Anda di halaman 1dari 34

SEHATKAN PENCERNAAN DENGAN HERBAL

NING HARMANTO S. Kes


PT MAHKOTADEWA INDONESIA
FUNGSI PENCERNAAN

• Dikutip situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud),


sistem pencernaan berfungsi untuk mencerna segala macam makanan
dan minuman yang masuk ke tubuh kita melalui serangkaian
proses pencernaan.
• Sistem pencernaan manusia dimulai dari mulut, kerongkongan,
lambung (pepsin, renin, asam klorida), usus halus (lipase, amilase,
tripsin), usus besar, rektum, dan anus terakhir
CARA SEHATKAN PENCERNAAN

1. Mengonsumsi makanan utuh tanpa diproses, serupa bentuk asli


2. Memperbanyak konsumsi serat, sayur dan buah
3. Mengonsumsi lemak sehat, perhatikan cara mengolah
4. Minum cukup air.
5. Kelola stres.
6. Makan dengan "sadar“, tidak terburu-buru makan
7. Kunyah makanan 32 kali membantu kerja lambung
8. Olahraga.
HERBAL SEHATKAN PENCERNAAN
• Jahe: Zingiber officinale
• Daun mint.: Mentha Piperita
• Daun adas: Foeniculum vulgare
• Jeruk nipis:Citrus × aurantiifolia
• Jeruk lemon: Citrus × limon
• Selasih: Ocimum basilicum
• Teh chamomile: Chanmaemelum nobile
• Cengkeh: Syzygium aromaticum
• Temulawak: Curcuma Xanthoriza
• Kunyit: Curcuma domestica
JAHE :
Zingiber officinale
Kandungan:
• minyak atsiri yang terdiri dari senyawa-senyawa seskuiterpen, zingiberen, zingeron, oleoresin,
kamfena, limonen, borneol, sineol, sitral, zingiberal, felandren. Disamping itu terdapat juga pati,
damar, asam-asam organik seperti asam malat dan asam oksalat, Vitamin A, B, dan C
KHASIATNYA
• Jahe mencegah stroke dengan menurunkan tingkat kolesterol jahat dan membantu sirkulasi
darah ke seluruh tubuh, termasuk ke otak.
• Mengencerkan darah yang bisa mencegah penyumbatan pada pembuluh darah.
• Mengatasi masalah pencernaan, mengurangi mual, mengurangi rasa sakit,
• Membantu proses detoksifikasi dan mencegah penyakit kulit,
• Membantu atasi kanker, anti peradangan.
Efek samping: Gangguan pencernaan, Meningkatkan risiko perdarahan, Mengganggu kerja obat
diabetes.
• Memengaruhi kerja jantung, Memengaruhi kerja obat darah tinggi, Alergi.
Peppermint (Mentha Piperita) :

• Kandungan mint: Selain itu, daun mint sangat kaya akan antioksidan yang
berperan untuk menangkal radikal bebas dalam tubuh.
• Daun mint juga kaya kandungan minyak mentol dan atsiri, flavonoida, saponin,
dan polifenol. Daun mint juga mengandung fitonutrien, klorofil, vitamin C, kalsium,
besi, fosfor, potassium dan serat.
• Khasiat: anti bakteri, antiseptik, anti inflamasi, atasi flu, batuk dan pilek, sakit kepala,
migrain.
• Peppermint, dapat Anda temukan dalam beragam penyajian. Mulai dari minuman,
campuran masakan, hingga dalam bentuk minyak esensial.
• Peppermint telah lama digunakan sebagai obat untuk meredakan masalah
pencernaan seperti kembung, sakit perut, dan mual.
• Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa peppermint mampu melemaskan
sistem pencernaan dan dapat meredakan sakit perut.
• Efek samping:
DAUN ADAS Foeniculum vulgare

• Menyehatkan Jantung.
• Mencegah Kanker.
• Menyehatkan Tulang.
• Memperlancar Produksi ASI.
• Meningkatkan Kekebalan Tubuh.
• Membantu Menurunkan Berat Badan.
• Mengobati Anemia.
• Mengatasi Gangguan Pernapasan
• Adas adalah sumber vitamin B-6, yang memainkan peran penting dalam metabolisme
energi dengan memecah karbohidrat dan protein menjadi glukosa dan asam
amino. Kandungan serat dalam adas juga membantu mencegah sembelit dan
meningkatkan kelancaran pencernaan yang sehat.
• Adas mengandung minyak asiri (Oleum Foenuculi) 1- 6%, 50 -60% anetol, lebih kurang
20% fenkon, pinen, limonen, dipenten, felandren, metilchavikol, anisaldehid, asam anisat,
dan 12% minyak lemak.
Jeruk nipis :Citrus × aurantiifolia
Jeruk lemon: Citrus × limon

• Kandungan jeruk nipis terbukti mengandung tangeretin dan hesperidin, vit C


• Kandungan Jeruk lemon mengandung nobiletin, herperidin, dan diosmin,Vit C
• Khasiat:
• Melancarkan pencernaan, mencegah sembelit
• Sumber antioksidan,Meningkatkan kekebalan tubuh.
• Menyehatkan dan menghaluskan kulit.
• Mengurangi risiko penyakit jantung.
• Mencegah batu ginjal, Membantu penyerapan zat besi.
• Menjauhkan dari risiko kanker, membakar lemak dll
• Efek samping: Merangkum dari Medical News Today, terlalu banyak minum air
perasan lemon dapat memperburuk penyakit pencernaan seperti gastroesophageal reflux
(GERD) dan refluks asam. Tak hanya itu, terlalu banyak minum air lemon juga bisa
menyebabkan heartburn, mual, dan muntah.
Selasih: Ocimum basilicum
Kandungan zat kimia utama : minyak astiri. Minyak ini terdiri atas
methyl chavicol, linalool, geraniol, citral, ocimenen, eugenol metyhl,
ether, methyl cinnamate, farsenol, furfural, hionene, dan juga 1.8
cincole.
Khasiat:
• 1.Kaya Mineral.
• 2. Tinggi Zat Besi.
• 3.Kaya Serat.
• 4.Menjaga Kesehatan Usus.
• 5. Bikin Perut Cepat Kenyang.
• 6. Membantu Kontrol Gula Darah.
• 7. Membantu Menurunkan Kolesterol.
• 8.Kaya Antioksidan
EFEK SAMPING: kandungan serat yang tinggi pada biji selasih dapat
menyebabkan efek samping pencernaan seperti kembung, diare,
refluks asam, kehilangan nafsu makan dll
CENGKEH: Syzygium aromaticum

Kandungan cengkeh:
Dengan beragam kandungan pada cengkeh yaitu kalium, vitamin A, vitamin C, vitamin E, kalsium, magnesium,
zink, folat, antioksidan, tak heran cengkeh dapat menunjang kesehatan tubuh.
Khasiat Cengkeh untuk Kesehatan
• 1. Memperlancar Pencernaan.
• 2.Menurunkan Kadar Gula Darah.
• 3. Sebagai Obat Nyamuk Alami.
• 4. Membantu Mengatasi Ejakulasi Dini.
• 5.Meningkatkan Fungsi Hati.
• 6. Menurunkan Kadar Kolesterol.
• 7. Mengurangi Nyeri Gigi.
• 8.Menangani Batuk Berdahak.
4 efek samping jika dikonsumsi berlebihan.
1. Meningkatkan pendarahan. Cengkeh bisa meningkatkan risiko pendarahan dengan meningkatkan efek obat
pengencer darah, seperti warfarin.
2. Menurunkan kadar gula darah terlalu banyak. 3. Menyebabkan alergi. 4.Bisa jadi racun.
Teh chamomile:
Chanmaemelum nobile

• Kandungan kimia Chamomile flavonoid, apigenin,antioksidan yang


dapat berperan dalam menurunkan risiko beberapa penyakit, termasuk
penyakit jantung dan kanker.
• Manfaat Minum Teh Kamomil yang Perlu Anda Tahu
• 1.Meredakan Sakit Menstruasi.
• 2. Mencegah Osteoporosis.
• 3. Mengatasi Gangguan Tidur.
• 4. Membantu menjaga daya tahan tubuh.
• 5. Nyenyak tidur lebih cepat.
• Efek samping, wajah atau mata terasa terbakar. mengantuk, dan pada
dosis yang lebih tinggi menyebabkan muntah-muntah.
Temulawak
Curcuma xanthorrhiza Roxb

• Kandungan : Mengandung minyak atsiri,


flavonoid, anetol, pinen, felandren, dipenten,
fenchon, metilchavikol, anisaldehida, asam
anisat, kamfen.
• Rasa dan Sifat : rasa sedikit pahit
• Meridian : hati dan limpa
• Khasiat: anti sembelit, acnevulgaris, anti-
inflamasi dan anti hepatotoksik, laktagoga,
kolagoga, tonikum, diuretik, fungstatik
dan bakteriostatik
Kunyit (Curcuma longa;
姜黄Jianghuang)

Kandungan : turmeron, zingeren, curcumin,


Minyak atsiri, arabinosa, fluktosa,glukosa
• Rasa dan Sifat : Pahit, pedas dan hangat.
• Meridian : Limpa dan liver.
• Efek:meregulasi darah, melancarkan Qi,
melancarkan haid, meredakan nyeri/anti inflamasi。
Khasiat:
1. Encerkan darah, atasi stagnasi Qi , nyeri perut henti
haid, nyeri setelah melahirkan, luka bekas pukulan
2. Nyeri Bi-angin lembab banyak digunakan pada
nyeri ekstremitas atas
ORGAN SISTEM PENCERNAAN

• 1.Mulut
• 2. Tenggorokan
• 3. Esofagus.
• 4.Lambung.
• 5.Usus halus.
• 6. Usus besar.
• 7. Rektum.
• 8. Anus.
FUNGSI MULUT

• MULUT:
• Proses pencernaan dimulai di dalam mulut, tempat terjadinya pencernaan mekanik dan
kimiawi: berhubungan langsung dengan lingkungan luar tubuh.
• Fungsi utama mulut ialah sebagai tempat masuknya makanan serta udara. berfungsi
untuk mengunyah makanan menjadi lebih halus agar mudah dicerna,
• Di dalam mulut terdapat organ-organ pelengkap, yaitu lidah, gigi, dan kelenjar
ludah.
• Di dalam air liur, terdapat enzim yang bisa memecah makanan ke dalam bentuk yang
mudah dicerna oleh tubuh. Oleh karena itu, seringkali seseorang dianjurkan untuk
mengunyah makanan hingga benar-benar halus.
MASALAH BAU MULUT

• Infeksi sinus, pneumonia,


• sakit tenggorokan (faringitis) dan flu biasa,
• batu amandel (tonsilloliths),
• sariawan,
• bronkitis,
• refluks asam (penyakit gastroesophageal reflux atau GERD) ),
• Umumnya bau mulut timbul karena sisa makanan, bakteri, dan kotoran
yang ada di mulut.
• Sisa makanan yang berada di dalam mulut terlalu lama akan dihancurkan
oleh bakteri sehingga menimbulkan bau tidak sedap.
• Penyebab lainnya adalah kesehatan gigi yang tidak baik – Sikat gigi saat
mandi dan sebelum tidur.
FUNGSI TENGGOROKAN

• Tenggorokan :bagian leher terdiri dari faring dan laring.


• Tenggorokan memiliki sebuah selaput otot yang dinamakan
epiglotis yang memiliki fungsi untuk memisahkan esofagus dari
trakea dan mencegah makanan dan minuman untuk masuk ke
saluran pernapasan.
• Tenggorokan berperan memastikan proses bernapas dan
menelan berjalan dengan baik, sehingga makanan tidak akan
memasuki trakea dan membuat tersedak.
MASALAH TENGGOROKAN TENGGOROKAN

• Radang tenggorokan/ panas dalam/faringitis adalah


kondisi peradangan tenggorokan (faring) yang biasa
disebabkan oleh infeksi virus dan bakteri.
• Beberapa komplikasi penyebaran
infeksikearea amandel menjadi penyakit tonsilitis, sinus
menjadi penyakit sinusitis, dan ke area telinga tengah
menjadi otitis media.
• Herbal: Daun sereh, jahe, kunyit, sambiloto, tapak
liman, tempuyung, umbi dewa dll
FUNGSI ESOFAGUS
• Makanan dan minuman yang ditelan akan melewati kerongkongan (esofagus).
Kerongkongan adalah saluran yang panjangnya sekitar 25 cm dan berfungsi untuk
menyalurkan makanan dan minuman dari mulut ke dalam lambung.
• Di saluran ini, terdapat otot-otot khusus menyerupai katup yang disebut lower
esophagael sphincter.
• Esofagus, atau kerongkongan, adalah tabung berotot yang membentang dari faring
(tabung fibromuskular di depan tulang leher), ke lambung. Melalui gerakan meremas
(gerakan peristaltik), esofagus akan mengirimkan makanan ke lambung.
• Rasa perih di dada (biasanya terasa di belakang tulang dada saat makan) Mual dan
muntah. Nyeri ulu hati. Asam lambung terasa naik ke kerongkongan atau ke mulut
(regurgitasi)
SISTEM ESOFAGUS
• Esofagus bersama faring menghubungkan esofagus dengan rongga mulut
– pada ruas ke-6 tulang belakang.
• Esofagus dibagi menjadi tiga lapisan bagian superior (sebagian
besar adalah otot rangka), bagian tengah (campuran otot rangka
dan otot polos), serta bagian inferior (terutama terdiri dari otot
polos).
• Pembuluh darah pada esofagus bisa mengalami pelebaran yang di
sebut varises esofagus pada beberapa penyakit kronis seperti pada Sirosis
Hati.
• Rasa perih di dada (biasanya terasa di belakang tulang dada saat makan)
Mual dan muntah. Nyeri ulu hati. Asam lambung terasa naik ke
kerongkongan atau ke mulut (regurgitasi)
FUNGSI LAMBUNG:OTAK KEDUA
• 1.Mengolah Makanan: fungsi utama dari lambung. Dengan bantuan asam dan
enzim, lambung memecah makanan menjadi partikel-partikel kecil.
• Selama proses ini, lambung akan bergerak secara refleks, untuk mencampur makanan dengan asam dan enzim.
• Organ lambung merupakan tempat pengadukan dan menggiling makanan. Didalam lambung akan
mengeluarkan zat asam dan enzim yang bertugas untuk membantu proses pemecahan makanan dan membunuh
bakteri yang ada pada makanan.
• Secara umum lambung berfungsi sebagai tempat di mana makanan dicerna. Tempat penyerapan sari-sari
makanan dan minuman. Fungsi lambung pada sistem pencernaan manusia sangat vital. Terutama dalam
menyimpan dan mencerna makanan sebelum pada akhirnya dapat diserap oleh sel-sel tubuh sebagai sumber
energi.
• Penyakit asam lambung disebabkan oleh melemahnya otot bagian bawah kerongkongan atau lower esophageal
sphincter (LES).
• Otot ini berbentuk seperti cincin yang dapat membuka dan menutup saluran kerongkongan.
• Pada saat makan, otot LES akan mengendur sehingga makanan dapat masuk dari kerongkongan ke
dalam lambung.
MASALAH LAMBUNG NAIK
• Penyakit asam lambung disebabkan oleh melemahnya otot bagian bawah
kerongkongan atau lower esophageal sphincter (LES).
• Otot ini berbentuk seperti cincin yang dapat membuka dan menutup saluran kerongkongan.
• Pada saat makan, otot LES akan mengendur sehingga makanan dapat masuk dari
kerongkongan ke dalam lambung.
• Makanan penyebab asam lambung naik: asupan pedas, asam, terlalu manis dan
berlemak.
• Minum alkohol, soda, kopi, coklat, atau teh berlebihan.
• Merokok.
• Tekanan pada perut saat hamil.
• Efek samping obat tertentu (obat penghilang rasa sakit)
• Terlambat makan, Berbaring setelah makan
• Stres dan terlalu banyak berpikir
• Meski tidak ada makanan, lambung dan usus kita akan tetap bekerja. Saat perut
kosong, lambung dan usus kita hanya berisi udara. Udara ini akan terdorong kesana-
kemari oleh lambung dan usus yang sedang bekerja
FUNGSI USUS HALUS
• Fungsi usus halus di sini adalah melanjutkan proses pemecahan
makanan yang sebelumnya sudah terjadi di organ lambung.
• Setelah dari duodenum, makanan akan masuk ke jejunum.
• Usus halus terdiri dari tiga bagian, yaitu:
• Usus Dua Belas Jari (Duodenum),Usus Kosong (Jejunum),Ileum.
• Menyerap Nutrisi dari Makanan.
• Memudahkan Nutrisi Digunakan oleh Tubuh.
• Menetralkan Makanan.
• Membantu Menjaga Keseimbangan Cairan dan Elektrolit.
• Berperan dalam Sistem Kekebalan Tubuh.
RADANG USUS HALUS
Kolitis : Radang usus bisa menimbulkan ciri yang beragam, tergantung tingkat keparahan penyakit dan
di mana peradangan terjadi.
# Gejala radang usus :
- mual, malas makan
- sakit perut/kram perut/ perut kembung
- demam, kelelahan,
- Berat badan turun
- diare/ dehidrasi membuat tubuh kekurangan zat gizi penting.
• Menurut sebuah laporan terbitan jurnal Case Reports in Medicine pada 2016
• 40% penderita kolitis mengalami gejala demam selama beberapa hari dan tidak terlalu tinggi.
• Herbal: kunyit, temulawak, temu manga, pegagan, sambiloto, tapak liman, lidah buaya.
FUNGSI USUS BESAR

• Membantu penyerapan nutrisi, cairan dan vitamin


• Memproduksi antibody dan mencegah infeksi,
• Pembentukan tinja,
• Proses pembuangan zat sisa makanan
• Fungsi usus besar yang paling penting adalah sebagai “pintu
keluar” dari zat sisa proses pencernaan.
MASALAH USUS BESAR
1. Radang usus besar (pancolitis) adalah peradangan yang terjadi pada seluruh
lapisan organ usus besar. Kondisi ini termasuk peradangan kronis yang dapat
menyebabkan bisul dalam usus atau membuat usus terluka.
2. Penyebab diduga berkaitan dengan gangguan sistem kekebalan tubuh.
Radang usus atau penyakit inflamasi usus terdiri dari 2 jenis penyakit, yaitu
kolitis ulseratif dan Crohn's disease
3. Usus bengkak: disebabkan oleh penyakit volvulus. Penyakit itu terjadi
karena usus terpuntir sehingga penderitanya kesulitan buang angin atau kentut.
Angin atau gas yang menumpuk itulah membuat usus membengkak
1.Susah BAB
2.Buang air besar (BAB) berdarah.
3.Nyeri pada rektum dan wasir.
4.Kanker usus besar
5.Polip usus besar
Herbal: Temu lawak, temu putih, temu manga, pegagan, daun sirsak, kunyit dll
FUNGSI REKTUM
• Rektum: bagian bawah usus besar berukuran sekitar 15 cm dan terhubung
dengan kolon sigmoid.
• Tempat penyimpanan sementara feses.
• Mengembangnya dinding rektum karena penumpukan material memicu sistem
saraf menimbulkan keinginan untuk melakukan defekasi.
• Jika defekasi tidak terjadi, sering kali material akan dikembalikan ke usus
besar, di mana penyerapan air akan kembali dilakukan.
• Jika defekasi tidak terjadi untuk periode yang lama, konstipasi dan
pengerasan feses akan terjadi.
• Berfungsi menerima dan menyimpan limbah dari kolon hingga tiba saatnya
dikeluarkan oleh tubuh melalui anus
MASALAH REKTUM

• Proktitis: radang dinding usus besar bagian akhir


atau rectum, gejalanya: perut mulas, sakit perut dan dubur,
diare, serta BAB berdarah dan berlendir karena radang atau
hubungan seks.
• Anemia : pendarahan berkelanjutan.
• Infeksi bernanah (abses) pada area yang terinfeksi.
• Fistula ani, yaitu saluran abnormal yang terbentuk antara usus
dengan kulit di sekitar dubur.
• Fistula rektovagina, yaitu saluran abnormal yang
terbentuk antara rektum dan vagina, sehingga feses dapat keluar ke
vagina.
• Herbal: daun handelem, daun sirsak, mahkotadewa, temu
putih, daun pegagan, umbi daun dewa obat luar: Minyak
herbal, minyak VCO, minyak jarak
PENCEGAHAN PERADANGAN
• Menghindari kebiasaan makan sesaat sebelum tidur, agar
sistem pencernaan dapat beristirahat.
• Merendam bokong dan selangkangan dengan air hangat
selama beberapa menit.
• Menghindari makanan pedas, asam, atau berlemak.
• Minum banyak air putih.
• Menghindari konsumsi minuman yang mengandung soda,
kafein, dan susu.
• Herbal: kunyit, daun salam, daun sereh, daun lidah
buaya, cincau
FUNGSI ANUS

• Anus, dubur/lubang bokong sebuah bukaan


dari rektum ke lingkungan luar tubuh.
• Anus manusia terletak di bagian tengah bokong,
bagian posterior dari peritoneum. Pembukaan dan
penutupan anus diatur oleh otot sphinkter.
• Feses dibuang dari tubuh melalui proses defekasi (buang
air besar) yang merupakan fungsi utama anus.
• Herbal obat luar: Minyak herbal VCO, minyak jarak,
minyak bawang
MASALAH ANUS

1. Sembelit didefinisikan sebagai buang air besar yang keras, sulit atau kecil, disebabkan oleh
kurangnya serat pada makanan; tidak cukup banyak minum;.
2. Wasir dalam
• Wasir dalam adalah pembuluh darah yang membengkak di dalam anus, karena kehamilan atau
akibat otot anus yang sering tegang, ini menyebabkan anus berdarah.
3. Wasir luar
• Wasir ini berada di lapisan luar tepat di bagian bawah kulit di luar anus.
4.Celah anal
• Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai anal fissure. Ini adalah kondisi terbelah atau robeknya
lapisan anus akibat trauma dikarenakan kotoran yang keras atau diare, sakit seperti diiris.
• Medis diberikan salep aatau obat luar namun kadang kala dibutuhkan operasi.
• Herbal: Daun handelem, daun Sirsak, lidah buaya. Obat luar: VCO, minyak jarak
RESEP MAAG SAINTIFIKASI JAMU

BAHAN:
• Rimpang Jahe 15 gram
• Herba Sembung 15 gram
• Jinten Hitam 2 gram
• Rimpang Kunyit 15 gram
CARA MEMBUAT:
• Untuk memudahkan dalam penyiapan, ramuan dapat dikemas dalam kantung plastik setiap satu hari pemakaian
• Rebus 1 liter (5 gelas belimbing) air dalam panci stainless/kendil bertutup, hingga mendidih
• Setelah mendidih, satu kemasan ramuan Jamu dimasukan ke dalam panci/kendil, kemudian perebusan dilanjutkan selama 15
menit menggunakan api kecil.
• Panci/kendil diangkat dan didiamkan hingga dingin (suhu ruang) dilanjutkan dengan penyaringan mengunakan saringan teh.
• Aturan Minum: Air rebusan diperoleh dibagi menjadi 3 bagian, untuk diminum 3 kali pada hari yang sama yaitu pagi, siang
dan malam.
• Peringatan penggunaan:Bila setelah satu minggu pemakaian tidak ada perubahan atau semakin parah, dapat konsultasi ke
dokter.
• (Sumber: Buku "Tujuh Ramuan Jamu Saintifik Pemanfaatan Mandiri Oleh Masyarakat", Badan Penelitian dan
Pengembangan Kesehatan, Jakarta: 2016, hal. 20). Redaksi JamuDigital.Com
HERBA MAKANAN PEMBANTU CERNA (XIAOSHI) :

• TCM, bersifat manis, netral, pedas, asam, dingin.

• Jagung (rambut dan jagungnya) I. tak nafsu makan, diare, bantu cerna KI:limpa lambung lemah
• Ketumbar I.masuk angin, campak, mual, sariawan, bau mulut KI: panas toksik, toksis stagnasi
• Wortel I. fisik lemah, sakit ulu hati diare kronis KI: lambung lemah dingin
• Petai I. buang lembab, tonik xue, hipertensi, depressi, sembelit KI: hati2 memicu lever
• Lobak I. luruh dahak, hemostasis, telan asam, detoks KI: gastritis kronis, diare
• Kentang I. detoks, hilangkan bengkak, sakit lambung KI: DM. perut kembung
• Tomat I.sariawan,cegah kanker, prostat KI: lambung dingin, radang usus, batu empedu
• Rebung/tunas bambu I.xiaoke, obesitas,sembelit KI:tukak lambung,batu kemih, osteo porosis
• Buah gandaria I.nafsu makan, radang tenggoorokan, sariawan. KI:hati2 asam berlebih
• Jamur kancing I.stop muntaber, batuk dahak, panas KI: hati2 stasis Qi, diare
• Jamur tiram I. obesitas,hipertensi, lemak darah tinggi KI: alergi jamur, diare
• Ikan mujair I. diare bandel, kurus pucat, udem, rabun senja Ki: Sirosis hati
KESIMPULAN

• Sakitnya apa saja sehatkan pencernaan lebih dulu


• Organ pencernaan: mulut masuknya makanan hingga anus
buang ampas. Makanan jadi penentu kesehatan secara
keseluruhan
• Lambung itu otak kedua manusia
• Sehatkan pencernaan perbanyak konsumsi sayur dan buah
• Makan dengan "sadar“, tidak terburu-buru
• Manfaatkan makanan pembantu cerna TCM menjadi sayuran
soup, lauk pauk atau minuman segar.

Anda mungkin juga menyukai