Anda di halaman 1dari 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Satuan Pendidikan : MIS SULAMUD DINIYAH


Kelas / Semester : 1 /1
Tema 4 : Keluargaku
Sub Tema 4 : Kebersamaan dalam Keluarga
Pembelajaran ke : 6
Alokasi waktu : 1 hari (6 x 35 Menit)

A. (KI) KOMPETENSI INTI


KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri
dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : memahami pengetahuan factual dengan cara mengamati mendengar, melihat,
membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah,
sekolah
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis,
dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam
tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia
B. (KD) KOMPETENSI DASAR
3.8 Merinci ungkapan penyampaian terima kasih, permintaan maaf, tolong, dan pemberian pujian,
ajakan, pemberitahuan, dan petunjuk kepada orang lain dengan menggunakan bahasa yang
santun secara lisan dan tulisan yang dapat dibantu dengan kosakata bahasa daerah.
4.8 Mempraktikkan ungkapan terimakasih, permintaan maaf, tolong, dan pemberian pujian
dengan menggunakan bahasa yang santun kepada orang lain secara lisan dan tulis.
3.8 Mengenal dan menentukan panjang dan berat dengan satuan tidak baku menggunakan
benda/situasi konkret.
4.8 Melakukan pengukuran panjang dan berat dalam satuan tidak baku dengan
menggunakan benda/situasi konkret.
3.2 Mengidentifikasi aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari di rumah.
4.2 Menceritakan kegiatan sesuai dengan aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari-hari di
rumah.
C. TUJUAN
 Dengan mengamati dan menjawab latihan soal di buku, siswa mampu membandingkan lebih dari dua
objek benda/situsi konkret dengan menggunakan kalimat sehari-hari ( paling berat ) dengan baik .
 Dengan mengamati dan menjawab latihan soal di buku, siswa mampu mengurutkan benda berdasarkan
berat benda ( lebih ringan, lebih berat ) dengan benar.
 Dengan menulis dikertas ( membuat poster ), siswa mampu benggunakan sandal ketika keluar rumah
dengan benar.
 Dengan menulis tulisan dikertas ( membuat poster ) siswa mampu menuliskan hal-hal yang harus
dilakukan dalam hubungannya dengan kebersihan rumah dengan benar.
 Dengan bermain peran siswa menunjukan ungkapan terima kasih lisan atau tulis dengan tepat.
 Dengan bermain peran siswa menunjukan ungkapan pujian secara lisan dengan tepat.
D. Media/Alat Bantu dan Sumber Belajar
 Buku siswa.
 Kertas karton besar.
E. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Waktu
1. Melakukan pembukaan dengan salam dan dilanjutkan
PENDAHULUAN dengan membaca doa (Orientasi)
2. Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari
pelajaran yang akan diajarkan dalam kehidupan sehari- 10 Menit
hari. (Motivasi)
3. Setelah berdoa, lalu guru memulai pelajaran.

A. Ayo Mengamati
KEGIATAN INTI 1. Siswa diminta untuk mengamati gambar di buku teks.
2. Guru bertanya kepada siswa, apakah mereka pernah melihat
tulisan besar di sepanjang jalan?, lalu dibaca apakah tulisan
tersebut?
3. Guru juga bertanya kepada siswa, apakah ada tulisan besar
yang mengajak kebaikan kepada mereka di sekoalahnya?
(HOTS)

B. Ayo Berkreasi
1. Setelah mengamati poster di sekitar sekolah, Guru meminta
siswa menulis kalimat mengajak untuk membersihkan
rumah.
(Creativity and Innovation)
35 Menit x
18 JP

C. Ayo Berdiskusi
1. Selanjutnya siswa mengisi latihan dibuku siswa mengenai
berat dan ringan keluarga Siti
2. Diskusikan bagaimana caranya mereka menentukan
manakah dari ketiga gambar tersebut yang paling berat.
Kemudian tentukan bagaimana mengukurnya?
3. Setelah berdiskusi siswa menceritakan hasil diskusinya di
depan kelas.
(Critical Thinking and Problem Formulation)
D. Ayo Bermain Peran
1. Siswa bermain peran untuk menunjukkan ungkapan terima
kasih dan pujian.
(Creativity)
1. Guru melakukan refleksi sebelum menutup kegiatan
PENUTUP dengan pertanyaan-pertanyaan.
2. Guru mengajak siswa untuk berdoa yang dipimpin
15 Menit
oleh salah satu temannya.
3. Guru memberi salam penutup, siswa berpamitan dan
memberi salam kepada guru.
F. PENILAIAN (ASESMEN)
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan
sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek dengan rubrik penilaian.
LAMPIRAN
Penilaian terhadap proses dan hasil pembelajaran dilakukan oleh guru untuk mengukur tingkat
pencapaian kompetensi peserta didik. Hasil penilaian digunakan sebagai bahan penyusunan laporan
kemajuan hasil belajar dan memperbaiki proses pembelajaran. Penilaian terhadap materi ini dapat
dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan sikap, tes pengetahuan dan presentasi unjuk
kerja atau hasil karya/projek dengan penilaian sebagai berikut.
1. Penilaian Sikap
Observasi dan pencatatan sikap siswa selama kegiatan
Perubahan Tingkah Laku
No Nama Siswa Tanggung jawab Kerja sama Percaya diri
BT MT MB SM BT MT MB SM BT MT MB SM
1. Fatimah √ √ √
2. Hikmah √ √ √
3. Sapiqoh √ √ √
4. Noor Hafizah √ √ √
5. Rosida √ √ √
6. Misdalifah √ √ √
7. Yasar Raka √ √ √
8. M. Rapan √ √ √
9. M. Rasyid √ √ √
10. M. Pendi √ √ √
Keterangan: Berilah tanda centang (√) pada kolom yang sesuai
BT : Belum Terlihat MB : Mulai Berkembang
MT : Mulai Terlihat SM : Sudah Membudaya
2. Penilaian Pengetahuan
 Latihan tertulis
Latihan memprediksi cara mengukur benda
Total skor = 100

Contoh:
Misalnya setiap jawaban benar akan mendapat nilai 2. Jadi, skor maksimalnya adalah 3 x 2 = 6.
Jika siswa hanya menjawab dengan benar dua soal, maka nilainya adalah sebagai berikut:

Skor Penilain: 0-100


Penilaian : Skor yang diperoleh x 100
Skor Maksimal
Misalnya setiap jawaban benar akan mendapat nilai 2. Jadi, skor maksimalnya adalah 3 x 2 = 6
3. Penilaian Keterampilan
Perlu
Baik sekali Baik Cukup
Kriteria Pendampingan
(4) (3) (2)
(1)
Bermain peran Ada ekspresi, Hanya memenuhi Hanya memenuhi Belum mampu
gerak tubuh, 2 kriteria 1 kriteria
intonasi dan
kelancaran
membaca
Menyampaikan benda yang Ada benda yang Hanya memenuhi Hanya memenuhi Belum mampu
berat dan ringan dibandingkan, 2 kriteria 1 kriteria
penjelasan jelas,
berekspresi dan
suara jelas

Mengetahui Kandangan Lama, November 2023


Kepala Sekolah Guru Kelas 1

ILLA SANTI, S.Pd NOR ABIDAH, S.Pd


NIP. NIP.

Anda mungkin juga menyukai