Anda di halaman 1dari 3

Nama: Divanisa Hasari

NIM: 1601213105
Kelas: DG-45-C

1. Karya 1 (Jendela Pendidikan dan Kebudayaan)

a. Deskripsi
Cover majalah Jendela Pendidikan dan Kebudayaan merupakan majalah digital
yang diterbitkan pada tahun 31 Desember 2018. Cover majalah tersebut
menampilkan khas budaya nusantara yakni dengan beberapa karya pada cover
tersebut seperti lukisan Barong yang berasal dari Bali.

b. Analisis
Buku ini menampilkan tulisan font yang berjenis Sans Serif baik pada bagian judul
maupun bagian isi nya dan berwarna coklat tua yang menyesuaikan latar belakang
desainnya dan juga terdapat ilustrasi yang beragam seperti ada beberapa orang
yang melakukan kegiatan yang berbeda-beda

c. Interpretasi
Di dalam cover majalahnya semua yang mereka lukis dan ciptakan berhubungan
erat dengan budaya Indonesia seperti batik, barong dan tarian daerah. Ingin
menunjukkan dan meningatkan kita untuk jangan lupa terhadap budaya dan
bahasa sendiri
d. Penilaian
Cover majalah ini memiliki komposisi yang sudah bagus. Komposisi tulisan sudah
terlihat rapih dan membuat suatu alur tertentu bagi mata pembaca. Ilustrasi yang
ditunjukkan juga menyesuaikan dengan tema majalah yaitu, pendidikan dan
kebudayaan.
Cover majalah ini memiliki peran penting juga pada ketertarikan sang pembaca.

2. Karya 2 ( Minyak Goreng Indonesia)

a. Deskripsi

Karya ini merupakan logo yang dibuat oleh Eko Faizin yang di bagikan dalam
instagramnya @fakartun pada tanggal 13 Maret 2022. Karya ini dibuat menyerupai
bentuk logo halal baru di Indonesia.

b. Analisis
Terdapat tulisan “Langka” artinya ada beberapa faktor yang memicu kelangkaan
minyak goreng sehingga harga minyak goreng naik dengan drastis. Gambar diatas
merupakan culture jamming mengenai minyak goreng Indonesia

c. Interpretasi

Makna yang ingin diungkapkan desainer yang membuat logo ini adalah orang-orang
yang berkuasa mengubah segalanya di waktu yang sama. Kelangkaan minyak goreng
banyak terjadi di pulau Jawa sedangkan logo halal yang terbaru di indonesia tidak
mencerminkan keberagaman karena terkesan Jawa sentris dan berbentuk seperti
wayang.
d. Penilaian
Bentuk logo ini terinspirasi logo halal Indonesia saat ini. Hal ini terlihat dari form,
warna dan font-nya. Dari segi desain, bentuk logo yang seperti kipas atau “Langka”
tersebut lebih mudah dibaca serta warnanya juga lebih serasi dibandingkan logo halal
yang asli

Anda mungkin juga menyukai