Anda di halaman 1dari 115

PENGARUH KEGIATAN KAMPUS MENGAJAR TERHADAP

MOTIVASI MENJADI GURU BAGI MAHASISWA


FKIP UMSU

SKRIPSI

Diajukan Guna Melengkapi Tugas- tugas dan Memenuhi Syarat-syarat


Guna Mencapai Gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd)
Program Studi Pendidikan Akuntansi

Oleh

SINTIYA APRIYANI
NPM. 1802070042

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA
MEDAN
2022
i
ii
iii
ABSTRAK

Sintiya Apriyani ,NPM.1802070042.”Pengaruh Kegiatan Kampus


Mengajar Terhadap Motivasi Menjadi Guru Bagi Mahasiswa FKIP
UMSU”.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Kegiatan


Kampus Mengajar Terhadap Motivasi Menjadi Guru Bagi Mahasiswa
FKIP UMSU.
Sampel penelitian adalah seluruh peserta program Kampus
Mengajar Angkatan I dan II FKIP UMSU. Penelitian ini menggunakan
sampel sebanyak 208 mahasiswa. Metode pengambilan data
menggunakan angket kuisioner. Metode analisis data yang digunakan
adalah uji regresi linier sederhana dengan menggunakan bantuan SPSS
21 for windows.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh kegiatan
kampus Mengajar Terhadap Motivasi Menjadi Guru. Hal tersebut dapat
ditunjukan dengan nilai thitung sebesar 43, 438, koefisien regresi (b)
sebesar 0,902, nilai signifikansi (p) sebesar 0,000 (p<0,05) dan koefisien
determinasi (R2) sebesar 0,902 atau 90,2% dipengaruhi oleh program
kegiatan kampus mengajar berpengaruh dan signifikan terhadap motivasi
menjadi guru, sedangkan sisanya sebesar 9,8% dipengaruhi oleh variabel
lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Kata kunci : Kampus Mengajar, Motivasi Menjadi Guru

i iv
ABSTRACT

Sintiya Apriyani, NPM 1802070042. “ The influence of Campus


Teaching Activities on Motivation to Become a Teacher for FKIP
UMSU Students”.

This study aims to determine the effect of Campus Teaching Activities on


Motivation to become a Teacher for FKIP UMSU students.

The research sample was all participants of the Teaching Campus Batch I
and II FKIP UMSU. This Study used a sample of 208 students. Methods of
data collection using a questionnaire. The date analysis method used is a
simple linear regression test using SPSS 21 windows.

The result of the study indicate that there is an activities of campus teaching
activities on the motivation to become a teacher. This can be shown by the
tcount value of 43, 438, the regression coefficance value (p) of 0,000
(p<0,05) and the coefficient of determination (R2) of 0,902 or 90,2%
influenced by the program. Campus teaching activities have a significant and
significant effect on motivation to become a teacher, while the remaining
9,8% is influenced by other variables not included in this study.

Keywords: Teaching Campus Motivation To Become a Teacher

v
ii
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji syukur kehadirat Allah yang telah memberi kita segala rahmat

dan hidayah nya. Sehingga proses penulisan Proposal ini dapat

diselesaikan tepat pada waktunya.

Serta shalawat beriring salam tidak lupa penulis haturkan kepada

nabi besar Muhhammad SAW yang telah membawa umatnya dari zaman

jahiliyah ke zaman yang modern ini.

Penulis dapat disadari tentunya tidak terlepas dari dukungan, kerja

sama dan bimbingan dari berbagai pihak sehingga penulisan Proposal ini

dapat tersusun, meskipun penulisan masih banyak kekurangan di dalamnya

maka sepantasnya penulis menyampaikan penghargaan dan ucapan terima

kasih yang sebanyak-banyaknya kepada :

1. Bapak Prof Dr. Agussani, M. AP, selaku Rektor Universitas

Muhammadiyah Sumatera Utara.

2. Ibu Dra. Hj. Syamsuyurnita, M. Pd, selaku Dekan Fakultas Keguruan

dan ilmu pendidikan Universitas Muhammdiyah Sumatera Utara.

3. Ibu Dr. Hj. Dewi Kesuma Nst, M.Hum, Selaku wakil Dekan 1

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah

Sumatera Utara.

4. Bapak Mandra Saragih, S.Pd, M.Hum, Selaku wakil Dekan III

iii
iii
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah

Sumatera Utara

5. Bapak Dr. Faisal Rahman Dongoran,M.Si, Selaku Ketua jurusan

Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muammadiyah Sumatera Utara.

6. Ibu Dian Novianti Sitompul, S.Pd, M.Si Selaku Dosen pembimbing yang

senantiasa membantu dan membimbing penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

7. Penghargaan dan terimakasih kepada kedua orang tua penulis, Bapak Sudiro dan

Ibu Sri Mulyani yang selalu memberikan doa dan dukungan kepada saya

sehingga saya selalu semangat dalam menyelesaikan skripsi ini tepat pada

waktunya.

8. Kepada teman seperjuangan saya Putri handayani, Rizki Amalia, Siti Rizky

Ramadhani Marpaung, Riska Nurfidati, Bella Graseva Amanda Putri dan

Retno Wulandari yang telah menyemangati, menasehati dan membantu peneliti

menyelesaikan skripsi ini.

Akhinya kepada semua pihak yan telah memberikan semangat, dorongan

dan bantuan, penulisan hanya bias memanjatkan doa dan terimakasih yan sebesar-

besarnya semoga bantuan, kebaikan dan pertolongan yang diberikan mendapat

balasan dari Allah SWT.

Waasalamu’alaikum Wr.Wb.

Medan, Agustus 2022


Penulis

Sintiya Apriyani

iv
DAFTAR ISI
ABSTRAK ........................................................................................................... i
KATA PENGANTAR ......................................................................................... iii
DAFTAR ISI ........................................................................................................ v
DAFTAR TABEL................................................................................................ vii
DAFTAR GAMBAR…………………………………………………………...viii
DAFTAR DIAGRAM ......................................................................................... ix
DAFTAR LAMPIRAN ....................................................................................... x
BAB 1 PENDAHULUAN ................................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah ............................................................................ 1
B. Identifikasi Masalah .................................................................................. 4
C. Pembatasan Masalah ................................................................................. 4
D. Rumusan Masalah ..................................................................................... 4
E. Tujuan Penelitian ...................................................................................... 5
F. Manfaat Penelitian .................................................................................... 5
1. Manfaat Teoritis .................................................................................. 5
2. Manfaat Praktis ................................................................................... 6

BAB II LANDASAN TEORITIS ....................................................................... 7


A. Kerangka Teoritis ...................................................................................... 7
1. Pengertian Kampus Mengajar ............................................................ 7
2. Kegiatan Kampus Mengajar ............................................................... 8
3. Motivasi Menjadi Guru ...................................................................... 10
B. Kerangka Konseptual ................................................................................ 16
C. Hipotesis Penelitian ................................................................................... 17

BAB III METODE PENELITIAN .................................................................... 18


A. Lokasi dan Waktu Penelitian..................................................................... 18
1. Lokasi Penelitian ............................................................................... 18
2. Waktu penelitian ................................................................................ 19
B. Populasi dan Sampel Penelitian ................................................................ 19
1. Populasi .............................................................................................. 19
2. Sampel ................................................................................................ 19
C. Variabel Penelitian .................................................................................... 20
D. Jenis Penelitian & Desain Penelitian ........................................................ 20
1. Jenis Penelitian ................................................................................... 20
2. Desain Penelitian ................................................................................ 20
E. Definisi Variabel Penelitian ...................................................................... 21
F. Insrumen penelitian ................................................................................... 22

v
1. Angket Koesioner ............................................................................... 22
G. Jenis dan Sumber Data ............................................................................... 24
1. Data Primer ........................................................................................ 24
2. Data Sekuder ...................................................................................... 25
H. Uji Instrumen Penelitian............................................................................ 25
1. Uji Validitas ....................................................................................... 27
2. Uji Reabilitas Angket ......................................................................... 27
I. Tes Analisis Data ...................................................................................... 27
1. Uji Normalitas .................................................................................... 27
2. Uji Linearitas ..................................................................................... 28
3. Analis Regresi Linear Berganda ........................................................ 28
4. Uji Hipotesis ...................................................................................... 29
a. Pengujian Hipotesis Secara parsial (Uji-t) .............................. 29
b. Pengujian Hipotesis Secara simultan (Uji-t) ........................... 29
c. Koefisien Determinasi (R2) ..................................................... 30
BAB IV PEMBAHASAN DAN HASIL PENELITIAN ................................ 31
A. Gambaran Umum Kampus UMSU ........................................................... 31
1. Visi dan Misi Program Studi Pendidikan Akuntansi ............................ 32
a. Visi ......................................................................................... 32
b. Misi ......................................................................................... 32
2. Tujuan Program Studi Akuntansi ......................................................... 32
B. Deskripsi Hasil Penelitian ......................................................................... 33
1. Uji Insrumen Penelitian ........................................................................ 33
a. Uji Validitas............................................................................. 33
b. Uji Reabilitas ........................................................................... 34
C. Kecenderungan Variabel Penelitian .......................................................... 36
a. Kegiatan Kampus Mengajar (X) ................................................ 37
b. Motivasi Menjadi Guru (Y) ....................................................... 47
D. Analisis Data Penelitian ............................................................................ 58
1. Uji Normalitas ........................................................................... 58
2. Uji Linearitas ............................................................................. 59
3. Uji Regresi Linear Berganda ..................................................... 60
E. Uji Hipotesis ........................................................................................ 62
1. Uji persial (Uji-t) ....................................................................... 62
2. Uji Simultan .............................................................................. 63
3. Uji Koefisien Determinasi ......................................................... 64
F. Diskusi Hasil Penelitian ............................................................................. 65
G. Keterbatasan Penelitian .............................................................................. 66

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................ 68


A. Kesimplan ........................................................................................ 68
B. Saran ........................................................................................ 68

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 70

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 3.1 Populasi Penelitian ............................................................................... 19


Tabel 3.2 Pemberian Nilai skala Likert ................................................................ 22
Tabel 3.3 Kisi-Kisi Instrumen Angket Motivasi Ingin Menjadi Guru ................. 23
Tabel 4.1 Hasil Uji Validitas Instrumen Kegiatan Kampus Mengajar (X) .......... 34
Tabel 4.2 Hasil Uji Validitas Instrumen Motivasi Menjadi Guru (Y) ................. 34
Tabel 4.3 Hasil Reliabilitas Variabel (X) ............................................................. 35
Tabel 4.4 Hasil Reliablitas Variabel (Y) .............................................................. 36
Tabel 4.5 Skor Koesioner Untuk Variabel X (Kegiatan Kampus Mengajar)....... 47
Tabel 4.6 Skor koesioner Untuk Variabel Y (Motivasi Menjadi Guru) ............... 58
Tabel 4.7 Hasil Uji Normalitas ............................................................................ 59
Tabel 4.8 Hasil Pengujian Linearitas.................................................................... 60
Tabel 4.9 Koefisien Regresi Berganda ................................................................. 61
Tabel 4.10 Uji Signifikasi Persial ( Uji-t) ............................................................ 62
Tabel 4.11 Anova Residual .................................................................................. 64
Tabel 4.12 Koefisien Determinasi ........................................................................ 65

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Kerangka Konseptual....................................................................... 13

viii
DAFTAR DIAGRAM

Diagram 5.1 Frekuensi Insrumen Penelitian 1 ...................................................... 37


Diagram 5.2 Frekuensi Instrmen Penelitian 2 ....................................................... 38
Diagram 5.3 Frekuensi Instrumen Penelitian 3 ..................................................... 39
Diagram 5.4 Frekuensi Instrumen Penelitian 4 ..................................................... 40
Diagram 5.5 Frekuensi Instrumen Penelitian 5 ..................................................... 41
Diagram 5.6 Frekuensi Instrumen Penelitian 6 ..................................................... 42
Diagram 5.7 Frekuensi Instrumen Penelitian 7 ..................................................... 43
Diagram 5.8 Frekuensi Instrumen Penelitian 8 ..................................................... 44
Diagram 5.9 Frekuensi Instrumen Penelitian 9 ..................................................... 45
Diagram 5.10 Frekuensi Instrumen Penelitian 10 ................................................. 46
Diagram 5.11 Frekuensi Instrumen Penelitian 11 ................................................. 48
Diagram 5.12 Frekuensi Instrumen Penelitan 12 .................................................. 49
Diagram 5.13 Frekuensi Instrumen Penelitian 13 ................................................. 50
Diagram 5.14 Frekuensi Instrumen Penelitian 14 ................................................. 51
Diagram 5.15 Frekuensi Instrumen Penelitian 15 ................................................. 52
Diagram 5.16 Frekuensi Instrumen Penelitian 16 ................................................. 53
Diagram 5.17 Frekuensi Instrumen Penelitian 17 ................................................. 54
Diagram 5.18 Frekuensi Instrumen Penelitian 18 ................................................. 55
Diagram 5.19 Frekuensi Instrumen Penelitian 19 ................................................. 56
Diagram 5.20 Frekuensi Instrumen Penelitian 20 ................................................. 57

ix
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1, Lembar Angket Instrument Penelitian ............................................ 72


Lampiran 2, Disribusi Jawaban Responden Variabel Kegiatan Kampus Mengajar
(X) ......................................................................................................................... 75
Lampiran 3, Uji Validitas Variabel Kegiatan Kampus Mengajar (X) ................ 78
Lampiran 4, Reliabilitas Variabel Kegiatan Kampus Mengajar (X) ................... 80
Lampiran 5, Distribusi Jawaban Responden Variabel
Motivasi Menjadi guru (Y) ................................................................................... 81
Lampiran 6, Uji Validitas Varabel Motivasi Menjadi Guru (Y) ......................... 84
Lampiran 7, Reliability Variabel Motivasi Menjadi Guru (Y) ........................... 86

x
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan mempunyai peran penting dalam hal pembentukan kualitas diri

seseorang. Implementasi pendidikan yang saat ini dilakukan merupakan persiapan

kebutuhan dimasa depan yang akan menentukan generasi penerus dan pemimpin

bangsa selanjutnya. Setiap anak harus mendapatkan pendidikan yang adil dan

merata sehingga nantinya dapat mengubah starata sosial individu

Seiring dengan perkembangan zaman, dunia pendidikan dituntut melakukan

berbagai inovasi untuk menjawab segala tantangan yang berubah-ubah. Olehnya

itu, Pendidikan juga harus mengikuti perkembangan zaman yang maju dan

berkembang namun tidak lepas dari inti pendidikan itu sendiri yang sesuai dengan

UU No.20 Tahun 2003 pasal 3 tentang Sistem Pendidikan Nasional yaitu

mengembangkan potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan

bertakwa kepada tuhan yang maha esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap,

kreatif, mandiri, dan menjadi warga yang demokratis serta bertanggung jawab.

Salah satu program Merdeka Belajar bagi mahasiswa Pendidikan

akuntansi Fakultas keguruan dan ilmu Pendidikan di Universitas

Muhammadiyah Sumatera Utara adalah Kampus Mengajar. Kampus Mengajar

sendiri merupakan suatu program dimana Mahasiswa diberikan kesempatan untuk

menambah pengalaman dan mengembangkan pengetahuan diluar aktivitas kelas

kampus untuk memberikan

1
2

Pelaksanaan program Kampus Mengajar oleh Kementrian Pendidikan

dan Kebudayaan bekerjasama dengan Universitas Muhammadiyah Sumatera

Utara untuk menyiapkan para Mahasiswa turut adil dalam hal penyuksesan

program ini. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan terkhususnya Pendidikan

Akuntansi di Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara merupakan salah satu

lembaga yang memiliki kewajiban mendukung mahasiswa mengikuti Program

Kampus Mengajar. Salah satu bentuk dukungan dari lembaga tersebut yaitu

mengikut sertakan para Mahasiswa ke dalam Program dan memantau segala

aktivitas berjalan nya program. Sebelumnya, Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan telah menyiapkan praktik mengajar langsung dengan mata sebagai

persiapan mahasiswa menjadi seorang Guru.

Kegiatan belajar mengajar adalah suatu kegiatan yang bernilai edukatif

yang diwarnai dengan interaksi yang terjadi antara guru dengan siswa untuk

mencapai tujuan kegiatan belajar mengajar (Inah,2015) (Hasan et al.,2020)

Tercapainya tujuan dalam belajar mengajar merupakan harapan yang selalu

dituntut pada guru dan ini merupakan masalah yang dirasa cukup sulit karena

siswa merupakan individu dengan berbagai keunikan dan makluk social dengan

latar belakang yang berbeda-beda. (Widyaningsih & Rosidi, 2015) (Kurniasih

et.al.,2019)

Faktor yang mempengaruhi kesiapan mengajar mahasiswa diantaranya

adalah kesiapan fisik dan mental maupun kesiapan dalam segi kognitif. Motivasi

mengajar merupakan factor yang berpengaruh dalam pencapaian kesiapan


3

mengajar mahasiswa, dimana membangun kesiapan fisik dan mental individu

dalam mengajar. Para mahasiswa pasti memiliki motivasi tersendiri mengapa

mereka memilih menjadi guru. Motivasi mereka akan menjadi pemacu semangat

untuk berprestasi di bidang akademik. Menurut slameto 2010:54) factor motivasi

merupakan factor internal yang sangat berperan dalam penentuan tinggi

rendahnya prestasi belajar. Mengetahui motivasi menjadi guru dari mahasiswa

merupakan suatu hal yang sangat penting, karena hal tersebut dapat

mempengaruhi keberhasilan mahasiswa terutama prestasi belajar.

Berdasarkan observasi yang dilakukan di FKIP UMSU, ditemukan

beberapa kendala yaitu sebelum pelaksanaan program Kampus Mengajar

mahasiswa sudah disulitkan oleh pemikiran menjalankan pengajaran terutama

dalam hal pembelajaran di dalam kelas, seperti Mahasiswa akan kesulitan dalam

penyusunan RPP sebelum menjalankan kegiatan, mahasiswa di sulitkan

melaksanakan program. Dan kepercayaan diri mengajar mahasiswa yang menurun

pada saat sebelum pelaksanaan program.

Kendala yang dihadapi mahasiswa tersebut dapat diatasi jika mahasiswa

bersungguh sungguh dan berkomitmen untuk menyelesaikan mengjajar,

Dikarenakan pelaksanaan Program Kampus Mengajar ini mahasiswa bukan

hanya praktik langsung mengajar di dalam kelas. Tetapi juga membantu sekolah

dalam hal administrasi dan adaptasi tekhnologi.


4

Berdasarkan latar belakang tersebut peneliti tertarik untuk melakukan

penelitian yang berjudul “Pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap

Motivasi Menjadi Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU”

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah di atas, dapat di identifikasi

permasalahan yang muncul, di antara lain:

1. Pada saat pelaksanaan kampus mengajar ada mahasiswa yang kesulitan

dalam menyusun RPP

2. Pada saat pelaksanaan kampus mengajar mahasiswa yang kesulitan dalam

hal adaptasi teknologi

3. Pada saat pelakasaan kampus mengajar mahasiswa termotivasi menjadi

guru

C. Pembatasan Masalah

Berdasakan identifikasi masalah yang telah dikemukakan maka

penelitianini difokuskan pada motivasi menjadi guru bagi mahasiswa FKIP

UMSU

D. Rumusan Masaalah

Berdasarkan identifikasi masalah di atas, Permasalahan sebagai berikut:

1. Bagaimana kesiapan mahasiswa FKIP UMSU dalam Kegiatan Kampus

Mengajar ?

2. Bagaimana pelaksanaan kegiatan Kampus Mengajar oleh mahasiswa FKIP

UMSU ?
5

3. Bagaimana pengaruh kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi

Menjadi Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU ?

E. Tujuan penelitian

Berdasarkan Uraian di atas maka dapa disimpulkan di lakukannya

penelitian ini adalah:

1. Mengetahui kesiapan mahasiswa dalam Kegiatan Kampus Mengajar

untuk calon guru akuntansi FKIP UMSU

2. Mengetahui pelaksanaan Kegiatan Kampus Mengajar oleh Mahasiswa

FKIP UMSU

3. Mengetahui pengaruh Kegiaan Kampus Mengajar terhadap Motivasi

Menjadi Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU

F. Manfaat penelitian

Dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat baik kepada

instansi pemerintah, masyarakat, maupun kepada penulis sebagai berikut:

1. Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini dapat dimanfaatkan sebagai bahan kajian dan

memperluas wawasan terkait ilmu pengetahuan khususnya mengenai bidang

Pendidikan tentang Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi menjadi

guru bagi mahasiswa FKIP UMSU


6

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Mahasiswa

Penelitian ini diharapkan mampu memotivasi Mahasiswa untuk

meningkatkan keterampilan Mengajar dan terjun langsung menjadi seorang

Pendidikan.

b. Bagi Peneliti

Peneliti ini sangat berguna untuk menambah pengalaman dalam

penelitian serta sebagai bahan untuk menerapkan berbagai macam ilmu

yang telah di peroleh selama perkuliahan.


7

BAB II

LANDASAN TEORITIS

A. Kerangka Teoritis

1. Pengertian kampus mengajar

Kampus mengajar (KM) merupakan dari kebijakan merdeka belajar

kampus merdeka (MBKM) yang diselenggarakan secara langsung oleh kementrian

pendidiakn dan kebudayaan (kemendikbud). Program kampus mengajar ini

bertujuan dilaksanakannya program kampus mengajar adalah memberdayakan

mahasiswa untuk membantu proses pengajaran disekolah dasar sekitar desa/kota

tempat tinggalnya. Aktivitas yang dilakukan bukan semata-mata mengambil peran

guru dalam mengajar namun sebagai pelengkap untuk memperkaya materi serta

strategi pembelajaran bagi siswa di sekolah.

Kegiaatan tidak hanya sekedar membantu mengajar melainkan membantu

juga dalaam administrasi baik sekolah maupun kelas dan juga membantu para

guru dalam beradaptasi dengan teknologi untuk menunjang administrasi dan

proses pembelajaran yang lebih baik. kegiatan kampus mengajar tidak hanya

melibatkan mahasiswa saja, namun juga melibatkan desen pembimbing lapangan

untuk memantau serta memberikan bimbingan kepada mahasiswa yang bertugas di

sekolah dasar.

Kampus mengajar merupakan program dari kampus merdeka yang

bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk

mengembangkan diri melalui aktivitas dan kreatifitas diluar lingkup perkuliahan.

Program (Malyana,2020)

7
8

Merdeka belajar adalah kebijakan yang sangat focus pada hasil. Yang

berhak menilai siswa adalah guru dan sekolah. Kemedkbud telah memerdekakan

sekolah dalam menilai ujian, tidak hanya menggunakan piihan ganda, boleh

essay, portofolio dan sebagaianya diharapkan yang mengembangkan nalar. Nah ini

karena baru memulai, bagi yang berada didaerah pinggiran akan terasa agak susah

tapi waktu akan membentuk metamorf ini. Kemerdekaan belajar banyk yang saya

rasakan. Betapa senangnya siswa belajar ke alam. Gembirannya belajar dengan

mengganti-ganti metode, media yang bervariasi, reward yang beraneka ada yang

belum merdeka yang terbayang dalam pikiran saya.

2. Kegiatan Kampus Mengajar

1. Persiapan Kampus Mengajar

Menurut panduan program Kampus Mengajar 2021 terdapat hal hal yang

perlu dipersiapkan oleh Mahasiswa, yaitu sebagai berikut :

2. Persyaratan Kampus Mengajar

 Mahasiswa dari perguruan tinggi negeri maupun swasta dibawah naungan

Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementrian Pendidikan,

Kebudayaan, Riset, dan Tekhnologi RI.

 Berasal dari seluruh program studi sarjana/sarjana terapan dari perguruan

tinggi dibawah koordinasi Ditjen Dikti

 Memiliki IPK minimal 3 (dari skala 4)

 Diutamakan memiliki pengalaman mengajar atau berorganisasi


9

3. Prosedur Pendaftaran

Terlebih dahulu peserta wajib memiliki dan mengaktifkan akun

MBKM melalui website MBKM, Selanjutnya akan diarahkan kehalaman

program kegiatan dan memilih program Kampus Mengajar. Di langkah

pertama peserta mengunggah dokumen wajib berbentuk pdf yang terdiri

dari:

 Transkip nilai

 Surat keterangan sehat dari Puskemas/Rumah Sakit

 Surat rekomendasi PT asal

 Surat persetujuan bermaterai dari orang tua/wali untuk ditempatkan

dimanasaja

 Surat pakta integritas bermaterai

 Lalu ditahap kedua mengisi form dokumen pendukung berbentuk

pdf yang terdiri dari bukti pengalaman berorganisasi/mengajar dan

sertifikat prestasi mahasiswa. Selanjutnya, mengisi kontak pribadi,

Data akademik dan kontak darurat. Langkah terakhir adalah

mencheklist pernyataan kesanggupan dan komitmen (calon peserta

Kampus Mengajar) untuk menerima dan menyanggupi semua

pernyataan
10

3. Motivasi Menjadi Guru

Motivasi berasal dari kata Latin movere yang berarti dorongan (Priyonoet

al., 2018). Motivasi merupakan dorongan yang mempengaruhi tindakan seseorang

terhadapserangkaian proses perilakunya dengan mempertimbangkan arah,

intensitas, danketekunan pada pencapaian tujuan. Motivasi bersifat

membangkitkan, mengarahkan, menjaga, konsisten pada tujuannya (Harahap&

Fialy Tirtayasa, 2020). Motivasi dapat berbentuk gejala psikologis

yangsecarasadar mendorong individu untuk bertindak mencapai tujuan tertentu

atau mendapat kepuasan dengan tindakannya (Prihartanta, 2015). Motivasi adalah

tindakan yang melibatkan tiga komponen utama yaitu(Karweti, 2010):

a. Energizing (pemberi energi padatindakan individu)

b.Directing (pemberi arah pada tindakanindividu)

c. Sustaining (cara mempertahankantindakan tersebut)

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (1997:330), Guru diartikan sebagai

orang “Orang yang pekerjaannya (mata pencahariannya, profesinya) mengajar”.

Dalam pengertian sederhana, guru adalah orang yang memberikan ilmu

pengetahuan kepada anak didik. (Asamana, 1994:27). Menurut Mcleod dalam

Syah (1995:223) bahwa guru pada hakekatnya “A person whose occupotion is

teaching other. Artinya guru adalah seseorang yang pekerjaannya mengajar orang

lain”

Nana Sukmadinata (1997:27) mendefinisikan dalam konsep pendidikan

klasik guru berperan sebagai penerus dan penyampai ilmu, sedangkan dalam

konsep teknologi pendidikan, guru adalah pelatih kemampuan. Dalam konsep


11

intraksional guru berperan sebagai mitra belajar, sedangkan dalam konsep

pendidikan pribadi, guru telah berperan sebagai pengarah, pendorong dan

pembimbing. Dalam fungsi kode etsi kode etik guru, Ali Imron (1995:196)

menjelaskan bahwa profesi guru yang paling bersentuhan dengan dunia

pendidikan secara langsung yang tidak saja menjunjung tinggi tata norma dan tata

nilai masyarakat melainkan juga sekaligus mewariskannya, oleh karena itu apa

yang dilakukan oleh guru haruslah sesuai dengan misi Pendidikan

a) Guru

Menurut Slameto (1995:97), menyebutkan secara lebih terperinci tugas guru

berpusat pada hal berikut ini.

1) Mendidik dengan titik berat memberikan arah dan motivasi pencapaian tujuan

baik jangka pendek maupun jangka panjang.

2) Memberi fasilitas pencapaian tujuan melalui pengalaman belajar yang

memadai. 3) Membantu perkembangan aspek-aspek pribadi seperti sikap, nilai-

nilai dan penyesuaian diri.

Jadi dalam proses belajar mengajar, Guru tidak hanya terbatas sebagai

penyampai ilmu pengetahuan saja, akan tetapi bertanggung jawab kepada

keseluruhan perkembangan keperibadian siswa. Guru harus mampu menciptakan

proses belajar yang sedemikian rupa sehingga dapat merangsang siswa untuk

belajar secara aktif dan dinamis dalam memenuhi kebutuhan dan menciptakan

tujuan.
12

b) Tugas Guru

Menurut Slameto (1995:97), menyebutkan secara lebih terperinci tugas guru

berpusat pada hal berikut ini.

1) Mendidik dengan titik berat memberikan arah dan motivasi pencapaian tujuan

baik jangka pendek maupun jangka panjang.

2) Memberi fasilitas pencapaian tujuan melalui pengalaman belajar yang

memadai. 3) Membantu perkembangan aspek-aspek pribadi seperti sikap, nilai-

nilai dan penyesuaian diri.

Jadi dalam proses belajar mengajar, Guru tidak hanya terbatas sebagai

penyampai ilmu pengetahuan saja, akan tetapi bertanggung jawab kepada

keseluruhan perkembangan keperibadian siswa. Guru harus mampu menciptakan

proses belajar yang sedemikian rupa sehingga dapat merangsang siswa ntuk

belajar secara aktif dan dinamis dalam memenuhi kebutuhan dan menciptakan

tujuan

c) Status Guru

Dalam melaksanakan tugasnya, menurut Suparlan (2006:21-24) Guru memiliki

status yang dapat diklasifikasikan sebagai berikut: (1) pegawai negeri sipil atau

pegawai swasta, (2) tenaga profesi, dan (3) pemimpin sosial.

1) Guru pegawai negeri sipil atau pegawai swasta

Seseorang akan memiliki status Guru ketika telah memperoleh Surat Keputusan

(SK), baik yang diperoleh dari pemerintah maupun lembaga penyedia pelayanan

pendidikan. Dengan SK tersebut seseorang akan memperoleh hak dan kewajiban

yang telah ditetapkan berdasarkan ketentuan yang berlaku.


13

2) Guru sebagai Profesi

Dalam pelaksanaan fungsi dan tugasnya Guru menyandang persyaratan

tertentu. Pengertian guru sebagai profesi secara khusus tertuang dalam Undang-

Undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional pasal 39 (1) dan (2) dinyatakan bahwa:

Tenaga kependidikan bertugas melaksanakan administrasi, pengelolaan,

pengembangan, pengawasan dan pelayanan teknis untuk menunjang proses

pendidikan pada satuan pendidikan. Pendidik merupakan tenaga profesional yang

bertugas merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran, menilai hasil

pembelajaran, melakukan pembimbingan dan pelatihan, serta melakukan

penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama bagi pendidik pada

perguruan tinggi.

3) Guru sebagai pemimpin masyarakat (Social Leader)

Guru sering disebut juga sebagai pemimpin masyarakat (social leader) dalam

artian Guru sering didudukan dalam posisi sebagai tokoh yang diteladani oleh

warga masyarakat dan menjadi satu-satunya sumber informasi dan ilmu

pengetahuan.

d) Hak dan Kewajiban Guru

Dalam Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan

Nasional dinyatakan tentang hak-hak pendidik dan tenaga kependidikan sebagai

berikut.

1) Penghasilan dan jaminan kesejahteraan sosial yang pantas dan memadai.

2) Penghargaan sesuai dengan tugas dan prestasi kerja.


14

3) Perlindungan hukum dalam melaksanakan tugas dan hak atas hasil kekayaan

intelektual.

4) Kesempatan untuk menggunakan saranan, prasarana dan fasilitas pendidikan

untuk menunjang kelancaran pelaksanaan tugas. (pasal 40 ayat 1).

Guru harus dapat menunjukkan hak-hak yang akan diperoleh haruslah setara

dengan kewajiban yang diberikan dalam pelaksanaan tugasnya, dengan demikian

tuntutan hak harus diikuti dengan semangat untuk melaksanakan kewajiban

dengan baik. Dinyatakan lebih lanjut dalam Undang-Undang Nomor 20 tahun

2003, bahwa pendidik dan tenaga kependidikan memiliki kewajiban sebagai

berikut.

1) Menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan, kreatif,

dinamis dan dialogis.

2) Mempunyai komitmen secara profesional untuk meningkatkan mutu

pendidikan.

3) Memberikan teladan dan menjaga nama baik lembaga, profesi dan kedudukan

sesuai dengan kepercayaan yang diberikan padanya. (pasal 40 ayat 2)

Pelaksanaan hak dan kewajiban guru dalam proses pendidikan harus selaras

dan seimbang dengan pelaksanaan hak dan kewajiban peserta didik. Kejelasan

tentang hak dan kewajiban ini sangat diperlukan untuk dapat memberikan jaminan

tentang penghargaan dan perlindungan terhadap Guru sebagai tenaga profesi

termasuk didalamnya perlindungan dalam segi hukum

Ada dua konsep motivasi terkait dengan tingkah laku atau tindakan

seseorang (Hamzah, 2016), yaitu:


15

a. Seorang yang menyukai sesuatu. Bila pribadi tersebut mampu

mempertahankan rasa sukanya, maka akan termotivasi untuk melakukan

kegiatan tersebut.

b. Seorang yang merasa yakin dapat melewati tantangan. Pribadi tersebut

termotivasi untuk melakukan kegiatan tersebut.

Motivasi menjadi guru adalah dorongan yang menyemangati

insanuntukmenjadi guru (Indraswati et al., 2020). Motivasi menjadi guru terwujud

dalam keikhlasan, kasih sayang, dan idealismeuntuk mendidik peserta didiknya

(Warsono, 2017). Motivasi menjadi guru berpengaruh terhadap strategi mengajar

guru yang bersangkutan, komitmen, serta tingkat kepuasan pada profesinya

(Indraswati et al., 2020). Melihat fenomena tersebut, peneliti melakukan sebuah

penelitian mengenai motivasi menjadi guru sebagai sebuah refleksi hal-hal kuat

yang mendorong pilihannya menjadi seorang guru.

Motivasi menjadi guru akan berpengaruh terhadap pelaksanaan tugasnya

dan secara otomatis hal tersebut memberikan pengaruh terhadap pencapaian tujuan

pendidikan (Karweti, 2010) Motivasi menjadi guru akan memberikan energi

kepada guru tersebut untuk bertindak mencapai tujuan tertentu (Dewi, 2018).

Atensi untuk menjadi guru dipengaruhi oleh faktor-faktor di bawah ini (Nasrullah

et al., 2018):

a. Faktor internal: motivasi, persepsi, emosi, persepsi, bakat dan penguasaan

ilmu pengetahuan.

b. Faktor eksternal: lingkungan keluarga, dan lingkungan social


16

Motivasi positif menjadi guru akan berdampak baik terhadap pelaksanaan

tugasnya dan secara otomatis hal tersebut memberikan dampak baik terhadap

pencapaian tujuan pendidikan (Karweti, 2010). Motivasi positif menjadi guru akan

memberikan energi kepada guru tersebut untuk bertindak mencapai tujuan tertentu

(Dewi, 2018). Hal ini relevan pernyataan dari pakar pendidikan (Susanto, 2020)

yang menyatakan bahwa motivasi positif menunjukkan bahwa alasan/motivasi

memilih profesi guru berada pada komitmen tinggi serta menunjukkan panggilan

profesi.

Motivasi negatif menunjukkan bahwa alasan/motivasi memilih profesi

sebagai guru masih sangat labil sehingga membutuhkan kekuatan pikiran positif

untuk meyakinkan kemantapan pilihan profesi sebagai seorang guru (Susanto,

2020).

Motivasi negatif menunjukkan bahwa alasan/motivasi memilih profesi sebagai

guru masih sangat labil sehingga membutuhkan kekuatan pikiran positif untuk

meyakinkan kemantapan pilihan profesi sebagai seorang guru (Susanto, 2020).

B. Kerangka Konseptual

Kampus mengajar merupakan program dari kampus merdeka yang

bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk

mengembangkan diri melalui akivitas dan kreatifitas di luar lingkup perkuliahan.

Program kampus mengajar memiliki tujuan agar mahasiswa dapat langsung

berada di lapangan dengan berbagai kondisi sekolah dasar di seluruh Indonesia.


17

Adapun kerangka konseptual penelitian saya yang berjudul Pengaruh

Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi Menjadi Guru bagi Mahasiswa

Fkip Umsu yaitu:

Gambar 2.1 Kerangka Konseptual

Kegiatan Kampus Motivasi Menjadi


Mengajar (X) Guru Bagi
Mahasiswa Fkip
Umsu (Y)

C. Hipotesis penelitian

Hipotesis merupakan penjelaskan yang bersifat sementara dan perlu

dibuktikan lagi kebenarannya atau dapat diuji secara empiris dan diuji

kebenerannya sampai terbukti melalui data-data yang dikumpulkan. Sehingga

hipotesis ini bersifat untuk menguji kebenaran sesuatu teori.

Dikatakan sementara karena jawaban yang diberikan baru berdasarkan

pada teori yang relevan, berdasarkan pada fakta-fakta empiris yang diperoleh

melalui pengumpulan data-data Sugiono 2018:63)

Ha = Terdapat Pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi Menjadi

Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU


19

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Lokasi dan waktu penelitian

1. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di FKIP UMSU di jalan

Muchtar Basri No.3, Glugur Darat II, Kec. Medan Timur,

Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.

18
19

2. Waktu penelitian

B. Populasi dan Sampel Penelitian

1. Populasi

Menurut Cohen, et.al, (2007:101) semakin besar sample dari

besarnya populasi yang ada adalah semakin baik,. Sebagaimana

dikemukakan oleh Baley dalam Mahmud (2011:159) yang menyatakan

bahwa untuk penelitian yang menggunakan analisis data statistik, ukuran

sampel paling minimum adalah 30.

Senada dengan pendapat tersebut, Roscoe dalam Sugiono (2018:63)

menyarankan tentang ukuran sampel untuk penelitian sebagai berikut:

1. Ukuran sampel yang layak dalam penelitian adalah antara 30 sampai

dengan 500.

2. Bila sampel dibagi dalam kategori maka jumlah anggota sampel setiap

kategori minimal 30

Populasi dan penelitian ini adalah program kampus mengajar

angkatan 1 dan 2 ayaitu sebanyak mahasiswa.

Tabel 3.1

Populasi penelitian

Angkatan 1 Angkatan 2 Jumlah

85 123 208

2. Sampel

Menurut Sugiyono (2018:64) sampel adalah jumlah dan

karakteristik yang mempresentasikan jumlah yang dimiliki oleh populasi.


20

Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah

seluruh dari populasi yang diambil secara Total sampling. Dengan

demikian sampel penelitian ini ialah peserta program Kampus Mengajar

FKIP UMSU yang berjumlah 208 mahasiswa.

C. Variabel penelitian

Menurut Sugiyono (2018:65) Variabel penelitian adalah suatu atribut

atau sifat atau nilai dari orang, obyek atau kegiatan yang mempunyai variasi

tetentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik

kesimpulannya. Yang menjadi variabel dalam penelitian ini adalah :

1. Variabel bebas (X), variabel bebas dalam penelitian ini adalah kegiatan

Kampus Mengajar

2. Variabel terikat (Y), variabel terikat dalam penelitian ini adalah Motivasi

Menjadi Guru Bagi Mahasiswa

D. Jenis Penelitian dan Desain Penelitian

1. Jenis penelitian

Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian eksperimen kuantitatif

yang merupakn suatu peristtiwa, fenomena, gejala, dan kejadian yang terjadi

secara sistematis, factual, serta akurat kebenarannya.

2. Desain Penelitian

Penelitian ini adalah penelitan eksperimen yang bertuan untuuk menjelaskan

sesuatu fenomena dengan menggunakan angka yan menggambarkan karakteristik


21

subjek yang diteliti. “Penelitian kuantitatif menilai sifat dari suatu kondisi

fenomena yang terlihat

E. Definisi variabel penelitian

Adapun yang menjadi definisi operasional masing-masing variabel

dalam penelitian ini adalah:

1. Kegiatan Kampus mengajar (X) adalah guru merdeka yang memiliki

makna unit pendidikan atau sekolah guru dan muridnya mempunyai

mempunyai kebebasan untuk berinovasi, belajar dengan mandiri, dan

kreatif. Hal ini sama halnya dengan otonomi pendidikan. Merdeka belajar

adalah memberikan kesempatan belajar sebebas-bebasnya serta senyaman

mungkin kepada siswa untuk belajar dengan santai, gembira, dan tanpa

tekanan dengan potensi yang mereka miliki. Guru yang bijak tidak akan

memberikan beban kepada siswa di luar kemampuannya.

2. Motivasi Menjadi Guru (Y) adalah keadaan dimana seseorang

memberikan perhatian yang besarr terhadap profesi guru, merasa senang

dan ingin menjadi guru. Faktor faktor yang dapat mempengaruhi motivasi

tersebut dapat berasal dari diri sendiri maupun dari luar diri mahasiswa.

Beberapa faktor dari dalam yang mampu menumbuhkan minat seseorang

sepertyi faktor emosional, persepsi,motivasi, bakat dan penguasaan ilmu

pengetahuan, sedangkan faktor dari luar diri mahasiswa diantaranya adalah

lingkungan keluarga, dan lingkungan sosial. Adapun yang menjadi

indikator seseorang berminat menjadi guru yaitu kognisi (mengenal),

emosi (perasaan), dan konasi (kehendak).


22

F. Instrumen Penelitian

Sugiyono (2018:67) Instrumen Penelitian adalah suatu alat yang berkenaan

dengan validitas dan reabilitas instrument dan kualitas pengumpulan data

berkenaan ketepatan cara yang digunakan untuk mengumpulkan data.

Instrumen yang digunakan peneliti untuk mengumpulkan data yaitu:

1. Angket (kuesioner)

Angket (kuesioner) merupakan tekhnik pengumpulan data yang

dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis

kepada responden untuk dijawabnya.

Penelitian menggunakan skala likert sebagai pedoman untuk mengajukan

pertanyaan dan pernyataan dengan alternative jawaban yaitu “sangat setuju, setuju,

tidak setuju, sangat tidak setuju”. Sugiyono (2018:69) mengatakan skala likert

digunakan untuk mengukur sikap, pendapat, dan persepsi seseorang/sekelompok

orang tentang fenomena sosial.

Tabel 3.2
Pemberian Nilai Skala Likert

Pernyataan Bobot
Sangat Setuju (Ss) 5
Setuju (s) 4
Netral (n) 3
Tidak setuju (Ts) 2
Sangat Tidak Setuju (Sts) 1

Pertanyaan yang disusun sebagai instrument berupa pernyataan positif dan

pernyataan negatif yang disusun secara acakAngket ini berisi pertanyaan tentang
23

bagaimana Mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan kamp us mengajar. Berikut

kisi-kisi angket yang disajikan dalam bentuk tabel:

Tabel 3.3
Kisi-kisi Instrumen Angket Motivasi Ingin Menjadi Guru
Variabel Indikator Deskriptor Nomor Butir Jumlah
1. Kognisi (mengenal) 1.Pengetahuan 1,2,3 6
mengenai profesi
guru
2.Informasi
mengenai profesi 4,5,6
guru
2. Emosi (Perasaan) 1. Merasa senang 7,8 6
terhadap profesi
guru

Motivasi 2.Tertarik
Menjadi Guru terhadap profesi 9,10
guru
3. perhatian yang
lebih terhadap 11.12
profesi guru

3. Konasi(Tindakan) 1.Hasrat untuk 13,14 9


menjadi guru
2.Kemampuan
untuk menjadi 15,16,17
guru
3. Motivasi untuk 18,19,20
menjadi guru

Menurut Bigot yang dikutif falam Abdul Rachman Abror (1993:112) Minat

mengandung unsur-unsur sebagai berikut:

1. Kognisi (Mengenal)

Minat mengandung unsur kognisi artinya minat iu di dahului oleh

pengetahuan informasi mengenai obyek yang dituju oleh minat tersebut.


24

2. Emosi (Perasaan)

Minat mengandung unsur emosi karena dalam partisipasi atau pengalaman

itu disertai perasaan terentu (senang)

3. Konasi (kehendak)

Unsur konasi merupakan kelanjutan dari unsur kognisi dan unsur emosi

yang diwujudkan dalam bentuk kemauan dan hasrat untuk melakukan suatu kegiatan.

Berdasarkan pendapat tersebut maka dapa disimpulkan bahwa minat

menjadi guru akan timbul karena adanya pengetahuan dan informasi mengenai

profesi guru yang diikuti sikap atau perasan senang dan katertarikan terhadap profesi

guru. Selanjutnya ia akan memberikan perhatian terhadap profesi guru sehingga

timbul kemauan dan hasrat untuk melakukan kegiatan. apabila seseorang mahasiswa

mempunyai minat menjadi guru maka dalam dirinya akan muncul sikap positif unuk

mempersiapkan diri menjadi guru.

G. Jenis dan Sumber Data

Menurut Situmorang dan Lutfi dalam Heryati (2016) cara memperoleh data

terbagi dua berdasarkan pada sumbernya yaitu :

1. Data Primer

Data primer (Primary Data) yaitu data yang dikumpulkan sendiri oleh

perorangan atau suatu organisasi secara langsung dari objek yang diteliti dan

untuk kepentingan studi yang bersangkutan yang dapat berupa interview,

kuesioner dan
25

observasi. Data primer diperoleh dengan memberikan daftar pertanyaan

(kuesioner) kepada Mahasiswa FKIP UMSU.

Tingkat skala likert yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut :

Sangat Setuju (SS) = Diberi Bobot atau skor 5

Setuju (S) = Diberi Bobot atau skor 4

Netral (N) = Diberi Bobot atau skor 3

Tidak Setuju (TS) = Diberi Bobot atau skor 2

Sangat Tidak Setuju (STS) = Diberi Bobot atau skor 1

2. Data Sekunder

Data sekunder (Secondary Data) yaitu data yang diperoleh/dikumpulkan dan

disatukan oleh studi-studi sebelumnya atau yang diterbitkan oleh berbagai instansi

lain. Biasanya sumber tidak langsung berupa data dokumentasi dan arsip-arsip

resmi.

H. Uji Instrument Penelitian

1. Uji Validitas

Validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat-tingkat kevalidan dan

kesahihan suatu instrumen. Suatu instrumen yang valid harus memiliki validitas yang

tinggi. Suatu tes dikatakan valid apabila tes tersebut merupakan bahan yang refresentif

terhadap materi yang diberikan. Jadi, validitas adalah suatu yang dijadikan sebagai

tolak ukur untuk menunjukkan kesahihan suatu instrumen dan dapat mengukur apa

yang seharusnya diukur dengan tepat. Adapun rumus yang digunakan dalam

menentukan tingkat kevalidan suatu instrumen dalam penelitian ini adalah dengan
26

menggunakan

rumus Korelasi Product Moment, sebagai berikut :

𝑟𝑥𝑦 N ∑ XY − (∑ X)(∑ Y)
=

√{N ∑ X2 − (∑ X)2}{N ∑ Y2 − (∑ Y)
Keterangan :

rxy : Angka Indeks Korelasi „r‟ Product Moment

N : Sampel

ƩX : Jumlah seluruh skor

XƩY : Jumlah seluruh skor Y

ƩX2 : Jumlah kuadrat skor

butir pertanyaan XƩY2 :

Jumlah kuadrat skor butir

pertanyaan Y

ƩXY : Jumlah hasil perkalian antar skor X dan skor

Hasil dari validitas selanjutnya dikonsultasikan dengan tabel koefisien korelasi

(rtabel) dengan kriteria, jika (rhitung > rtabel) maka korelasi tersebut valid. Dengan

taraf signifikan 5% atau 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa angket dinyatakan

valid. Begitu juga sebaliknya jika (rhitung < rtabel) maka angket dinyatakan tidak

valid. Untuk mempermudah perhitungannya penulis dibantu dengan

menggunakan program SPSS 21.


27

2. Uji Reabilitas Angket

Untuk menguji reabilitas instrument yang menggunakan rumus alpha

yang dikutip dari Sugiono (2018)

yaitu :

1-

Keterangan

r11 : Reabilitas instrument

n : Banyaknya butir pertanyaan atau banyaknya soal

Ʃơ2 : Jumlah varian butir

ơ2 :
Varian total

Untuk menafsirkan harga reabilitas dari angket dilakukan dengan cara

menggunakan uji statistik cronbach alpha. Suatu variabel dikatakan reliabel

jika memberikan nilai cronbach alpha > 0,60.

Instrumen dinyatakan reliabel apabila rhitung > rtabel diperoleh koefisien

reabilitas dengan r product moment pada taraf signifikan 5% atau 0,05 maka

instrumen dinyatakan reliabel dan sebaliknya jika rhitung < rtabel maka dikatakan

instumen tidak reliabel

I. Tes Analisis Data

Analisis yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah teknik analisis

korelasi ganda. Namun sebelum dilakukan analisis tersebut, terlebih dahulu

dilakukan uji persyaratan yaitu uji normalitas data dan linearitas data.

1) Uji Normalitas
28

Uji normalitas data yang digunakan untuk melihat apakah data kelas ex post

facto berasal dari populasi yang berdistribusi normal atau tidak. Untuk menguji

normalitas peneliti menggunakan uji Kolmogorov Smirnov (K-S) dengan

aplikasi SPSS 21

Rumusan hipotesis :

a. Ho = data berdistribusi tidak normal

b. Ha = data

berdistribusi normal

Kriteria pengujian

normalitas yaitu :

- Jika signifikan < 0,05 maka berdistribusi tidak normal.

- Jika signifikan > 0,05 maka berdistribusi normal

2) Uji Linearitas

Uji linearitas dalam regresi digunakan untuk mengetahui apakah kedua

variabel penelitian mempunyai hubungan linear atau tidak criteria yang

digunakan untu melihat hubungan antar variabel dapat diketahui dengan

melihat nilai signifikan. Jika nilai sig > 0,005 maka terdapat hubungan linear

antar variabel begitu juga sebaliknyaa.

3) Analisis Regresi Linear Berganda

Analisis regresi linear berganda berfungsi untuk mengetahui pengaruhantara

dua atau lebih variabel independen dengan satu variabel independen. Dengan

rumus sebagai berikut :

Y = a + b1 X1 + b2 X2
29

Keterangan :

Y : Variabel

dependen (hasil belajar):

Konstanta

b1 b2 : Koefisien regresi, yaitu nilai peningkatan/penurunan

Variabel X : Variabel independen (Kegiatan Kampus Mengajar )

Vaiabel Y : Variabel dependen (Motivasi Menjadi Guru)

4) Uji Hipotesis

Sesuai dengan rumusan masalah yang telah dirumuskan, maka uji

hipotesisyang dipakai adalah :

a. Pengujian Hipotesis Secara Parsial (Uji-t)

Uji parsial (uji-t) pada penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah

ada pengaruh signifikan masing-masing variabel independen dan variabel

dependen. Pengujian ini dilakukan dengan membandingkan nilai t hitung > ttabel

atau nilai sig < 0,05 maka hipotesis diterima dan sebaliknya jika t hitung < ttabel

atau nilai sig > 0,05 maka hipotesis ditolak pada taraf ơ = 5%.

b. Pengujian Hipotesis Secara Simultan (uji-f)

Uji simultan (uji-f) pada penelitian ini dilakukan untuk mengetahui apakah

ada pengaruh signifikan secara bersama-sama antara kedua variabel bebas

terhadap variabel terikat. Pengujian hipotesis ini dilakukan dengan

membandingkan nilai Fhitung dengan Ftabel ketentuan jika Fhitung > Ftabel atau nilai

sig < 0,05 maka hipotesis diterima dan sebaliknya jika Fhitung < Ftabel atau nilai
30

> 0,05 maka hipotesis ditolak.

c. Koefisien Determinasi (R2)


Analisis koefisien determinasi digunakan untuk mengetahui persentase

sambungan atau kontribusi pengaruh variabel kedisiplinan dan kemandirian

belajar terhadap hasil belajar siswa, dengan rumus sebagai berikut :

Kd = r2 x 100%

Keterangan :

Kd : Koefisien determinasi

r2 : Koefisien korelasi

Kriteria untuk analisis koefisien determinasi adalah :

a. Jika Kd mendekati nol (0), maka pengaruh variabel terhadap dependen

lemah.

b. Jika Kd mendekati satu (1), maka pengaruh variabel independen terhadap

variabel dependen kuat.


31

BAB IV

PEMBAHASAN DAN HASIL PENELITIAN

A. Gambaran Umum Kampus UMSU

Fakultas keguruan dan ilmu pendidikan Universitas Muhammadiyah Sumatera

Utara, berdiri pada tahun 1968 yang awalnya bernama FIP (Fakultas Ilmu

Pendidikan). Dan memperoleh izin operasional untuk enam prodi : Pendidikan

Bahasa Indonesia, Pendidikan Pancasila Kewarganegaraan, Pendidikan Guru

Sekolah Dasar, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Akuntansi, Pendidikan

Matematika, dan Program studi Bimbingan Konseling. Selanjutnya pada tahun

2011 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah

Sumatera Utara telah dipercayakan Pemerintah untuk mengelola sebuah Program

Pendidikan Profesi Guru (PPG) khusus bidang studi Pendidikan Akuntansi.

Penelitian ini dilaksanakan di Fakutas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, program studi Pendidikan Akuntansi,

Program Studi : Pendidikan Akuntansi

Jurusan/departemen : Akuntansi

Fakultas : Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Perguruan tinggi : Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara

Akreditasi :A

Alamat PTS : Jalan kapten mukhtar basri no.03, Glugur Darat II,

Kec. Medan Timur, Kota Medan, Sumatera Utara

31
32

1. Visi dan Misi program studi Pendidikan Akuntansi

a. Visi

Menjadi program studi yang unggul dalam pengembangan ilmu pengetahuan

teknologi dan sumber daya manusia yang profesional dan berkarakter. Di bidang

ilmu Pendidikan Akuntansi berdasarkan Al islam dan kemuhammadiyahan pada

tingkat nasional tahun 2003.

b. Misi

1) Menyelenggarakn Pendidikan dan pengajaran di bidang Pendidikan Akuntansi

berdasarkan Al-islam dan Kemuhammadiyahan.

2) Menyelenggarakan penelitian, pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di

bidang Pendidikan Akuntansi berdasarkan Al islam dan kemuhammadiyahan.

3) Melakukan pengabdian kepada masyarakat di bidang Pendidikan Akuntansimelalui

pemberdayaan dan pengembangan kehidupan masyarakat berdasarkan Al islam

dan kemuhammadiyahan.

2. Tujuan program studi Akuntansi

1) Menghasilkan sarjana Pendidikan Akuntansi yang profesional

2) Menghasilkan sarjana Pendidikan yang kompeten dalam penelitian dan

pengembangan dalam bidang ilmu Pendidikan Akuntansi

3) Menghasilkan penelitian dan karya ilmiah dibidang Pendidikan Akuntansi yang

bertaraf nasional dan Internasional untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan

teknologi

4) Menghasilkan karya karya ilmiah dibidang Pendidikan Akuntansi sebagai bentuk

kepedulian bagi masyarakat secara umum dan dunia Pendidikan pada khususnya.
33

5) Terjalinnya kerja sama diberbagai Lembaga Pendidikan/ non Pendidikan, formil/

non formil baik secara nasional dan internasional secara berkesinambungan.

6) Mengintegrasikan nilai-nilai Al islam, kemuhammadiyahan dalam setiap kegiatan

akademik baik dalam kegiatan Pendidikan dan pengerjaan dalam kegiatan yang

terikat.

B. Deskripsi Hasil Penelitian

1. Uji Instrumen Penelitian

a. Uji Validitas

Kuesioner dibagikan sebanyak 10 pernyataan untuk variabel Kegiatan

Kampus Mengajar (X), 10 pernyataan untuk variable Motivasi Menjadi

Guru (Y) dan akan dibagikan kepada Mahasiswa yang mengikuti Kampus

Mengajar Angkatan I dan II FKIP UMSU sebanyak 208 orang untuk

dilakukan validitas instrumen.

a) Variabel X (Kegiatan Kampus Mengajar)

Adapun hasil validitas yang diperoleh pada Variabel X dengan

menggunakan Software SPSS 21 yang akan disajikan dalam bentuk tabel

berikut ini :
34

Tabel 4.1

Hasil Uji Validitas Intrumen Kegiatan Kampus Mengajar(X)

No Butir r hitung rtabel Status


Angket
1 0,867 0,135 Valid
2 0,502 0,135 Valid
3 0,902 0,135 Valid
4 0,593 0,135 Valid
5 0,876 0,135 Valid
6 0,464 0,135 Valid
7 0,867 0,135 Valid
8 0,209 0,135 Valid
9 0,887 0,135 Valid
10 0,474 0,135 Valid

b) Variabel Y (Motivasi Menjadi Guru)

Adapun hasil validitas yang diperoleh pada Variabel Y dengan

menggunakan Software SPSS 21 yang akan disajikan dalam bentuk tabel

berikut ini :

Tabel 4.2

Hasil Uji Validitas Motivasi Menjadi Guru (Y)

No Butir rhitung rtabel Status


angket
1 0,847 0,135 Valid
2 0,493 0,135 Valid
3 0,831 0,135 Valid
4 0,552 0,135 Valid
5 0,835 0,135 Valid
6 0,520 0,135 Valid
7 0,846 0,135 Valid
8 0,517 0,135 Valid
9 0,849 0,135 Valid
10 0,501 0,135 Valid

b. Uji reliabilitas
Uji reliabilitas digunakan untuk mengukur bahwa variabel yang digunakan
35

benar-benar bebas dari kesalahan sehingga menghasilkan hasil yang

konsisten meskipun diuji berkali-kali. Pengujian reliabilitas dilakukan dengan

menggunakan Cronbach Alpha. Kuesioner dalam bentuk data yang terdiri dari 10

pernyataan untuk variabel Kegiaan Kampus Mengajar (X) dan 10 pernyataan untuk

variabel Motivasi Menjadi Guru (Y) Kuesioner dibagikan kepada Mahasiswa yang

mengikuti Kampus Mengajar Angkatan 1 dan II FKIP UMSU sebanyak 208 orang

untuk dilakukan reliabilitas instrument.

a) Variabel X (Kegiatan Kampus Mengajar)

Adapun hasil reliabilitas yang diperolwh pada Variabel X dengan menggunakan

software SPSS 21 yang akan disajikan dalam bentuk tabel berikut ini:

Tabel 4.3

Hasil Reliabilitas Variabel X

Reliability Statistics
Cronbach's
Alpha N of Items
.882 10

Berdasarkan hasil pengujian reliabilitas diatas, dapat diketahui bahwa pada

variabel X terdapat 10 pernyataan kuesioner dengan nilai Cronbach’s Alpha (rhitung)

sebesar 0,882 Karena nilai rhitung > rtabel yaitu 0,882> 0,135. Maka ditarik kesimpulan

kuesioner variabel X layak untukdigunakan dalam penelitian.

b) Variabel Y (Motivasi Menjadi Guru)

Adapun hasil reliabilitas yang diperoleh pada Variabel Y dengan menggunakan

Software SPSS 21 yang akan disajikan dalam bentuk tabel berikut ini:
36

Tabel 4.4
Hasil Reliabilitas Variabel Y

Reliability Statistics
Cronbach's
Alpha N of Items
.881 10

Berdasarkan hasil pengujian reliabilitas diatas, dapat diketahui bahwa pada

variabel Y terdapat 10 pernyataan kuesioner dengan nilai Cronbach’s Alpha

(rhitung) sebesar 0,881 Karena nilai rhitung > rtabel yaitu 0,881> 0,135. Maka ditarik

kesimpulan kuesioner variabel X layak untukdigunakan dalam penelitian.

C. Kecenderungan Variabel Penelitian

Data hasil penelitian ini terdiri dari dua variabel bebas yaitu Kegiatan

Kampus Mengajar (X) dan satu variabel terikat yaitu Motivasi Menjadi Guru(Y)

dan telah melakukan uji validitas dan uji reliabilitas kuesioner/angket.

Dalam penelitian ini peneliti mengolah kuesioner dalam bentuk data yang

terdiri dari 10 pernyataan untuk variabel Kegiatan Kampus Mengajar (X), 10

pernyataan untuk variabel Motivasi Menjadi Guru (Y) . Kuesioner yang

disebarkan ini diberikan kepada 208 Mahasiswa yang mengikuti Kampus

Mengajar Angkatan I dan II FKIP UMSU sampel penelitian dan metode yang

digunakan adalah metode skala Likert.

Untuk lebih membantu, berikut peneliti sajikan tabel hasil skor jawaban

responden dari angket yang peneliti sebarkan yaitu :


37

a) Kegiatan Kampus Mengajar (X)


Berikut ini merupakan variabel penyajian data berdasarkan

jawaban kuesioner dari penelitian variabel X (Kegiatan Kampus

Mengajar) yang di rangkum dalam diagraml frekuensi sebagai berikut:

Diagram 5.1
Frekuensi instrument penelitian 1
4. Saya memahami bahwa peran guru tidak hanya mentransformasikan

ilmu pengetahuan tetapi juga mentransformasikan nilai-nilai kehidupan

Dari diagram 5.1 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian besar responden menjawab sangat setuju sebanyak 44

mahasiswa (21,15%), Setuju sebanyak 89 mahasiswa (42,79), Netral 45

mahasiwa sebanyak (21,63%) dan tidak setuju sebanyak 30 mahasiswa

(14,42%)
38

Diagram 5.2

Frekuensi instrument penelitian 2

5. Dalam falsafah yang berkembang dilingkungan masyarakat, seorang

guru adalah seorang yan harus digugu dan ditiru

Dari diagram 5.2 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian besar reponden menjawab sangat seuju sebanyak 40

mahasiswa (19,23%), Setuju sebanyak 127 mahasiswa (61,06%), Netral

sebanyak 41 mahasiswa (19,71%)


39

Diagram 5.3

Frekuensi instrument penelitian 3

6. Sebelum memilih jurusan kependidikan saya mengetahui bahawa jurusan

kependidikan pada akhirnya di arahkan menjadi seoran guru/tenaga pendidik

Dari diagram 5.3 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat setuju sebanyak 52

mahasiswa (25,00%), Setuju sebanyak 81 mahasiswa (38,94%), Netral

sebanyak 45 mahasiswa (21,63%), dan Tidak Setuju sebanyak 30

mahasiswa (14,42%)
40

Diagram 5.4

Frekuensi instrument penelitian 4

7. Saya memperoleh informasi mengenai profesi guru melalui media cetak

(buku, majalah, surat kabar)”

Dari diagram 5.4 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat

di ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak

26 mahasiswa (12,50%), Setuju sebanyak 86 mahasiswa (41,35%),

Netral sebanyak 96 mahasiswa (46,15%).


41

Diagram 5.5

Frekuensi instrument penelitian 5


8. saya memperoleh informasi mengenai profesi guru melalui media

elektronik (TV,HP/laptop) untuk mengakses internet dan media social

Dari diagram 5.5 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat

di ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat setuju sebanyak

48 mahasiswa (23,06%), Setuju sebanyak 81 mahasiswa (38,94%),

Netral sebanyak 49 mahasiswa (23,56%) dan Tidak setuju sebanyak 30

mahasiswa (14,42%)
42

Diagram 5.6

Frekuensi instrument penelitian 6

9. Saya memperoleh informasi tentang guru dari

keluarga/teman/masyarakat

Dari diagram 5.6 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 36

mahasiswa (17,31%), Setuju sebanyak 127 mahasiswa (61,06%), Netral

sebanyak 45 mahasiswa (21,63%)


43

Diagram 5.7

Frekuensi instrument penelitian 7

10. Saya senang terhadap profesi guru karena guru merupakan panutan bagi

setiap orang

Dari diagram 5.6 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat

di ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak

48 mahasiswa (23,08%), Setuju sebanyak 71 mahasiswa (34,13%),

Netral sebanyak 59 mahasiswa (28,37), dan Tidak Setuju sebanyak 30

mahasiswa (14,42%)
44

Diagram 5.8

Frekuensi instrument penelitian 8


11. Profesi guru sangat menyenangkan karena dapat menjadi seorang yang

dapat mencerdaskan anak didik yang akan menjadi generasi penerus bangsa

Dari diagram 5.8 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui ” sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 22

mahasiswa (10,58%), Setuju sebanyak 107 mahasiswa (51,44%), Netral

sebanyak 79 mahasiswa (37,98%)


45

Diagram 5.9

Frekuensi instrument penelitian 9

12. Saya tertark menjadi guru karena profesi ini memiliki

tantangan tersendiri dalam penyampaian materi yang tidak hanya sekedar bias

tetapi juga dituntut untuk panda dalam proses penyampaian

Dari diagram 5.9 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di ketahui

sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 48 mahasiswa

(23,08%), Setuju sebanyak 84 mahasiswa (40,38%), Netral sebanyak 46

mahasiswa (22,12%), dan Tidak Setuju sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


46

Diagram 5.10

Frekuensi instrument penelitian 10


13. Saya tertarik menjadi guru karena guru adalah profesi yang senantiasa harus

mengupdate ilmu dan pengetahuannya

Dari diagram 5.10 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebesar 36

mahasiswa (17,31%), Setuju sebanyak 119 mahasiswa (57,21%), Netral

sebanyak 53 mahasiswa (25,48%)


47

“Tabel 4.5 “

Skor kuesioner untuk variable X (Keiatan Kampus Mengajar)

Alternatif Jawaban
No SS S N TS STS Jumlah
Butir
Angket F % F % F % F % F % F %
1 44 21,15 69 42,79 45 21,63 30 14,42 0 0 208 100
2 40 19,23 127 61,06 41 19,71 0 0 0 0 208 100
3 52 25,00 81 38,94 45 21,63 30 14,42 0 0 208 100
4 26 12,50 86 41,35 96 46,15 0 0 0 0 208 100
5 48 23,06 81 38,94 49 23,56 30 14,42 0 0 208 100
6 36 17,31 127 61,06 45 21,63 0 0 0 0 208 100
7 48 23,08 71 34,13 59 28,37 30 14,42 0 0 208 100
8 22 10,58 107 51,44 79 37,98 0 0 0 0 208 100
9 48 23,08 84 40,38 46 22,12 30 14,42 0 0 208 100
10 36 17,31 119 57,21 53 25,48 0 0 0 0 208 100
Berikut ini keterangan dari tabel 4.5 sebagai berikut:

a) Motivasi Menjadi Guru (Y)

Berikut ini merupakan variabel penyajian data berdasarkan jawaban

kuesioner dari penelitian variabel X (Motivasi Menjadi Guru) yang di rangkum

dalam diagram frekuensi sebagai berikut:


48

Diagram 5.11

Frekuensi instrument penelitian 11

14. Guru sangat berjasa dalam meningkatkan kualitas Pendidikan sehingga saya

ingin menjadi guru ketika saya lulus kuliah nanti

Dari diagram 5.11 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di ketahui

Sebagian besar responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 45 mahasiswa

(23,08%, Setuju sebanyak 77 mahasiswa (37,02), Netral sebanyak 53 mahasiswa

(25,48%), dan Tidak Setuju sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


49

Diagram 5.12

Frekuensi instrument penelitian

15. Guru memperhatikan cara-cara guru/dosen karena saya ingin seperti mereka

Dari diagram 5.12 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 24 mahasiswa

(11,54%), Setuju sebanyak 92 mahasiswa (44,23%), Netral sebanyak 88

mahasiswa (42,31%), dan Tidak Setuju sebanyak 4 mahasiswa (1,92%)


50

Diagram 5.13

Frekuensi instrument penelitian

16. Saya masuk di program studi kependidikan/keguruan karena keinginan saya

untuk menjadi seorang guru

Dari diagram 5.13 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 44 mahasiswa

(21,15%), Setuju sebanyak 84 mahasiswa (40,38%), Netral sebanyak 50

mahasiswa, (24,04%) dan Tidak Setuju sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


51

Diagram 5.14

Frekuensi instrument penelitian

17. Sejak kecil saya sudah bercita-cita ingin menjadi guru

Dari diagram 5.14 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 36 mahasiswa

(17,31%), Setuju sebanyak 127 mahasiswa (61,06%), Netral sebanyak 45

mahasiswa (21,63%)
52

Diagram 5.15

Frekuensi instrument penelitian

18. Saya belajar dengan sungguh-sungguh untuk menjadi guru yang professional

Dari diagram 5.15 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 48 mahasiswa

(23,08%), Setuju sebanyak 84 mahasiswa (40,38%), Netral sebanyak 46

mahasiswa (22,12%). Dan Tidak Setuu sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


53

Diagram 5.16

Frekuensi instrument penelitian

19. Saya sangat antusis saat mengikuti perkuliahan mata kuliah kependidikan

Dari diagram 5.16 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui Sebagian responden menjawab Sangat setuju sebanyak 36 mahasiswa

(17,31%), Setuju sebanyak 110 mahasiswa (52,88), Netral sebanyak 62

mahasiswa (29,81)
54

Diagram 5.17

Frekuensi instrument penelitian

20. Saya senang bertanya dalam perkuliahan mata kuliah kependidikan

Dari diagram 5.17 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di

ketahui Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 44 mahasiswa

(21,15%), Setuju sebanyak 93 mahasiswa (44,71%), Netral sebanyak 41

mahasiswa (19,71%), dan Tidak Setuju sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


55

Diagram 5.18

Frekuensi instrument penelitian

21. Saya ingin menjadi guru karena orang tua/keluarga saya menginginkan saya

menjadi guru

Dari diagram 5.18 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di ketahui

Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 36 mahasiswa (17,31%),

Setuju sebanyak 99 mahasiswa (47,60%), Netral sebanyak 73 mahasiswa

(35,10%)
56

Diagram 5.19

Frekuensi instrument penelitian

22. Saya ingin menjadi guru karena sekarang, profesi guru sangat diperhatikan

oleh pemerintah

Dari diagram 5.19 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di ketahui

Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 48 mahasiswa (23,08%),

Setuju sebanyak 85 mahasiswa (40,78%), Netral sebanyakk 45 mahasiswa

(21,63%), dan Tidak Setuju sebanyak 30 mahasiswa (14,42%)


57

Diagram 5.20

Frekuensi instrument penelitian

23. Saya ingin menjadi guru karena profesi guru memiliki status social

yang baik dalam masyarakat

Dari diagram 5.20 yaiu berupa data frekuensi instrument 1 dapat di ketahui

Sebagian responden menjawab Sangat Setuju sebanyak 36 mahasiswa (17,31%),

Setuju sebanyak 101 mahasiswa (48,56%), Netral sebanyak 71 mahasiswa

(34,13%)
58

Tabel 4.6

Skor kuesioner untuk Variabel Y (Motivasi Menjadi Guru)

Alternatif Jawaban
No SS S N TS STS Jumlah
Butir
Anket F % F % F % F % F % F %
1 45 23,08 77 37,02 53 25,48 30 14,42 0 0 208 100
2 24 11,54 92 44,23 88 42,31 4 1,92 0 0 208 100
3 44 21,15 84 40,38 50 24,04 30 14,42 0 0 208 100
4 36 17,31 127 61,06 45 21,63 0 0 0 0 208 100
5 48 23,08 84 40,38 46 22,12 30 14,42 0 0 208 100
6 36 17,31 110 52,88 62 29,81 0 0 0 0 208 100
7 44 21,15 93 44,71 41 19,71 30 14,42 0 0 208 100
8 36 17,31 99 47,60 73 35,10 0 0 0 0 208 100
9 48 23,08 85 40,78 45 21,63 0 0 0 0 208 100

10 36 17,31 101 48,56 71 34,13 0 0 0 0 208 100

Berikut ini keterangan dari tabel 4.6 sebagai berikut:

D. Analisis Data Penelitian

Hasil pengolahan data dengan SPSS 21 tentang pengaruh variabel Kegiatan

Kampus Mengajar(X), Motivasi Menjadi Guru (Y) maka dapat dilihat dengan

menggunakan uji prasyarat sebagai berikut :

3. Uji Normalitas

Uji normalitas untuk melihat apakah dalam model regresi, variable

dependen dan independennya memiliki distribusi normal atau tidak. Jika data

menyebar di sekitar garis diagonal dan mengikuti arah garis diagonal maka model
59

regresi memenuhi asumsi normalitas.

Berdasarkan hasil olahan data menggunakan data SPSS maka di ketahui uji

normalitas menggunakan One sample K-S adalah sebagai berikut :

Tabel 4.7

Hasil Uji Normalitas

One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Total N 208
Most Extreme Differences Absolute .116
Positive .105
Negative -.116
Test Statistic .116
Asymptotic Sig.(2-sided test) .715
a. Lilliefors Corrected

4. Uji Linearitas

Uji linearitas dalam regresi digunakan untuk mengetahui apakah kedua

variabel penelitian mempunyai hubungan linear atau tidak. Kriteria yang

digunakan untuk melihat hubungan antar variabel dapat diketahui dengan melihat

nilai signifikansinya. Jika nilai sig > 0,005 maka terdapat hubungan linear antar

variabel begitu juga sebaliknya. Setelah dilakukan pengujian linearitas dengan

SPSS 21 diperoleh hasil sebagai berikut:


60

Tabel 4.8

Hasil Pengujian Linearitas X dan Y

ANOVAa

Model Sum of
Squares Df Mean Square F Sig.
1 Regression 6384.061 1 6384.061 1886.834 .000b

Residual 696.996 206 3.383


.257
Total 7081.058 207

a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

Sumber: Hasil Pengolahan SPSS 21 (2022)

Tabel diatas merupakan tabel linearitas untuk melihat hubungan linear

antara variabel program Kegiatan Kampus Mengajar (X) dengan Motivasi

Menjadi Guru (Y). Dari tabel tersebut dapat dilihat bahwa nilai signifikansi

deviation from linearity adalah 0,257 > 0,005. Hal tersebut berarti bahwa ada

hubungan linear antara variabel program Kegiatan Kampus Mengajar (X) dengan

Motivasi Menjadi Guru (Y) yang digunakan dalam penelitian ini.

3. Uji Regresi linear Berganda

Analisis regresi linear sederhana berfungsi untuk mengetahui pengaruh antara

variabel independen dengan variabel dependen. Analisis digunakan untuk

memprediksi nilai dari variabel independen mengalami kenaikan atau penurunan

dan untuk mengetahui arah hubungan antara variabel independen dengan variabel
61

dependen apakah masing-masing variabel independen berpengaruh positif atau

negative. Berikut tabel hasil regresi linear berganda dengan bantuan program SPSS

Y=a+Bx

Keterangan:

Y = Variabel terikat

X = Variabel bebas

a = Nilai intercept (konstan)

b = Angka arah atau koefisien regresi

Tabel 4.9

Koefisien Regresi Berganda

Coefficientsa

Unstandardized Standardized

Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta T Sig.

1 (Constant) 1.340 .846 1.583 .115

Kegiatan Kampus .962 .022 .950 43.438 .000

Mengajar

a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

Sumber: Hasil Pengolahan SPSS 21 (2022)

Dari tabel 4.9 yang telah dikemukakan dapat disimpulkan bahwa persamaan

regresi linear sederhana adalah sebagai berikut Y= 1,340 + 0,962, dalam

menginterpretasikan hasil persamaan regresi linear sederhana pada masing-masing

nilai yang dikemukakan tersebut maka dalam hal ini penulis menjelaskan bahwa
62

nilai variabel X bertambah 1% maka nilai variabel Y akan turun sebesar 0,962%,

sebaliknya bila variabel X turun 1% maka nilai variabel Y akan bertambah

sebesar 0,962%

E. Uji Hipotesis

1. Uji Persial (Uji t)

Uji statistik t digunakan untuk mengetahui apakah ada pengaruh variabel bebas

terhadap variabel terikat secara individu (parsial).

Tabel 4.10

Uji Signifikansi Parsial (Uji-T)

Coefficientsa

Unstandardized Standardized

Coefficients Coefficients

Model B Std. Error Beta T Sig.

1 (Constant) 1.340 .846 1.583 .115

Kegiatan Kampus .962 .022 .950 43.438 .000

Mengajar

a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

Sumber: Hasil Pengolahan SPSS 21 (2022)

Dari tabel 4.10 diatas terdapat hasil perhitungan uji t pada taraf signifikan 5%

diperoleh thitung senilai 43,438 yang lebih besar dari t tabel senilai 1,583 dan nilai

signifikansi thitung = 0,00< 0,05 sehingga hipotesis tersebut dinyatakan terdapat


63

pengaruh kegiatan kampus mengajar terhadap motivasi menjadi guru bagi

mahasiswa FKIP UMSU.

2. Uji Simultan (Uji F)

Uji F dilakukan untuk mengetahui apakah variabel bebas yaitu kegiatan kampus

mengajar secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap

variabel terikat yaitu motivasi menjadi guru dengan menggunakan hipotesis

sebagai berikut :

1. Apabila nilai sig < 0,05 atau Fhitung > Ftabel maka terdapat pengaruh variabel

secara X simultan terhadap variabel Y

2. Apabila nilai sig > 0,05 atau Fhitung < Ftabel maka tidak terdapat pengaruh

variabel X secara simultan terhadap variabel Y

Pada pengujian simultan (F) dilakukan dengan cara membandingkan Fhitung

dengan nilai pada Ftabel. Nilai Fhitung dapat diperoleh dari hasil pengujian SPSS

dan nilai Ftabel yang digunakan adalah nilai F dengan derajat kebebasan (df) pada

df1 = k-1 dan df2 = n-k pada α = 0,05 yaitu dengan cara :

Df1 = 5-1 = 4

Df2 = 208-5 = 203 (2,35)


64

Tabel 4.11
Anova Residual
ANOVAa

Sum of

Model Squares Df Mean Square F Sig.

1 Regression 1 6384.061 1886.834 .000b

6384.061

Residual 696.996 206 3.383

Total 7081.058 207

a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

b. Predictors: (Constant), Kegiatan Kampus Mengajar

Sumber: Hasil Pengolahan SPSS 21 (2022)

3. Uji Koefisien Determinasi (R2)

Koefisien determinasi yang digunakan dalam penelitian ini digunakan untuk

mengukur keeratan hubungan antara variabel bebas dengan variabel terikat.

Semakin besar nilai koefisien korelasi menunjukkan hubungan yang semakin erat

dan begitu sebaliknya. Tabel koefisien determinasi dapat dilihat dibawah ini:
65

Tabel 4.12

Koefisien Determinasi

Model Summary

Adjusted R Std. Error of

Model R R Square Square the Estimate

1 .950a .902 .901 1.83942

a. Predictors: (Constant), Kegiatan Kampus Mengajar

Sumber: Hasil Pengolahan SPSS 21 (2022)

Dari hasil pengolahan data tersebut, dapat dilihat bahwa nilai koefisien (R Square)

sebesar 0,902 hal ini berarti program Kegiatan Kampus Mengajar berpengaruh

sebesar 41,7% sedangkan sisanya 58,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak

diteliti dalam penelitian ini.

D = R2 x 100%

= 0,902 x 100%

= 90,2 %

Angka tersebut mengidentifikasi bahwa persiapan menjadi Kegiatan Kampus

Mengajar (variabel dependen) yang dijelaskan oleh program Motivasi Menjadi

Guru (variabel independen) sebesar 90,2% sedang selebihnya sebesar 9,8%

dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak penulis teliti.

F. Diskusi Hasil Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk menguji Pengaruh program Kegiatan Kampus


66

Mengajar (X) terhadap Motivasi Menjadi Guru (Y). Berdasarkan data penelitian

yang dianalisis dengan bantuan SPSS, maka dilakukan pembahasan tentang hasil

penelitian tentang “Pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi

Ingin Menjadi Guru FKIP UMSU” sebagai berikut:

1) Berdasarkan hasil uji regresi linear berganda diperoleh persamaan Y= 1,340 +

0,962. Persamaan ini menggambarkan bahwa jika variabel Kegiatan Kampus

Mengajar (X) berpengaruh signifikan terhadap Motivasi Ingin Menjadi Guru.

2) Berdasarkan hasil uji hipotesis yang dilakukan secara parsial, diperoleh thitung

senilai 43,438 yang lebih besar dari ttabel senilai 1,583 dan nilai signifikansi

thitung=0,00<0,05 sehingga hipotesis tersebut dinyatakan “Terdapat pengaruh

yang positif dan signifikan Pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap

Motivasi Ingin Menjadi Guru FKIP UMSU.

3) Berdasarkan uji koefisien determinasi angka tersebut mengidentifikasi bahwa

Motivasi Ingin Menjadi Guru (variabel dependen) yang dijelaskan oleh

Kegiatan Kampus Mengajar sebesar 90,2% sedang selebihnya sebesar 9,8 %

dijelaskan oleh faktor- faktor lain yang tidak penulis teliti

G. Keterbatasan Penelitian

Peneliti menyadari bahwa masih banyak faktor lain yang memiliki Pengaruh

Kegiatan Kampus Mengajar Terhadap Motivasi Ingin Menjadi Guru FKIP

UMSU, sementara pada penelitian ini hanya menggunakan dua variabel yaitu

Kegiatan Kampus Mengajar (X) terhadap Motivasi Ingin Menjadi Guru (Y).

Pengaruh variabel bebas dengan variabel terikat sangat besar pengaruhnya sebesar

90,2% tersisa 9,8% dari faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hal ini
67

menunjukkan bahwa variabel program Kegiatan Kampus Mengajar (X)

berpengaruh positif dan signifikan terhadap Motivasi Ingin Menjadi Guru (Y).
BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil analisis data pada penelitian yang telah dilakukan, maka

penulis dapat mengambil kesimpulan sebagai berikut:

1. Terdapat pengaruh yang signifikan pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar

terhadap Motivasi IMenjadi Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU .

2. Hasil uji thitung diperoleh sebesar 43,438 yang lebih besar dari ttabel senilai 1,583.

Hal ini berarti bahwa thitung 43,438 > ttabel 1,583, sehingga adanya pengaruh

Kegiatan Kampus Mengajar terhadap Motivasi Menjadi Guru Bagi

Mahasiswa FKIP UMSU.

3. Hasil uji determinasinya adalah 90,2% sedangkan selebihnya sebesar 9,8%

dijelaskan oleh faktor lainnya yang belum diteliti oleh penulis. Hal ini berarti

terdapat pengaruh Kegiatan Kampus Mengajar terhadap Motivasi Menjadi

Guru Bagi Mahasiswa FKIP UMSU.

B. Saran

Berdasarkan hasil analisis data dan kesimpulan yang diperoleh, maka saran yang

dapat penulis berikan ialah sebagai berikut:

1. Pihak Fakultas (FKIP UMSU), perlu melakukan sosialisasi mengenai

program Kegiatan Kampus Mengajar agar dapat meningkatkan motivasi

mahasiswa untukturut andil dalam program Kampus Mengajar

2. Pihak Dosen, perlu adanya partisipasi dari dosen FKIP UMSU untuk turut

ikut sebagai Dosen Pembimbing Lapangan agar meningkatkan wawasan

68
69

dosenmengenai hal hal baru.

3. Pihak mahasiswa, perlu adanya peningkatan keikutsertaan dalam program

Kegiatan Kampus Mengajar dan perlu adanya perhatian khusus untuk proses

jalan nya program Kampus Mengajar agar ada umpan balik yang akan

diterima oleh pihak FKIP UMSU.

4. Penelitian ini masih banyak memiliki keterbatasan-keterbatasan, dengan

keterbatasan ini penulis berharap untuk penelitian-penelitian selanjutnya agar

dilakukan lebih baik lagi. Perlu dipertimbangkan kembali untuk meneliti

faktor- faktor luar program Kegiatan Kampus Mengajar untuk mengetahui

persiapan menjadi guru profesional, karena masih banyak faktor-faktor lain

yang dapat mempengaruhi persiapan menjadi seorang guru profesional


DAFTAR PUSTAKA

E. Suhartoyo et al., “Pembelajaran Kontekstual Dalam Mewujudkan Merdeka

Belajar,” J. Pembelajaran Pemberdaya. Masy., vol. 1, no. 3, p. 161, 2020,

doi: 10.33474/jp2m.v1i3.6588.

A. T. Daga, “Makna Merdeka Belajar dan Penguatan Peran Guru di Sekolah

Dasar,” J. Educ., vol. 7, no. 3, pp. 1075–1090, 2021, doi:

10.31949/educatio.v7i3.1279.

J. Multidisiplin, I. Cahaya, and B. Cemerlang, “Jurnal Multidisiplin Ilmu Cahaya

Bintang Cemerlang,” 2021.

S. Mandiri, “Jurnal abdimas tgd,” vol. 1, no. 1, pp. 39–44, 2021.

K. D. P. Denny, R. B. Astro, and M. H. Daud, “Dampak Kebijakan Merdeka

Belajar Kampus Merdeka (MBKM) pada Perguruan Tinggi Swasta di

Indonesia,” Pendidikan, vol. 4, no. 1, pp. 675–685, 2022.

Cohen, et al. (2007). Metode Penelitian dalam Pendidikan. Routledge.

Mahmud. (2014). Metode Penelitian Pendidikan. Pustaka Setia.

Malyana. (2020). Pelaksanaan Pembelajaran Daring Dengan Metode Bimbingan

Berkelanjutan Pada Guru Sekolah Dasar di Teluk Betung Utara Bandar

Lampung. Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Indonesia, 2(1), 135–147.

Ni’mah, F. U. (2014). Pengaruh Minat Profesi Guru, Locus Of Control Internal,

Peran Guru Pamong Dan Prestasi Belajar Terhadap Kesiapan Mahasiswa

70
71

Menjadi Guru Pada Jurusan Pendidikan Ekonomi Fakultas Ekonomi

Universitas Negeri Semarang. Economic Education Analysis Journal, 3(2),

1–13.

Rosyadi, W. &. (2015). Pengaruh Pembelajaran Aktif Terhadap Hasil Belajar

Siswa Pada Materi Pokok Plantae. Jurnal Pena Sains, 2(2), 36–47.

Situmorang, S. H. dan M. L. (2012). Analisis Data untuk Riset Manajemen dan

Bisnis. Edisi 2. USU Press.

Slameto. (2010). Belajar dan faktor-faktor yang Mempengaruhinya. Rineka Cipta.

Sugiyono, S. (2017a). Metode Penelitian Kombinasi (Mixed Methodes) (Sutopo

(ed.); 9th ed.). Alfabeta.

Sugiyono, S. (2017b). Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif,

Kualitiatif dan R & D.

Sugiyono, S. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif. Alfabeta.


72

Lampiran 1, Lembar Angket Insrumen Penelitian

IDENTITAS:

1. Nama :

2. Npm :

3. Jenis Kelamin :

Petunjuk Pengerjaan:

1. Pilihlah satu jawaban yang paling sesuai dengan kondisi anda

sebenarnya semua jawaban tersedia adalah benar, jawaban anda tidak

akan mempengaruhi nilai anda dan reputasi anda.

2. Berilah tanda X pada lembar jawaban yang tersedia dengan ketentuan

sebagai berikut:

SS= Jika anda Sangat Setuju

S= Jika anda setuju

N= Netral

TS= Jika anda Tidak Setuju

STS= Jika anda Sangat Tidak Setuju

3. Jawablah semua soal yang tersedia


73

No Pernyataan SS S N TS STS

1. Saya memahami bahwa peran guru


tidak hanya mentransformasikan ilmu
pengetahuan tetapi juga
mentransformasikan nilai-nilai
kehidupan

2. Dalam falsafah yang berkembang


dilingkungan masyarakat, seorang guru
adalah sseorang yang harus digugu dan
ditiru

3. Sebelum memilih jurusan


kependidikan saya mengetahui bahwa
jurusan kependidikan pada akhirnya di
arahkan menjadi seorang guru/tenaga
pendidik

4. Saya memperoleh informasi mengenai


profesi guru melalui media cetak
(buku,majalah, surat kabar)

5. Saya memperoleh informasi informasi


mengenai profesi guru melalui media
elektronik (TV,Hp/laptop) untuk
mengakses internet dan media sosial,
radio)

6. Saya memperoleh informasi tentang


guru dari keluarga/teman/masyarakat

7. Saya senang terhadap profesi guru


karena guru merupakan panutan bagi
setiap orang

8. Profesi guru sangat menyenangkan


karena dapat menjadi seorang yang
dapat mencerdaskan anak didik yang
akan menjadi generasi penerus bangsa

9. Saya tertarik menjadi guru karena


profesi ini memiliki tantangan
tersendiri dalam penyampaian materi
yang tidak hanya sekedar bisa tetapi
juga dituntut untuk pandai dalam
proses penyampaian
74

10. Saya tertarik menjadi guru karena guru


adalah profesi yang senantiasa harus
meng-update ilmu dan pengetahuannya

11. Guru sangat berjasa dalam


meningkatkan kualitas pendidikan
sehingga saya ingin menjadi guru
ketika saya lulus kuliah nanti

12. Saya memperhatikan cara-cara


guru/dosen karena saya ingin seperti
mereka

13. Saya masuk di program studi


kependidikan/keguruan karena
keinginsn ssys untuk menjadi seorang
guru

14. Sejak kecil saya sudah berceita-cita


ingin menjadi guru

15. Saya belajar dengan sungguh-sungguh


untuk mrnjadi guru yang professional

16. Saya sangat antusis saat mengikuti


perkuliahan mata kuliah kependidikan

17. Saya senang bertanya dalam


perkuliahan mata kuliah kependidikan

18. Saya ingin menjadi guru karena


orangtua/keluarga saya menginginkan
saya menjadi guru

19. Saya ingin menjadi guru karena


sekarang, profesi guru sangat
diperhatikan oleh pemerintah

20. Saya ingin menjadi guru karena profesi


guru memiliki status sosial yang baik
dalam masyarakat
75

Lampiran 2, Distribusi jawaban Responden Variabel Kegiatan Kampus


Mengajar (X)

KKM 1
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 45 21.6 21.6 36.1
Setuju 89 42.8 42.8 78.8
Sangat Setuju 44 21.2 21.2 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 2
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 41 19.7 19.7 19.7
Setuju 127 61.1 61.1 80.8
Sangat Setuju 40 19.2 19.2 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 3
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 45 21.6 21.6 36.1
Setuju 81 38.9 38.9 75.0
Sangat Setuju 52 25.0 25.0 100.0
Total 208 100.0 100.0
76

KKM 4
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 96 46.2 46.2 46.2
Setuju 86 41.3 41.3 87.5
Sangat Setuju 26 12.5 12.5 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 5
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 49 23.6 23.6 38.0
Setuju 81 38.9 38.9 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 6
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 45 21.6 21.6 21.6
Setuju 127 61.1 61.1 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 7
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 59 28.4 28.4 42.8
Setuju 71 34.1 34.1 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0
77

KKM 8
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 79 38.0 38.0 38.0
Setuju 107 51.4 51.4 89.4
Sangat Setuju 22 10.6 10.6 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 9
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Setuju 46 22.1 22.1 36.5
Setuju 84 40.4 40.4 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0

KKM 10
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 53 25.5 25.5 25.5
Setuju 119 57.2 57.2 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0
78

Lampiran 3, Uji Validitas Variabel Kegiatan Kampus Mengajar (X)

Correlation
KK KK KK KK KK KK KK KK KK KK
M1 M2 M3 M4 M5 M6 M7 M8 M9 M10
KKM Pearson 1 .102 .940 .353 .898 .083 .915 - .946 .093
** ** ** ** **
1 Correlatio .029
n
Sig. (2- .142 .000 .000 .000 .231 .000 .677 .000 .182
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .102 1 .130 .500 .132 .952 .099 .297 .100 .913
** ** ** **
2 Correlatio
n
Sig. (2- .142 .060 .000 .058 .000 .156 .000 .149 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .940 .130 1 .390 .941 .084 .960 .019 .968 .125
** ** ** ** **
3 Correlatio
n
Sig. (2- .000 .060 .000 .000 .230 .000 .788 .000 .072
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .353 .500 .390 1 .375 .426 .319 .238 .355 .380
** ** ** ** ** ** ** ** **
4 Correlatio
n
Sig. (2- .000 .000 .000 .000 .000 .000 .001 .000 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .898 .132 .941 .375 1 .082 .917 .002 .927 .121
** ** ** ** **
5 Correlatio
n
Sig. (2- .000 .058 .000 .000 .240 .000 .975 .000 .081
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .083 .952 .084 .426 .082 1 .078 .272 .083 .908
** ** ** **
6 Correlatio
n
Sig. (2- .231 .000 .230 .000 .240 .265 .000 .233 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
79

KKM Pearson .915 .099 .960 .319 .917 .078 1 - .970 .144
** ** ** ** ** *
7 Correlatio .049
n
Sig. (2- .000 .156 .000 .000 .000 .265 .481 .000 .038
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson - .297 .019 .238 .002 .272 - 1 - .189
** ** ** **
8 Correlatio .029 .049 .022
n
Sig. (2- .677 .000 .788 .001 .975 .000 .481 .750 .006
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .946 .100 .968 .355 .927 .083 .970 - 1 .093
** ** ** ** **
9 Correlatio .022
n
Sig. (2- .000 .149 .000 .000 .000 .233 .000 .750 .181
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
KKM Pearson .093 .913 .125 .380 .121 .908 .144 .189 .093 1
** ** ** * **
10 Correlatio
n
Sig. (2- .182 .000 .072 .000 .081 .000 .038 .006 .181
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).
80

Lampiran 4, Reliability Variabel Kegiatan Kampus Mengajar (X)

Case Processing Summary


N %
Cases Valid 208 100.0
a
Excluded 0 .0
Total 208 100.0
a. Listwise deletion based on all variables in
the procedure.

Reliability Statistics
Cronbach's
Alpha N of Items
.881 10
81

Lampiran 5, Distribusi jawaban Responden Variabel Motivasi Menjadi


Guru (Y)

MG 1
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 53 25.5 25.5 39.9
Setuju 77 37.0 37.0 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 2
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 4 1.9 1.9 1.9
Netral 88 42.3 42.3 44.2
Setuju 92 44.2 44.2 88.5
Sangat Setuju 24 11.5 11.5 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 3
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 50 24.0 24.0 38.5
Setuju 84 40.4 40.4 78.8
Sangat Setuju 44 21.2 21.2 100.0
Total 208 100.0 100.0
82

MG 4
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 45 21.6 21.6 21.6
Setuju 127 61.1 61.1 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 5
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 46 22.1 22.1 36.5
Setuju 84 40.4 40.4 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 6
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 62 29.8 29.8 29.8
Setuju 110 52.9 52.9 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0
83

MG 7
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 41 19.7 19.7 34.1
Setuju 93 44.7 44.7 78.8
Sangat Setuju 44 21.2 21.2 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 8
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 73 35.1 35.1 35.1
Setuju 99 47.6 47.6 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0

MG 9
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Tidak Setuju 30 14.4 14.4 14.4
Netral 45 21.6 21.6 36.1
Setuju 85 40.9 40.9 76.9
Sangat Setuju 48 23.1 23.1 100.0
Total 208 100.0 100.0
84

MG 10
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent
Valid Netral 71 34.1 34.1 34.1
Setuju 101 48.6 48.6 82.7
Sangat Setuju 36 17.3 17.3 100.0
Total 208 100.0 100.0

Lampiran 6, Uji Validitas Variabel Motivasi Menjadi Guru (Y)

Correlation
MG MG1
1 MG2 MG3 MG4 MG5 MG6 MG7 MG8 MG9 0
MG Pearson 1 .143* .916* .112 .958* .035 .960* .122* .961* .014
* * * *
1 Correlation
Sig. (1- .020 .000 .054 .000 .306 .000 .040 .000 .418
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .143 1 .122* .547* .112 .617* .109 .547* .135* .616*
* * * * *
2 Correlation
Sig. (1- .020 .040 .000 .054 .000 .058 .000 .026 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .916 .122* 1 .081 .914* .102 .978* .037 .937* .021
** * * *
3 Correlation
Sig. (1- .000 .040 .121 .000 .072 .000 .296 .000 .383
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .112 .547* .081 1 .083 .914* .085 .786* .084 .880*
* * * *
4 Correlation
Sig. (1- .054 .000 .121 .116 .000 .110 .000 .115 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .958 .112 .914* .083 1 .013 .956* .103 .957* .030
** * * *
5 Correlation
Sig. (1- .000 .054 .000 .116 .427 .000 .069 .000 .334
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .035 .617* .102 .914* .013 1 .044 .694* .043 .916*
* * * *
6 Correlation
85

Sig. (1- .306 .000 .072 .000 .427 .265 .000 .269 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .960 .109 .978* .085 .956* .044 1 .078 .980* -.004
** * * *
7 Correlation
Sig. (1- .000 .058 .000 .110 .000 .265 .131 .000 .476
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .122 .547 .037 .786* .103 .694*
*
.078 1 .105 .774*
* * * * *
8 Correlation
Sig. (1- .040 .000 .296 .000 .069 .000 .131 .066 .000
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .961 .135 .937* .084 .957* .043
*
.980* .105 1 .024
** * * *
9 Correlation
Sig. (1- .000 .026 .000 .115 .000 .269 .000 .066 .365
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
MG Pearson .014 .616 .021 .880* .030 .916*
*
-.004 .774* .024 1
* * * *
10 Correlation
Sig. (1- .418 .000 .383 .000 .334 .000 .476 .000 .365
tailed)
N 208 208 208 208 208 208 208 208 208 208
*. Correlation is significant at the 0.05 level (1-tailed).
**. Correlation is significant at the 0.01 level (1-tailed).
86

Lampiran 7, Reliability Variabel Motivasi Menjadi Guru (Y)


Scale: ALL VARIABLES

Case Processing Summary


N %
Cases Valid 208 100.0
a
Excluded 0 .0
Total 208 100.0
a. Listwise deletion based on all variables in
the procedure.

Reliability Statistics
Cronbach's
Alpha N of Items
.882 10
87

Correlations
Kegiatan
Motivasi Kampus
Menjadi Guru Mengajar
Pearson Correlation Motivasi Menjadi Guru 1.000 .950
Kegiatan Kampus .950 1.000
Mengajar
Sig. (1-tailed) Motivasi Menjadi Guru . .000
Kegiatan Kampus .000 .
Mengajar
N Motivasi Menjadi Guru 208 208
Kegiatan Kampus 208 208
Mengajar

Model Summaryb
Std. Change Statistics
Error R
Adjust of the Square F
Mo R ed R Estima Chang Chang df Sig. F Durbin-
del R Square Square te e e 1 df2 Change Watson
1 .950 .902 .901 1.8394 .902 1886.8 1 206 .000 1
a
2 34 .736
a. Predictors: (Constant), Kegiatan Kampus Mengajar
b. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

ANOVAa
Sum of
Model Squares Df Mean Square F Sig.
1 Regression 6384.061 1 6384.061 1886.834 .000b
Residual 696.996 206 3.383
Total 7081.058 207
a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru
b. Predictors: (Constant), Kegiatan Kampus Mengajar
88

Coefficientsa
Sta
nda
rdiz
Unstandar ed 95,0% Collinea
dized Coe Confidence rity
Coefficient ffici Interval for Statistic
s ents B Correlations s
Low Uppe
er r Pa Tol
Std. Bet Sig Boun Boun Zero- rti Pa eran VI
Model B Error a t . d d order al rt ce F
1 (Constant) 1.3 .846 1.58 .11 -.329 3.00
40 3 5 8
Kegiatan .96 .022 .95 43.4 .00 .918 1.00 .950 .9 .9 1.00 1.
Kampus 2 0 38 0 5 50 50 0 00
Mengajar 0
a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru

Residuals Statisticsa
Minimu Maximu Std.
m m Mean Deviation N
Predicted Value 25.3773 44.6074 37.6827 5.55346 208
Std. Predicted Value -2.216 1.247 .000 1.000 208
Standard Error of .128 .311 .174 .047 208
Predicted Value
Adjusted Predicted 25.3590 44.6898 37.6826 5.55255 208
Value
Residual -6.60736 3.85367 .00000 1.83497 208
Std. Residual -3.592 2.095 .000 .998 208
Stud. Residual -3.614 2.107 .000 1.002 208
Deleted Residual -6.68977 3.89851 .00005 1.85165 208
Stud. Deleted Residual -3.726 2.125 -.003 1.016 208
Mahal. Distance .001 4.910 .995 1.210 208
Cook's Distance .000 .081 .005 .012 208
Centered Leverage .000 .024 .005 .006 208
Value
a. Dependent Variable: Motivasi Menjadi Guru
89
90
91
92
93
94
95
96
97
98
99
100

Anda mungkin juga menyukai