Anda di halaman 1dari 3

PT KPBSA

RSU KARYA PANGALENGAN BHAKTI SEHAT


JL. RAYA PANGALENGAN NO 340, KAB BANDUNG

SURAT TUGAS
No. 060a/ST/DIR/RSUKPBS/IX/2021

Dengan hormat,
Dalam rangka mendukung percepatan vaksinasi, Koperasi Peternakan Bandung Selatan (KPBS)
Pangalengan dan Lembaga Pengelolaan Bantuan Bergulir (LPDB) KUMKM bekerjasama dalam
penyelenggaraan kegiatan gebyar vaksinasi Covid-19 yang akan dilaksanakan pada:

Hari / Tanggal : Sabtu, 6 November 2021


Pukul : 07.00 - 16.00
Tempat : Halaman Parkir Kantor KPBS No.340, Pangalengan

Maka yang bertanda tangan dibawah ini:


Nama : dr. Mochamad Adrian Paripurna
Jabatan : Direktur

Memberikan tugas kepada :


Nama : dr. Sonia
Jabatan : Penanggungjawab Vaksin RSU Karya Pangalengan Bhakti Sehat

Sebagai Panitia dalam kegiatan gebyar vaksinasi tersebut dan melaporkan hasil kegiatan di atas
kepada Direktur setelah kembali ke tempat.

Demikian surat tugas ini dibuat untuk dilaksanakan sebagaimana mestinya, atas perhatian dan
kerja samanya kami ucapkan terima kasih.

Ditetapkan di : Pangalengan
Pada Tanggal : 01 Oktober 2021
Dengan hormat

dr. Mochamad Adrian Paripurna


Direktur
PT KPBSA
RSU KARYA PANGALENGAN BHAKTI SEHAT
JL. RAYA PANGALENGAN NO 340, KAB BANDUNG

SURAT KEPUTUSAN
RUMAH SAKIT UMUM KARYA PANGALENGAN BHAKTI SEHAT
NO. 015/SK/DIR/RSUKPBS/II/2021
TENTANG
KETUA TIM SATUAN TUGAS COVID-19 DI
RUMAH SAKIT UMUM KARYA PANGALENGAN BHAKTI SEHAT

Menimbangkan : 1. bahwa dengan telah ditemukannya kasus Infeksi Covid-19 di wilayah Indonesia
dan telah dinyatakan sebagai Kedaruratan Kesehatan Masyarakat yang
Meresahkan Dunia/Public Health Emergency of International Concern
2. bahwa sehubungan dengan meluasnya penyebaran Infeksi Covid-19 ke berbagai
negara dengan risiko penyebaran ke Indonesia terkait dengan mobilitas
penduduk, diperlukan upaya penanggulangan dalam bentuk peningkatakan
kewaspadaan dini, kesiapsiagaan, serta tindakan antisipasi pencegahan, deteksi,
pengobatan, dan respon lain yang diperlukan,
3. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan b,
maka perlu menetapkan Keputusan Direktur RSU Karya Pangalengan Bhakti
Sehat tentang Penetapan Ketua Tim Satuan Tugas Penanggulangan Covid-19
pada RSU Karya Pangalengan Bhakti Sehat
Mengingat : 1. UU Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular ;
2. UU Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan.;
3. UU Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit.;
4. UU Nomor 6 Tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan ;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 1991 tentang Penanggulangan
Wabah Penyakit Menular
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 949/MENKES/SK/VIII/2004
tentang Pedoman Penyelenggaraan Sistem Kewaspadaan Dini Kejadian
Luar Biasa
7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1501/MENKES/PER/X/2010
tentang Jenis Penyakit Menular Tertentu yang Dapat Menimbulkan Wabah
dan Upaya Penanggulangan
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 82 Tahun 2014 tentang Penanggulangan
Penyakit Menular
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 27 Tahun 2017 tentang Pedoman
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di Fasilitas Pelayanan Kesehatan
10. Surat Penunjukan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Nomor
443/3831/Dinkes tentang Penujukan RS yang Melayani Covid-19
PT KPBSA
RSU KARYA PANGALENGAN BHAKTI SEHAT
JL. RAYA PANGALENGAN NO 340, KAB BANDUNG

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
PERTAMA : Mengangkat Ketua Satuan Tugas Covid – 19 RSU Karya Pangalengan Bhakti Sehat,
atas nama : dr Sonia, NIP : 2001011
KEDUA : Tugas Ketua Satuan Tugas tersebut sebagai berikut:
1. Melakukan koordinasi secara internal dan eksternal rumah sakit terkait dengan
kegiatan kesiapsiagaan Covid – 19
2. Membuat kebijakan dan standar prosedur operasional serta uraian tugas tim
3. Melakukan evaluasi kesiapsiagaan Covid – 19 RSU Karya Pangalengan Bhakti
Sehat
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan

Ditetapkan di : Kabupaten Bandung

Tanggal : 2 Februari 2021

Direktur RSU Karya Pangalengan Bhakti Sehat

dr. Mochamad Adrian Paripurna

Anda mungkin juga menyukai