Anda di halaman 1dari 2

JAWABAN TUGAS TUTORIAL 3

MATA KULIAH PEMASARAN STRATEGIK


NAMA : AHMAD FAUZI
NIM : 042112607
1. Apa yang dimaksud dengan strategi harga dan mengapa penting dalam pemasaran?
Jawaban :
Strategi harga merupakan strategi yang digunakan pemilik bisnis untuk memutuskan berapa
biaya untuk suatu produk atau layanan. Sebagian besar waktu, perlu menghitung, melakukan
riset pasar, atau berbicara dengan pelanggan sebelum menerapkan rencana terbaik.
Strategi harga penting dalam pemasaran karena merupakan komponen bauran pemasaran yang
mendatangkan penerimaan (revenue). Harga merupakan salah satu alat yang dipakai dalam
bersaing, terutama bila konsumen sensitif terhadap harga. Sensitivitas konsumen terhadap harga
dinyatakan dalam konsep elastisitas penerimaan, yaitu besarnya perubahan permintaan yang
disebabkan oleh perubahan harga.

2. Bagaimana perusahaan dapat menyesuaikan strategi harga mereka dengan perubahan dalam
lingkungan pasar?
Jawaban :
Perusahaan dapat menyesuaikan strategi dengan cara :
a. Pemantauan Tren dan Perkembangan
Perusahaan harus aktif memantau tren pasar, regulasi pemerintah, dan perkembangan
teknologi. Ini memungkinkan mereka untuk merespons perubahan dengan cepat.
Pemahaman mendalam tentang tren dan perkembangan akan membantu perusahaan untuk
tetap relevan dan bersaing di pasar yang terus berubah.
b. Perencanaan Strategis
Dalam perjalanannya, perusahaan perlu mengembangkan rencana strategis yang fleksibel,
yang memungkinkan untuk menyesuaikan tujuan dan taktik mereka seiring dengan
perubahan lingkungan bisnis. Rencana strategis yang adaptif membantu perusahaan untuk
tetap terarah dan berdaya saing, bahkan ketika menghadapi ketidakpastian.
c. Diversifikasi Produk atau Layanan
Diversifikasi portofolio produk atau layanan dapat membantu perusahaan mengurangi
risiko karena mereka tidak terlalu bergantung pada satu area bisnis tertentu. Dengan
beragam produk atau layanan, bisnis dapat lebih mudah menyesuaikan diri dengan
perubahan dalam permintaan pasar.
d. Inovasi
Inovasi adalah kunci untuk mengikuti perkembangan teknologi dan memenuhi kebutuhan
konsumen yang berubah. Perusahaan perlu berinvestasi dalam penelitian dan
pengembangan untuk menciptakan produk dan layanan baru, atau meningkatkan yang
sudah ada, sehingga mereka dapat tetap relevan dan kompetitif.
e. Pengembangan Hubungan
Membangun hubungan yang kuat dengan pemangku kepentingan seperti pelanggan,
pemasok, dan mitra bisnis dapat membantu dalam menghadapi perubahan lingkungan
bisnis. Kerjasama yang baik dapat membantu perusahaan mendapatkan dukungan yang
diperlukan dalam mengatasi tantangan yang muncul.

3. Mengapa penting bagi perusahaan e-commerce memiliki strategi distribusi yang efisien?
Jawaban :
Dengan menggunakan distribusi yang efektif, dapat memperluas jangkauan pasar,
meningkatkan efisiensi dan mengurangi biaya. Sebaiknya pertimbangkan berbagai faktor
seperti target pasar, biaya, efisiensi, dan kepuasan pelanggan saat memilih perencanaan
distribusi. Juga dapat mengoptimalkan perencanaan distribusi dengan software trading
distribution.

4. Bagaimana tekhnologi dapat memperbarui dan meningkatkan strategi distribusi?


Jawaban :
Kemajuan teknologi akan meningkatkan kemampuan produktivitas dunia industri baik dari
aspek teknologi industri maupun pada aspek jenis produksi. Investasi dan reinvestasi yang
berlangsung secara besar-besaran yang akan semakin meningkatkan produktivitas dunia
ekonomi.
Di masa depan, dampak perkembangan teknologi di dunia industri akan semakin penting.
Tanda-tanda telah menunjukkan bahwa akan segera muncul teknologi bisnis yang
memungkinkan konsumen secara individual melakukan kontak langsung dengan pabrik
sehingga pelayanan dapat dilaksanakan secara langsung dan selera individu dapat dipenuhi, dan
yang lebih penting konsumen tidak perlu pergi ke toko.

Anda mungkin juga menyukai