pengguna tidak bisa
menggunakan fiturpro.

Contoh Penggunaan Canva Sebagai Media Pembelajaran

 Bisa digunakan untuk classroom seperti halnya google classroom.


 Bisa digunakan untuk Membuat Presentasi Pembelajaran.
 Bisa digunakan untuk Membuat Video Pembelajaran.

3. Aplikasi Presentasi Mapping

Metode Mind Mapping (Peta Pikiran) adalah metode pembelajaran yang


dikembangkan oleh Tony Buzana, kepala Brain Foundation. Peta pikiran adalah metode
mencatat kreatif yang memudahkan kita mengingat banyak informasi. Setelah selesai,
catatan yang dibuat membentuk sebuah pola gagasan yang saling berkaitan, dengan topik
utama di tengah, sementara subtopik dan perincian menjadi cabang-cabangnya.

Mind mapping adalah sebuah cara dengan mengelompokan beberapa ide dalam
bentuk kerangka yang terstruktur untuk membantu mengingat atau menganalisis sebuah
masalah. Mind mapping juga disebut sebagai proses memindahkan bentuk pemikiran yang
di otak ke dalam bentuk tulisan dan gambar. Sedangkan mind map adalah gambar dari
kerangka atau peta pikiran yang telah kamu kelompokan berdasarkan ide-ide yang ada di
pikiran.

10
Dengan menggunakan mind mapping kita juga bisa mendapatkan beberapa
manfaat seperti,

 Membantu memahami konsep-konsepbaru


 Menemukan ide-idekreatif
 Membantu dalam melakukanpresentasi
 Memudahkan dalam merumuskanmasalah

Mind mapping merupakan jenis aplikasi presentasi yaitu aplikasi cara untuk
menempatkan informasi ke dalam otak dan mengambilnya kembali ke luar otak. Bentuk
mind mapping seperti peta sebuah jalan di kota yang mempunyai banyak cabang. Seperti
halnya peta jalan kita bisa membuat pandangan secara menyeluruh tentang pokok
masalah dalam suatu area yang sangat luas. Dengan sebuah peta kita bisa merencanakan
sebuah rute yang tercepat dan tepat dan mengetahui kemana kita akan pergi dan dimana
kita berada. Mind mapping bisa disebut sebuah peta rute yang digunakan ingatan,
membuat kita bisa menyusun fakta dan fikiran sedemikian rupa sehingga cara kerja otak
kita yang alami akan dilibatkan sejak awal sehingga mengingat informasi akan lebih
mudah dan bisa diandalkan daripada menggunakan teknik mencatatbiasa.

Mind mapping, disebut pemetaan pikiran atau peta pikiran, adalah salah satu cara
mencatat materi pelajaran yang memudahkan siswa belajar. Mind mapping bisa juga
dikategorikan sebagai teknik mencatat kreatif. Dikategorikan ke dalam teknik kreatif
karena pembuatan mind mapping ini membutuhkan pemanfaatan imajinasi dari si
pembuatnya. Siswa yang kreatif akan lebih mudah membuat mind mapping ini. Begitu
pula, dengan semakin seringnya siswa membuat mind mapping, dia akan semakin kreatif.
Dengan mind mapping daftar informasi yang panjang bisa dialihkan menjadi diagram
warna-warni, sangat teratur dan mudah diingat yang bkerja selaras dengan cara kerja otak
dalam melakukan berbagai hal. Model peta pikiran (Mind Mapping), kita dapat melihat
hubungan antara atu ide dengan ide yang lain dengan tetap memahami konteks. Ini akan
mempermudah otak untuk memahami dan menyerap informasi karena cara kerja mirip
dengan cara kerja otak koneksi di dalam otak. Dengan mind mapping daftar informasi
yang panjang bisa dialihkan menjadi diagram warna-warni, sangat teratur dan mudah

11
diingat yang bkerja selaras dengan cara kerja otak dalam melakukan berbagai
hal(Fadhilaturrahmi, 2017).

Peta pikiran menirukan proses berfikir ini, memungkinkan individu berpindah-


pindah topik. Individu merekam informasi melalui simbol, gambar, arti emosional, dan
warna. Mekanisme ini sama persis dengan cara otak memperoses berbagai informasi yang
masuk. Dan karena peta pikiran melibatkan kedua belah otak, anda dapat mengingat
informasi dengan lebih mudah

B. Manfaat dan tujuan Aplikasi Presentasi


1. Aplikasi Presentasi Prezi

Manfaat dan tujuan PowerPoint

Membuat dan mengatur berbagai slide. Membuat presentasi dalam bentuk menarik karena
didukung tampilan template, animasi, video, audio, gambar bahkan gambar 3D.
Memudahkan dalam presentasi.

ManfaatPrezi

Dapat menampung berbagai jenis gaya belajar, karena Prezi didesain agar dapat
menampilkan media visual, audio, maupun animasi seperti animasi hand writing, animasi
kartun, dan efek transisi yang lebih nyata serta pengaturan timeline yang sangat mudah.
Prezi juga merupakan aplikasi presentasi digital yang cukup unik karena memiliki bentuk
presentasi yang sangat berbeda dengan presentasi pada umumnya (Yusuf, 2014). Prezi
dapat digunakan untuk membuat presentasi linier (terstruktur) dengan cara membangun
jalur navigasi presentasi, maupun non-linier seperti peta pikiran (mind map) dengan
mengelompokkan objek-objek ke dalam bingkai-bingkai kemudian menentukan ukuran
dan posisinya dengan cara mengitari dan menyorot objek-objek tersebut (Settle dalam
Antika, 2016). Sebagai media presentasi non-linier, Prezi dapat menyajikan tampilan dari
berbagai arah sesuai yang dikehendaki (Suharjanto, 2013).

Tujuan Prezi

12
Tujuan yang dinyatakan oleh prezi adalah untuk membuat berbagi ide menjadi
lebih menarik dan prezi sengaja dibuat menjadi alat untuk mengembangkan berbagi ide
dalam bentuk visual yang bersifat naratif. Media prezi fokus pada satu bidang slide yang
disebut dengan kanvas virtual, setelah itu pengguna bisa mengeksplorasi bagian-bagian
kanvas tersebut hingga bagian terkecil, sehingga konsep utama yang ingin disampaikan
terlihat jelas. Penggunaan fasilitas ZUI membuat presentasi terlihat dinamis, karena
kanvas bisa diperkecil, diperbesar, bahkan diputar 360 derajat. Pada awalnya aplikasi ini
hanya bisa digunakan secara online namun saat ini pengguna sudah bisa menggunakan
aplikasi ini secara offline dengan diluncurkannya prezi desktop.

2. Aplikasi Presentasi Canva


Manfaatcanva
Penelitian Pelangi (2020) menyimpulkan bahwa Aplikasi Canva dapat
dimanfaatkan dalam ranah pendidikan. Canva membantu guru (pengajar) serta peserta
didik (pembelajar) memudahkan dalam melakukan pembelajaran yang berbasis

13
teknologi, keterampilan, kreativitas, dan manfaat lainnya yang didapat karena mampu
menarik perhatian dan minat dalam belajar dengan penyajian bahan ajar atau materi yang
menarik. Penelitian Rahmatullah (2020) menyimpulkan bahwa media pembelajaran audio
visual berbasis aplikasi canva layak digunakan di sekolah. Canva sebagai media
pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan kreatifitas mahasiswa dan sebagai dasar
bagi dosen untuk mendorong dan mengembangkan kreatifitas mahasiswa peserta didik

Tujuan canva

Sebagai aplikasi desain yang menyediakan berbagai fitur keren, Canva sangat
membantu penggunanya untuk membuat logo, poster, desain kemasan, hingga promo
diskon produk sekreatif mungkin untuk menarik minat. Penggunaan Aplikasi Canva
Sebagai Strategi Pembelajaran Efektif dan Inovatif – Canva merupakan aplikasi berbasis
web yang memungkinkan pengguna mengubah gambar dan membuat kreasi grafis. Selain
itu, pengguna juga dapat mengunduh desain-desain lain seperti tema, font, dan foto untuk
mempercanti presentasi Dengan desain yang beragam dan menarik, membuat proses
pembelajaran menjadi tidak membosankan. Dengan menggunakan aplikasi Canva, guru
dapat mengajarkan ilmu pengetahuan, kreativitas, serta Keterampilan yang akan
didapatkan untuk peserta didik, sehingga media ini juga dapat dimanfaatkan dalam
berbagai ranah kehidupan.

3. Aplikasi Presentasi Mapping

Berikur ini adalah bebearapa manfaat dari Mind Map :


1. Mempercepatpembelajaran
2. Melihat koneksi antar topik yangberbeda
3. Memabantu“brainstroming”
4. Memudahkan idemengalir
5. Melihat gambaranbesar
6. Memudahkan dalammengingat
7. Menyerdehanakan struktur (Wahyudi Sayuti, 2005;122)
Menurut Michael Michalko, mind map memiliki manfaat, sebagai berikut :
1. Mengaktifkan seluruhotak
2. Memungkinkan kita fokus pada pokokbahasan
3. Membantu menunjukkan hubungan antar bagian-bagian informasi yang saling
terpisah

14
4. Memberi gambaran yang jelas pada keseluruhan danperincian
5. Memungkinkan kita mengelompokkan konsep dan membantu kita
membandingkannya.
6. Mengisyaratkan kita untuk memusatkan perhatian pada pokok bahasan yang
membantu mengalihkan informasi dari ingatan jangka pendek ke ingatan jangka
panjang (Bagus Taruna Legowo;9)
Manfaat Mind Mapping

Dengan menggunakan metode mind mapping akan memudahkan seseorang dalam


melihat gambaran besar suatu ide. Dapat mengoptimalkan otak kanan dan otak kiri,
karena mind map bekerja dengan gambar, warna dan kata-kata sederhana.

1. Melatih Diri Memahami Berbagai Informasi Penting

2. Meningkatkan Ketelitian dalam MenyusunInformasi

3. Meningkatkan Kreativitas dan Produktivitas


4. Menghemat Waktu

Tujuan mind mapping

Sementara tujuan dari mind mapping adalah untuk menjadikan kegiatan belajar
jadi lebih menyenangkan dan menghemat waktu, serta meningkatkan kemampuan
manajemen informasi, imajinasi, dan konsentrasi.

C. Langkah penggunaan dalam pembelajaran

15
1. Aplikasi Power Point

1. Buat “Killer Opening Slide”

2. Gunakan Theme Custom

3. Gunakan Slide Master

4. Teks yang Tepat dan Mudah Dibaca

5. Buat Konten yang Singkat

6. Gunakan Foto dan Video yang Mendukung

7. Buat Kesimpulan

2. Aplikasi Presentasi Prezi


1) Klik “New Prezi” dan memilih template desain presentasiPrezi
Pertama kita klik new prezi kemudian pilih template presentasi yang cocok
untuk desain presentasi Prezi Anda. Ingat sebelum mulai membuat presentasi Prezi
kita sudah harus mempersiapkan konsep, struktur presentasi dan gambar (jika
menggunakan gambar) untuk presentasi. Hal ini untuk memudahkan Anda bekerja
dengana aplikasi softwarePrezi.
2) Menghapus frame dan menggantinya dengan framebaru
Dalam angkah kedua kita hapus frame bawaan dan menggantinya dengan
frame baru. Cara menghapusnya klik pada frame, kemudian klik delete. Setelah
frame terhapus langkah selanjutnya adalah memasukkan frame baru. Caranya klik
menu frames & Arrows ->Draw Bracket Frame.
3) Mengunggah gambar yang akan jadi tampilan depan presentasiPrezi
Langkah ketiga adalah mengunggah gambar. Caranya klik insert -> image,
maka akan muncul halaman dimana kita bisa mengunggah gambar dari komputer.
Setelah gambar diunggah silakan tunggu prosesnya, setelah proses selesai maka
gambar akan muncul. Selanjutnya kita rubah ukuran gambar hingga menutupi frame.
Caranya klik pada gambar kemudian tarik tiap sudut pada gambar.

16
4) Membuat teks judul pada presentasiPrezi
Langkah ketiga adalah membuat teks judul. Caranya mudah, klik di
sembarang tempat yang penting di luar gambar. Setelah kolom teks muncul kita tarik
kolom ke dalam gambar. Setelah itu tinggal menuliskan judul presentasi.
5) Menambahkah framebaru
Langkah kelima adalah menambahkan frame baru. Caranya sama seperti
pada langkah dua kita klik menu frame and arrow-> add frame ->draw bracket
frame. Di sini saya menambahkan beberapa frame sesuai dengan struktur presentasi
yang sudah disiapkan sebelumnya. Selanjutnya perkecil frame dan tempatkan di area
gambar atau dimana saja yang penting di area yang tidak keluar dari frame pertama
yang akan menjadi judul presentasi. Namun sebelumnya sesuaikan dulu gambar atau
tempat di mana kita akan meletakkan frame, supaya frame yang kita letakkan lebih
pas.

17
6) Mengunggah semua gambar dan menempatkannya dalamframe
Mengunggah gambar caranya sama seperti pada langkah tiga, jadi tidak
perlu saya jelaskan kembali. Unggah gambar, kemudian sesuaikan ukurannya
dengan frame yang diletakkan pada huruf-huruf tadi dan tempatkan gambar di
atasframe.
7) Menambahkan shape pada presentasiPrezi
Dalam tutorial presentasi Prezi ini saya juga menambahkan shape yang
saya gunakan untuk penomoran. Cara menambahkan shape tidak sulit. Klik insert
->simbols and shapes -> memilih shapes ->choose
8) Menulis konten untuk tiap slide presentasiPrezi
Setelah sampai tahap ini, langkah selanjutnya adalah menuliskan konten yang akan
kita tampilkan. Caranya sama seperti pada langkah empat, klik di sembarang
tempat yang penting di luar gambar. Setelah kolom teks muncul silahkan
Menggunakan Canva sebagai Media Pembelajaran

3. Aplikasi Presentasi Canva


Cara Mendapatkan Akses ke Canva

Cara mendapatkan akses ke Canva ialah dengan mengikuti langkah berikut ini:

1. Klikwww.canva.com
2. Login dengan akun gmailAnda
3. dan Anda sudah berhasil terdaftar di canva

Cara Menggunakan Canva

Penggunaan aplikasi Canva sangat mudah karena aplikasi ini dibuat oleh
pengembang agar mempermudah pengguna dalam hal desain, dan meng-upload
desainnya ke dalam format apapun. Dengan Canva, kita bisa membuat desain

18
grafis dengan mudah dan menggunakan konten yang telah tersedia untuk
membuat media pembelajaran yang efektif daninovatif.

Bagaimana
Berikut tahapan menggunakan canva dalam membuat media pembelajaran:

 Siapkanmateri.
 Tentukan jenis media pembelajaran yang ingindibuat.
 Cari grafis yang berhubungan dengan materi yang ingin disampaikan.
 Lalu lakukan pengeditan dicanva.

Cara Menggunakan Canva untuk Presentasi Pembelajaran

Berikut ini cara membuat presentasi pembelajaran dengan menggunakan canva.

 Siapkanmateri.
 Lalu pilih design presentasi yang ada pada menucanva.
 Cari grafis atau gambar yang berhubungan dengan materi yang akandisampaikan.
 Lakukan pengeditan dicanva.

4. Aplikasi Presentasi Mapping

Cara membuat mind mapping

• Tentukan topic utama


Hal pertama yang perlu kamu lakukan dalam membuat mind mapping adalah,
mencari topik utama. Topik tersebut dapat berasal dari masalah yang ingin kamu
selesaikan, dan biasanya berbentuk kata kunci yang terdiri dari 1 sampai 3 kata.
• Tambahkan cabang berdasarkan topikutama
Selanjutnya, kamu perlu mencari ide-ide yang paling erat kaitannya dengan topik
utama dan menjadikannya sebagai cabang pertama dari topik tersebut. Pada gambar
di bawah, bisa kamu lihat cabang utama dari komunikasi yaitu nonverbal dan verbal.
Nonverbaldanverbaladalahjenisdarikomunikasi.Jadi,jikakamumasihkesulitan

19
dalam menentukan cabang utama, coba identifikasi berdasarkan jenis atau bagian
lainnya.
• Uraikan cabang utama menjadi beberapasub-topik

Setelah mendapatkan ide sebagai cabang utama, kamu dapat menguraikannya


menjadi beberapa sub-topik. Kamu bisa mencoba menentukan beberapa ide dengan
ruang lingkup yang lebih kecil. Sehingga dapat menjadi ranting dari cabang utama.

• Hubungkan setiap ide dengangaris

Setelah menentukan beberapa sub-topik, jangan lupa hubungkan masing-


masing ide dengan garis. Dengan menggunakan garis, kamu akan semakin mudah
untuk memahami isi dari mind map yang kamu buat. Mulai dari topik utama hingga
sub-topik yang paling spesifik.

• Gunakan kode warna pada garis penghubung di setiapsub-topik

Untuk mempermudah mengingat setiap ide pada sub-topik, kamu dapat


menambahkan kode warna pada garis penghubung atau gambar. Bisa kamu lihat pada
contoh gambar di bawah, setiap topik memiliki kode warnanya sendiri, misalnya
'gestur' yang memiliki warna ungu.

• Kembangkan sub-topik dengan ide-ide yang palingpenting

Kamu nantinya pastinya akan banyak menemukan berbagai ide yang


kemungkinan memiliki hubungan dengan sub-topik. Namun, untuk membuat mind
mapping yang efektif, kamu perlu menentukan ide-ide yang memiliki kaitan paling
erat dengan sub-topik. Hal ini berguna untuk mencegah kamu memasukkan ide yang
tidak dibutuhkan.

• Tambahkan catatan kecil jikadiperlukan

Tak jarang, nantinya mind mapping yang kamu buat dapat memiliki jumlah
cabang yang banyak. Agar kamu tidak lupa makna dari setiap ide, tak ada salahnya
membuat catatan kecil. Selain itu, catatan tersebut juga dapat menjadi keterangan dari
ide-ide yang dianggap sulit atau kompleks.

20
Langkah Penggunaan Mind Maaping dalam pembelajaran

1. Cari poin penting di tiap bab dan subbab

2. Siapkan peralatan pendukung

3. Tuliskan Kalimat Utama (TemaBesar)

4. Buatlah cabang untuk tiapjudul

5. Gunakan warna yang berbeda untuk tiapjudul

6. Gunakan hanya satu kata/frase

21
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan

B. Saran

22
DAFTAR PUSTAKA

Maryatun, 2015. Pengaruh Penggunaan Media Microsoft Power Point Terhadap Hasil Belajar
Strategi Promosi Pemasaran Mahasiswa Semester 2 Program Studi Pendidikan Ekonomi
Universitas Muhamadiyah Metro Tahun Ajaran 2014/ 2015. Vol. 3, No.1.

Iman, Fauzul, dkk.2019.Pengembangan Media Pembelajaran Prezi Berbasis Mnemonic Pada


Materi Klasifikasi Makhluk Hidup. Jurnal Biologi Dan Pendidikan Biologi. Vol 4(1)

Rohiman, dkk. 2019. Penggunaan Prezi untuk Media Pembelajaran Matematika Materi Fungsi.
Jurnal Matematika. Vol 2(1). Hal : 23-32

Santi,Varieta Padma, Chadidjah Husain Abdat, dan Ulya Mahmudah.2017. Pengembangan


Panduan MindMapping untuk Meningkatkan Keterampilan Belajar. Consilium: Jurnal Program
Studi Bimbingan dan Konseling 5 (2),

Buzan, Tony. (2013). Buku Pintar Mind Map. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Rahmawati, F; & Atmojo, R.I.W. (2021). Analisis Media Digital Video Pembelajaran Abad 21
Menggunakan Aplikasi Canva pada Pembelajaran IPA. Jurnal Basicedu 5 (3): 6271-6279
https://doi.org/10.31004/basicedu.v 5i6.1717

Triningsih, D. E., Karangploso, S. M. P. N., & Malang, K. (2021). Penerapan Aplikasi Canva
Untuk Meningkatkan Kemampuan Menyajikan Teks Tanggapan Kritis Melalui Pembelajaran
Berbasis Proyek. 15(1), 128–144. Cendekia : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran, 15(1),128-144

23
24

Anda mungkin juga menyukai