Anda di halaman 1dari 6

LOCAL WISDOM

HIMPUNAN MAHASISWA ISLAM (HMI) CABANG KEDIRI KOMISARIAT


TARBIYAH IAIN KEDIRI

“TERBINANYA INSAN AKADEMIS, PENCIPTA, PENGABDI YANG


BERNAFASKAN ISLAM, SERTA BERTANGGUNG JAWAB ATAS
TERWUJUDNYA MASYARAKAT ADIL MAKMUR YANG DIRIDHOI
ALLAH SWT”
BAB 1
NAMA, WAKTU, TEMPAT
Pasal 1
Nama
Komisariat ini bernama Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri.
Pasal 2
Waktu dan Tempat kedudukan
Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri didirikan di kediri pada tahun 1423 H bertepatan pada tahun 2002 M
dengan bulan dan tanggal yang belum diketahui dan berkedudukan di tempat pengurus Himpunan
Mahasiswa Islam komisariat Tarbiyah IAIN Kediri.
BAB II
STATUS, FUNGSI DAN PERAN
Pasal 3
Status
Komisariat ini berstatus komisariat Penuh.
Pasal 4
Fungsi
Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri berfungsi sebagai wadah perkaderan anggota Himpunan Mahasiswa Islam
tingkat fakultas yang terdiri dari fakultas Tarbiyah IAIN Kediri.
Pasal 5
Peran
Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri berperan sebagai wadah perjuangan kader Himpunan Mahasiswa Islam
(HMI) di bawah Cabang Kediri untuk mewujudkan tujuan HMI.
BAB III
KEANGGOTAAN
Pasal 6
Anggota
1. Yang dapat menjadi anggota HMI Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri adalah Mahasiswa Islam yang
terdaftar di Fakultas Tarbiyah IAIN Kediri dan telah dinyatakan lulus Latihan Kader I oleh pengurus
HMI Cabang Kediri.
2. Anggota HMI Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri adalah Mahasiswa Islam yang telah memenuhi ayat ke 1
serta memenuhi syarat-syarat keanggotaan sebagaimana yang telah diatur dalam AD dan ART HMI.
3. Setiap anggota memiliki hak dan kewajiban sebagaimana yang telah diatur dalam konstitusi HMI dan
yang telah disepakati bersama dalam instansi pengambilan keputusan komisariat.
Pasal 7

Rangkap Anggota
Anggota yang menempuh pendidikan di 2 atau lebih perguruan tinggi maka keanggotaan ditentukan dengan
cara:
1. Jika perguruan tinggi lain belum memiliki komisariat atau belum terdaftar dalam komisariat
bersama maka keanggotaan masuk dalam komisariat Tarbiyah IAIN Kediri
2. Jika seluruh perguruan tinggi yang diambil telah memiliki komisariat maka anggota berhak
memilih salah satu komisariat
3. Demi menjaga ketertiban organisasi anggota tidak diperkenankan untuk merangkap keanggotaan
lebih dari 1 komisariat
4. Jika ada anggota komisariat yang disebutkan pada anggaran rumah tangga (ART) HMI pasal 7
ayat 1, 2 dan 3 maka masing-masing pengurus komisariat harus berkordinasi dengan pengurus
cabang dan komisariat yang lain.

Pasal 8
Mutasi Anggota
1. Mutasi anggota merupakan perpindahan status keanggotaan dari satu komisariat ke komisariat yang
lain.
2. Mutasi anggota dilakukan jika ada anggota HMI diluar Komisariat Tarbiyah IAIN kediri yang
berpindah dari perguruan tinggi ke perguruan tinggi atau fakultas yang dinaungi oleh komisariat
tarbiyah IAIN Kediri berdasarkan kesediaan anggota.
3. Anggota yang mutasi wajib memberikan bukti keanggotaan dan pengantar mutasi dari komisariat
asal.
4. Demi kelancaran organisasi maka pengurus wajib untuk berkordinasi dengan komisariat asal.
5. Anggota yang telah melakukan mutasi memiliki hak dan kewajiban yang telah ditetapkan dalam
aturan-aturan organisasi dan komisariat.

BAB IV

Pasal 9

KEPENGURUSAN KOMISARIAT

1. Yang dapat menjadi pengurus HMI Komisariat Tarbiyah adalah Anggota HMI Komisariat Tarbiyah
yang telah melalui setidaknya satu tahun periode perkaderan setelah LK 1 dan telah menyatakan siap
untuk menjadi pengurus komisariat.
2. Kepengurusan disusun dan disepakati oleh Formatur dan mid formatur Komisariat Tarbiyah.
3. Anggota komisariat Tarbiyah dapat menjadi pengurus setelah dipilih dan dilantik dalam pelantikan
kepengurusan.
4. Setiap pengurus memiliki hak dan kewajiban sebagaimana yang telah diatur dalam konstitusi HMI.
BAB V

TRAINING KOMISARIAT

Pasal 10

Training Formal

1. Basic Training / Latihan Kader 1 (LK 1)


a. Basic training merupakan training dasar yang diadakan setidaknya 1 kali dalam satu periode
kepengurusan yang dibimbing oleh BPL HMI Cabang di bawah pengawasan pengurus cabang.
b. Pengurus komisariat diwajibkan untuk berkordinasi terlebih dahulu dengan pengurus cabang
sebelum mengadakan basic training
c. Kepanitiaan ditetapkan oleh pengurus komisariat berdasarkan kesepakatan yang diambil dari
instansi pengambilan keputusan.
d. Petuntuk pelaksanaan (Juklak) dan petunjuk teknis (Juknis) akan ditetapkan oleh pengurus BPL
Cabang.
e. Materi basic training adalah materi pokok dalam HMI yang telah diatur dalam konstitusi dan
pedoman perkaderan dengan tambahan materi lokal yaitu ilmu pendidikan dan materi tambahan
yang telah ditetapkan oleh BPL HMI Cabang.
f. Sebelum training dimulai terdapat Stadium General dengan tema yang telah ditentukan oleh panitia
SC.
g. Pemateri LK-1 merupakan kader atau alumni HMI minimal telah mengikuti training LK-2

Pasal 11

Training Lain-lain

1. Komisariat Tarbiyah Camp (KOMSTAR CAMP)


a. KOMSTAR CAMP merupakan miniatur dari sekolah kepemimpinan dasar (SKD) yang
merupakan training lain-lain pada tingkat HMI cabang.
b. KOMSTAR CAMP adalah training lokal HMI Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri.
c. KOMSTAR CAMP dilaksanakan setidaknya 1 kali dalam satu periode.
2. Malam Keakraban (MALKRAB)
a. MALKRAB merupakan training untuk meningkatkan solidaritas seluruh anggota HMI Komisariat
Tarbiyah IAIN Kediri.
b. MALKRAB dilaksanakan setidaknya 1 kali setelah pelaksanaan LK 1.
3. Sekolah Retorika
a. Sekolah retorika merupakan miniatur sekolah orator yang merupakan training yang diadakan oleh
tingkat HMI Cabang atau BPL Cabang .
b. Sekolah retorika setidaknya dilaksanakan 1 kali dalam 1 periode kepengurusan.
4. Magang Pengurus
a. Magang pengurus merupakan training untuk meningkatkan pengalaman dan pemahaman anggota
HMI Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri dalam hal kepengurusan.
b. Anggota yang dapat mengikuti magang pengurus adalah anggota yang telah dinyatakan lulus LK1
sekurang-kurangnya 6 bulan.
c. Peserta magang pengurus hanya memiliki wewenang dalam rapat bidang Rapat Bidang.
d. Hak pserta magang pengurus ikut andil dalam pembahasan program kerja bidang.
e. Kewajiban peserta magang pengurus ikut membantu perealisasian program kerja bidang.
BAB VI

INSTANSI PENGAMBILAN KEPUTUSAN

Pasal 12
Keputusan tertinggi diambil dari forum kekuasaan tertinggi dalam HMI Komisariat Tarbiyah yaitu:
1) Rapat Anggota Komisariat (RAK) merupakan musyawarah anggota komisariat yang
dilaksanakan satu kali dalam satu periode.
2) Rapat Kerja (RAKER) membahas jadwal aktifitas atau rencana kerja untuk satu semester
3) Rapat Harian (RAHAR) merupakan musyawarah untuk mengkaji dan mengevaluasi keputusan-
keputusan serta meminta laporan kegiatan dari seluruh fungsionaris minimal dilaksanakan satu
minggu sekali.
4) Rapat Presidium (RAPRES) merupakan musyawarah yang membahas pengembangan intern
organisasi khususnya dalam perkembangan situasi Perguruan Tinggi (PT) dalam upaya
pembinaan komisariat.
5) Rapat Bidang (RABID) merupakan rapat bidang yang membahas penyesuaian terhadap program
kerja dari setiap bidang yang mengalami perubahan dalam segiteknis maupun waktu yang
dihadiri oleh ketua bidang, wakil sekretaris bidang departemen dan peserta magang penguirus
minimal diadakan satu kali dalam satu bulan
Segala sesuatu yang telah ditetapkan tidak dapat di ganggu gugat atas perseorangan ataupun kelompok..
BAB VII
LAMBANG KOMISARIAT

Pasal 13
Arti Lambang Komisariat

Arti lambang komisariat:


1. Bulan sabit dan bintang melambangkan kejayaan
2. Lima buah sudut bintang melambangkan kemenangan
3. Warna hijau melambangkan kesuburan dan keteguhan iman
4. Warna hitam melambangkan kedalaman ilmu
5. Garis tengah melambangkan keseimbangan
6. lingkaran melambangkan ketahanan dalam melindungi segala sesuatu yang berada didalamnya
7. Tulisan HMI KOMISARIAT TARBIYAH CABANG KEDIRI JAWA TIMUR yang melingkar
melambangkan nama dan letak komisariat
8. Dua bintang disamping sebagai pembatas tulisan.

Pasal 14
Penempatan Lambang

1. Lambang bersifat lokal


2. Lambang ditempatkan pada hal-hal yang bersifat lokal
3. Penempatan lambang disampingkan dengan logo HMI dan di sebelah kiri logo HMI

BAB VIII
PERATURAN TAMBAHAN
Pasal 15
Segala sesuatu yang belum diatur dalam Konstitusi dan Local Wisdom akan di atur dalam forum
pengambilan keputusan HMI Komisariat Tarbiyah IAIN Kediri.

Anda mungkin juga menyukai