Anda di halaman 1dari 33

LAPORAN PRAKTIK ASUHAN KEBIDANAN PADA MASA REMAJA DAN

PRANIKAH PADA PENDIDIKAN PROFESI BIDAN PROGRAM PROFESI

ANGKATAN 4 PERIODE 2023/2024 DI PUSKESMAS DENGAN JUDUL

KESEHATAN REPRODUKSI PADA REMAJA DAN PRANIKAH

Oleh :

NAMA : LUSI ANGGILIA

NPM : 15901KH41013

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN PROGRAM PROFESI

POLITEKNIK KARYA HUSADA

TAHUN 2023
KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan

Rahmat dan karuniaNya kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan hasil

praktek klinik stase 1 yaitu Asuhan Kebidanan pada Remaja dan Pranikah.

Dalam penyusunan laporan ini, penulis banyak mendapatkan bimbingan dan dorongan

dari berbagai pihak sehingga laporan ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya.

Dengan demikian penulis mengucapkan terimakasih yang sebesar – besarnya kepada :

1. Dr. Sobar, S.Psi, MKM selaku Direktur Politeknik Karya Husada

Jakarta

2. Bdn, Nurhandayani, SSiT, M. Kes selaku Ketua Program Studi

Pendidikan Profesi Bidan Program Profesi

3. Agnomelsya Bangaran, SST. MTr. Keb selaku Koordinator mata kuliah

sekaligus pembimbing akademik

4. Bdn. Ni Ketut Sulastri selaku CI

5. Suami, orang tua dan anak – anakku yang selalu memberikan semangat

dan dukungan

6. Semua pihak yang telah membantu yang penulis tidak dapat sebutkan

satu per satu

7. Teman – teman Angkatan 4 Program Studi Pendidikan Profesi Bidan

Program Profesi Politeknik Karya Husada Jakarta

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan laporan ini masih jauh dari sempurna oleh

karena itu kritik dan saran yang sifatnya membangun sangat diharpkan demi perbaikan

i
laporan dimasa yang akan datang. Semoga laporan ini bermanfaat bagi para pembaca pada

umumnya, khusunya penulis.

Jakarta, September 2024

Penulis

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..........................................................................................................................i
DAFTAR ISI.......................................................................................................................................iii
BAB I....................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN................................................................................................................................1
1. Latar Belakang.............................................................................................................1
2. Tujuan Penulisan..........................................................................................................4
1.Tujuan Umum......................................................................................................................4
2.Tujuan Khusus.....................................................................................................................4
3. Ruang Lingkup.............................................................................................................4
4. Manfaat Penulisan Laporan........................................................................................5
1. Bagi Institusi.................................................................................................................5
2. Bagi Lahan Praktek......................................................................................................5
3. Bagi Responden.............................................................................................................5
4. Bagi Penulis...................................................................................................................5
BAB II..................................................................................................................................................6
TINJAUAN TEORI.............................................................................................................................6
A. KESEHATAN REPRODUKSI WANITA..................................................................6
1.Konsep Kesehatan Alat Reproduksi Wanita.....................................................................6
2.Pengertian Reproduksi dan Hak – Hak Reproduksi.........................................................6
3.Perawatan Kesehatan Reproduksi.....................................................................................9
4.Indikator Kesehatan Reproduksi.....................................................................................10
B. EPIDEMIOLOGI DAN GANGGUAN MENSTRUASI..........................................11
a. Pendahuluan...............................................................................................................11
b. Fisiologi Menstruasi....................................................................................................11
c. Faktor Yang Mempengaruhi Menstruasi.................................................................12
d. Siklus Menstruasi.......................................................................................................13
e. Gangguan Menstruasi................................................................................................15
C. TINJAUN TEORI MENORRAGHIA......................................................................18
BAB III...............................................................................................................................................20
TINJAUAN KASUS..........................................................................................................................20
A. DATA SUBJEKTIF....................................................................................................20

iii
B. DATA OBJEKTIF......................................................................................................20
C. ANALISIS...................................................................................................................20
D. PERENCANAAN ASUH............................................................................................21
BAB IV...............................................................................................................................................23
PEMBAHASAN.................................................................................................................................23
A. DATA SUBJEKTIF....................................................................................................23
B. DATA OBJEKTIF......................................................................................................23
C. ANALISIS...................................................................................................................24
D. PERENCANAAN ASUHAN......................................................................................24
BAB V.................................................................................................................................................25
PENUTUP..........................................................................................................................................25
A. KESIMPULAN...........................................................................................................25
B. SARAN........................................................................................................................25

iv
BAB I

PENDAHULUAN

1. Latar Belakang

Keadaan yang sering ditakuti oleh remaja putri pertama kali adalah menstruasi

pertama, atau dalam bahasa medis disebut menarche. Kejadian ini menandakan awaL

dimulainya kehidupan baru sebagai remaja dalam masa pubertas. Masa pubertas ditandai

dengan pertumbuhan badan yang cepat, menstruasi pertama (menarche), perubahan psikis

dan timbulnya ciri-ciri kelamin sekunder seperti timbulnya rambut pada daerah kemaluan dan

pembesaran payudara (Wahyuni dalam Atikah dan Siti, 2012).

Seorang remaja putri yang telah memasuki masa pubertas akan mengalami siklus

menstruasi tiap bulannya. Siklus menstruasi ini akan menimbulkan rasa tidak nyaman seperti

sakit kepala, pegal-pegal dikaki dan dipinggang untuk beberapa jam, kram perut dan sakit

perut. Kondisi ini disebut sebagai nyeri menstruasi atau disminorea. Disminorea yang sering

terjadi pada remaja adalah desminorea primer. Disminorea primer adalah nyeri menstruasi

tanpa kelainan ginekologik. Disminorea primer ini ciri khasnya nyeri menstruasi tidak

berkurang pada hari-hari menstruasi selanjutnya (Wahyuni dalam Atikah dan Siti, 2012).

Menoragia merupakan jumlah darah yang keluar saat haid berlebihan atau haid berlangsung

dalam waktu lebih dari 7 hari dan pendarahan lebih dari 60 – 80 ml persiklus.

Menurut WHO remaja adalah penduduk dalam rentang usia 10 – 19 Tahun, menurut

peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 25 Tahun 2014, remaja adalah penduduk dalam

rentang usia 10-18 tahun dan menurut BKKBN usia remaja adalah 10 – 24 tahun dan belum

1
menikah. WHO (2022) menyatakan jumlah kelompok usia remaja di dunia berjumlah 1,2

milyar atau 18% dari jumlah penduduk di dunia. Jumlah kelompok usia 10 – 19 Tahun di

Indonesia menurut sensus penduduk tahun 2022 sebanyak 22.176.543 jiwa.

Hasil SDKI KRR tahun 2017 menunjukkan bahwa pengetahuan kesehatan reproduksi

remaja di Indonesia masih rendah. Hal ini dibuktikan remaja laki-laki yang saat ini merokok

adalah 55% dan 37% mengonsumsi minuman beralkohol (Made Dewi Sariyani, 2020).

Penduduk usia remaja 10-24 tahun berkisar 1,2 milyar jiwa (18%) di dunia yang memerlukan

perhatian serius karena termasuk dalam usia sekolah dan usia kerja, dan berisiko terhadap

masalah-masalah kesehatan reproduksi yaitu perilaku seksual pranikah, pernikahan dini,

kehamilan dini, NAPZA dan HIV/AIDS.

Batasan usia remaja berbeda – beda sesuai dengan sosial budaya setempat. Ditinjau

dari bidan kesehatan World Health Organization (WHO), masalah yang dirasakan paling

mendesak berkaitan dengan Kesehatan remaja adalah kehamilan dini. Berangkat dari masalah

pokok ini, WHO menetapkan batas usia 10 – 20 tahun sebagai Batasan usia remaja.

Menurut Kartini (1995) dalam buku Eko Suryani, (2010) peristiwa paling penting

pada masa pubertas anak gadis ialah gejala mensturasi atau haid, yang menjadi pertanda

biologis dari kematangan seksual.

Haid atau mensturasi merupakan kematangan biologis seorang Wanita. Sebagian

remaja akan mendapat haid pertama pada umur 10 – 12 tahun paling lambat 15 tahun, bila

setelah umur 16 tahun belum juga mendapat haid disebut amenore primer, untuk keadaan ini

diperlukan pemeriksaan menyeluruh. Mulai dari perkembanganseks sekunder seperti

pertumbuhan payudara, rambut ketiak dan kemaluan.

Di Indonesia perempuan berusia 20 – 24 tahun yang memiliki siklus mensturasi

teratur sebesar 76,7 % dan yang tidak teratur 14,4%. Gangguan haid atau disebut juga dengan

2
pendarahan uterus abnormal merupakan keluhan yang sering menyebabkan seorang

Perempuan datang berobat ke dokter atau bidan. Keluhan gangguan haid bervariasi dari

ringan sampai berat dan tidak jarang menyebabkan rasa frustasi baik bagi penderita maupun

dokter yang merawatnya. Data di beberapa negara industry menyebutkan bahwa seperempat

penduduk Perempuan dilaporkan pernah mengalami menoragia , 21 % mengeluh siklus haid

memendek, 17% menegalami perdarahan pasca senggama. Selain menyebabkan gangguan

kesehatan, gangguan hair ternyata berpengaruh pada aktifitas sehari – hari yaitu 28%

dilaporkan merasa terganggu saat bekerja sehingga berdampak pda bidang ekonomi.

Gangguan mensturasi antara lain terdapat hipermenorea yaitu istilah medis untuk

perdarahan mensturasi yang berlebihan. Dalam suatu siklus mensturasi normal, Perempuan

rata – rata kehilangan sekitar 30 – 40 ml darah selama sekitar 5 – 7 hari haid. Bila perdarahan

melampaui 7 hari atau terlalu deras (melebihi 80 ml), maka dikategorikan hipermenorea atau

menstruasi berat.

Menentukan berapa banyak darah yang dikeluarkan saat haid tentu tidak mudah untuk

kalangan awam, namun untuk memudahlan perhatikan indikasi – indikasi tertentu, seperti

banyaknya jumlah pembalut yang dihabiskan atau seringnya darah yang menembus pakaian

karena tidak tertampung oleh pembalut. Gejala lain dari mensturasi berlebihan dapat

mencakup perdarahan malam hari yang membuat terbangun untuk mengganti pembalut ,

adanya gumpalan darah besar saat menstruasi, mensturasi dapat menggangu tidur dan

aktifitas sehari – hari. Kehilangan darah dari menstruasi berlebihan dapat menyebabkan

anemia serta gejala seperti kelahan dan sesak.

Peran bidan pada kasus ini adalah konseling tentang kesehatan reproduksi dan

anamnesa yang benar serta pemeriksaan yang tepat agar dapat mengatasi keluhan yang terjadi

pada pasien dengan menoragia.

3
Dari latar belakang diatas maka penulis akan melakukan manajemen asuhan

kebidanan pada remaja dan pranikah terkait kesehatan reproduksi pada remaja dan pranikah

pada Nn. R usia 20 Tahun dengan menoragia.

2. Tujuan Penulisan

1. Tujuan Umum

Memberikan asuhan kebidanan kesehatan reproduksi remaja dan

pranikah pada Nn. R usia 20 Tahun dengan menoragia.

2. Tujuan Khusus

Tujuan dibuatnya asuhan kebidanan kesehatan reproduksi remaja dan

pranikah dengan menoragia agar mahasiswa dapat :

a. Mengumpulkan data dasar/ pengkajian pada kesehatan reproduksi dengan

menorrhagia pada Nn. R

b. Melakukan intrepretasi data kesehatan reproduksi dengan menorrhagia

pada Nn. R

c. Menetapkan diagnosa potensial pada kesehatan reproduksi dengan

menorrhagia pada Nn. R

d. Merencanakan intervensi, implementasi dan evaluasi pada kesehatan

reproduksi dengan menoragia pada Nn. R

3. Ruang Lingkup

Makalah ini membahas tentang asuhan kebidanan pada remaja dan pranikah

terkait dengan konseling kesehatan reproduksi remaja dan pranikah pada Nn. R

usia 20 tahun dengan menoragia.

4
4. Manfaat Penulisan Laporan

1. Bagi Institusi

Makalah ini diharapkan dapat sebagai bahan referensi bagi peneliti lain

dengan materi sejenis, serta memberikan sumbangan bagi pemberdaharaan

di perpustakaan.

2. Bagi Lahan Praktek

Makalah ini diharapkan dapat menjadi acuan agar lahan praktek dapat

menjadi lebih baik dalam menghadapi masalah menoragia.

3. Bagi Responden

Makalah ini diharapkan dapat digunakan sebagai bahan masukan untuk

meningkatkan pengetahuan tentang menoragia.

4. Bagi Penulis

Makalah ini diharapkan dapat menambah pengetahuan dan pengalaman

dalam mengkaji permasalahan pada anak remaja.

5
BAB II

TINJAUAN TEORI

A. KESEHATAN REPRODUKSI WANITA

1. Konsep Kesehatan Alat Reproduksi Wanita

Kesehatan reproduksi merupakan komponen penting kesehatan bagi

pria maupun wanita, tetapi lebih dititikberatkan pada wanita. Kesehatan

bagi wanita adalah lebih dari kesehatan reproduksi. Wanita memiliki

kebutuhan kesehatan khusus yang berhubungan dengan fungsi seksual dan

reproduksi. Wanita mempunya sistem reproduksi yang sensitive terhadap

kerusakan yang dapat terjadi disfungsi atau penyakit.

2. Pengertian Reproduksi dan Hak – Hak Reproduksi

Kesehatan reproduksi adalah kesehatan secara fisik, mental dan

kesehateraan sosial secara utuh pada semua hal yang berhubungan dengan

sIstem dan fungsi, serta proses reproduksi dan bukan hanya kondisi yang

bebas dari penyakit atau kecacatan (ICPD,1994).

Implikasi definisi Kesehatan reproduksi berarti bahwa setiap orang

mampu memiliki kehidupan seksual yang memuaskan dan aman bagi

dirinya, juga mampu menurunkan serta memenuhi keinginannya tanpa ada

hambatan apapun, kapan dan berapa sering untuk memiliki keturunan.

6
Hak – hak reproduksi merupakan hak pria dan wanita untuk

memperoleh informasi dan mempunyai akses terhadap berbagai metode

keluarga berencana yang mereka pilih, aman, efektif, terjangkau serta

metode – metode pengendalian kelahiran lainnya yang mereka pilih dan

tidak bertentangan dengan hukum serta perundang – undangan yang

berlaku. Hak – hak ini mencakup hak untuk memperoleh pelayanan

Kesehatan yang memadai sehingga para wanita mengalami kehamilan dan

proses melahirkan anak secara aman, serta memberikan kesempatan bagi

para pasangan untuk memiliki bayi yang sehat. Hak – hak reproduksi

meliputi hal – hal berikut ini :

1) Hak mendapat informasi dan Pendidikan kesehatan reproduksi

2) Hak mendapat pelayanan dan perlindungan kesehatan reproduksi

3) Hak kebebasan berpikir tentang pelayanan kesehatan reproduksi

4) Hak untuk dilindung dari kematian karena kehamilan

5) Hak untuk menentukan jumlah dan jarak kelahiran anak

6) Hak atas kebebasan dan keamanan yang berkaitan dengan

kehidupan reproduksinya

7) Hak untuk bebas dari penganiayaan dan perlakuan buruk termasuk

perlindungan dari perkosaan, kekerasan, penyiksaan dan pelecehan

seksual

8) Hak mendapatkan manfaat kemajuan ilmu pengetahuan yang

berkaitan dengan kesehatan reproduksinya

9) Hak untuk membangun dan merencanakan keluarga

10) Hak untuk bebas dari segala bentuk diskriminasi dalam kehidupan

berkeluarga dan kehidupan reproduksi

7
11) Hak atas kebebasan berkumpul dan berpartisipasi dalam politick

yang berkaitan dengan kesehatan reproduksi

Paket pelayanan kesehatan reproduksi meliputi hal – hal berikut ini:

1) Paket Pelayanan Kesehatan Reproduksi Komprehensif (PKRK)

adalah pelayanan kesehatan reproduksi yang mencakup semua

pelayanan tentang masalah kesehatan reproduksi dan seksual yang

terjadi pada semua siklus kehidupan. Komponen PKRK meliputi :

a) Kesehatan bayi dan anak

b) Remaja

c) Infertilitas

d) Kekerasan terhadap perempuan

e) Kesehatan dan kesejahteraan maternal

f) Peneyakit menular seksual dan HIV/ AIDS

g) Penyakit kanker alat reproduksi

h) Masalah usia lanjut seperti osteoporosis

2) Paket Pelayanan Kesehatan Reproduksi Esensia (PKRE) ditujukan

untuk masalah – masalah kesehatan reproduksi yang menjadi

prioritas, yaitu :

a) Keluarga berencana

b) Kesehatan dan kesejahteraan maternal

c) Pencegahan dan manajemen komplikasi aborsi

8
d) PMS dan HIV/ AIDS

e) Pencegahan dan manajemen infertilitas

f) Kesehatan reproduksi remaja

3. Perawatan Kesehatan Reproduksi

Perawatan kesehatan reproduksi adalah suatu kumpulan metode,

teknik, dan pelayanan yang mendukung kesehatan reproduksi dan

kesejahteraan melalui pencegahan dan penanganan masalah – masalah

kesehatan reproduksi mencakup perawatan kesehatan seksual yang

bertujuan meningkatkan kualitas hidup dan hubungan antar pribadi.

Perawatan kesehatan reproduksi perlu dilaksanakan pada jenjang

perawatan kesehatan primer yang mencakup berbagai pelayanan yang

terkait satu sama lain yaitu :

1) Bimbingan dan pelaksanaan keluarga berencana

2) Pendidikan dan pelayanan perawatan prenatal

3) Penanganan proses kelahiran yang aman

4) Perawatan pascanatal khususnya pemberian ASI, perawatan

kesehatan bayi, anak dan ibu

5) Pencegahan dan pengobatan yang memadai terhadap kemandulan

6) Penanganan masalah aborsi

7) Pengobatan infeksi saluran reproduksi

8) Penyakit yang ditularkan secara seksual

9) Informasi pendidikan dan konseling tentang seksualitas sesuai umur

9
4. Indikator Kesehatan Reproduksi

WHO telah membuat daftar indikator kesehatan reproduksi secara

global, meliputi :

1) Total fertility rate (TFR)

2) Prevalensi kontrasepsi

3) Rasio kematian ibu

4) Presentase wanita yang berkuknjung sekurang – kurangnya satu kali

selama kehamilan ke pelayanan kesehatan sehubungan dengan

kahamilan

5) Presentase kelahiran yang ditolong oleh tenaga kesehatan

professional

6) Jumlah fasilitas yang berfungsi sebagai pelayanan obstetri esensial

komprehensif per 500.000 penduduk

7) Angka kematian perinatal

8) Presentase kelahiran bayi hidup dengan berat lahir rendah

9) Prevalensi tes serologi posotif pada ibu hamil yang berkunjung ke

prenatal care

10) Presentase wanita usia reproduksi yang diskrining kadar

hemoglobinnya untuk mendeteksi yang terkena anemia

11) Presentase tenaga obstetric dan gibekologi yang melakukan aborsi

12) Laporan prevalensi wanita dengan female genital mutilation

13) Presentase wanita usia reproduksi yang beresiko hamil yang

dilaporkan mencoba untuk hamil 2 tahun atau lebih

14) Laporan insidensi urethritis pada pria (usia 15-49 tahun) dan

prevalensi HIV pada ibu hamil

10
B. EPIDEMIOLOGI DAN GANGGUAN MENSTRUASI

a. Pendahuluan

Mensturasi merupakan perdarahan periodik sebagai bagian integral

dari fungsional biologis wanita sepanjang siklus kehidupannya. Proses

mensturasi dapat menimbulkan potensi masalah kesehatan reproduksi wanita

berhubungan dengan fertilitas yaitu pola mensturasi. Gangguan – gangguan

proses mensturasi seperti lamanya siklus mensturasi dapat menimbulkan

resiko penyakit kronis.

Mensturasi adalah proses alamiah yang terjadi pada perempuan.

Mensturasi merupakan perdarahan teratur dari uterus sebagai tanda bahwa

alat kandungan telah menunaikan faalnya. Pada wanita biasanya pertama kali

mengalami mensturasi (menarche) pada umur 12-16 tahun. Siklus mensturasi

normal terjadi setiap 22-35 hari, dengan lamanya mensturasi selama 2-7 hari.

b. Fisiologi Menstruasi

1) Stadium Mensturasi

Stadium ini berlangsung selama 3-7 hari. Pada saat itu, endometrium

dilepaskan sehingga timbul perdarahan. Hormon – hormon ovarium

akan berada pada kadar paling rendah.

2) Stadium Proliferasi

Stadium ini berlangsung pada 7-9 hari. Dimulai sejak berhentinya

darah mensturasi samapai hari ke-14. Setelah mensturasi berakhir,

dimulailah fase proliferasi di mana terjadi pertumbuhan dari desidua

fungsionalis yang mempersiapkan rahim untuk perlekatan janin. Pada

11
fase ini endometrium tumbuh Kembali. Antara hari ke-12 sampai 14

dapat terjadi pelepasan sel telur dari indung telur (disebut ovulasi).

3) Stadium Sekresi

Stadium sekresi berlangsung 11 hari. Masa sekresi adalah masa

sesudah terjadinya ovulasi. Hormon progesterone dikeluarkan dan

memengaruhi pertumbuhan endometrium untuk membuat kondisi

rahim siap untuk implantasi (perlekatan janin ke rahim).

4) Stadium Premensturasi

Stadium yang berlangsung selama 3 hari. Ada infiltrasi sel – sel darah

putih, bisa sel bulat. Stroma mengalami disentegrasi dengan hilangnya

cairan dan secret sehingga akan terjadi kolaps dari kelenjar dan arteri.

Pada saat ini terjadi vasokontriksi, kemudian pembuluh darah ini

berelaksasi dan akhirnya pecah.

c. Faktor Yang Mempengaruhi Menstruasi

1) Faktor Hormon

Hormon – hormon yang mempengaruhi terjadinya mensturasi pada

seorang wanita yaitu :

a) Follicle Stimulating Hormone (FSH) yang dikeluarkan oleh

hipofisis

b) Estrogen yang dihasilkan ovarium

c) Luteinizing Hormone (LH) yang dihasilkan oleh hipofisis

d) Progesterone yang dihasilkan oleh ovarium

2) Faktor Enzim

12
Enzim hidrolitik yang terdapat dalam endometrium merusak sel yang

berperan dalam sintesis protein, yang mengganggu metabolisme

sehingga mengakibatkan regresi endometrium dan perdarahan.

3) Faktor Vaskular

Saat fase proliferasi, terjadi pembentukan system vaskularisasi dalam

lapisan fungsional endometrium. Pada pertumbuhan endometrium ikut

tumbuh pula arteri – arteri, vena – vena, dan hubungan di antara

keduanya. Dengan regresi endometrium, timbul statis dalam vena –

vena serta saluran – saluran yang menghubungkannya dengan arteri,

dan akhirnya terjadi nekrosis dan perdarahan dengan pembentukan

hematoma, baik dari arteri maupun vena.

4) Faktor Protaglandin

Endometrium mengandung prostaglandin E2 dan F2. Dengan adanya

desintegrasi endometrium, prostaglandin terlepas dan menyebabkan

kontraksi endometrium sebagai suatu faktor untuk membatasi

perdarahan pada hiad.

d. Siklus Menstruasi

Umumnya siklus mensturasi terjadi secara periodic setiap 28 hari (ada

pula setiap 21 dan 30 hari), yaitu pada hari 1-14 terjadi pertumbuhan dan

perkembangan folikel primer yang dirangsang oleh hormon FSH. Pada saat

tersebut, sel oosit primer akan membelah dan menghasilkan ovum yang

haploid. Saat folikel berkembang menjadi folikel de Graaf yang masak,

folikel ini juga menghasilkan hormon estrogen yang merangsang keluarnya

LH dari hopofisis. Estrogen yang keluar berfungsi merangsang perbaikan

13
dinding uterus, yaitu endometrium, yang habis terkelupas saat mensturasi.

Selain itu, estrogen menghambat pembentukan FSH dan memerintahkan

hipofisis menghasilkan LH yang berfungsi merangsang folikel de Graaf yang

masak untuk mengadakan ovulasi yang terjadi pada hari ke-14. Waktu di

sekitar terjadinya ovulasi disebut fase estrus.

Selain itu, LH merangsang folikel yang telah kosong utnuk berubah

menajadi badan kuning (corpus luteum). Badan kuning menghasilkan

hormon progesterone yang berfungsi mempertebal lapisan endometrium yang

kaya dengan pembuluh darah untuk mempersiapkan datangnya embrio.

Periode ini disebut fase luteal. Selain itu, progesterone juga berfungsi

menghambat pembentukan FSH dan LH, akibatnya korpus luteum mengecil

dan menghilang. Pembentukan progesterone berhenti sehingga pemberian

nutrisi kepada endometrium terhenti. Endometrium menjadi mengering dan

selanjutnya akan terkelupas dan terjadi pendarahan (mentruasi) pada hari ke-

28. Fase ini disebut fase menstruasi. Oleh karena tidak ada progesterone,

maka FSH mulai terbentuk lagi dan terjadilah proses oogenesis Kembali.

14
Perubahan kadar hormon selama siklus mensturasi

e. Gangguan Menstruasi

1) Konseptual Disfungsi Menstruasi

Konsep disfungsi menstruasi secara umum adalah terjadinya

gangguan dari pola perdarahan menstruasi seperti menoragghia

oligomenorrhea, polimenorrhea, dan amenorrhea. Disfungsi menstruasi

ini berdasarkan fungsi dari ovarium yang berhubungan dengan

anofulasi dan gangguan plasentel.

2) Gangguan Lamanya Siklus Menstruasi

Amenorrhea adalah tidak adanya menstruasi. Amenorrhea

primer jika pada Wanita diusia 16 tahun perlu mengalami menstruasi.

Sedangkan amenorrhea sekunder adalah yang terjadi setelah

menstruasi.

15
Oligomenorrhea adalah tidak adanya menstruasi untuk jarak interval

yang pendek. Yaitu jarak siklus menstruasi 35-90 hari.

Polimenorhea adalah sering menstruasi yaitu jarak siklus menstruasi

yang pendek kurang dari 21 hari.

3) Faktor resiko

a) Berat Badan

Penurunan berat badan akut dan sedang menyebabkan gangguan

pada fungsi ovarium. Kondisi patologis seperti berat badan yang

kurang dan anorexia nervosa yang menyebabkan penurunan berat

badan yang berat dapat menimbulkan amenorrhea.

b) Aktifitas Fisik

Tingkat aktivitas fisik yang sedang dan berat dapat membatasi

fungsi menstruasi. Aktivitas fisik yang berat merangsang inhibisi

gonadotropin releasing hormon (GnRH) dan aktivitas

gonadotropin sehingga menurunkan level dari serum estrogen.

c) Setres

Stress menyebabkan perubahan sistematik dalam tubuh,

khususnya system persarafan dalam hiipotalamus melalui

perubahan prolactin atau endogenous opiate yang dapat

memengaruhi elevasi kortisol basal dan menurunkan hormon

lutein yang menyebabkan amenorrhea.

d) Diet

Diet rendah lemak berhubungan dengan panjangnya siklus

menstruasi dan periode perdarahan. Diet endah kalori seperti

16
daging merah dan rendah lemak berhubungan dengan

amenorrhea.

e) Paparan Lingkungan dan Kondisi Kerja

Paparan agen kimiawi dapat memengaruhi ovarium, merangsang

gagalnya proses di ovarium termasuk hilangnya folikel – folikel,

anovulasi, oligomenorrhea, dan amenorrhea.

f) Sinkronisasi Proses Menstrual (interaksi sosial dan lingkungan)

Adanya pherohormon yang dikeluarkan oleh setiap individu yang

dapat memengaruhi perilaku individu lain melalui persepsi dari

penciuman baik melalui interaksi dengan individu jenis kelamin

sejenis maupun lawan jenis, serta dapat menurunkan variabilitas

dari siklus menstruasi dan sinkronisasi dari onset menstruasi.

g) Gangguan Endokrin

Adanya penyakit – penyakit endokrin seperti diabetes, hipotiroid,

serta hipertiroid yang berhubungan dengan gangguan menstruasi.

h) Gangguan Perdarahan

Abnormal Uterin Bleeding (AUB) adalah suatu keadaan yang

menyebabkan gangguan perdarahan menstruasi. Secara umum

terdiri dari :

 Menorrhagia, yaitu kondisi perdarahan yang terjadi regular

dalam interval yang normal, durasi dan aliran darah

berlebihan/ banyak.

 Metrorrhagia, yaitu kondisi perdarahan dalam interval

irregular, durasi dan aliran darah / banyak.

17
 Polymenorrhea, yaitu kondisi perdarahan dalam interval

kurang dari 21 hari.

i) Dysmenorrhea

Dysmenorrhea, yaitu keadaan nyeri yang hebat dan dapat

mengganggu aktivitas sehari – hari. Terbagi menjadi dua macam

yaitu:

 Nyeri haid primer, timbul sejak haid pertama dan akan

pulih sendiri dengan berjalanya waktu, tepatnya setelah

stabilnya hormon tubuh atau perubahan posisi Rahim

setelah menikah dan melahirkan. Nyeri haid sekunder,

biasanya baru muncul kemudia yaitu jika ada penyakit atau

kelainan yang menetap seperti infeksi Rahim, kista atau

polip.

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengatasi sakit

perut sewaktu mensturasi, yaitu :

 Kompres dengan botol panas (hangat) pada bagian

yang terasa kram

 Mandi air hangat

 Mengonsumsi minuman hangat yang mengandung

kalsium tinggi

 Menggosok – gosok perut atau pinggang yang sakit

 Ambil posisi menungging sehingga Rahim tergantung

ke bawah

 Tarik nafas dalam – dalam secara perlahan untuk

relaksasi

18
C. TINJAUN TEORI MENORRAGHIA

a. Defenisi menorrhagia

Menorrhagia adalah perdarah menstruasi yang banyak dan lebih

lama dari normal yaitu 6-7 hari dan ganti pembalut 5-6 kali perhari.

Menstruasi normal biasanya 3-5 hari (2-7 hari masih normal) jumlah rata-

rata 35 cc (10-80 cc masih diaggap normal) kira- kira 2-3 kali ganti

pembalut perhari.

b. Etiologi Menorrhagia

Menorrhagia bisa berasal dari rahim berupa tumor jinak dari otot

rahim, infeksi pada rahim atau hiperplasia endometrium (Mioma Uteri).

dapat juga disebabkan oleh kelainan diluar rahim seperti kelainan darah,

gangguan darah juga bisa disebabkan kelainan hormon (endokrin).

c. Gejala - Gejala Menorrhagia

1) Perdarahan dari vagina yang sangat banyak saat menstruasi (ganti

pembalut setiap 1-3 jam sekali)

2) Menstruasi berlangsung selama lebih dari satu minggu

3) Aktifitas sehari-hari terganggu

4) Gejala anemia seperti mudah lelah, lemas dan sesak napas

5) Nyeri perut bagian bawah

19
BAB III

TINJAUAN KASUS

A. DATA SUBJEKTIF

Nn. R usia 20 tahun, datang ke Puskesmas ingin memeriksakan kesehatanya

dengan keluhan menagalami mensturasi lebih dari 10 hari dan dalam sehari 5 kali

ganti pembalut.

B. DATA OBJEKTIF

Pemeriksaan dilakukan pada tanggal 25 September 2023, jam 10.15 WIB oleh

bidan Lusi Anggilia dengan hasil pemeriksaan, keadaan umum Nn. R baik, kesadaran

compos mentis dan keadaan emosionalnya stabil. Tekanan darah 110/70 mmHg, nadi

75 x/menit, suhu 36,5° C dan pernafasan 24x/menit.

Berat badan Nn. R 68 Kg dengan tinggi badan 162 cm. pada Pemeriksaan Fisik

didapatkan bentuk tubuh normal, wajah tidak pucat, konjungtiva merah muda dan

sklera putih, bibir tidak pucat dan tidak ada karies pada gigi. Tidak ada pemebesaran

kelenjar thyroid dan kelenjar getah bening. tidak dilakukan pemeriksaaan. pada

payudara, abdomen, ektremitas atas dan bawah, pada pemeriksaan anogenital tampak

adanya cairan merah pada merah vagina dan pembalut yang digunakan terlihat penuh.

tidak dilakukan pemeriksaan. pemeriksaan penunjang.

20
C. ANALISIS

Diagnosa : Nn. R usia 20 Tahun dengan menorrhagia

Data dasar subyektif :

1. Pasien mengatakan bernama Nn. A Usia 20 tahun

2. Pasien mengatakan mensturasi lebih dari 10 hari

Data dasar obyektif : satu hari 5 kali ganti pembalut

Masalah potensial yang kemungkinan terjadi adalah mioma uteri dan kista ovarium.

D. PERENCANAAN ASUHAN

1. Melakukan inform consent kepada pasien. Pasien sudah mengerti dan

menandatangani lembar inform consent.

2. Menjelaskan hasil pemeriksaan kepada pasien secara umum keadaan baik dan

tanda – tanda vital dalam batas normal. Pasien sudah mengerti dengan

penjelasan yang disampaikan.

3. Memberitahu pasien bahwa kondisi yang dialaminya saat ini adalah menoragia,

yaitu gangguan siklus menstruasi dengan jumlah darah yang dikeluarkan cukup

banyak dan terlihat dari jumlah pembalut yang dipakai dan gumpalan darahnya.

Pasien mengerti dengan penjelasan yang disampaikan.

4. Menjelasakan tanda dan gejala menoragia yaitu mengganti pembalut setiap jam,

perlu bangun untuk mengganti pembalut di malam hari, pendarahan lebih dari

seminggu, keluarnya gumpalan darah yang lebih besar dari, membatasi

aktivitas sehari-hari karena aliran menstruasi yang deras, munculnya gejala

anemia, seperti kelelahan atau sesak napas. Pasien mengerti dengan penjelasan

yang disampaikan.

5. Menjelaskan kepada pasien cara mencegah terjadinya menoragia yaitu dengan

pola hidup sehat seperti berolahraga, mengkonsumsi makanan bergizi seimbang,

21
dan kurangi terjadinya stress. Pasien mengerti dengan penjelasan yang diberikan

dan akan melakukan anjuran yang disampaikan.

6. Menagnjurkan pasien untuk menjaga kebersihan alat genetalia dengan

mengganti pakaian dalam secara teratur setelah mengganti pembalut,

membersihkan vagina saat mensturasi, menggunakan pakaian dalam yang

menyerap keringat, mencukur bulu kemaluan seperlunya. Pasien mengerti

dengan penjelasan yang disampaikan dan akan melakukan anjuran yang

diberikan.

7. Memberikan dukungan emosional kepada pasien agar tidak khawatir dan cemas

dengan keadaanya saat ini. Pasien merasa senang dengan dukungan emosional

yang diberikan.

8. Menganjurkan pasien untuk istirahat yang cukup 8 jam sehari. Pasien mengerti

dan akan istirahat yang cukup.

9. Memberikan tablet Fe 1 x 60mg zat besi untuk mencegah terjadinya anemia dan

kalnex 3 x 500mg untuk meghentikan darah yang keluar. Pasien sudah diberikan

obat dan akan meminumnya.

10. Menganjurkan pasien untuk konsultasi ke dokter spesialis kandungan jika tidak

ada perubahan. Pasien mengerti dan akan konsul ke dokter spesialis kandungan.

11. Melakukan pendokumentasian dengan SOAP. Dokumentasi sudah dilakukan.

22
BAB IV

PEMBAHASAN

Pembahasan pada bab ini didasari pada ada atau tidaknya kesenjangan antara teori

dilapangan tentang laporan asuhan kebidanan kesehatan reproduksi remaja dan pranikah pada

Nn. R usia 20 Tahun dengan menorrhagia yang dilakukan pada tanggal 25 September 2023 di

Puskesmas. Tahapan – tahapan tersebut sesuai dengan pembahasan , penulis menggunakan

dokumentasi SOAP.

A. DATA SUBJEKTIF

Pada pengkajian data sukyektif di dapatkan Nn. R usia 20 tahun, datang ke

Puskesmas dengan keluhan mengalami mensturasi lebih dari 10 hari dan dalam sehari

5 kali ganti pembalut. Data subyektif ini sesuai dengan pendokumentasian manajemen

kebidanan menurut Helen Varney menggunakan metode SOAP dimana pasien

mengekspresikan kekhawatiran dan keluhannya yang dicatat sebagai kutipan langsung

atau ringkasan yang akan berhubungan langsung dengan diagnosis.

B. DATA OBJEKTIF

Pemeriksaan Nn. R didapatkan hasil tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 75

x/menit, suhu 36,5° C dan pernafasan 24x/menit. Berat badan Nn. R 68 Kg dengan

tinggi badan 162 cm. Pada pemeriksaan fisik didapatkan bentuk tubuh normal, wajah

23
agak pucat, konjungtiva agak pucat dan sklera putih, bibir tidak pucat dan tidak ada

karies pada gigi. Tidak ada pembesaran kelenjar thyroid dan kelenjar getah bening.

Sedangkan pada pemeriksaan anogenital tampak adanya cairan darah pada vagina dan

pembalut terlihat penuh. Hal ini sesuai dengan teori bahwa menorrhagia adalah

perdarah menstruasi yang banyak dan lebih lama dari normal yaitu 6-7 hari dan ganti

pembalut 5-6 kali perhari.

C. ANALISIS

Pada Langkah ini penulis membuat dignosa pada Nn, R usia 20 Tahun dengan

menorrhagia. Hal ini sesuai dengan teori yang ada bahwa diagnosa didasari dengan

data subyektif yaitu Nn. R mengatakan menstruasi sudah lebih dari 10 hari dan sehari

5 kali ganti pembalut. Pada data obyektif didapatkan hasil pemeriksaan anogenital

tampak adanya cairan merah pada vagina dan pembalut terlihat penuh.

Menurut teori, pada langkah ini dilakukan suatu pemeriksaan laborotarium

karena ini sangat penting dalam membantu diagnosa, memantau perjalanan penyakit

serta menentukan prognosa. Namun, pada tindakannya tidak dilakukan pemeriksaan

laboratorium karena keterbatasan alat. Sehingga didapatkan kesenjangan antara teori

dan kasus.

Masalah potensial yang mungkin akan terjadi dari menorrhagia adalah

kemungkinan adanya mioma uteri dan kista ovarium sehingga kasus ini harus

dikonsultasikan dengan dokter spesialis kandungan untuk menegakkan dignosa yang

tepat.

24
D. PERENCANAAN ASUHAN

Pada Langkah ini penulis membuat rencana berdasarkan prioritas masalah.

Perencanaan asuhan harus sesuai dengan kebutuhan pasien seperti melakukan inform

consent, menjelaskan hasil pemeriksaan, menjelaskan tanda dan gejala menoragia

yang dialami, menganjurkan pasien untuk menjaga kebersihan alat genetalia,

memberikan dukungan emosional, menganjurkan pasien untuk istirahat yang cukup,

memberikan tablet Fe 1 x 60mg untuk mencegah terjadinya anemia dan kalnex 3 x

500mg untuk meghentikan darah yang keluar dan menganjurkan pasien untuk

konsultasi ke dokter spesialis kandungan.

25
BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Pemeriksaan yang dilakukan pada Nn. R usia 20 Tahun yang dilakukan di Puskesmas

……………. Dimana pemeriksaan tersebut dilakukan dengan metode

pendokumentasian SOAP. Maka dapat disimpulkan bahwa:

1. Pengkajian dilaksanakan dengan mengumpulkan semua data melalui teknik

wawancara dan observasi sistemik. Data subjektif khususnya pada keluhan

utama menstruasi lebih dari 10 hari dan ganti pembalut 5 kali dalam sehari,

2. Pengkajian data obyektif dengan melakukan pemeriksaan yaitu konjugtiva

tampak agak pucat, pada pemeriksaan anogenital terdapat cairan merah pada

vagina dan pembalut terlihat penuh.

3. Berdasarkan data subyektif dan data obyektif yang didapatkan maka dignosa

kebidanan dari kasus ini adalah Nn. R umur 20 tahun dengan menorrhagia.

Namun, terdapat kesenjangan antara teori dan Tindakan yang dilakukan yaitu

tidak dilakukannya pemeriksaan laboratorim.

4. Perencanaan yang dilakukan pada Nn. R umur 20 tahun adalah : beritahukan

tentang hasil pemeriksaan, jelaskan tanda dan gejala, penanganan menorrhagia

dan konsultasi kedokter Sp.OG

26
B. SARAN

1. Bagi Puskesmas

Pelayanan yang diberikan kepada klien sudah baik dan memuaskan, untuk itu

baik secara teknis maupun noon teknis terus ditingkatkan dan diharapkan

dapat memberikan pelayanan yang lebih baik dalam setiap asuhan.

2. Bagi Institusi

Diharapkan dapat terus meningkatkan mutu Pendidikan dan penyelenggaraan

Pendidikan pada mahasiswinya.

3. Bagi mahasisiwi

Mahasiswi diharapkan untuk terus meningkatkan pengetahuan, keterampilan

dan wawasannya dalam memberikan asuhan kebidanan pada Kesehatan

reproduksi remaja dan pranikah.

27
DAFTAR PUSTAKA

Yessi.2015, Teori Kesehatan Reproduksi. Yogyakarta: CV Budi Utami


Hendrik. H. dr. 2016, Problema Haid. Solo: Tiga Serangkai
Wirenviona Rima. 2020, Edukasi Kesehatan Reproduksi Remaja. Surabaya:Airlangga
University Press
Putu luh.2014, Asuhan Kebidanan Pada Ibu Bersalin Dan Bayi Baru Lahir. Bogor: In Media
Wildan.Moh. 2015, Dokumentasi Kebidanan. Jakarta : Salembi Medika
Eny Kusmira.2019, Kesehatan reproduksi Remaja dan Wanita .Jakarta : Salemba Medika

28

Anda mungkin juga menyukai