Anda di halaman 1dari 3

SKU

5. Emosi adalah perasaan intens yang ditujukan kepada seseorang atau sesuatu. Emosi juga merupakan
reaksi terhadap seseorang atau kejadian. Emosi dapat ditunjukkan ketika merasa senang mengenai
sesuatu, marah kepada seseorang, ataupun takut terhadap sesuatu.

7. Penghijauan tidak lain merupakan upaya rehabilitasi lahan kritis dan lahan lainnya di luar kawasan
hutan dengan maksud untuk memulihkan, mempertahankan, dan meningkatkan fungsi lahan sesuai
dengan kemampuan yaitu bagi kepentingan fungsi tata air, fungsi produksi, dan fungsi perlindungan.
Manfaat PenghijauanBanyaknya oksigen yang dikeluarkan oleh tumbuhan akan membuat ligkungan lebih
segar, teduh, nyaman, dan asri. Adanya penghijauan akan memberikan perlindungan. Pohon-pohon besar
akan melindungi kita dari paparan sinar matahari. Dapat juga sebagai peredam suara dan penahan debu.

8. Perlindungan anak adalah segala kegiatan untuk menjamin dan melindungi anak dan hak-haknya agar
dapat hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi, secara optimal sesuai dengan harkat dan martabat
kemanusiaan, serta mendapat perlindungan dari kekerasan dan diskriminasi.

10. Tanda Pengenal Gerakan Pramuka adalah tanda yang dikenakan oleh seorang Pramuka pada Seragam
Pramuka yang menunjukan jati dirinya sebagai seorang Pramuka, satuan tempatnya bergabung, jabatan
yang diembannya, kemampuan dan kecakapannya, dan penghargaan yang telah diterimanya.

Macam-Macam Tanda Pengenal Gerakan Pramuka[sunting | sunting sumber]


Tanda Umum[sunting | sunting sumber]
Tanda Umum adalah tanda pengenal yang dikenakan oleh semua anggota Gerakan Pramuka. Tanda
umum berfungsi sebagai jati diri seseorang sebagai anggota Gerakan Pramuka. [1] Macam-macam Tanda
Umum adalah:[1]

1. Tanda Tutup Kepala


2. Setangan Leher
3. Tanda Pelantikan
4. Tanda Harian
5. Tanda Kepramukaan Sedunia
Tanda Satuan[sunting | sunting sumber]
Tanda Satuan adalah tanda yang menunjukan satuan tempat seorang Pramuka bergabung. Satuan yang
dimaksud mulai dari satuan terkecil sampai satuan tingkat nasional. [1] Macam-macam Tanda Satuan
adalah:[1]

1. Tanda Satuan kecil yang terdiri dari :


1. Tanda Barung bagi Siaga
2. Tanda Regu bagi Penggalang
3. Tanda Sangga bagi Penegak
4. Tanda Reka bagi Pandega
5. Tanda Krida bagi Satuan Karya Pramuka
2. Nomor Gugus Depan, Kwartir dan Majelis Pembimbing
3. Tanda Satuan Karya Pramuka
4. Badge Daerah dan Tanda Wilayah
5. Tanda satuan lainnya
Tanda Jabatan[sunting | sunting sumber]
Tanda Jabatan adalah Tanda Pengenal Gerakan Pramuka yang menunjukan jabatan seseorang beserta hak
dan kewajiban yang melekat dengan jabatan itu.[1] Macam Tanda Jabatan adalah :

1. Bagi peserta didik :


1. Tanda Pemimpin Barung Utama (Sulung), Pemimpin Regu Utama (Pratama), Pemimpin
Sangga Utama(Pradana), Ketua Racana
2. Tanda Pemimpin dan Wakil Pemimpin Barung, Regu, Sangga dan Reka
3. Tanda Pemimpin dan Wakil Pemimpin Krida
4. Tanda Keanggotaan di Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega (Ranting sampai
dengan Nasional)
2. Bagi anggota dewasa :
1. Tanda Pembina dan Pembantu Pembina (Siaga, Penggalang, Penegak dan Pandega)
2. Tanda Pelatih Pembina
3. Tanda Majelis Pembimbing (Gugus Depan sampai Nasional)
4. Tanda Andalan dan Pembantu Andalan
5. Tanda Jabatan lainnya
Tanda Kecakapan[sunting | sunting sumber]
Tanda Kecakapan adalah tanda yang menunjukkan kecakapan, keterampilan, ketangkasan, kemampuan,
sikap dan usaha seorang Pramuka dalam bidang tertentu, sesuai dengan golongan usia usianya. [1] Tanda
Kecakapan di Gerakan Pramuka hanya diperuntukan bagi peserta didik. Macam Tanda Kecakapan
adalah :

1. Tanda Kecakapan Umum/TKU


2. Tanda Kecakapan Khusus
Tanda Penghargaan[sunting | sunting sumber]
Tanda Penghargaan adalah tanda yang menunjukkan jasa atau penghargaan yang diberikan kepada
seseorang, atas jasa, darma bakti, dan lain-lainnya, yang dianggap cukup bermutu dan berguna bagi
Gerakan Pramuka, Gerakan Kepramukaan Sedunia, masyarakat, bangsa, negara, dan umat manusia.
[1]
Tanda Penghargaan terdiri atas Tanda Penghargaan bagi didik dan Tanda Penghargaan Orang Dewasa.

12. Tri Satya Pramuka

Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan mengamalkan
Pancasila. Menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat.

Dasa Darma Pramuka


 Takwa kepada Tuhan yang Maha Esa.
 Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia.
 Patriot yang sopan dan kesatria.
 Patuh dan suka bermusyawarah.
 Rela menolong dan tabah.
 Rajin, terampil dan gembira.
 Hemat, cermat dan bersahaja.
 Disiplin, berani dan setia.
Suci dalam pikiran perkataan dan perbuatan

Anda mungkin juga menyukai