Anda di halaman 1dari 1

PETUNJUK TEKNIS KEGIATAN LITERASI

GERAKAN LITERASI READATHON


SMP NEGERI 18 PURWOREJO
TAHUN 2023

A. PELAKSANAAN
Hari/ Tanggal : Senin, 23 Oktober 2023
Waktu : 08.00 WIB – 09.20 WIB
Tempat : Halaman SMP Negeri 18 Purworejo

B. PESERTA
1. Peserta merupakan guru, karyawan, dan siswa SMP N 18 Purworejo

C. SUMBER BACAAN
1. Buku Literasi Kelas
2. Buku Perpustakaan
3. Buku milik pribadi (membawa dari rumah)

D. KETENTUAN PELAKSANAAN
1. Peserta masing-masing kelas menyiapkan 4 (empat) kertas manila berwarna putih,
kertas warna, spidol, gunting, dan plester/lem. (*sebelum hari pelaksanaan)
2. Kegiatan dimulai setelah upacara bendera, kepala sekolah memberikan sambutan,
semua guru, karyawan, dan siswa membaca buku secara serentak di halam sekolah
selama 90 menit.
3. Setelah selesai membaca, semua siswa membuat karya pohon “Pohon Literasi” dengan
kertas manila dan menuliskan inti bacaannya di kertas warna berbentuk daun dan
bunga.
4. Siswa menempelkan hasil karya tersebut pada pohon literasi yang ditempel
bersebelahan dengan pojok baca di kelas masing-masing.
5. Setelah selesai menempel, wali kelas/siswa mendokumentasikan hasil karya berupa foto/video
dan dikirim di grup kelas masing-masing.

CATATAN:
Jika terjadi perubahan pelaksanaan teknis lomba akan disampaikan secara umum.

Anda mungkin juga menyukai