Anda di halaman 1dari 1

LEMBAR KERJA SISWA

BAHASA INDONESIA KELAS XII – SEMESTER GANIL – 2023/2024

Tugas 07 - Minggu kedua Nopember 2023

==============================================================

SURAT LAMARAN PEKERJAAN

1) Preview
a. Surat lamaran merupakan surat resmi yang memuat permohonan untuk bekerja di
instansi atau perusahaan tertentu. Surat lamaran harus ditulis atau ditik dengan
rapi dan tulisan yang jelas agar dapat dibaca oleh HRD ( Human Resources
Development). HRD dapat melihat kepribadian pelamar dari tata letak surat
lamaran yang dibuat. Pelamar juga wajib memperhatikan penggunaan bahasa
dalam menyusun surat lamaran. Bahasa yang dipakai ialah bahasa formal. Adapun
bahasa yang mengesankan bermaksud untuk mempromosikan diri pelamar supaya
dilirik oleh pihak perusahaan. Surat lamaran dapat diartikan sebagai surat yang
digunakan seseorang dengan keadaan membutuhkan pekerjaan dan surat tersebut
diberikan kepada pihak yang memberikan pekerjaan.
b. Surat Lamaran Pekerjaan adalah surat yang digunakan oleh seseorang ketika akan
melamar pekerjaan.
c. Surat Lamaran Pekerjaan dibuat sendiri oleh pelamar
2) Tugas
a. Ketentuan
i. Carilah informasi / penjelasan sebanyak - banyaknya tentang Surat Lamaran
Pekerjaan
ii. Kembangkan menjadi sebuah materi presentasi
iii. Kemasan informasi / penjelasan tentang Surat Lamaran Pekerjaan meliputi
antara lain :
1. Penjelasan tentang Surat Lamaran Pekerjaan
2. Penjelasan tentang CV ( Curiculum Vitae ) berikut format
3. Struktur kebahasaaan Surat Lamaran Pekerjaan
4. Mengapa harus ada Surat Lamaran Pekerajaan
a. Bagi pembuka lowongan pekerjaan
b. Bagi pelamar pekerjaan
5. Bagaimana cara membuat Surat Lamaran Pekerjaan
a. Secara on line
b. Secara tulisan
6. Bagaimana tata cara mengikuti wawancara panggilan lowongan
pekerjaan yang baik
7. Hal – hal yang harus diperhatikan apabila akan menyusun Surat
Lamaran Pekerjaan
8. Batasan / ketentuan apa saja yang harus dilakukan / dipatuhi oleh
a. Pembuka lowongan pekerjaan
b. Pelamar pekerjaan
b. Tugas
i. Buatlah materi presentasi - penjelasan – informasi tentang hal hal yang
berkaitan tentang Surat Lamaran Pekerjaan.
ii. Siap dipresentasikan di depan kelas
iii. Siap menjelaskan – menjawab - merespon tanggapan - pertanyaan dari
audience

Selamat mengerjakan
-----&&&&&-----

Anda mungkin juga menyukai