Anda di halaman 1dari 3

LK 1.1.

Identifikasi masalah

Nama : Nurhasanah, S. Pd
Asal sekolah : SMP Islam Al Asyariyyah Pontianak

Instruksi
1. Identifikasi masalah-masalah yang dialami peserta didik yang Anda temukan di sekolah.
2. Tentukan bidang masalah yang dengan memberi tanda cek (√) pada bidang masalah.
3. Tentukan jenis instrumen asesmen yang dapat digunakan untuk mengeksplorasi masalah.
Jenis instrumen asesmen dapat berupa instrumen tes (tes bakat minat, intelegensi dll) dan
non tes (pedoman observasi, pedoman wawancara, Alat Ungkap Masalah (AUM) Umum
dan PTSDL, Inventori Tugas Perkembangan (ITP), sosiometri, IKMS dll

Masalah yang ditemukan Bidang masalah Instrumen asesmen


di sekolah Pribadi Sosial Belajar Karier
Tidur di kelas  Pedoman observasi, laporan
guru mata pelajaran
Tidak mengerjakan tugas  Pedoman
wawancara,laporan guru
mata pelajaran
Berkelahi dengan teman  Pedoman observasi
Merokok di sekolah   Pedoman observasi
Sering bolos  Pedoman observasi,absensi
Sering terlambat  Pedoman observasi dan
laporan guru piket
Kurangnya kesadaran   Pedoman observasi
membuang sampah pada
tempatnya
Siswa sulit menentukan  Pedoman wawancara
sekolah lanjutan
Motivasi belajar rendah  Observasi dan wawancara
Laporan Hasil Asesmen

1. Demografi siswa
Jumlah siswa kelas VII B terdiri dari 20 orang, 7 laki-laki dan 13 perempuan
2. Hasil analisis pada bidang/aspek/dimensi pada assasmen yang digunakan
Assasmen menggunakan pedoman observasi pada siswa kelas VII B
Adapun observasi yang dilakukan yaitu dengan mengamati aktivitas siswa sebelum kegiatan
belajar mengajar, pada saat kegiatan belajar mengajar berlangsung dan setelah kegiatan
belajar mengajar. Aspek-aspek yang diamati antara lain :
1) Mengamati kegiatan awal sekolah dengan menyambut siswa yang datang
2) Mengamati kesiapan siswa secara fisik seperti kelengkapan seragam, alat dan bahan
belajar yang mereka bawa
3) Mengamati proses persiapan siswa untuk mengikuti kegiatan belajar mengajar
4) Mengamati proses kegiatan belajar mengajar di kelas dari awal sampai akhir kegiatan
belajar di sekolah
5) Mengamati interaksi antar siswa
6) Mengamati kegiatan siswa di luar jam pelajaran, misalnya saat istirahat, dan shalat
berjamaah
7) Berkolaborasi dengan guru mata pelajaran dan guru piket untuk mengetahui
perkembangan siswa selama mengikuti proses kegiatan belajar mengajar
8) Memeriksa absensi

3. Interpretasi hasil analisis assasmen


Alat yang digunakan adalah instrumen non tes yaitu pedoman observasi.
Dari hasil observasi terhadap siswa kelas VII B, ditemukan ada 8 orang siswa yang
menunjukkan kendala dalam motivasi belajar. Terlihat gejala-gejala awal dimana mereka
kurang memiliki motivasi yang tinggi dalam mengikuti pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai