Anda di halaman 1dari 2

KASUS – KASUS

A. PENGISIAN SPT MASA PPN 1111 dengan tidak menggunakan Pedoman Penghitungan
Pengkreditan Pajak Masukan
Ny. SAERAH mengelola sebuah perusahaan industri sepatu dan tas kulit. Tempat usaha di Jalan
Rancaekek Nomor 5, Bandung. Ny. SAERAH telah mendaftarkan diri untuk memperoleh NPWP yaitu
01.499.994.0-423.000 serta telah dikukuhkan sebagai Pengusaha Kena Pajak (PKP) sejak tanggal 24
Juni 1995. Sedangkan Nomor Klasifikasi Usaha : 34725.No Telp 0224230970 Merek produknya
adalah "MISSAE". Dalam bulan Juni 2023, dapat dipetik transaksi sebagai berikut :
PENJUALAN / PENYERAHAN BKP/JKP :
1 5 Juni 2023 Ekspor berupa tas, dompet, ikat pinggang ke GUSMAO Corp, Timor-Timur dengan
PEB No 005/EKS.TT/2023 senilai sebesar Rp 900.000.000,-.
2. 10 Juni 2023 Diterima pembayaran dari toko sepatu "Cemerlang" atas sepatu yang diserahkan
pada tanggal 10 Juni 2023 dengan harga jual Rp 100.000.000,-. Toko Sepatu
Cemerlang telah ber NPWP (NPWP 01.621.952.9-423.000) tetapi belum PKP.
3. 13 Juni 2023 Diterima uang muka Rp 50.000.000,- belum termasuk PPN dari PT Maju (NPWP
01.621.953.7-424.000) atas penyerahan tas kulit yang akan dilakukan pada tanggal 3 Juni
2023 dengan total harga jual Rp 250.000.000,-. Sisanya dilunasi 15 Juli 2023
4. 16 Juni 2023 Diterima pembayaran Rp 70.000.000,- belum termasuk PPN dari PT. Punya Negara-
BUMN (NPWP 01.124.567-7.425.000) atas penyerahan sepatu dan
tas kulit yang dilakukan pada tanggal 12 Maret 2022.
5. 18 Juni 2023 Diserahkan sejumlah sepatu anak kepada PT Ceria (NPWP 01.123.567-8.429.000), dengan
harga jual Rp 140.000.000,-. Dan diterima angsuran pertama Rp 60.000.000,- belum
termasuk PPN sedangkan sisanya dilunasi tanggal 20 Juli 2023.
6. 21 Juni 2023 Diterima pembayaran Rp 240.000.000,- belum termasuk PPN dari PT Sentosa pengelola
superstore "TERPIKAT" (NPWP 01.234.567.8-421.000) alamat Jalan Gadobangkong No 5,
Cimahi sebagai realisasi pembayaran atas penyerahan sepatu yang dilakukan pada tanggal 2
Mei2022 dan dibuatkan faktur pajak tanggal 21 Juni 2023.
7. 25 Juni 2023 Diterima SSP dari Dinas Kesehatan Bandung (NPWP 00.148.536.6-424.000) atas kontrak
tanggal 2 Mei 2022 sebesar Rp 66.000.000,- termasuk PPN, atas tagihan yang dimasukkan
pada 7 Juni 2023.
8. 26 Juni 2023 Diserahkan kepada karyawan bagian marketing, sejumlah sepatu dengan harga jual
Rp 60.000.000,- termasuk laba kotor 20%
9 27 Juni 2023 Diserahkan sejumlah sepatu anak kepada yayasan panti asuhan ”Permata Hati”
(NPWP 02.241.817.2-423.000) seharga Rp 12.000.000,- termasuk laba 20%.
10. 28 Juni 2023 Diterima pembayaran Rp 50.000.000,- belum termasuk PPN atas penyerahan satu unit
mobil truk kepada PT. PANCEN NEKAT (NPWP 02.241.801.6-422.000) yang dilakukan
pada tanggal 2 Juni 2023. Pajak Masukan atas mobil truk ini telah dikreditkan pada saat
pembelian.
11. 29 Juni 2023 Diterima kembali dari PT Sejahtera (NPWP 02.065.419.0-424.000) dengan Nota Retur
Nomor : NR-01/I/11 tanggal 28 Juni 2023 sejumlah tas kulit dengan harga jual Rp
7.000.000,- yang merupakan bagian dari penyerahan dengan Faktur Pajak tanggal 27
Nopember 2022.
12 30 Juni 2023 Diserahkan sejumlah kulit yang telah disamak kepada PT. MAK NYUSSS (NPWP
01.062.608.3-004.000) industri sepatu di Kawasan Berikat Nusantara Cakung dengan
harga jual Rp 120.000.000,-. Faktur Pajak dibuat pada saat penyerahan karena memperoleh
fasilitas pajak yang terutang tidak dipungut.
13. 31 Juni 2023 Dilakukan pembetulan Faktur Pajak tanggal 21 April 2022 atas nama PT Amburadul
sebesar Rp 24.000.000,- karena pembeli yang benar adalah PT. Sentosa Asih
(NPWP 01.124.456.3-421.000). Kode Seri yang salah 010.000-10.00000040.

PEMBELIAN BKP/PEROLEHAN BKP/JKP :


1. 6 Juni 2023 Telah dibayar uang langganan internet dan telepon sebesar Rp 5.500.000,- sesuai dengan
kuitansi dari PT Telkom (02.135.135-8.021.000) 04/TELP/2023 tertanggal 4 Juni 2023.
2 9 Juni 2023 Menyerahkan PIB No 01/IMP.AFSEL/2023 dan SSP pelunasan impor bahan baku kulit dari
Suga Corporation, Afrika Selatan ke Bank BCA dengan rincian :
a) harga impor sebesar Rp 100.000.000,-
b) asuransi sebesar Rp 10.000.000,-
c) biaya angkut sebesar Rp 20.000.000,-
d) Bea Masuk sebesar Rp 20.000.000,-
3. 10 Juni 2023 Diterima dari PT Indomobil (NPWP 02.123.135.2-422.000) satu unit jeep dengan harga jual
Rp 150.000.000,-. Pembayaran dilakukan secara tunai dan diterima FP standar tertanggal
9 Juni 2023 dengan No Seri 010.000-11.00000015.

4. 13 Juni 2023 Dibayar jasa pengiriman paket ke Surabaya untuk mengirim pesanan tas kulit kepada PT.
TIKI (NPWP : 02.020.020.9-423.001) dengan nilai penggantian sebesar Rp 2.000.000 dan
diterima FP Standar No Seri 010.000-11.00000100
5. 15 Juni 2023 Diterima Faktur Pajak Standar dari FORTRANS (NPWP 01.134.567-5.421.000) atas
pemanfaatan jasa Tax Review Perusahaan
a) Tertanggal 20 Juni 2022 nilai penggantian sebesar Rp 10.000.000,- dengan No Seri
010.000-10.00000020
b) Tertanggal 25 Februari 2022 nilai penggantian sebesar Rp 15.000.000,- dengan No
Seri 010.000-10.00000025
6. 20 Juni 2023 Membayar biaya service dan penggantian sparepart mobil box divisi pemasaran yang
digunakan untuk kegiatan promosi, sebesar Rp 5.000.000 belum termasuk PPN ,- kepada PT
Mobila (NPWP 01.134.765-5.423.000) sebuah bengkel kendaraan bermotor dan diterima FP
Standar No Seri 010.000-11.00000020.
7. 21 Juni 2023 Mengirim kembali dengan Nota Retur No. NR-001/I/11 tanggal 20 Juni 2023, sebagian dari
kulit yang rusak kepada pabrik kulit (10 lembar @Rp 1.000.000,-) PT Saratex
(NPWP 01.234.567-4.428.000) alamat Jalan Moh. Toha 12, Bandung dengan harga jual
Rp 10.000.000,- yang merupakan bagian dari penyerahan yang diterima dengan faktur pajak
No Seri 010.000-10.00000030 pada tanggal 18 Maret 2022.
8 22 Juni 2023 Telah dikeluarkan dari Pelabuhan Tanjung Priok, mesin pabrik yang diimpor dari Panser Ltd,
Jerman dengan Nilai Impor Rp 300.000.000,- yang mendapat fasilitas PPN dibebaskan.
PIB No 06/IMP.JERMAN/2023 tertanggal 18 Juni 2023 dan SKB PPN Impor telah
diperoleh dari KPP Pratama Bandung Cibeunying tanggal 20 Juni 2023.
9. 25 Juni 2023 Membeli secara tunai 1 unit lemari es dari PT ABC (NPWP 02.135.135.8-428.000) dengan
No Seri 010.000-07.00000025 dengan harga jual Rp 5.000.000,- yang digunakan untuk
bagian administrasi.
10. 26 Juni 2023 Membeli ATK sebesar Rp 1.500.000,- di Yogya Dept. Store (02.135.351.1-423.000) dan
diterima cash register (Faktur Pajak Sederhana) dengan No Seri 123/YOGYA/2023 sebagai
bukti pembelian.
11. 29 Juni 2023 Diterima faktur pajak No Seri 010.000-11.0000007 tertanggal 29 Juni 2023 dengan nilai
PPN sebesar Rp 6.000.000,- atas pembelian bahan-bahan kimia yang dilakukan pada tanggal
10 Juni 2023 dari CV. ANU (NPWP 02.235.351-0.423.000).
12. 31 Juni 2023 Selama bulan Juni 2023 telah dibelanjakan sebesar Rp 50.000.000,- untuk biaya membangun
sendiri gudang dengan ukuran 350 m2.

Adapun keterangan yang terkait dalam pengisian SPT Masa PPN 1111 adalah sebagai berikut :
1. Harga belum termasuk PPN dan PPnBM terkecuali ditentukan lain
2. Faktur Pajak dibuat sesuai dengan ketentuan dalam Keputusan Direktur Jenderal Pajak Nomor
PER-13/PJ/2022.
3. Dalam SPT Masa PPN Masa Pajak Mei2022 terdapat kelebihan pembayaran PPN sebesar Rp
15.000.000,00 yang diminta untuk dikompensasikan ke masa pajak Juni 2023.
4. Dalam hal Pajak Masukan lebih besar daripada Pajak Keluaran, seluruh kelebihannya supaya
dikompensasikan ke masa pajak berikutnya.
5. Penandatanganan SPT ini tidak dikuasakan melainkan Saudara tanda tangani sendiri selaku
direksi.

Hitunglah PPN Keluaran, PPN Masukan, PPN Membangun Sendiri dan PPN Kurang (Lebih) Bayar

Anda mungkin juga menyukai