Anda di halaman 1dari 4

Soal 1

PT Barakuda Sayap, perusahaan distributor furniture yang berlamat di JL.


Pacuan Kuda No 322, Surabaya dengan kode KLU 73121. NPWP
03.899.888.5-888.000 dengan telp 031-88975640. Perusahaan mulai
beroperasi sejak 3 Maret 2010 dan dikukuhkan sebagai PKP sejak 15 April
2010. Adapun transaksi perusahan selama bulan Februari 2023 tercatat
sebagai berikut :

Tanggal Uraian
2 Bpk Surya dan Bpk Wendi menginvestasikan uangnya
dalam bentuk saham perusahaan. Adapun besarnya nilai
investasi masing-masing sebesar Rp 500.000.000,- dan Rp
375.000.000,-. Harga saham per lembar sebesar Rp
1.000.000,-. Investasi tersebut menambah nilai ekuitas PT
Barakuda Sayap
3 Perusahaan membeli 10 unit lemari @ Rp. 3.200.000,- dan
20 set meja kursi tamu seharga @ Rp 4.000.000,- dari CV.
Elok. Barang diterima tanggal 3 Februari 2023 dan syarat
pembayaran 2/10, n/30. Perusahaan melakukan pelunasan
pembayaran tanggal 10 Februari 2023 dan perusahaan
baru menerima faktur pajak tertanggal 3 Februari 2023
dengan nomor faktur 010.000-23.12345678.
4 Berdasarkan hasil pemeriksaan fisik di gudang tanggal 1
Februari 2023, terdapat persediaan sebagai berikut: 20 unit
lemari @ Rp 3.200.000,- 35 set meja kursi tamu @ Rp
4.000.000,- 5 unit bangku taman @ Rp 720.000,- 12 unit
meja belajar @ Rp. 950.000,
5 Perusahaan membayar tagihan PT Telkom sebesar Rp
2.886.000,- (termasuk PPN). Adapun bukti yang diterima
berupa kuitansi resmi dari PT Telkom dengan nomor
TLKM.0300/02/2023
7 Dibeli 15 unit meja belajar @ Rp 785.000,- dari Toko
Mebelku di Cirebon. Perusahaan membayar tunai pada saat
barang diterima dan mendapatkan bukti berupa kuitansi.
8 Diserahkan 3 unit meja belajar ke panti asuhan Yayasan
Anak Sehat di Jl. Sinabung no 45, Surabaya. Harga jual
meja belajar sebesar Rp 1.560.000,- / unit termasuk laba
kotor 20%.
9 Menyetujui pembelian mobil box untuk pengiriman furniture
seharga Rp 222.000.000,- . Nilai tersebut termasuk PPN
11% dan laba kotor 15%. Faktur pajak 010.000-
23.33345679. dibuat oleh PT Astraku tertanggal 12 Februari
2023, yang diberikan bersamaan dengan penyerahan mobil
box ke PT Barakuda Sayap. Perusahaan melakukan
pembayaran cicilan selama 10 bulan dengan nilai yang
sama setiap bulannya. Pembayaran dilakukan setiap
tanggal 20 dan dimulai tanggal 20 Februari 2023.
10 Melakukan penagihan kepada Dinas Kependudukan Pemda
Surabaya senilai Rp 24.000.000,- untuk 4 unit meja kursi
tamu. Adapun harga pokok furniture tersebut sebesar @ Rp
4.000.000,-. dan barang telah diserahkan pada tanggal 6
Februari 2023.
11 Mengirimkan 2 unit lemari kepada Bpk Tejo di Sidoarjo
seharga Rp 4.084.800/unit termasuk laba kotor 15% dan
PPN 11%. Bpk Tejo telah melakukan pembayaran uang
muka ke PT Barakuda Sayap sebesar Rp 5.500.000,- pada
tanggal 6 Februari 2023 melalui transfer bank Mandiri.
14 Menjual 1 unit mobil Avanza bekas untuk operasional
perusahaan kepada Ibu Meta (non NPWP) seharga Rp
137.000.000,- secara tunai.
16 Mengirimkan barang pesanan PT Tunggal di Malang berupa
5 unit meja kursi tamu senilai @ Rp 6.800.000,- termasuk
laba kotor 12,5%. Syarat pembayaran 1/0,n/30. PT Tunggal
melakukan pelunasan pembayaran ke perusahaan tanggal
25 Maret 2023.
17 Berdasarkan laporan SPT Masa PPN bulan Januari 2023
terdapat kelebihan pembayaran PPN sebesar Rp
3.000.000,- yang dikompensasikan ke masa pajak bulan
berikutnya.
18 Memberikan 1 unit meja belajar kepada Bpk Anan, pegawai
tetap perusahaan karena anak beliau berprestasi dalam
lomba matematika. Adapun harga jual meja belajar tersebut
sebesar Rp 1.092.500 termasuk laba kotor 15%
20 Melakukan eskpor 20 set meja kursi tamu @ 200 USD ke
Turki dengan dokumen PEB No 340/PEB-4/2023. Kurs BI
Rp 15.000,-/USD dan Kurs KMK Rp 14.875,-/USD.
23 Mengirimkan 5 lemari ke PT Oke Yuks yang berada di
kawasan berikat Batam dengan harga jual Rp 4.700.000,-
/unit. Nilai tersebut belum termasuk ongkos kirim expedisi
sebesar Rp 500.000,-/unit yang dibayar oleh pihak PT Oke
Yuks.
25 Membayar gaji karyawan sebesar Rp 37.800.000,- untuk 6
orang pegawai tetap. Selain itu perusahaan membeli ATK
(Alat Tulis Kantor) sebesar Rp 10.800.000,- dari PT Cepat
Pintar dengan nomor faktur pajak 010.000- 23.03345690
tertanggal 25 Februari 2023.
27 Mengirimkan 3 bangku taman ke PT Hura-Hura di Subang
dengan pokok Rp 720.000 dan laba kotor 20%.
27 Menyerahkan 7 lemari dengan harga jual Rp 4.200.000,-
/unit dan 5 set meja kursi dengan harga jual Rp 5.200.000,-
/ unit untuk dijual secara konsinyasi ke PT Tunggal di
Malang.
29 Menerima pengembalian 1 unit bangku taman dari PT Hura-
Hura karena terdapat cacat produksi dengan NR-
080/II/2023 tertanggal 29 Februari 2023
30 Mengembalikan 2 unit meja belajar dari Toko Mobilku
karena cacat dan tidak sesuai spesifikasi.
31 Membayar jasa KAP Vidi dan Rekan sebesar Rp
6.500.000,- untuk audit laporan perusahaan tahun buku
2022.

Informasi tambahan :
CV Elok, JL. Sunyi Horor No 2009, Bandung – Jawa Barat. NPWP
30.777.888.3-555.000
PT Telkom, Jl. Medan Merdeka – Jakarta. NPWP 01.222.333.4-789.000
Yayasan Anak Sehat, Jl. Turangga Besar Sebelah No 3002, Lamongan,
NPWP 03.333.444.5- 999.000
PT Astraku, Jl Duniaku Indah No 23-27, Surabaya, NPWP 22.999.999.4-
888.000.
Pemda Surabaya, Jl. Terusan Dalan Wetan No 45-48, Sidoarjo, NPWP
02.225.778.7-888.000
Bapak Tejo, Jl. Gak Bahayata No 45, RT 02/RW 90, Sidoarjo, NPWP
04.555.888.9-999.000.
PT Tunggal, Jl. Gagak Tua Genit No 470A – C, RT 155/RW 370, Malang,
NPWP 08.888.888.8- 222.003.
Bpk Anan, Jl. Main Mata, Gang Senggol Raya No 3201DEF, Surabaya,
NPWP 03.456.789.8- 333.000
PT Oke Yuks, Jl. Tengok Atas Bawah Kanan Kiri No 501Z, Batam, NPWP
02.435.678.7-989.000
PT Hura – Hura, Jl. Sedih Tak Berujung No 2ABC, Subang, NPWP
02.535.878.5-989.000
KAP Vidi dan Rekan, Jl. Kemilau Silau No. 38BC, Surabaya, NPWP
02.634.872.1-789.000
Semua transaksi diatas belum termasuk nilai PPN kecuali ditentukan lain
dalam soal.
Nomor faktur pajak yang dibuat oleh perusahan per 31 Januari 2023
adalah 00025680

Diminta : Buatlah laporan SPT PPN Masa Februari 2023.

Anda mungkin juga menyukai