Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Nama Sekolah : SDN 22 KEDONDONG

Tema : Kegiatanku

Kelas / Semester : III / 2

Alokasi Waktu : 4 x 35 Menit

I. STANDAR KOMPETENSI

I. Matematika

1. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam

berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru.

II. Bahasa Indonesia

1. Memahami pengetahuan faktual dengan mengamati ( mendengar, melihat, membaca )

dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan

kegiatannya, serta benda - benda yang di jumpai dirumah dan disekolah.

III. PKN

1. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang

Estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang

Mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.


II. KOMPETENSI DASAR

1. Matematika : Menunjukkan perilaku disiplin tepat waktu dalam melakukan

aktivitas di sekolah dengan memperhatikan tanda - tanda saat jam

belajar dan jam istirahat.

2. Bahasa Indonesia : Mengenal teks deskriptif tentang anggota tubuh dan pancaindra, wujud

dan sifat benda, serta peristiwa siang dan malam dengan bantuan guru

atau teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi

dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu pemahaman.

3. PKN : Mengamati dan menceritakan perilaku di sekitar rumah dan sekolah

dan mengaitkannya dengan pengenalannya terhadap salah satu simbol

sila pancasila.

III. INDIKATOR

1. Matematika : Menjelaskan waktu yang ditunjukkan oleh jam

Menyebutkan waktu jadwal pelajaran disekolah

2. Bahasa Indonesia : Menyebutkan anggota tubuh menggunakan kalimat yang efektif

Menjelaskan fungsi atau kegiatan yang dapat dilakukan anggota tubuh

3. PKN : Menulis teks Pancasila

Menyebutkan perilaku yang menjunjung tinggi nilai Pancasila

Menyusun daftar kegiatan dirumah sebagai pembiasaan nilai Pancasila


IV. TUJUAN PEMBELAJARAN

• Setelah bekerja sama dengan kelompok, siswa mampu mendeskripsikan anggota tubuh menggunakan
kalimat efektif dengan tepat

• Setelah mendeskripsikan anggota tubuh, siswa menyebutkan fungsi yang dilakukan anggota tubuh dalam
kehidupan sehari - hari dengan tepat

• Setelah guru menuliskan teks pancasila dipapan tulis, siswa membaca teks pancasila dengan benar dan
berurutan

• Setelah mendengarkan penjelasan guru, siswa menyebutkan contoh perilaku yang menjunjung tinggi nilai
pancasila

• Setelah menyebutkan berbagai contoh perilaku yang menjunjung tinggi nilai pancasila, siswa mampu
menyusun daftar kegiatan dirumah sebagai pembiasaan dengan mandiri dan tanggung jawab

• Setelah membaca buku pegangan, siswa mampu menjelaskan waktu yang ditunjukkan oleh jam dengan
benar

* Karakter siswa yang diharapkan :

1. Disiplin dicapai dengan siswa datang tepat waktu dan memperhatikan guru ketika menyampaikan

pelajaran

2. Bertanggung jawab dicapai dengan mengerjakan dengan baik tugas yang diberikan oleh guru

3. Kerja sama dicapai dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru dengan berperan aktif

dikelompok belajar

4. Keberanian dicapai melalui keberanian dalam mengungkapkan pendapat kelompok untuk

dipaparkan didepan kelas


V. MATERI POKOK

1. Matematika

• Disiplin dan tepat waktu ( jam )

2. Bahasa Indonesia

• Mendeskripsi fungsi anggota tubuh

3. PKN

• Pengamalan Pancasila

VI. METODE PEMBELAJARAN

1. Ceramah

2. Diskusi

3. Tanya jawab

4. Demonstrasi

5. Pemberian tugas

VII. LANGKAH - LANGKAH PEMBELAJARAN

A. Kegiatan Awal

Apersepsi

• Guru masuk kelas dengan mengucapkan salam

• Guru menanyakan kabar siswa

• Guru memulai pelajaran dengan membaca doa bersama

• Guru memotivasi siswa untuk mengeluarkan pendapat


B. Kegiatan Inti

Eksplorasi

Bahasa Indonesia

• Guru memberikan sebuah gambar sebagai identifikasi anggota tubuh

• Perwakilan setiap kelompok menjelaskan fungsi anggota tubuh yang telah diperlihatkan dengan

menggunakan kalimat aktif dan pasif

• Siswa mengajukan pertanyaan tentang hal - hal yang belum jelas

Elaborasi

PKN

• Siswa menyalin teks pancasila yang telah dituliskan oleh guru dipapan tulis

• Siswa membaca teks pancasila secara bergantian tiap kelompok

• Siswa menerima umpan balik dari guru terkait pengamalan Pancasila dikehidupan sehari - hari

• Siswa dalam kelompok berdiskusi dan menuliskan pengamalan - pengamalan anggota tubuh

sesuai dengan nilai pancasila sila ke 2 "kemanusiaan yang adil dan beradab"

• Setiap perwakilan kelompok membacakan hasil diskusi kelompoknya

Matematika

• Siswa menerima penjelasan dari guru tentang penggunaan jam dikehidupan sehari - hari

• Siswa menerima penjelasan dari guru tentang cara membaca jarum jam, kemudian satu persatu siswa
diminta untuk menjelaskan jam didepan kelas

• Seluruh siswa menuliskan jadwal pelajaran selama satu minggu dilengkapi dengan waktunya

• Guru mengaitkan materi penggunaan jam dengan materi PKN yaitu disiplin waktu sebagai pengamalan
pancasila ke 2

Konfirmasi

• Guru bertanya jawab tentang hal - hal yang belum diketahui siswa

• Guru menyimpulkan materi, meluruskan kesalahan pahaman, dan memberikan penguatan


C. Kegiatan akhir

• Siswa menjawab pertanyaan guru sekitar materi yang diajarkan

• Siswa mengumpulkan tugas sesuai materi yang diajarkan

• Siswa dengan bantuan guru menyimpulkan materi yang diajarkan

VIII. ALAT DAN SUMBER BELAJAR

Sumber belajar

1. Buku Matematika

2. Buku Bahasa Indonesia

3. Buku PKN

Alat Peraga

1. Gambar Anggota Tubuh

2. Jam Tiruan Kertas Manila

VIIII. PENILAIAN

Indikator Pencapaian Penilaian


Kompetensi
Teknik Bentuk Instrumen Contoh Instrumen

1. Matematika : 1. Matematika

• Menjelaskan waktu Tes Lisan Uraian • Pada gambar jam


yang ditunjukkan oleh tersebut menunjukkan
jam Tes Tertulis Isian pukul berapa?

• Menyebutkan waktu Bergambar • Tuliskan jadwal


yang ditunjukkan jam pelajaran lengkap
pelajaran disekolah dengan waktunya?

2. Bahasa Indonesia : 2. Bahasa Indonesia

• Tunjukkan anggota
• Menunjukkan Tes Tertulis dan Tes Essay tubuh yang dinamakan
Lisan mata, hidung, mulut, dll
anggota tubuh
menggunakan kalimat • Jelaskan fungsi dari
yang efektif berbagai anggota tubuh!

• Menjelaskan fungsi /
kegiatan yang dapat
dilakukan anggota tubuh 3. PKN

3. PKN • Menuliskan teks


Performance pancasila di papan tulis
• Menulis teks Pancasila Tes Tertulis dan Tes • Sebutkan contoh
• Menyebutkan perilaku Lisan perilaku disekolah yang
yang menjunjung tinggi menjunjung tinggi nilai
nilai pancasila pancasila!

• Menyusun daftar • Buatlah daftar


kegiatan dirumah kegiatanmu dirumah!
sebagai pembiasaan
nilai pancasila

* Kriteria Penilaian

1. Produk ( hasil diskusi )

No. Aspek Kriteria Skor

1 Konsep * semua benar 4

* sebagian besar benar 3

* sebagian kecil benar 2

* semua salah 1

2. Performance

No. Aspek Kriteria Skor

1. Kerjasama * bekerjasama 4
* kadang - kadang
kerjasama 2
* tidak bekerjasama
1

* aktif berpartisipasi
4
2. Partisipasi
* kadang - kadang aktif 2

* tidak aktif
1

3. Lembar Penilaian

No. Nama Siswa Performance Produk Jumlah Skor Nilai

Kerjasama Partisipasi

1.

2.

3.

4.

5.

Jumat, 20 Mei 2022

NAMA SEKOLAH NAMA MAHASISWA

SDN 22 KEDONDONG DESVIA MARISCA

Anda mungkin juga menyukai