Anda di halaman 1dari 12

MODUL SEJARAH KONTEMPORER DUNIA

SEJARAH PEMINATAN KELAS XII

TQHUN PELAJARAN 2019/2020

DISUSUN OLEH

NAMA : SUHARTUTI, S.Pd

SMA NEGERI 2 BANTUL


DAFTAR ISI
PENDAHULUAN

KOMPETENSI DASAR

DISKRIPSI

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

PETA MATERI

SEJARAH KONTEMPORER DUNIA

GLOSARIUM

LATIHAN SOAL

EVALUASI
PENDAHULUAN
KOMPETENSI DASAR
Kompetensi Dasar
3.5 Mengevaluasi sejarah kontemporer dunia
3.5.1 Mengevaluasi Runtuh nya: Vietnam Selatan
3.5.2 Mengevaluasi Hapus nya Apharteid di Afrika selatan
3.5.3 Mengevaluasi Bubar nya USSR
4.5 Merekonstruksi kontemporer dunia antara lain runtuhnya: Vietnam Selatan, Apharteid di
Afrika selatan, USSR, Jerman Timur, Yugoslavia, Cekoslowakia dalam bentuk tulisan/media
lain
4.5.1 Merekonstruksi kontemporer dunia antara lain runtuhnya: Vietnam Selatan, Apharteid
di Afrika selatan, bubarnya USSR

DISKRIPSI
Mata pelajaran sejarah memiliki arti strategis dalam pembentukan karakter dan
peradaban bangsa, serta pembentukan manusia Indonesia yang memiliki rasa nasionalisme.
Melalui pembelajaran sejarah dapat ditanamkan pengetahuan proses perubahan dan
perkembangan masyarakat dunia dari masa lalu hingga masa sekarang. Dengan harapan dapat
memberikan penyadaran bagi peserta didik terhadap proses perubahan dan perkembangan
masyarakat untuk memahami dan menjelaskan jati diri bangsa dimasa lampau, masa kini dan
masa yang akan datang ditengah tengah peradaban dunia.

Sebagai upaya untuk mencapai tujuan tersebut, maka modul dengan tema “ Sejarah
kontemporer Dunia “ disajikan. Melalui membaca dan eksplorasi dalam menggali informasi
peserta didik dapat mengevaluasi sejarah kontemporer dunia dan merekonstruksikan dalam
bentuk tulisan

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL


Pelajari dengan saksama untuk memahami modul pembelajaran ini. Selanjutnya simpulkan
nilai pembelajaran / hikmah yang dapat kita teladanani dan terapkan dalam kehidupan kalian
PETA MATERI
Runtuhnya Vietnam Selatan
Sejarah
koKontemporer Hapus nya Apharteid di Afrika selatan

Dunia
Bubar nya USSR

SEJARAH KONTEMPORER DUNIA


RUNTUHNYA VIETNAM SELATAN

( http://blog. ruang guru.com )

Sebelum sampai seperti sekarang ini, Vietnam punya sejarah yang panjang lho. Kamu
tahu nggak kalau dulu itu Vietnam terpecah, terbagi menjadi 2 bagian, yaitu Vietnam Utara
dan Vietnam Selatan? Kalau belum tahu, di modul ini kita bahas yuk bagaimana Vietnam
bisa bersatu dan seperti apa sih Vietnam Utara dan Vietnam Selatan itu

a. Perpecahan Vietnam
 Republik Demokratik Vietnam / Ho Chi Minh yang di dukung U S dan Cina
( 31 Januari 1950 )
 Negara boneka Perancis ( Vietnam Bao Dai ) Republik Vietnam( Vietnam
Selatan)  didukung AS & Inggris ( 7 Februari 1950 )
 Perjanjian Jenewa, 20 Juli 1954  pembagian Vietnam ( Utara dan Selatan )
yang ditolak oleh Ho Chi Minh
Terpecahnya Vietnam menjadi dua negara sangat sulit disatukan karena adanya
campur tangan fihak ketiga menjadi penyebab terjadinya perang saudara yang panjang,
berlangsung pada tahun 1957-1975.
Peristiwa ini juga menjadi ajang perseteruan dua idiologi besar Komunis ( US ) dengan
Demokrasi ( AS ) yang masing-masing didukung oleh sekutunya.
Perang Vietnam berakhir dengan jatuhnya Vietnam Selatan ke tangan Vietnam Utara,
Vietnam akhirnya dipersatukan dengan dibentuknya Republik Sosialis Vietnam pada tahun
1976 dipimpin oleh Ho Chi Minh yang berfaham komunis

TUGAS:
Buatlah uaraian secara krornologis peristiwa runtuhnya Vietnam selatan. Kamu dapat
membuat dengan bagan. Berikan keterangan singkat dari bagan tersebut!

HAPUSNYA POLITIK APARTHEID DI AFRIKA SELATAN

Contoh gambar diatas dapat ditemui di berbagai tempat di Afrika Selatan pada masa
pelaksanaan politik Apartheid.
Apa keterkaitan gambar diatas dengan Politik Apatheid? Mau tahu jawabannya ? silahkan
pelajari ulasan singkat pada modul berikut.

Afrika selatan merupakan negara tertua di benua Afrika, dengan penduduknya terdiri
dari berbagai suku seperti suku Khoi, Bishmen, Xhosa dan penjelajah Belanda yang dikenal
dengan Afrikaner yang datang 1652 . Inggrispun menginginkan kawasan tersebut karena
cadangan berliannya yang melimpah. Karena itulah Afrika Selatan menjadi daerah perebutan
antara Inggris dengan Belanda, yang menyebabkan terjadinya perang Boer. Pada 1931
Afrika Selatan menjadi jajahan Inggris sepenuhnya. Akan tetapi pengaruh Afrikaner juga
kuat, kondisi seperti ini berlanjut hingga tahun 1940 an. Saat partai pendukung Afrikaner
yaitu Partai Nasional ( NP ) memperoleh suara mayoritas di Parlemen, mereka menciptakan
strategi dasar Apartheid. Politik diskriminasi rasial di Afrika Selatan ini diberlakukan
pemerintah Afrika Selatan sejak tahun 1948 hingga 1990 an. Dengan tujuan mempertahankan
dominasi minoritas kulit putih terhadap penduduk pribumi yang berkulit hitam.
Kelompok anti apartheid, termasuk Kongres Nasional Afrika (ANC) dan Kongres
Pan Afrika (PAC) telah melaksanakan demonstrasi damai. Demonstrasi damai di Sharpeville
dengan cepat berubah mematikan saat polisi menembaki kerumunan. Dengan lebih dari 180
orang kulit hitam Afrika terluka dan 69 terbunuh, pembantaian tersebut menarik perhatian
dunia. Selain itu, ini menandai dimulainya perlawanan bersenjata di Afrika Selatan
Pembantaian Sharpeville pada tanggal 21 Maret 1960, akan menjadi titik balik apartheid,
protes terhadap undang-undang yang berlaku dan merupakan momen penting dalam sejarah
Afrika Selatan sangat gencarnya.
Pada 1 April 1960 Dewan Keamanan PBB menyerukan agar Afrika Selatan
mengambil tindakan untuk mewujudkan harmoni rasial atas dasar persamaan serta
melepaskan berbagai kebijakan diskriminasi rasial. Pada 7 Agustus 1963 DK mengulangi
seruannya, serta menghimbau kepada semua negara agar menghenntikan penjualan senjata
dan perlengkapan militer ke Afrika Selatan. 4 Desember 1963 DK mengutuk sikap acuhnya
pemerintah Afrika Selatan dan mengulangi kembali seruannya paada semua negara agar
menggunakan embargo senjata.
Negara-negara barat yang menyatakan menjunjung tinggi persamaan hak dan
kewajiban, martabat semua orang tidak setuju dengan diskriminasi rasial dan politik apartheid
di Afrika Selatan, tidak berbuata sesuatu karena mereka mempunyai banyak kepentingan.
Nelson Mandela semakin terkenal sejak terpilih menjadi Sekjen ANC ( African
National Congress tahun 1948 dan tahun 1952 menjsdi Presiden Liga Pemuda. Dia bersama
rekan-rekan seprjuangannya menjadi penggerak anti Apatheid sehingga harus keluar masuk
penjara. Bahkan pada 12 Juni 1964 bersama enam rekannya, Mandela dijatuhi hukuman
seumur hidup.
Aksi protes dan kampanye pembebasannya terus dilancarkan baik di dalam maupun di luar
Afrika Selatan. Bahkan pada saat ulang tahun Nelson Mandela yang ke 70, 1988 dirayakan
oleh bangsa kulit hitam Afrika Selatan dengan menggelar konser musik selama 12 jam non
stop dan disiarkan ke 5 Negara. Sehingga Mandela menjadi tokoh tahanan politik paling
populer.
Seiring dengan berjalannya reformasi politik diberbagai belahan dunia, Presiden
Afrika Selatan De Klerk pada bulan februari 1990, mengumumkan bahwa pemerintah
mencabut larangan bagi African National Congress (ANC), Partai Komunis Afrika Selatan
( SACP ) dan Pan Afcanist Congress ( PAC ) . Menyusul dibebaskannya tahanan politik,
tokoh kharismatik Nelson Mandela dari penjara Victor Verster. pada 11 Februari 1990. Dan
akhirnya bulan Februari 1991 di depan Parlemen mengusulkan tiga UU diskriminatif di
hapus.

1 Land Act ( 1913 ) UU yang melarang warga kulit hitam memiliki tanah diwilayah
yang sudah ditentukan
2 Urban Areas Act UU yang mengatur pemisahan tempat tinggal warga kulit hitam
( 1923 ) dengan kulit putih
3 Regitration Act UU yang mengharuskan setia warga Afrika Selatan memiliki
( 1950 ) surat keterangan pengelompokan atas dasar ciri fisik

Rencana penghapusan UU rasial oleh De Klerk dilatar belakangi oleh kondisi


ekonomi yang semakin terpuruk akibat embargo yang dilancarka oleh Amerika Srikat, MEE
dan Negara-negara persemakmuran Ingris. Nah seperti apakah embargo yang mereka lakukan
sampai membuat Afrika Selatan terpuruk?
Upaya penghapusan UU oleh De Klerk mandapat tantangan dari kelompok sayap
kanan( Partai konservatif ) di Parlemen yang dipimpin oleh Andries Treunich. Mereka
berpendapat behwa tanpa pollitik perbedaan warna kulit maka warga kulit putih akan tergusur
oleh kulit hitam.
Pada bulan Maret 1992 dilaksanakan Referendum , dengan hasil lebih dari 50%
menyetujui penghapusan politik apatheid, termasuk golongan kulit putih. Mereka menyadari
bahwa tanpa mengahapus politik apartheid, pertumbuhan negara mereka statis dan ekonomi
hancur karena sebagian besar mereka adalah pengusaha.
Uskup Desmond Tutu, berpendapat bahwa apabila masih mempertahankan Politik Apatheid,
Afrika Selatan semakin tersisih dari peradaban dunia.
Hasil referendum mengakhiri politik Apartheid. Dengan dilaksanakan pemilihan
umum dua tahun kemudian. Tepatnya 2 Mei 1994 pemilu dilaksanakan dan untuk pertama
kalinya kulit hitam mendapatkan hak politiknya, dan untuk pertama kalinya pula terpilih
presiden dari kulit hitam, Nelson Mandela

TUGAS:
Buatlah uaraian secara krornologis proses penghapusan politik Apartheid di Afrika
Selatan.. Kamu dapat membuat dengan bagan. Berikan keterangan singkat untuk
memperjelas bagan tersebut!

BUBARNYA USSR

Tahukah kamu, gambar tokoh diatas? Adakah kaitan dengan peristiwa runtuhnya Uni
Sovyet? Untuk menjawab pertanyaan tesebut, coba simak penjelasan pada modul ini.
Uni Soviet lahir dari revolusi Bolshevic pada tanggal 25 Oktober 1917. Negara ini
merupakan salah satu negara komunis terbesar pada masanya dan pernah menjadi musuh
besar bagi negara adidaya yaitu Amerika Serikat.
Vladimir Lenin yang merupakan tokoh revolusioner komunis asal Uni Soviet berusaha untuk
menyebarkan paham komunisnya ke negara-negara bagian Eropa Timur.
Saat masa kejayaannya, Uni Soviet berhasil menularkan paham komunisnya ke negara-
negara di Eropa Timur.

Setelah Perang Dunia Usai, Uni Soviet menjadi lawan terbesar Amerika Serikat.
Persaingan kedua Negara adidaya tersebut menyeret negara-negara lain untuk saling bersaing
yang berakibat terjadinya ketegangan dunis saat itu. Masa ini terkenal dengan masa Perang
Dingin. Namun pada akhirnya Uni Soviet mengalami banyak permasalahan sehingga
menyebabkan negara adidaya ini mengalami keruntuhan pada tanggal 24 Desember 1991.

Bahkan tanda-tanda keruntuhannya telah tampak semenjak pemerintahan masih


dipegang oleh Nikita Kruschev. Beliau presiden Uni Sovyet yang menjadi salah satu dari 3
K = Kruschev ( Uni ovyet ) –Karno ( Republi Indonesia )-Kennedy ( Amerika Srikat )
yang paling berpengaruh di Dunia.

Apa yang menyebabkan negara sebesar Uni Soviet bisa runtuh? Ada beberapa faktor
yang menjadi penyebab runtuhnya Uni Soviet. Berikut penjelasan beberapa faktor penyebab
negara sebesar Uni Soviet bisa runtuh.
1 LEMAHANYA SEMANGAT NASIONALISME
Uni Soviet memiliki wilayah yang sangat luas serta membawahi 15 negara berbentuk
republik. Ini menjadikan Uni Soviet pernah menjadi salah satu negara terbesar di dunia.
Karena luasnya wilayah Uni Soviet inilah yang menyebabkan Uni Soviet memiliki
keragaman budaya.
Namun keragaman budayanya menjadi penyebab rakyat di negara ini tidak memiliki rasa
nasionalisme yang tinggi. Beberapa negara bagian yang tidak suka dengan kinerja
pemerintahan pusat Uni Soviet melakukan gerakan sporadis yang menyerang pemerintah
pusat. Hal inilah yang menyebabkan internal negara Uni Soviet mulai goyah.
2 TOTALTER VERSUS GERAKAN PRO DEMOKRASI
Uni Soviet merupakan negara komunis terbesar pada masanya, dengan sistem
pemerintahan totaliter. Di Negara ini rakyat tidak dapat menyampaikan pendapatnya
secara bebas. Sementara dikawasan Eropa timur berkembang gerakan pro demokrasi
yang menyebabkan terancamnya keutuhan Blok timur
3 KRISIS EKONOMI DAN POLITIK
Perekonomian yang colaps sehingga tidak mampu menopang sendi-sendi perekonomian,
industri berat tidak mampu membantu perekonomian domestik dan merosotnya
kesejahteraan. Sementara beaya yang dikeluarkan untuk mempertahankan hegemoninya
semakin besar juga tidak tercapai
Menjelang tahun 1980 an Uni Sovyet mengalami gejolak sebagai akibat dari kondisi
ekonomi dan politik yang semakin memburuk bahkan korupsi merajalela yang berakibat
hilangnya kepercayaan rakyat pada pemerintah
4 KEBIJAKAN GORBACHEV
Perubahan besar-besaran terjadi pada masa pemerintahan Mikhail Gobachev (1985-1991)
Langkah utamanya untuk membawa Uni Sovyet keluar dari krisis politik maupun
ekonomi adalah Perestroika ( restrukturisasi untuk mengantisipasi proses stagnasi dan
kelumpuhan total ). Kebijakan ini dimaksudkan untuk mereformasi sistem negara yang
disebut "percepatan ekonomi", Namun kebijakannya dinilai tidak efektif dan justru
malah melemahkan negara, Uni Soviet yang sudah mulai memburuk diperparah dengan
kebijakan Gorbachev
Dibidang politik ditandai dengan demokratisasi dan keterbukaan ( Glasnot ) yang
berakibat semakin menguatnya separatisme.

Ketidak mampuan pemerintah pusat mengatasi masalah ekonomi semain mendorong


ketidak puasan, yang berakibat kuatnya oposisi yang mudah menyuarakan separatisme,
ditambah konflik etnis yang semakin menajam dan mengancam perpecahan.
Upaya pembaharuan perjanjian yang mengikat persatuan bangsa-bangsa yang tergabung
dalamUni Sovyet. Tetapi upaya ini juga gagal bahkan terjadi serangkaian penyanderaan dan
kudeta oleh orang-orang terdekat Gorbachev.
19 Agustus 1991 disiarkan “Maklumat Pemimpin Uni Sovyet” dan penghentian Gorbachev
karena alasan kesehatan.
Akibat kudeta, negara-negara Latvia, Lithuania, Estonia, Georgia, dan Maldova
memisahkan diri dari Uni Sovyet hingga memperoleh kemerdekaannya. Aksi kudeta tersebut
digagalkan oleh Boris Yeltsin, gerakan kontra kudetanya mendapat dukungan masyarakat
Moskow.
Pada tanggal 8 Desember 1991 tiga pemimpin republik ( Boris Yeltsin /RSFSR), (
Leonid Kravchuk / Ukraina ), S. Shushkevich / Balarusia ) mengadakan pertemuan rahasia
tanpa Gorbachev di Belovezhkaya pushya dan memgumumkan berakhirnya Uni Sovyet dan
dibentuknya CIS ( Commonwealth of Independence States ). Pada 24 Desember 1991 Mikhail
Gorbachev mengundurkan diri, danmengakui bahwa sistem komunis telah gagal.

TUGAS:KELOMPOK
Buatlah uaraian perbandingan antara peristiwa runtuhnya Uni Sovyet dengan
peristiwa reformasi di Indonesia ( Runruhnya Orde Baru ). Kamu dapat membuat dengan
bagan. Berikan keterangan singkat dari bagan tersebut!
GLOSARIUM

Apartheit : politik diskriminasi warna kulit yang diterapkan di Afrika oleh minoritas
orang kulit putih ( keturunan bangsa Eropa ) terhadap penduduk kulit warna.
Diskriminatis : bersifat mebeda-bedakan
Embargo : Larangan lalulintas barang ( antar Negara )
Hegemoni : pengaruh kepemimpinan , dominasi, kekuasaan, dsb dari suatu negara atas
negara lain
Indocina : suatu kawasan di Semenanjung Asia Tenggara yang dipengaruhi oleh
peradaban India dan China, serta pernah menjadi jajahan perancis. Negara-
negara yang berada pada kawasan tersebut yaitu Vietnam, Laos dan Kamboja
Konservatif : kolot, bersikap mempertahankan keadaan, kebiasaan dan tradisi yang berlaku
Perestroika : restrukturisasi untuk mengantisipasi proses stagnasi dan kelumpuhan total
Rasial : berdasarkan ciri-ciri fisik, suku, bangsa ( seperti warna kulit, rambut dll
Referandum : penyerahan suatu putusan yang diputuskan dengan pemungutan suara dari
segenap rakyat
Separatisme : suatu gerakan untuk mendapatkan dan memisahkan suatu wilayah atau
kelompok manusia dari satu sama lain
LATIHAN
Kerjakan soal berikut dengan benar!

1 Jelaskan keterkaitan antara perang Vietnam dengan Perang Dingin !


2 Apa yang mendorong Presiden de Klerk mengusulkan penghapusan undang-undang yang
bersifat diskriminatif di Afrika Selatan?
3 Mengapa Mikhail Gorbachev mengeluarkan ide pembaharuan Uni Sovyet ? apa saja
programnya?

EVALUASI
A. Pilih jawaban yang paling tepat !

1 Pernyataan yang salah adalah ...


a berdasar perjanjian Genewa 1954, Vietnam terbagi menjadi dua Republik
Demokratik Vietnam( Vietnam Utara yang berhaluan komunis dan Republik
Vietnam ( Vietnam Selatan ) yang berhaluan Nasionalis
b terpecahnya Vietnam menjadi dua yang sulit disatukan menyebabkan terjadinya
perang saudara yang disebut perang Vietnam berlangsung tahun 1957-1975
c perang di Vietnam menjadi ajang pertarungan dua idiologi besar dari negara Adi
Daya dan beberapa negara sekutunya
d perang di Vietnam berakhir setelah jatuhnya ibu kota Vietnam Selatan Saigon yang
kemudian diubah menjadi Ho Chi Minh City yang berhaluan komunis
e perang di Vietnam berakhir dengan kekalahan Vietnam Utara dengan terbentuknya
Republik Demokratik Vietnam yang berhaluan Demokrasi

2 Penyebab runtuhnya Uni sovyet adalah .....


1 sentralisasi Kremlin tidak sesuai keinginan rakyat
2 tidak memiliki dasar negara yang didukung oleh seluruh rakyat
3 faham komunis tidak sesuai lagi dengan perkembangan demokrasi
4 Kebijakan pemerintah yang dianggap tidak efektif, justru melemahkan negara
5 keadaan ekonomi yang merosot bahkan sampai menyentuh kebutuhan pokok

Pernyataan yang benar adalah ...


a 1, 2, dan 3
b 1, 2, dan 4
c 1, 3, dan 5
d 2, 4, dan 5
e 3, 4, dan 5

3 Akibat terjadinya kudeta di Uni Sovyet pada tanggal 6 September 1991, 3 negara
bagian memerdekakan diri...
a Latvia, Lithuania, Esthonia
b Latvia, Lithuania, Maldova
c Lithuania, Maldova, Balarusia
d Atvia, Maldova, BelaRusia
e Ukraina, Maldova, Latvia
4 Population Registration Act adalah undang-undang yang berlaku di Afrika Selatan
pada masa diberlakukan politik Aparthheid. Undang-undang tersebut berisi ….
a mewajibkan warga kulit hitam mendaftarkan diri menurut kelompoknya
b mengatur pemisahan tempat tinggal warga kulit hitam dengan warga kulit putih
c larangan warga kulit hitam memiliki tanah di luar ketentuan yang sudah
ditetapkan
d pembatasan hak-hak individu warga kulit hitam ikut serta dalam bidang politik
dan pemerintahan
e daftar fasilitas umum yang boleh digunakan oleh warga kulit putih dan yang boleh
digunakan oleh warga kulit hitam.

5 Kekuasaan Ras kulit putih di Afrika selatan berakhir sejak...


a pelaksanaan pemilu multi rasial
b dibebaskannya Nelson Mandela
c pada zaman pemerintahan Presiden FW de Klerk
d bangsa kulit putih meninggalkan Afrika Selatan
e kemenangan ANC dalam pemilu di Afrika Selatan

B. Jawab pertanyaan berikut dengan benar !


1. Jelaskan latar belakang terjadinya peran Vietnam !
2. Mengapa beberapa negara lain turut turut terlibat dalam peran Vietnam?
3. Bagaimana keterkaitan perang Vietnam dengan perang dingin?
4. Bagaimana akhir dari peran Vietnam?
5. Jelaskan yang dimaksud dengan politik apartheid !
6. Apa yang mendorong De Klerk mengusulkan penghapusan Undang-undang yang
bersifat diskriminatif di Afrika Selatan?
7. Terpilihnya Neson Mandela sebagai Presiden Afrika Selatan mmembuka
lembaran baru sejarah negara tersebut. Jelaskan argumen tersebut!
8. Mengapa program Gorbachev ( Glasnot, Perestroika, Demokratizatzie )
mengalami kegagalan?
9. Politik aparthied diperkuat dengan ditetapkannya Undang-undang. Undang-
undang apa saja yang dimaksud?
10. Bagaimana akhir dari peristiwa bubarnya Uni Sovyet? Jelaskan kronologinya !

DAFTAR PUSTAKA
Hermawan dkk. 2018. Sejarah peminatan ilmu-ilmu sosial. Jakarta: Garamedia
http://blog.ruangguru.com
https://nasional.sindonews.com
https://www.idntimes.com

Anda mungkin juga menyukai