Anda di halaman 1dari 2

ALAT REPRODUKSI PRIA DAN FUNGSINYA

1. Penis

Penis pada pria memiliki fungsi yang sama seperti vagina pada wanita.
Saat menerima rangsangan seksual, penis bisa membesar dan mengeras (proses ereksi), Proses ini
membantu mengeluarkan sperma atau disebut juga dengan ejakulasi.

2. Testis

Fungsi testis sebagai alat reproduksi pria adalah menghasilkan dan menyimpan sperma.

Epididimis
Epididimis merupakan tempat penyimpanan sementara dan pematangan sel sperma sebelum digunakan
untuk membuahi sel telur.

Vas deferens
Vas deferens merupakan saluran berbentuk tabung yang berfungsi menyalurkan sel sperma matang dari
epididimis menuju saluran uretra untuk dikeluarkan saat ejakulasi.

3. Skrotum

Skrotum merupakan kantong kulit yang menggantung di belakang penis. Organ ini berfungsi untuk
membungkus testis dan mengontrol suhu testis.

Uretra
Uretra merupakan tabung yang membawa urine dari kandung kemih ke luar tubuh Anda.

Pada pria, uretra memiliki fungsi tambahan untuk mengeluarkan air mani (ejakulasi) saat mencapai
orgasme.
Fungsi KANDUNG KEMIH adalah untuk menampung urine sebelum dikeluarkan dari dalam tubuh.

ALAT REPRODUKSI PRIA DAN FUNGSINYA

Vagina
Fungsi vagina sebagai alat reproduksi wanita adalah menjadi jalan keluar darah saat menstruasi, jalan
lahir bayi, serta jalan masuk sperma menuju rahim.

Ovarium
Ovarium, atau indung telur, berada di sisi kanan dan kiri rongga panggul yang bersebelahan dengan
bagian rahim atas.

Tuba falopi
Organ reproduksi yang satu ini mempunyai fungsi untuk mengangkut ovum dan membawanya ke dalam
infundibulum (bagian ujung tuba falopi) menuju rahim.

Serviks, merupakan leher rahim yang berada di bagian bawah dan menjadi jalan menuju vagina serta
tubuh utama rahim yaitu korpus.

Endometrium berfungsi sebagai tempat untuk menempelnya sel telur yang sudah dibuahi.
Myometrium dapat mengembang selama kehamilan serta berkontraksi untuk mendukung janin keluar.

Fungsi utama dari organ reproduksi wanita adalah memproduksi sel telur dan tempat pembuahan.
Ovarium (indung telur) menghasilkan sel telur (oosit).

Anda mungkin juga menyukai