Anda di halaman 1dari 2

MONOLOG HANA

MONOLOG -1

Selamat malam, perkenalkan namaku Hana, usiaku sekarang memang sudah tidak
muda lagi. Delapan puluh empat tahun. Begitu banyak yang telah kulalui dalam hidup
ini. Suka dan duka silih berganti hadir dalam hidupku, tetapi aku mengucap syukur
karena aku punya Allah yang selalu menolongku.

Selama masa hidupku aku melihat betapa manusia jatuh bangun didalam dosa,
termasuk diriku. Perbuatan baik yang manusia lakukan tidak pernah akan bisa
membawa kami untuk menikmati kehidupan kekal. Apalah arti perbuatan baik yang
dilakukan oleh seorang pendosa ??

Namun, sekarang aku bersukacita, karena aku yang dulu tidak memiliki pengharapan,
kini mempunyai jaminan pengharapan akan keselamatan. Aku telah melihat Anak itu
dan akan kuceritakan kabar sukacita ini kepada semua orang…

MONOLOG- 2

Hai Saudaraku…, maukah kau mendengar berita sukacita ? kabar yang mengubahkan
hidup manusia. KELAHIRAN sang Juruselamat, Mesias yang telah lama dinanti-
nantikan. Aku yang dahulu hidup dalam kegelapan, bersiap menyongsong
penghukuman kekal dan tiada berpengharapan, kini aku bersukacita karena aku
memiliki pengharapan akan keselamatan

Mungkin orang-orang terdekatmu ada yang belum mengenal Kristus ? suami, istri,
anak, menantu, orang tua,handai taulan, ceritakanlah pada mereka, bersaksilah,
kebenaran jangan kau simpan untuk dirimu sendiri, apalagi jika kebenaran itu
mengandung konsekuensi akan kehidupan kekal. Tentu kau tidak ingin melihat orang-
orang yang kau kasihi sedang berjalan perlahan-lahan menuju penghukuman kekal…,
hanya karena kau terlalu takut untuk bercerita tentang Yesus kepada mereka…

Mari bersukacitalah bersamaku, kita wartakan kepada dunia bahwa Yesus sang Juru
Selamat dunia telah lahir untuk kita. Ia datang untuk membawa berkat, damai dan
sukacita bagi dunia.

Anda mungkin juga menyukai