Anda di halaman 1dari 10

Topik/Tema : Penalaran Matematika Konteks Biologi

Subtopik/Subtema : Data dan Ketidakpastian

Perhatikan bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 1-3!


Organisme di dunia diklasifikasi menjadi lima kelompok kingdom, yaitu animalia, plantae, fungi,
protista, dan monera. Animalia adalah kelompok hewan. Tumbuhan dikelompokkan ke kingdom
Plantae. Fungi merupakan kelompok jamur. Protista adalah kelompok organisme yang sebagian
besar dapat diamati oleh mata. Namun sebagiannya lagi berukuran sangat kecil, sehingga tidak
dapat diamati dengan mata telanjang. Kelompok Monera adalah kelompok organisme yang
berukuran sangat kecil sehingga tidak dapat diamati oleh mata telanjang. Sebagian besar
organisme dari berbagai kelompok sudah dapat diidentifikasi. Kelompok Animalia, Plantae, dan
Fungi dapat diamati dengan mata telanjang, karena ukurannya cukup besar sehingga
memudahkan para ilmuwan ketika melakukan identifikasi.

Berikut adalah tabel yang menunjukkan jumlah organisme yang sudah teridentifikasi dan
perkiraan organisme yang belum teridentifikasi.

Kingdom Jumlah Spesies Perkiraan Jumlah


Teridentifikasi Spesies di Dunia

Animalia 1.300.000 10.000.000

Plantae 270.000 320.000

Fungi 72.000 1.500.000

Protista 80.000 600.000

Monera 4.000 1.000.000

1. Urutan persentase spesies teridentifikasi dari terbesar hingga terkecil adalah …..
A. Plantae - Animalia - Fungi - Protista - Monera
B. Plantae - Protista - Animalia - Fungi - Monera
C. Plantae - Fungi - Animalia - Protista - Monera
D. Animalia - Plantae - Fungi - Protista - Monera

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
1
E. Animalia -Protista - Plantae - Fungi - Monera

2. Berdasarkan data penelitian tersebut, peneliti memprediksi bahwa sepuluh tahun


mendatang terjadi penurunan jumlah spesies monera sebanyak 2%. Perkiraan jumlah
spesies monera yang memungkinkan pada sepuluh tahun mendatang adalah ….
A. 15.000-25.000
B. 15.000-20.000
C. 961.000-979.000
D. 979.000-981.000
E. 981.000-985.000

3. Jumlah spesies hewan terestrial diestimasi sekitar 75% dari perkiraan jumlah spesies
animalia, sisanya adalah hewan akuatik (hewan air). Sementara itu, jumlah spesies
tumbuhan berkayu sekitar 70% dari perkiraan jumlah spesies plantae, sisanya adalah
spesies tumbuhan tak berkayu. Karena tingginya alih fungsi hutan, peneliti mengestimasi
adanya penurunan 40-50% spesies tumbuhan berkayu dan 68% spesies hewan terestrial
dalam 50 tahun mendatang.
Pernyataan berikut yang benar adalah...
A. Estimasi jumlah spesies hewan terestrial adalah sekitar 6.800.000 spesies
B. Estimasi jumlah spesies tumbuhan berkayu adalah sekitar 189.000 spesies
C. Estimasi jumlah spesies tumbuhan berkayu dalam 50 tahun mendatar sekitar
128.000 - 160.000 spesies
D. Estimasi jumlah spesies hewan terestrial dalam 50 tahun mendatang adalah sekitar
3.200.000 spesies
E. Rasio estimasi jumlah spesies hewan terestrial dan akuatik adalah 3:1.

4. Diketahui tiga diantara sepuluh warga desa A terkena penyakit campak. Jika desa A dihuni
600 penduduk, estimasi jumlah penduduk yang menderita penyakit campak di desa A
sebesar ….
A. 100
B. 180
C. 210
D. 330
E. 350

Perhatikan informasi di bawah ini untuk menjawab soal nomor 5-7!

Malaria merupakan suatu penyakit yang disebabkan oleh parasit Plasmodium. Penyakit ini dapat
menyebabkan jumlah keping darah (trombosit) penderitanya jauh lebih rendah dari kisaran
normal, sehingga memerlukan transfusi darah untuk meningkatkan jumlah trombosit. Penyakit
malaria dapat dengan mudah disebarkan melalui gigitan nyamuk Anopheles betina. Tingginya
kasus penyebaran Malaria membuat Dinas kesehatan di daerah X melakukan pendataan di

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
2
seluruh rumah sakit, untuk mengetahui kebutuhan kantong darah. Diketahui daerah X dihuni
oleh 450.000 penduduk, 45%nya adalah orang dewasa. Berdasarkan data Dinas Kesehatan,
terdapat 1 dari 5 anak-anak berusia 5-13 terkena penyakit Malaria di daerah X. Sementara itu,
jumlah anak-anak dan orang dewasa yang tidak menderita malaria berturut-turut sebanyak
94.000 dan 175.000 individu. Anak-anak memerlukan 5 kantong darah/individu, sementara orang
dewasa memerlukan 8 kantong darah/individu.

5. Berdasarkan informasi tersebut, jumlah total anak-anak di daerah X sebanyak ….


A. 36.000
B. 70.500
C. 75.200
D. 90.000
E. 117.500

6. Jika rasio jenis kelamin anak perempuan dan laki-laki berumur 5-13 tahun yang terkena
malaria di daerah X adalah 3:2, jumlah anak perempuan yang terkena malaria adalah
sebanyak ….
A. 9.400
B. 14.100
C. 37.600
D. 56.400
E. 70.500

7. Diketahui sekitar 60% kebutuhan kantong darah sudah terpenuhi, agar setiap individu
bisa mendapatkan kantong darah yang cukup, setidaknya dinas kesehatan perlu
menyiapkan kantong darah sebanyak…
A. 90.000
B. 95.000
C. 110.000
D. 120.000
E. 135.000

8. Tiga tahun lalu, usia Lala 2 kali usia Dina. Sekarang, Lala berusia 27 tahun. Usia Dina
sekarang adalah….
A. tahun
B. 12 tahu9n
C. 15 tahun

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
3
Gunakan tabel berikut untuk menjawab soal nomor 9-10!
Berikut adalah tabel asupan air harian yang direkomendasikan berdasarkan usia dan kondisi
tertentu (hamil/menyusui).

Guelinckx, I., Tavoularis, G., König, J., Morin, C., Gharbi, H., & Gandy, J. (2016). Contribution of Water from Food
and Fluids to Total Water Intake: Analysis of a French and UK Population Surveys. Nutrients, 8.

9. Diketahui Diana adalah adik perempuan Irfan. Enam tahun lalu, usia Irfan empat kali lipat
usia Diana. Jika sekarang Irfan berusia 18 tahun, kebutuhan asupan air harian Diana yang
direkomendasikan adalah sebesar….
A. 1.600 mL/hari
B. 1.900 mL/hari
C. 2.000 mL/hari
D. 2.100 mL/hari
E. 2.500 mL/hari

10. Berilah tanda centang (✔) pada contoh kasus yang sesuai dengan tabel rekomendasi!
A. Dimas adalah remaja laki-laki yang dua tahun lagi akan berusia
17 tahun. Oleh karena itu, Dimas perlu mendapatkan 2.100 mL

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
4
air per harinya agar kebutuhannya tercukupi.

B. Tiga tahun yang lalu Rani berusia tiga tahun. Sekarang Rani
selalu mengkonsumsi 1.200 air minum mL/hari. Setidaknya,
sekarang Rani sudah memenuhi lebih dari 80% rekomendasi
asumsi air harian.

C. Jika dalam satu hari, orang dewasa umumnya kehilangan 8%


asupan air lewat keringat, maka volume air yang keluar lewat
keringat sekitar 150 mL atau 180 mL.

D. Satu keluarga yang terdiri dari sepasang suami istri, satu lansia
laki-laki, dan dua anak perempuan yang berusia 7 serta 13 tahun
memiliki rata-rata asupan air harian 2.100 mL jika asupan air
mereka memenuhi tabel rekomendasi.

E. Pasti asuhan X selalu memastikan rekomendasi asupan air


harian anak-anaknya terpenuhi. Jika panti asuhan tersebut
awalnya menampung 15 anak perempuan dengan perbandingan
usia 6-8 : 9-12 = 3:2, lalu kedatangan lima anak laki-laki berusia 6,
7, 8, 9, dan 10 tahun, maka rata-rata asupan airnya meningkat
>1,5 % dari sebelumnya.

Perhatikan bacaan berikut untuk menjawab soal nomor 11-12!


Air yang kita konsumsi setiap harinya akan diproses tubuh untuk melakukan berbagai macam
aktivitas. Setelah digunakan dalam berbagai proses di dalam tubuh, air dapat dikeluarkan melalui
urin, uap air saat kita menghembuskan napas, dan juga keringat. Umumnya, semakin banyak air
yang kita konsumsi, semakin banyak pula air yang dikeluarkan melalui urin, uap air, dan keringat.

Di hari Sabtu yang cerah, Andi sedang bersantai di rumah. Andi meminum 3.000 mililiter air dan
menghasilkan 2.250 mililiter urin serta 250 mililiter uap air. Di hari Minggu, Andi berolahraga dan
meminum 3.500 mililiter air. Volume urin dan uap air yang dikeluarkan Andi di hari minggu
berturut-turut 1.750 dan 500 mililiter.

11. Persentase pengeluaran urin Andi pada hari Sabtu dan Minggu berturut-turut sebesar….
A. 75% dan 50%
B. 50% dan 75%
C. 25% dan 50%

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
5
D. 50% dan 25%
E. 50% dan 50%

12. Kesimpulan berikut yang tepat berdasarkan informasi yang diberikan adalah….
A. Saat beristirahat, persentase air yang dikeluarkan melalui keringat <15% volume air
yang dikonsumsi
B. Persentase air yang keluar lewat uap air saat berolahraga dan beristirahat berkisar
antara 8 - 10%
C. Olahraga dapat menyebabkan peningkatan persentase air yang dikeluarkan dalam
bentuk keringat sebanyak >15%
D. Olahraga meningkatkan persentase air yang keluar melalui uap air, namun
menurunkan persentase air yang dibuang lewat urin dan keringat
E. Saat berolahraga, air paling banyak dikeluarkan dalam bentuk keringat.

Perhatikan informasi berikut untuk menjawab soal nomor 13-15!

Suatu klinik mendata nilai total kolesterol pada pasien yang menggunakan obat statin dan yang
tidak menggunakan obat statin di hari tertentu. Data tersebut kemudian disajikan dalam bentuk
tabel histogram berikut ini. Garis hitam tebal menunjukkan batas normal kolesterol yaitu < 5
mmol.

Schnoeller, T. J., Jentzmik, F., Schrader, A. J., & Steinestel, J. (2017). Influence of serum cholesterol level and
statin treatment on prostate cancer aggressiveness. Oncotarget, 8(29), 47110-47120.
https://doi.org/10.18632/oncotarget.16943.

13. Jumlah pasien yang memiliki kolesterol normal adalah ….

A. 471
B. 517

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
6
C. 632
D. 721
E. 843

14. Selisih jumlah pasien yang memiliki kolesterol tidak normal dengan kondisi tidak
menggunakan statin dan yang menggunakan statin sebesar ….

A. 141
B. 231
C. 266
D. 455
E. 531

15. Perbandingan pasien yang menggunakan statin dan tidak menggunakan statin pada
rentang kolesterol 5 hingga 5.49 mmol adalah ....

A. 1:2
B. 2:1
C. 2:4
D. 1:6
E. 6:1

Gunakan informasi berikut untuk menjawab soal nomor 16-17!


Sebuah penelitian dilakukan untuk mempelajari pengaruh beberapa hormon terhadap
pertumbuhan tanaman jagung (Zea mays L.). Hormon yang digunakan meliputi paclobutrazol
(PAC), propiconazole (PCZ), Quilt, dan uniconazole. Hasilnya disajikan sebagai berikut.

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
7
Neill, E.M., Byrd, M.C.R., Billman, T. et al. Plant growth regulators interact with elevated temperature to alter
heat stress signaling via the Unfolded Protein Response in maize. Sci Rep 9, 10392 (2019).
https://doi.org/10.1038/s41598-019-46839-9

16. Perlakuan hormon yang menyebabkan tinggi tanaman paling bervariasi adalah…
A. PAC
B. PCZ
C. Quilt
A. Uniconizole

17. Berilah tanda centang (✔) pada pernyataan yang tepat!


A. Pemberian PAC secara signifikan meningkatkan pertumbuhan
tinggi tanaman dibandingkan pemberian uniconizole.

B. Sebanyak 50% tanaman yang tidak diberi hormon memiliki tinggi


12-13 cm.

C. Perlakuan uniconizole menghasilkan data tinggi tanaman yang


paling homogen dibandingkan perlakuan lainnya.

D. Jika terdapat 80 tanaman pada masing-masing perlakuan,


sekitar 60 tanaman pada perlakuan PCZ memiliki tinggi diantara
8,5 sampai <10 cm.

E. Jika jumlah sampel pada perlakuan Quilt sebanyak 120 tanaman,


sebanyak 30 tanaman memiliki kisaran tinggi ≤5 hingga ≥7 cm.

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
8
18 Jika suatu tanaman memerlukan luas area tumbuh 100 cm2, lahan seluas 20 m2 dapat
ditanami tanaman tersebut sebanyak maksimal....
A. 2000
B. 200
C. 50

Gunakan informasi berikut untuk menjawab soal nomor 19-20!

Pak Iwan memiliki 6 petak lahan yang akan ditanami tanaman X. Masing-masing petak lahan pak
Iwan memiliki desain sebagai berikut.

Kotak merah muda menunjukkan area yang diperlukan untuk menumbuhkan satu tanaman X
tanpa saling berkompetisi satu sama lainnya, sehingga didapat hasil panen paling optimal.
Tanaman X akan mulai ditanam pada lahan tersebut saat sudah membentuk kecambah. Untuk
mendapatkan 100 kecambah tanaman X setidaknya memerlukan 130 biji tanaman.

19. Berilah tanda centang (✔) pada pernyataan yang tepat!


A. Untuk hasil terbaik, pak Iwan dapat menumbuhkan setidaknya
150 tanaman X pada tiap petak.

B. Pak Iwan perlu menyiapkan 750 kecambah tanaman X untuk


ditumbuhkan pada seluruh petak.

C. Persentase biji yang dapat membentuk kecambah < 75% dari


jumlah biji yang dikecambahkan.

D. Jika Y adalah jumlah biji tanaman X yang perlu disiapkan untuk


mendapatkan jumlah kecambah optimal yang akan ditanam di
seluruh lahan pak Iwan, maka 950 < Y < 1.000.

E. Jika satu tanaman X ternyata memerlukan area tumbuh 25%


lebih luas dari desain, jumlah biji tanaman X yang diperlukan
pak Iwan akan berkurang sebanyak >180 biji.

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
9
20. Agar tanaman X dapat tumbuh optimal, diperlukan nitrogen dan fosfat dengan
konsentrasi berturut-turut 85 dan 20 kg/ha. Nitrogen terkandung dalam pupuk merk P
sebanyak 45% sementara fosfat ada di pupuk T sebanyak 15%. Kombinasi banyaknya
pupuk P dan T yang dapat memenuhi kebutuhan Pak Iwan untuk seluruh lahannya
adalah....
A. 5 kg pupuk P dan 4 kg pupuk T
B. 4 kg pupuk P dan 6 kg pupuk T
C. 6 kg pupuk P dan 4 kg pupuk T
D. 4 kg pupuk P dan 6 kg pupuk T
E. 5 kg pupuk P dan 5 kg pupuk T

21 Kerjakan Post Test di aplikasi yang berjudul "Post Test Penalaran Matematika Konteks
Biologi"

- - - - - - SELESAI - - - - - - -

Copyright © 2022 PT Ruang Raya Indonesia All


Rights Reserved. Dilarang menyebarluaskan
dokumen ini tanpa izin.
10

Anda mungkin juga menyukai