Anda di halaman 1dari 2

KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena
atas rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan
Laporan Kerja Praktik di PT Pupuk Sriwidjaja (Persero) Palembang dengan tepat
waktu. Adapun tugas khusus dalam Kerja Praktik di Departemen Perencanaan dan
Pengendalian Produksi yang berjudul “Substitusi Penggunaan Bahan Kimia dari
Alum Menjadi FeCl3 Sebagai Pengatur Tingkat Keasaman atau Ph Pada Air
Limbah Urea Pusri III”.
Kerja praktik merupakan salah satu mata kuliah wajib yang harus
dilaksanakan sebagai syarat kelulusan Diploma Jurusan Teknik Kimia Politeknik
Negeri Sriwijaya. Laporan ini didasarkan pada orientasi dan tugas khusus selama
pelaksanaan Kerja Praktik di Departemen Rendal Produksi PT Pupuk Sriwidjaja
(Persero) Palembang sejak tanggal 3 Agustus sampai 27 Oktober 2023.
Selama pengerjaan Kerja Praktik dan penyusunan laporan, penulis
mendapatkan begitu banyak bantuan dari berbagai pihak. Pada kesempatan ini
penulis mengucapkan terima kasih kepada:

1. Dr. Ing. Ahmad Taqwa, M.T. selaku Direktur Politeknik Negeri Sriwijaya
beserta jajarannya;
2. Ir. Jaksen M. Amin, M.Si., selaku Ketua Jurusan Teknik Kimia Politeknik
Negeri Sriwijaya;
3. Ahmad Zikri, S.T., M..T. selaku Sekretaris Jurusan Teknik Kimia
Politeknik Negeri Sriwijaya;
4. Idha Silviyati, S.T., M.T., selaku Ketua Program Studi Jurusan Teknik
Kimia Politeknik Negeri Sriwijaya;
5. Ibnu Hajar, S.T., M.T. selaku Dosen Pembimbing Akademik Kelas 5 KB
Jurusan Teknik Kimia Politeknik Negeri Sriwijaya;
6. Ir. Sofiah, M.T. selaku Dosen pembimbing Kerja Praktik yang telah
bersedia membimbing selama pelaksanaan Kerja Praktik dan pengerjaan
Laporan Kerja Praktik;
7. Dosen beserta seluruh Staff Teknik Kimia Politeknik Negeri Sriwijaya;

iii
8. Aripad selaku Pembimbing Kerja Praktik yang telah memberikan bekal
ilmu dan membantu dalam menyelesaikan laporan kerja praktik;
9. Orang Tua dan Keluarga yang selalu memberi dukungan , bantuan, doa dan
semangat;
10. Teman-teman KB 2021 yang telah memberikan dukungan, bantuan, dan
semangat dalam menyelesaikan laporan kerja praktik;
11. Teman-teman seperjuangan kerja praktik Arlika Sarry, Sri Zakia dan
Sherlyana Azzahra yang telah membantu dan menyemangati selama
kegiatan kerja praktik penulis;
12. Semua pihak yang telah membantu penyusunan laporan kerja praktik baik
itu berupa saran, doa, maupun dukungan, yang tidak dapat penulis sebutkan
satu persatu.
Penulis menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari sempurna. Oleh karena
itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca,
yang tentunya akan mendorong penulis untuk berkarya lebih baik lagi pada
kesempatan yang akan datang. Semoga uraian dalam laporan ini dapat bermanfaat
bagi semua pihak baik penulis, pembaca maupun pihak Industri.

Palembang, 27 Oktober 2023

Penulis

iv

Anda mungkin juga menyukai