Anda di halaman 1dari 16

DPPM UII

LAPORAN PENGABDIAN PEEMBUATAN MERCHANDISE DARI RESIN

Disusun Oleh:
Dosen Pembimbing Lapangan 1

Muhammad Miqdam Makfi, Lc., MIRKH.


Dosen Pembimbing Lapangan 2
Taufiq Nugraha., S.Pd.I., M.Pd.

Mahasiswa
Garin Syifaa Maulana

20313099

PROGRAM STUDI HUKUM KELUARGA


FAKULTAS ILMU AGAMA ISLAM DAN PERENCANAAN
UNIVERSITAS ISLAM INDONESIA
YOGYAKARTA
2023
HALAMAN PENGESAHAN

1. Identitas Pengabdian
a. Nama Program Pengabdian : Pembuatan merchandise dari resin
b. Skema Pengabdian : Kuliah Kerja Nyata
2. Ketua Pengabdi
a Nama Lengkap dan Gelar : Muhammad Miqdam Makfi, Lc., MIRKH.
b. NIDN : 0524118701
c. ID Sinta : 6767494
d. Jabatan Fungsional/Golongan : Asisten Ahli
e. Fakultas/Jurusan : Ilmu Agama Islam/Studi
3. Alamat Ketua Pengabdi
Alamat Rumah : Komplek Masjid Al Barokah Gondangan Rt 4 Rw
45 Jl.Kaliurang Km 10 Sardonoharjo Ngaglik
Sleman
Telp/Hp : +62 822-9819-5553
Email : miqdam.makfi@uii.ac.id
4. Anggota Pengabdi
a. Nama Lengkap dan Gelar : Muhammad Miqdam Makfi, Lc., MIRKH.
b. Nama dan NIM Mahasiswa : Garin Syifaa Maulana (20313099)
5. Lokasi Pengabdian : Ngampon, Ketangi, Kaliangkrik, Magelang
6. Biaya yang diperlukan : Rp. 157.000

Yogyakarta, 11 September 2023

Mengetahui Ketua Pengabdi


Kepala Pusat KKN Pembimbing 1

(dr. Edi Fitriyanto, M.Gizi) (Muhammad Miqdam Makfi, Lc., MIRKH)


NIK: 017110417 NIK: 027110416

Menyetujui,
Direktur DPPM UII,

(Eko Siswoyo, S.T., M.Sc.ES., Ph.D.)


NIK: 025100406
INTI
SARI

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu kegiatan wajib yang diadakan
oleh Universitas Islam Indonesia yang digunakan sebagai salah satu syarat kelulusan.
KKN ini sendiri memiliki tujuan untuk memberikan sebuah pengalaman belajar para
mahasiswa agar dapat menganalisis masalah dan memberikan solusi serta memberikan
perubahan, kemajuan, dan kebermanfaatan yang nyata bagi masyarakat setempat. Selain
itu para mahasiswa dapat secara langsung berinteraksi dengan masyarakat yang berada di
luar kampus. KKN UII Angkatan 67 di laksanakan mulai dari 1 Agustus 2023 hingga 1
September 2023. Pada pelaksanaan kegiatan KKN saya menjadi bagian dari unit 188 yang
memiliki anggota berjumlah delapan orang dari berbagai program studi yang berbeda,
dengan titik lokasi pengabdian berada Dusun Ngampon, Desa Ketangi, Kecamatan
Kaliangkrik, Kabupaten Magelang.

Program kerja yang saya laksanakan merupakan kegiatan di Bidang Pendidikan


Berwirausaha dan pelatihan berwirausaha. Berwirausaha adalah suatu kegiatan usaha yang
melibatkan kemampuan untuk melihat kesempatan-kesempatan usaha yang kemudian
mengorganisisr, mengatur, mengambil resiko, dan mengembangkan usaha yang
diciptakan tersebut guna meraih keuntungan. Berwirausaha merupakan kegiatan yang bisa
dilakukan semua orang, dengan memanfaatkan ekosistem di dusun ngampon program
kerja yang saya jalankan yaitu memberikan pelatihan pembuatan merchandise dari resin
untuk berwirausaha.

Laporan hasil observasi yang saya dapatkan dari lokasi pengabdian terdiri dari klasifikasi
data, analisis data dan juga rencana kerja tindak lanjut. Pada klasifikasi data yang saya
dapatkan maka program kerja yang akan saya laksanakan terdiri hanya dari 1 bidang, yaitu
bidang pendidikan, pendidikan yang akan saya berikan lebih mengarah ke berwirausaha,
lebih khususnya cara membuat merchandise resin. Pada analisis data yang saya lampirkan
subjek dari program kerja saya yaitu semua kalangan baik anak-anak maupun orang
dewasa yang belum memahami pentingnya berwirausaha.

Setelah mendapatkan analisis data selanjutnya saya menyusun beberapa rencana kerja
tindak lanjut yang dimulai dengan survey lokasi ekosistem di Bukit Payung., sosialisasi
mengenai materi pentingnya berwirausaha, membuat merchandise resin dari bahan-bahan
alami yang ada di bukit payung. Setelah rencana kerja tindak lanjut tersusun sayapun
melakukan pengisian matriks, observasi lapangan dilakukan pada tanggal 3 Agustus 2023.
lalu pada tanggal 6 Agustus 2023 saya belanja perlengkapan yang diperlukan untuk
berjalannya program (resin, cetakan, katalis, dan timbangan), dan pada tanggal 7 Agustus
2023 saya melakukan pencarian botol aqua bekas sebanyak 5 buah (botol inilah yang
nantinya akan menjadi wadah pengadukan resin), setelah itu pada tanggal 25 Agustus 2023
merupakan hari pelaksanaan program kerja tersebut.

Setelah melakukan pengisian matriks maka saya lanjut mengisi buku catatan kegiatan
proses pelaksanaan kegiatan yang terealisasi sesuai dengan tanggal dan hari yang telah
ditentukan di matriks.
IDENTITAS DIRI

Nama : Garin Syifaa Maulana


NIM : 20313099
Fakultas : Fakultas Bisnis Dan Ekonomi
Program Studi : Ekonomi Pembangunan IP
Nama Program : - Pembuatan merchandise dari
resin
PROGRAM I

A. DESKRIPSI PROGRAM
Tema : Pendidikan Berwirausaha dan pealtihan berwirausaha
Judul : pembuatan merchandise dari resin
Sasaran : Masyarakat
Tujuan : Untuk memberikan pengetahuan tentang pentingnya
berwirausaha dengan memanfaatkan hasil alam yang ada di sekitar dusun ngampon
Program kerja yang saya kerjakan yaitu berupa “pembuatan merchandise dari
resin”. Kegiatan KKN UII Angkatan 67 Unit 188 diselenggarakan di Dusun Ngampon,
Desa Ketangi, Kecamatan Kaliangkrik, Kabupaten Magelang. Sebelum pembuatan
merchandise dari resin, Program kerja individu pertama yang saya kerjakan merupakan
kegiatan sosialisasi Pertama saya menjelaskan tentang pengertian merchandise resin di
halaman posko dengan total 20 orang pemuda dan anak anak.

Program pembuatan merchandise dari resin dipilih karena banyaknya hasil alam yang
dibuang secara cuma cuma contohnya seperti bunga bunga yang berguguran Program
ini dimulai dengan pemberian materi tentang pentingnya berwirausaha sejak usia dini,
lalu selanjutnya pemberian materi tentang takaran resin dan katalis yang diperlukan
untuk membuat merchandise tersebut. Materi saya berikan dengan cara menjelaskan
secara lisan dan juga interaksi dengan para masyarakat, Setelah materi selesai saya
sampaikan, saya memberikan resin,,katalis dan cetakan yang telah saya beli
sebelumnya. Lalu saya juga membagikan botol bekas kepada mereka sebagai wadah
katalis nya Setelah selesai, saya meminta mereka untuk mengumpulkan hasil resin
mereka di wadah yang sudah saya siapkan untuk melakukan pengeringan selama 2 hari.
Lalu di hari pengeringan selesai, saya menyampaikan cara pengemasan merchandise
resin yang baik kepada audiens saya merupakan pemuda dan anak anak yang melakukan
praktek pembuatan resin, dimana penyampaian materi saya lakukan tidak hanya dengan
penjelasan lisan tetapi juga menggunakan pelatihan secara langsung.

B. TAHAPAN PELAKSANAAN PROGRAM

1. Pra Pelaksanaan
a. Identifikasi Masalah
banyaknya Masyarakat yang bekerja sebagai buruh mendorong saya untuk
mengangkat tema program kerja tentang berwirausaha, dengan memanfaatkan flora
dan fauna yang ada di bukit payung, dengan adanya minat berwirausaha akan
membuat Masyarakat di dusun ngampon memiliki potensi untuk membuka lapangan
pekerjaan untuk
Dampak dari program kerja ini diharapkan dapat mendorong kegiatan
ekonomi yang ada di dusun ngampon, mendorong minat masyarakat untuk
berwirausaha, dan melatih kreatifitas Masyarakat dalam keberagam jenisan produk
resin.

Dengan adanya permasalahan ini, saya berusaha memanfaatkan flora dan


fauna yang ada di bukit payung dusun ngampon dengan cara membuat merchandise
dari resin dengan mengharapkan untuk menciptakan ekosistem perekenomian yang
baru dan bermanfaat di desa ketangi khususnya dusun ngampon dan Masyarakat
diharapkan bisa memanfaatkan sumber daya alam yang ada disekitar untuk mulai
berwirausaha.

b. Observasi
1. Melakukan Observasi
Pada tahap awal, saya melakukan observasi ke Bukit Payung Ngampon
bersama pemuda dan pak kadus untuk melihat lokasi dan juga konsultasi
mengenai program yang akan dijalankan. Observasi ini dilakukan pada tanggal
Kamis, 3 Agustus 2023 pada jam, 09.00 - 12.00. Setelah melakukan obeservasi
saya pun konsultasi mengenai program yang akan dijalankan dan mengatur
waktu pelaksanaan program tersebut.
c. Penyusunan Laporan Hasil Observasi
Penyusunan laporan hasil observasi dilakukan setelah melakukan observasi,
penyusunan dimulai pada tanggal 6 – 9 Agustus 2023. Lembar Hasil Observasi terdiri
dari Laporan Hasil Observasi, Kompilasi Data, Analisis Data serta Rencana Tindak
Lanjut.
d. Bimbingan Laporan Hasil Observasi dengan DPL 1 dan 2

Bimbingan Bersama bapak Taufik Nugraha, S.Pdi., M.Pd selaku Dosen


Pembimbing Lapangan 2 terkait program kerja yang akan dilakukan. Bimbingan
dilakukan pada 6 Agustus 2023 via Daring. Kemudian bimbingan Bersama bapak
Muhammad Miqdam Makfi, Lc., MIRKH. Dosen Pembimbing Lapangan 1 yang
dilakukan 2 kali pada tanggal 7 Agustus 2023 yang berlokasi di Masjid depan unit 190
untuk membahas program unit dan pada tanggal 9 Agustus 2023 via daring yang
membahas mengenai program individu

2. Penyuluhan atau Sosialisasi


a. Sosialisasi atau Penyuluhan
B. Pelaksanaan program
1. Pembuatan Merchandise dari resin
a. Persiapan Program Kerja
Tahap awal saya membeli dan mencari alat dan bahan yang
diperlukan untuk mendukung kegiatan, lalu saya menyiapkan materi
yang akan disampaikan. Berikut ini merupakan uraian kegiatan yang
saya lakukan:
B. Pelaksanaan program
1. Pembuatan Merchandise dari resin
a. Persiapan Program Kerja
Tahap awal saya membeli dan mencari alat dan bahan yang
diperlukan untuk mendukung kegiatan, lalu saya menyiapkan materi
yang akan disampaikan. Berikut ini merupakan uraian kegiatan yang
saya lakukan:

Hari, Tanggal, Jam Uraian Aktivitas

Selasa, 3 Agustus 2022


Observasi Bukit Payung
08.00 - 12.00

Sabtu, 6 Agustus 2023


Belanja perlengkapan untuk
11.00 – 11.45
mendukung program yang akan
dilaksanakan di e commerce

Minggu, 7 Agustus 2023


Pencarian 5 botol aqua bekas di Dusun
10.00 - 11.30
Ngampon

Selasa, 12 Agustus 2023


Percobaan pembuatan merchandise resin
15.30-17.30

Selasa. 12 Agustus 2023


Sosialisasi Bersama Masyarakat dusun ngampon
19.20 - 21.20
Tentang pembuatan merchandise dari resin
Total Jam Proker Individu 10 Jam 15 Menit

b. Pelaksanaan Program Kerja


Pelaksanaan program dilakukan di Halaman Rumah Andini
Ngampon, program yaitu praktek langsung membvuat merchandise
dari resin menggunakan tumbuhan disekitar. Lalu, Berikut ini
merupakan uraian pelaksanaan program kerja yang dilakukan:

Hari, Tanggal, Jam Uraian Aktivitas


Senin, 25 Agustus 2023
Melakukan praktek pembuatan resin
15.20 – 17.20
Dengan bunga atau tumbuhan yang ada di sekitar ,
dengan estimasi pengeringan resin selama 2x24 jam

Total Proker Individu 50 jam

EVALUASI
Program kerja pembuatan merchandise dari resin yang menjadi program individu saya
memiliki pasar yang kurang diminati di Indonesia, tetapi sangat diminati oleh
Masyarakat luar negri dalam hal penjualan, sehingga saya menyarankan Masyarakat
untuk mencoba menjual di pasar luar negri, tetapi kendala dari pendaftaran market di
luar negri adalah memerlukan visa/mastercard untuk melakukan transaksi.

KESIMPULAN
Kuliah Kerja Nyata merupakan bentuk pengabdian dari mahasiswa untuk masyarakat.
Dari pemaparan program yang telah ada maka dapat disimpulkan bahwa program kerja
Pembuatan merchandise dari resin berjalan dengan lancer dan Masyarakat sangat
antusias dengan program kerja yang saya jalani, para pemuda menemani saya untuk
mencari bahan bahan yang bisa di resin dengan semangat, kemudian masyarakt yang
lain juga sangat semangat untuk melakukan pembuatan merchandise resin ini. Secara
keseluruhan program kerja pembuatan merchandise dari resin ini berjalan dengan sangat
baik dan sesuai denga napa yang telah direncanakan sebelumnya

SARAN
Masyarakat di dusun ngampon rata rata masih belum mengenal pemasaran yang
menggunakan e-commerce saat ini sehingga mereka memiliki kendala dalam penjualan
dan pendaftaran online shop/e-commerce ditambah dengan kurangnya akses internet di
dusun ngampon sehingga memperburuk keadaan mereka dalam mengakses internet,
sehingga saya harus memberi penambahan materi tentang pembuatan e-commerce ke
masyarakat dusun ngampon, tujuannya agar merchandise tersebut akan dipasarkan
secara global maupun local.

Lampiran
1. Laporan Hasil Observasi

2. Klasifikasi data
3. Analisa Data

4. Rencana Kerja Tindak Lanjut

5. Matriks Proker
6. Daftar Hadir

7. Surat keterangan selesai KKN

Anda mungkin juga menyukai