Anda di halaman 1dari 1

CONTOH TEKS KATA SAMBUTAN DI ACARA MAULID NABI 2022

Oleh Admin Chanel Youtube Olah Rasa Olah Kata

ُ ‫علا ْي ُك ْم او ارحْ امةُ هللاِ اوبا اركااتُه‬


‫س اَل ُم ا‬
َّ ‫ال‬
Bersyukur kepada Allah dengan ucapan Alhamdulillah bershalawat kepada Baginda Nabi dengan ucapan
Allahumma sholli'ala sayyidina Muhammad wa 'ala Ali Sayyidina Muhammad .

Yang terhormat dan yang sama-sama kita hormati para ‘alim para ulama’ wabil khusus Bapak K.H.
munawwar yang nantinya beliaulah yang akan menyampaikan mau’izhoh hasanah kepada kita semua
Yang kami hormati bapak kepala desa sukoharjo bapak haji Santoso semoga beliau selalu diberikan
kesehatan umur yang Panjang.
Yang kami hormati segenap tamu undangan, para hadirin, bapak-bapak ibu-ibu yang berbahagia.

jalan-jalan ke Tanjung pinang


singgah sebentar membeli rambutan
sungguh hati merasa Senang
bisa bertemu dengan para hadirin sekalian

sungguh indah bunga kamboja


bunganya milik pak mustofa
karena saya tak pintar merangkai kata
saya sambutan sebentar saja

Maka langsung saja bapak ibu yang berbahagia mewakili panitia penyelenggara kami pertama
mengucapkan ribuan terima kasih kepada Bapak Ibu sekalian yang telah membantu mensukseskan acara
ini, Semoga amal Bapak Ibu sekalian diberikan pahala berlipat ganda oleh Allah subhanahuwata'ala.
Terhusus saya sebagai ketua panitia mengucapkan ribuan terima kasih kepada teman-teman panitia,
yang satu minggu ini sudah bekerja keras, kata orang banting tulang peras keringat untuk mensukseskan
acara ini, sehingga bapak ibu bisa melihat sendiri betapa acara pada hari ini terlihat meriah terlihat
mewah.
Semoga amal kita, semoga perjuangan kita, semoga bantu membantu kita untuk mensukseskan acara ini
menjadi bukti bahwa kita mencintai baginda Nabi, bahwa kita rindu kepada baginda Nabi dan kita
mendapat syafa’atnya di yaumil akhir nanti.

yang kedua tentunya saya mewakili panitia penyelenggara memohon maaf sebesar-besarnya, karena
kita mengerti tidak ada gading yang tak retak, tidak ada manusia tanpa salah, tidak ada jalan tanpa
lubang, tidak ada tawa tanpa tangis. Begitu juga dengan acara ini, banyak salah disana sini, maka kami
panitia penyelenggara memohon maaf yang sebesar-besarnya.

kiranya itulah yang ingin saya sampaikan, singkat saja sebentar saja tidak perlu berlama-lama.

Sungguh indah bunga melati


Harumnya harum sekali
Cukup sekian sambutan ini
Salah dan khilaf mohon dimaklumi

Akhir kata Wallaahul muwafiq ila aqwamit tariq,


wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Semoga bermanfaat,

Anda mungkin juga menyukai