Anda di halaman 1dari 30

MODUL AJAR

(IPAS)

Disusun Oleh:
……………..FASE B KELAS
IV

PENDIDIKAN PROFESI GURU


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
September 2023
MODUL AJAR IPAS
INFORMASI UMUM PERANGKAT AJAR
1. Nama Penulis : ………………………….
Instansi : ………………………
Tahun : 2023
2. Jenjang Sekolah : SD
3. Kelas : IV
4. Alokasi Waktu : 4 x 35 menit (2 kali pertemuan)
TUJUAN PEMBELAJARAN
 Fase B 
 Elemen : Pemahaman IPAS (sains dan sosial)
 Capaian Pembelajaran:
Peserta didik mengidentifikasi proses perubahan wujud zat dan perubahan bentuk energi dalam
kehidupan sehari-hari. Peserta didik mengidentifikasi sumber dan bentuk energi serta menjelaskan
proses perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari (contoh: energi kalor, listrik, bunyi,
cahaya). Peserta didik memanfaatkan gejala kemagnetan dalam kehidupan sehari-hari,
mendemonstrasikan berbagai jenis gaya dan pengaruhnya terhadap arah, gerak dan bentuk benda.
Peserta didik mendeskripsikan terjadinya siklus air dan kaitannya dengan upaya menjaga ketersediaan
air.
 Tujuan Pembelajaran:
Peserta didik memanfaatkan gejala kemagnetan dalam kehidupan sehari-hari,
mendemonstrasikan berbagai jenis gaya dan pengaruhnya terhadap arah, gerak dan
bentuk benda.
 Indikator Pencapaian Tujuan Pembelajaran:
✓ Peserta didik mampu menjelaskan ragam gaya yang terlibat dalam aktivitas sehari-
hari (C2/ Indikator Syarat)
✓ Peserta didik mampu memanfaatkan gaya tersebut untuk membantu manusia

mengatasi tantangan dalam kehidupan sehari-hari (C3/Indikator Kunci)


✓ Peserta didik dapat menganalis permasalahan terkait pemanfaatan gaya
(C4/Indikator Pengayaan)
✓ Peserta didk dapat menciptakan alat pembersih kaca dengan memanfaatkan gaya
magnet (C6/Indikator Pengayaan)
 Konsep Utama: Gaya dan pengaruhnya
 Integrasi Literasi Numerasi
- Pembiasaan literasi dengan membaca tentang bacaan gaya diawal pembelajaran selama
5 menit
- Menyimak video tentang pemanfaatan gaya
- Menstimulasi peserta didik dengan menggunakan pertanyaan tingkat tinggi
tentang gaya dan pemanfaatannya
- mengkomunikasikan ide/ menalar atas jawaban atas pertanyaaan tentang
pemanfaatan gaya
- Melakukan demontrasi dan menalar tentang percobaan gaya
- Evaluasi tentang gaya dan pemanfaatannya
- Penuangan
KOMPETENSI AWAL soal dalam literasi numerasi dalam LKPD dan Intrumen Penilaian
1) Peserta didik pada awalnya belum bisa menjelaskan ragam gaya, setelah
pembelajaran, peserta didik dapat menjelaskan ragam gaya yang terlibat dalam
aktivitas sehari-hari.
2) Sebelum pembelajaran, peserta didik belum memanfaatkan gaya tersebut untuk
membantu manusia, sedangkan setelah pembelajaran peserta didik bisa
memanfaatkan gaya tersebut untuk membantu manusia mengatasi tantangan dalam
kehidupan sehari- hari.

3) Sebelum pembelajaran, peserta didik belum bisa memanfaatkan gaya magnet,


sedangkan setelah pembelajaran Peserta didik bisa membuat alat untuk
membersihkan kaca dari bahan magnet
PROFIL PELAJAR PANCASILA
• Kreatif
• Bergotong royong

SARANA DAN PRASARANA


Alat yang digunakan dalam media pembelajaran:
1. Laptop
2. Proyektor
3. Bola Voli
4. Kertas bekas
5. Karet
6. Magnet
7. Name tag

Alat dan bahan yang dibutuhkan dalam proyek:


1. Magnet neodium
2. Kain bekas yang teksturnya halus
3. Lem tembak dan refillnya
4. Seterofoam
5. Selotip
6. dll

TARGET PESERTA DIDIK


• 30 peserta didik regular.
MODEL PEMBELAJARAN: (PjBL ) Projek Based Learning
METODE PEMBELAJARAN : PjBL
1. menentukan pertanyaan atau masalah utama
2. merencanakan proyek
3. membuat jadwal penyelesaian proyek
4. memonitor kemajuan penyelesaian proyek
5. mempresentasikan dan menguji hasil penyelesaian proyek
6. mengevaluasi dan refleksi proses dan hasil proyek
MODA PEMBELAJARAN :
Luring
PEMAHAMAN BERMAKNA
1. Secara kreatif, peserta didik dapat mengetahui berbagai jenis gaya dan
pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari yang bisa memudahkan manusia dan
dapat membuat alat kebersihan menggunakan magnet.
2. Secara bergotong royong, peserta didik bersama kelompoknya dapat membuat proyek
berkas (pembersih kaca efisien) dengan memanfaatkan magnet.
PERTANYAAN PEMANTIK
1. Mengapa kita bisa berdiri tanpa terpleset?
2. Mengapa bola voli bisa jatuh ke bawah?
3. Mengapa karet bisa terlontar ketika direnggangkan dan dilepaskan?
4. Mengapa name tag pak guru bisa menempel?

URUTAN KEGIATAN PEMBELAJARAN


Kegiatan Awal (15 menit)
1. Peserta didik menjawab salam yang diucapkan oleh guru
2. Salah satu perwakilan dari Peserta didik diminta oleh guru untuk memimpin doa sebelum
belajar
3. Peserta didik diminta melukan kegiatan literasi 5 menit dengan dengan bahan bacaan
peserta didik yang sudah disiapkan guru (pembiasaan literasi)
4. Guru melakukan presensi kehadiran peserta didik
5. Peserta didik diajak tepuk semangat dan tepuk waktu.
6. Peserta didik diminta oleh guru untuk mendorong dan menggeser meja guru
7. Peserta didik diberikan pertanyaan pematik (critical thinking)

a. Mengapa meja ini bergerak?


b. Apabila meja ini tidak diberi gaya apa yang terjadi?
c. Mengapa meja itu susah untuk di geser? Apakah ada gaya yang berpengaruh?
d. Apakah ada cara supaya meja ini mudah untuk digeser?
8. Guru menggiring jawaban siswa yang beragam dan mengulas konsep gaya.
9. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini yaitu memanfaatkan gejala
kemagnetan dalam kehidupan sehari-hari, mendemonstrasikan berbagai jenis gaya dan
pengaruhnya terhadap arah, gerak dan bentuk benda.
Kegiatan inti (50 menit)
Sesi Pertama
1. menentukan pertanyaan atau masalah utama
a. Peserta didik diminta menyediakan kertas kemudian peserta didik diminta
meremas kertas dan mengamati bentuk kertas sebelum dan sesudah diremas!
b. Peserta didik menyimak tayangan video di dalam PPT tentang salah satu gaya
dan pemanfaatannya dalam kehidupan. (Literasi/TPACK)
c. Peserta didik distimulasi untuk bertanya terkait apa yang diamati dalam video
tersebut.
d. Peserta didik mengkomunikasikan jawaban atas pertanyaan guru “Mengapa benda-
benda tersebut dapat berubah bentuk?” kemudian jawaban peserta didik
diarahkan oleh guru menuju konsep gaya dapat merubah bentuk benda. (Literasi)
e. Peserta didik diminta mendemonstrasikan berdiri di depan kelas!
f. Peserta didik diberi pertanyaan “Mengapa kamu bisa berdiri tanpa terpeleset?”
kemudian jawaban siswa diarahkan menuju ke gaya gesek. (Literasi/critical
thinking)
g. Peserta didik diminta m e l a k u k a n d e m o n t r a s i / p e r c o b a a n menjatuhkan bola
voli!
h. Peserta didik diberi pertanyaan “Mengapa bola bisa jatuh ke bawah? kemudian
jawaban siswa diarahkan menuju ke gaya gravitasi. (Literasi/critical thinking)
i. Peserta didik diminta melontarkan karet!
j. Peserta didik diberi pertanyaan “Mengapa karet bisa terlontar jauh? Apa yang terjadi
jika karet ditarik dengan kencang dan ditarik dengan lemah?” kemudian jawaban
peserta didik diarahkan ke konsep pegas (Literasi/critical thinking)
k. Peserta didik mengamati name tag guru, dan diberi pertanyaan “Mengapa name tag
saya bisa menempel?
l. Peserta didik diberikan suatu masalah:
Seorang pekerja ingin membersihkan apartemen (85 m2) / atau rumah yang
sangat tinggi. Pekerja tersebut berfikir jika dilakukan dengan memanjat sangat
berbaya dan tentu dengan ukuran gedung tersebut sangat melelahkan.
a. Berdasarkan permasalahan di ini, solusi apa yang bisa digunakan
untuk mengatasi masalah tersebut? (Literasi /HOTS dan kreatif)
b. Apakah menurut kalian ukuran apartemen atau rumah tersebut bisa
dikatakan luas ? (Literasi Numerasi/HOTS Open ended)
Kira-kira dengan memanfaatkan magnet apakah bisa mengatasi masalah
tersebut ? apa yang bisa kita buat untuk merencanakan proyek ini?
2. merencanakan proyek
a. Peserta didik dibentuk kelompok oleh guru berdasarkan hasil dengan anggota 5
Peserta didik perkelompok dan menunjuk satu ketua kelompok
b. Peserta didik diarahkan untuk melengkapi LKPD proyek sesuai dengan kelompok.
(Literasi Numerasi/HOTS)
c. Peserta didik diminta bergotong royong merencanakan alat-alat dan menentukan
jumlah kebutuhan untuk membuat projek tersebut (Numerasi/Kreatif)
d. Peserta didik dipantau oleh guru dalam merencanakan projek.
e. Ketua kelompok membagi alat dan bahan yang akan dibawa masing-masing Peserta
didik
3. Membuat jadwal penyelesaian proyek
a. Setiap kelompok diminta membuat jadwal penyelesaian proyek dimana proyek
tersebut harus selesai dalam 30 menit.
b. Guru beserta peserta didik bersama-sama membuat kesepakatan bahwa proyeknya
akan ditampilkan pada hari kedua.

Sesi Kedua
4. memonitor kemajuan penyelesaian proyek
a. Setiap kelompok berdiskusi dan bergotong royong dalam menyelesaikan proyek
Berkas (pembersih kaca efisien) secara bertahap
b. Peserta didik dimonitor oleh guru tentang perkembangan proyek perkelompok.
c. Peserta didik diberikan bimbingan dan arahan oleh guru apabila mengalami
kesulitan.
5. mempresentasikan dan menguji hasil penyelesaian proyek
a. Ketua kelompok membawa projek mereka kedepan kelas.
b. Peserta didik diberi arahan untuk mengamati dan memberikan sedotan di depan
produk yang mereka anggap paling bagus dan efisien semacam voting.
c. Guru memutuskan produk yang terbanyak dipilih untuk dipresentasikan di depan
kelas oleh kelompoknya
d. Kelompok lain menanggapi dan bertanya terkait hasil presentasi dari proyek
e. Peserta didik diberi umpan balik oleh guru dan kelompok terbaik diberi reward
6. mengevaluasi dan refleksi proses dan hasil proyek
a. Peserta didik menyelesaikan soal evaluasi terkait dengan dengan pemanfaatan gaya
(Literasi Numerasi/HOTS)
b. Peserta didik merefleksi selama kegiatan pembuatan proyek dan guru memberikan
penguatan.
Kegiatan Akhir (5 menit)
1. Peserta didik dan guru menyimpulkan hasil pembelajaran
2. Peserta didik diminta untuk mempelajari materi berikutnya.
3. Perwakilan dari peserta didik diminta untuk memimpin doa penutup pelajaran
4. Guru menutup pembelajaran dengan salam.

REFLEKSI PENDIDIK
1. Apakah media pembelajaran yang dipilih guru sudah dapat mengaktifkan Peserta didik
dalam pembelajaran?
2. Apakah pembelajaran hari ini sudah melibatkan Peserta didik secara optimal?
3. Apakah pembelajaran hari ini dapat meningkatkan pemahaman peserta didik dalam
materi yang diajarkan?
4. Apakah guru menguasai urutan pembelajaran?
5. Apakah guru menguasai materi yang diajarkan?

LAMPIRAN-LAMPIRAN
1. Bahan ajar (Terlampir)
2. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) (Terlampir)
3. Media pembelajaran (Terlampir)
4. Alat evaluasi (beserta kisi-kisinya) (Terlampir)

PENGAYAAN DAN REMEDIAL


• Pengayaan: Bagi peserta didik yang berhasil mencapai indikator pecapaian tujuan
pembelajaran guru dapat memperkaya pengetahuan peserta didik dengan
memberikan materi pengayaan
• Remidial: peserta didik yang belum memenuhi indicator pencapaian tujuan
pembelajaran di berikan remedial oleh guru.
• Guru memberikan tugas bagi peserta didik tersebut dengan peserta didik diberikan
soal- soal remidial, peserta didik difasilitasi guru dengan pertanyaan-pertanyaan
terkait materi yang belum dipahami. (Materi pengayaan dan remedial terlampir)

BAHAN BACAAN PENDIDIK


Buku guru IPAS kelas 4 bab 3 (Gaya di sekitar kita)
BAHAN BACAAN PESERTA DIDIK
Telampir
DAFTAR PUSTAKA
Fitri Amalia, dkk. (2021). Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD kelas IV. Pusat
Kurikulum dan Perbukuan
https://bimbelbrilian.com/soal-ipa-kelas-4-sd-bab-gaya-dilengkapi-kunci-jawaban/
Nama : …………………………………
No Absen :. ………………………………..

Lengkapilah tabel mind maping dibawah ini!

Manfaat
Manfaat …………………………… Manfaat
…………………………… ……………………………
……………………………
…………………………… ……………………………
……………………………
…………………………… ……………………………
……………………………
…………………………… ……………………………
……………………………
…………………………… ……………………………
……………………………
…………………………… ……………………………
Gaya …………..
Gaya ………….. Gaya …………..

MACAM-MACAM
JENIS GAYA

Gaya ………….. Gaya …………..


Manfaat Manfaat
…………………………… ……………………………
…………………………… ……………………………
…………………………… ……………………………
…………………………… ……………………………
…………………………… ……………………………
…………………………… ……………………………
Ketua : ……………………………………
Anggota: 1. ………………………………
2. ………………………………
3. ………………………………
4. ………………………………

Proyek
BERKAS (Pembersih Kaca Efisien)
Tujuan Pembuatan
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………..…………………………………………………………………………

Alat dan bahan


…………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………..………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Langkah-langkah
…………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………..………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Alokasi Waktu

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Hasil
1. Apakah alat pembersih kaca yang kamu buat bekerja dengan optimal?...........................
...........................................................................................................................................
2. Apa terdapat kendala yang kalian hadapi? Jika ada jelaskan! ...........................................
...........................................................................................................................................
3. Mengapa alat terseabut bisa saling menempel? ...............................................................
...........................................................................................................................................
4. Jelaskan apa yang terjadi jika lapisan pada pembersih terlalu tipis? .................................
...........................................................................................................................................
5. Jelaskan apa yang terjadi jika lapisan pada pembersih terlalu tebal? ...............................
...........................................................................................................................................
BAHAN AJAR

Bab III
Gaya di sekitar kita

Dari ilustrasi gambar di atas, pernahkah anda memperhatikan ketika ada batu
melesat dari katepel, bola bergerak,sepeda tiba-tiba berhenti, berubah posisi,
berubah bentuk.

Tahukah kalian ternyata pada saat itu kita sedang melakukan gaya pada benda-benda
tersebut? Yuk, kita pelajari apa itu gaya dan apa saja contoh serta manfaatnya!

Gaya otot dan gaya gesek

Ketika kita mendorong, menarik, dan


mengangkat sebuah benda, kita sedang
memberikan gaya pada benda tersebut.

Gaya adalah interaksi pada benda dalam


bentuk tarikan atau dorongan. Interaksi
ini akan menggerakan benda bebas.
Akibatnya benda diam bisa menjadi
bergerak. Saat Aga dan Dara mendorong
dan menarik benda, mereka menggunakan gaya otot.
Gaya otot adalah gaya yang dikeluarkan dari manusia atau hewan menggunakan
otot pada tubuh mereka.
Saat meja diberikan gaya dorong atau
tarik, maka akan terjadi gesekan antara
meja dan permukaan lantai. Hal ini
menyebabkan terjadinya gaya gesek.
Arah gaya gesek berlawanan dengan
arah gerak benda. Semakin lebar dan
luas permukaan benda yang bergesekan
maka gaya gesek akan semakin besar.
Artinya benda akan semakin susah
bergerak dan terasa lebih berat ketika
didorong.

Pernahkah kamu melihat benda disamping?

Bagaimana jika kaki meja diberi roda seperti ini?

Apakah meja lebih mudah atau lebih susah di gese r?

Mengapa demikian?

Ringkasan
1. Gaya adalah dorongan atau tarikan yang akan
menggerakkan benda bebas.
2. Gaya membantu kita memindahkan benda. Gaya bisa
membuat benda diam menjadi bergerak
3. Saat kalian mendorong, menarik, atau mengangkat benda,
kalian menggunakan gaya otot.
4. Jika kedua benda bergesekan maka akan terjadi gaya gesek.
5. Gaya gesek adalah gaya yang berlawanan arah dengan arah
gerak benda.
6. Gaya gesek dipengaruhi oleh:
a. kasar atau licinnya permukaan;
b. besar atau kecilnya luas permukaan;
c. berat atau ringan suatu benda. Benda yang lebih berat
akan memperbesar gaya gesek walaupun bentuk atau
ukurannya luas.
7. Contoh pemanfaatan gaya gesek:
a. Pada rem sepedah digunakan untuk berhenti
b. Pada alas kaki yang membantu kita supaya tidak terpleset
c. Untuk menajamkan pisau
Gaya Pegas

Pernahkah kalian bermain trampolin?


Apakah kalian tahu apa yang
menyebabkan alat ini bisa membuat
kita memantul?

Ternyata alat ini menggunakan kain


yang tebal dan kuat serta per di
sekelilingnya. Saat orang melompat di
trampolin, per dalam alat ini akan
mendorong orang tersebut. Akibatnya
orang ini akan memantul tinggi.
Semakin keras lompatan kita, maka
semakin tinggi pantulannya.

Ringkasan
1. Benda elastis adalah benda yang lentur. Benda ini dapat
mempertahankan bentuknya dan kembali menjadi bentuk semula.
2. Gaya pegas adalah gaya yang lahir dari elastisitas suatu benda
3. Benda elastis akan memanjang jika diberi gaya tarik. Jika dilepaskan,
maka benda ini akan memberikan dorongan.
4. Gaya pegas bisa membuat benda diam menjadi bergerak.
5. Gaya pegas dipakai pada benda seperti timbangan, busur panah,
alat pelontar, jok sepeda, dan lain sebagainya.

Gaya Gravitasi

Pernahkah kalian bertanya mengapa benda


bisa jatuh? Mengapa kita tidak bisa melayang
di udara? Saat benda jatuh, seakan-akan ada
sesuatu yang menarik benda ke bawah. Begitu
juga dengan tubuh kita, seakan ada sesuatu
yang menarik sehingga kita tidak bisa
melayang. Hal ini terjadi karena adanya sebuah
gaya yang tidak terlihat Bumi kita, yaitu gaya
gravitasi. Pusat gravitasi Bumi ada pada inti
Bumi. Di mana itu inti Bumi? Ada di bagian
Bumi paling dalam.
Gaya gravitasi Bumi ini akan menarik benda-benda yang ada di Bumi ke intinya.
Hal inilah yang menyebabkan benda-benda di Bumi tidak melayanglayang. Jika
tidak ada gaya gravitasi, semua benda yang kita lemparkan ke atas dapat
dengan mudah hilang karena melayang ke angkasa. Bahkan, manusia sendiri
dapat terbang dan sulit untuk kembali ke rumah.

Ringkasan
1. Gaya gravitasi Bumi adalah gaya yang menarik benda-benda
di Bumi ke inti Bumi.
2. Benda jatuh karena adanya gaya gravitasi. Massa benda
tidak memengaruhi cepat atau lambatnya benda jatuh
3. Faktor yang memengaruhi gerak benda saat jatuh adalah:
a. hambatan udara yang menghambat gerakan benda;
b. luas permukaan benda. Semakin luas bentuk permukaan, akan
lebih besar hambatan udara saat jatuh.
4. Gaya gravitasi banyak dimanfaatkan untuk mengalirkan air, baik di
rumah, sawah, atau kebun

Gaya Magnet

Pernahkah kalian melihat alat disamping?


Mengapa besi bisa menempel pada alat
tersebut?

Nah ternyata alat tersebut menggunakan magnet. Ternyata magnet bisa


menarik benda yang terbuat dari besi, nikel, dan kobalt

Ringkasan
1. Magnet memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan.
2. Sifat magnet memiliki sifat sebagai berikut.
a. Jika kedua kutub yang sama didekatkan, maka akan terjadi gaya
tolak-menolak. Kedua kutub ini akan saling mendorong menjauh.
b. Jika kedua kutub yang berbeda didekatkan, maka akan terjadi gaya
tarik-menarik. Kedua kutub akan saling menarik mendekat.
c. Magnet akan menarik benda yang terbuat dari besi.
3. Magnet dipakai untuk kompas, penyusun benda-benda elektronik,
dan pembuatan kereta super cepat.
GLOSARIUM
• Gaya adalah interaksi pada benda dalam bentuk tarikan atau
dorongan
• Benda elastis adalah benda yang lentur.
• Gaya gravitasi bumi adalah gaya yang menarik benda-benda di Bumi
ke inti Bumi
• Kompas adalah alat navigasi untuk menentukan arah mata angin
Media Pembelajaran:
Alat yang digunakan dalam media pembelajaran:
1. Laptop
2. Proyektor
3. Bola Voli
4. Kertas bekas
5. Karet
6. Magnet
7. Name tag

Link Video https://www.youtube.com/watch?

v=jKK1PLBbrJo
Power Point
Soal Evaluasi
I. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!
1. Gaya bisa berupa tarikan dan …………………………………………………………………………………………………
2. Gaya yang ditimbulkan oleh gesekan antara dua permukaan benda dinamakan gaya ……………
3. Bola yang mengelinding bisa dihentikan, hal itu membuktikan bahwa gaya dapat ………………..
4. Buah jatuh ke arah bumi disebabkan oleh ……………………………………………………………………………..
5. Ujung magnet yang berbeda kutubnya jika didekatkan akan ………………………………………………….

II. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!


1. Jelaskan macam-macam gaya dan dua contoh penerapannya!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
2. Sebutkan sifat-sifat gaya!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
3. Sebutkan 3 contoh bahwa gaya dapat mengubah bentuk
benda! Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
4. Perhatikan gambar dibawah ini!

Cakram Motor

Mengapa pada cakram motor dibuat lubang-lubang seperti itu?


Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

5. Perhatikan gambar ketapel disamping.


Ketapel ketika sering digunakan dalam waktu yang
lama maka kecepatan pelontaraannya berkurang.
Mengapa kecepatan pelontarnya bisa berkurang?
Dan jelaskan cara mengembalikan kecepatan
pelontarannya!
Jawab :
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………………
KUNCI JAWABAN SOAL EVALUASI

Romawi I
1. Dorongan
2. Gesek
3. Mengubah benda bergerak menjadi diam
4. Gaya gravitasi bumi
5. Saling tarik menarik

Romawi II
1. Macam-macam gaya adalah sebagai berikut!
• Gaya Gesek
Gaya gesek adalah gaya yang ditimbulkan oleh gesekan antara dua permukaan benda
• Gaya Pegas
Gaya pegas adalah gaya yang ditimbulkan oleh keelastisan suatu benda.
• Gaya Gravitasi
Gaya gravitasi adalah gaya yang ditimbulkan oleh gaya tarik magnet bumi.
• Gaya magnet
Gaya magnet adalah gaya yang berupa tarikan atau dorongan yang disebabkan oleh magnet.
2. Sifat-sifat dari gaya adalah sebagai berikut :
– Gaya dapat mengubah bentuk benda
– Gaya dapat membuat benda diam menjadi bergerak
– Gaya dapat membuat benda bergerak menjadi diam
– Gaya dapat mengubah arah benda
3. Contoh- contoh bahwa gaya dapat mengubah bentuk benda :
– Piring yang dilempar jatuh akan pecah
– Kaleng yang diinjak akan ringsek
– Plastisin yang diremas-remas akan berubah bentuk
4. Cakram diberi lubang-lubang supaya permukaan cakram semakin kasar. Jika semakin
kasar maka pengereman akan semakin bagus sehingga sepeda akan langsung
kecepatannya berkurang jika direm
5. kecepatan pelontarnya berkurang karena daya elastisitas karetnya berkurang. Daya
elastisitas akan terus berkurang (melar) jika sering digunakan. Solusinya untuk
mengembalikan kecepatan pelontar ketapel dengan mengganti karetnya.

Penilaian:
(𝐵���𝑎� ���� � ��2)+
Nilai = (𝐵���𝑎� 𝑅�� �� ��4) 𝑥 100
�𝑢��𝑎ℎ ����
�𝑎��𝑖�𝑎�
Kisi-kisi soal

Indikator Level No Bentuk


No Materi Tujuan Pembelajaran Indikator Soal
Tujuan Pembelajaran Kognitif Soal Soal
• Peserta didik mampu C2 Siswa menjelaskan konsep gaya 1,3 Isian
menjelaskan ragam gaya Mendefinisikan salah satu jenis
C2 2,4 Isian
yang terlibat dalam gaya
aktivitas sehari-hari C2 Menjelaskan konsep magnet 5 Isian
Peserta didik
• Peserta didik mampu Menyebutkan jenis-jenis gaya dan
memanfaatkan gejala C4 1 Uraian
memanfaatkan gaya mengaitkan penerapannya
kemagnetan dalam
tersebut untuk C1 Menyebutkan sifat-sifat gaya 2 Uraian
kehidupan sehari-hari,
Gaya dan membantu manusia Menyebutkan contoh penerapan
1 mendemonstrasikan C1 3 Uraian
pengaruhnya mengatasi tantangan sifat-sifat gaya
berbagai jenis gaya dan
dalam kehidupan sehari- Memecahkan masalah terkait
pengaruhnya terhadap C4 4 Uraian
hari gaya gesek
arah, gerak dan bentuk
• Peserta didik dapat
benda.
menciptakan alat
Memecahkan masalah terkait
pembersih kaca dengan C4 5 Uraian
gaya pegas
memanfaatkan gaya
magnet
Soal Remidial

Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat dan jelas!


1. Apakah gaya selalu dapat mengubah bentuk benda?
2. Tulislah tiga akibat adanya gaya terhadap benda yang bergerak...
3. Berikanlah bukti bahwa gaya dapat mengubah bentuk suatu benda ...
4. Gaya dalam ilmu pengetahuan alam dapat diartikan sebagai...
5. Ketika kita berjalan dengan menggunakan sepatu, maka pada alas sepatu dan tanah terdapat gaya ...
6. Buah dapat jatuh ke tanah karena adanya gaya ...
7. Mobil yang menabrak tempok akan penyok dan berubah bentuk karena adanya...
8. Meja yang didorong oleh satu orang bergerak lebih .... dari pada meja yang didorong oleh dua orang.
9. Sebutkan contoh-contoh pemanfaatan gaya yang berupa tarikan !
10. Sebutkan contoh-contoh pemanfaatan gaya yang berupa dorongan !

KUNCI JAWABAN REMIDIAL

1. Ya, karena gaya dapat mempengaruhi arah gerak suatu benda, gaya dapat
menyebabkan benda diam menjadi bergerak, gaya dapat menyebabkan perubahan
bentuk benda.
2. 1). Meja yang di dorong, 2). Melempar bola, dan 3). Bermain kelereng.
3. Ketika kita bermain plastisin
4. sebagai tarikan atau dorongan.
5. Gesek
6. Gaya gravitasi bumi.
7. Pengaruh gaya terhadap bentuk benda.
8. Pelan.
9. Contohnya adalah delman, ketika kuda menarik kerta terjadinya gaya tarik.
10. Menutup pintu dari dalam ruangan.
Soal Pengayaan

1. Sebuah lemari kosong dan besar akan dipindah dari kamar depan menuju kamar belang.
Ayah dan kakak sudah berusaha mendorong lemari namun lemari hanya sedikit berpindah.
Langkah apa yang harus dilakukan ayah dan kakak supaya mudah memindahkan almari
tersebut?
..……………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………

2. Mengapa balon udara bisa terbang padahal ada gaya gravitasi?


………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………………

Kunci Jawaban Soal Pengayaan

1. Mengurangi gaya gesek bisa dengan cara memberi roda pada kaki almari atau bisa
dengan memberi alas yang licin pada kaki almari supaya mudah didorong
2. Balon udara bisa terbang karena ada udara panas yang dimasukan kedalam balon.
Udara panas tersebut memberikan tekanan kebawah sehingga dapat mengangkat balon
udara melawan gaya gravitasi.
Rubrik Penilan Afektif
Perlu
Baik Sekali Baik Cukup Baik
No Kriteria bimbingan
(4) (3) (2)
(1)
1 KREATIF Peserta didik peserta didik peserta didik Peserta didik
Pelajar yang kreatif mampu mampu mampu belum mampu
mampu memodifikasi menerapkan menerapkan 2 menerapkan 1 menerapakan
dan menghasilkan semua aspek aspek elemen aspek elemen aspek elemen-
sesuatu yang orisinal, elemen-elemen kreatif dengan kreatif dengan elemen kreatif
bermakna, bermanfaat, kreatif secara baik baik dengan baik
dan berdampak. lengkap dengan
Elemen kunci dari baik
kreatif adalah:
1. menghasilkan
gagasan yang
orisinal
2. menghasilkan karya
dan Tindakan yang
orisinal
3. serta memiliki
keluwesan berpikir
dalam mencari
alternatif solusi
permasalahan
2 GOTONG ROYONG Peserta didik peserta didik peserta didik Peserta didik
Peserta didik memiliki mampu mampu mampu belum mampu
kemampuan bergotong menerapkan menerapkan 2 menerapkan 1 menerapakan
royong, yaitu semua aspek aspek elemen aspek elemen aspek elemen-
kemampuan untuk elemen-elemen gotong royong gotong royong elemen gotong
melakukan kegiatan gotong royong dengan baik dengan baik royong dengan
bersama-sama dengan secara lengkap baik
suka rela agar kegiatan dengan baik
yang dikerjakan dapat
berjalan lancar,mudah
dan ringan. Elemen-
elemen bergotong
royong adalah
1.kolaborasi,
2.kepedulian dan
3.berbagi

Instrumen Penilaian Sikap


Kreatif Gotong Royong Total
No Nama Nilai Ket
4 3 2 1 4 3 2 1 Skor

Nilai = �𝒐�𝒂�
��𝒐� 𝒙 ���
𝑱���𝒂� ��𝒐�
�𝒂𝒙��𝒂�
Rubrik Penilian Keterampilan Membuat Pembersih Kaca dari Magnet
Perlu
Baik Sekali Baik Cukup Baik
No Kriteria bimbingan
(4) (3) (2)
(1)
1 Pembersih Kaca dari Peserta didik peserta didik peserta didik Peserta didik
Magnet mampu mampu mampu belum mampu
Aspek penilaiannya: menerapkan menerapkan 2 menerapkan 1 menerapakan
1. Produk yang semua aspek aspek penilaian aspek penilaian aspek penilaian
dihasilkan berfungsi penilaian secara dengan baik dengan baik dengan baik
dengan baik, lengkap dengan
2. Tampilan produk baik
menarik
3. Penggunaan produk
mudah

Instrumen Penilaian Keterampilan


Keterampilan Membuat
Total
No Nama Kelompok Pembersih Kaca dari Magnet Nilai Ket
Skor
4 3 2 1

Nilai = �𝒐�𝒂�
��𝒐� 𝒙 ���
𝑱���𝒂� ��𝒐�
�𝒂𝒙��𝒂�

Anda mungkin juga menyukai