Anda di halaman 1dari 1

MANFAAT TANAMAN TOGA

1. JAHE
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa kandungan antioksidan, mineral dan asam amino
dalam jahe dapat membantu melindungi dari dari penyakit jantung. Minuman jahe juga
dapat memperlancar peredaran darah, menurunkan kolesterol, meredakan sakit maag,
mencegah serangan jantung, serta menurunkan tekanan darah.
2. KAYU MANIS
kandungan flavonoid dalam kayu manis berperan untuk menghambat produksi asam urat
dalam tubuh. Dan juga sebagai obat darah tinggi
kayu manis mengandung senyawa kafeat dan sinamat yang berperan untuk menghambat
aktivitas enzim glukosidase. Bila aktivitas enzim glukosidase terhambat, efeknya kadar gula
darah menurun. Kayu manis bisa jadi pengobatan alternatif untuk para penderita penyakit
kencing manis alias diabetes melitus yang tidak ingin mengonsumsi obat resep dokter.

Kayu manis bisa jadi obat herbal diare. Hal ini disebabkan kayu manis mengandung
minyak asiri yang bersifat antimikroba.
Kayu manis bersifat istomachica yang artinya meningkatkan nafsu makan.
3. SEREH
serai bisa dikonsumsi menjadi minuman herbal, minyak atsiri, dan aromaterapi. Manfaat
Serai untuk Kesehatan Ada beberapa manfaat serai seperti meningkatkan kekebalan tubuh,
mengurangi kolesterol dalam darah, meningkatkan kualitas tidur, dan menghilangkan
rasa sakit. Minyak atsiri dari bahan serai ini bisa mengusir nyamuk, menyegarkan udara, dan
mengurangi stress.

4. DAUN SALAM
Minyak atsiri daun salam bernama Eugenol dan Methyl chavicol efektif membunuh bakteri
dan jamur. Juga sangat baik untuk mengobati peradangan dan nyeri umum seperti
keseleo, artritis dan rematik.Memijat tubuh dengan minyak daun salam juga diketahui
dapat membantu meredakan migrain dan sakit kepala

Anda mungkin juga menyukai