Anda di halaman 1dari 36

LAPORAN PRAKTEK

LAPANG MATA KULIAH


STUDI KELAYAKAN DAN RESIKO BISNIS

Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Kelapa


Di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten
Sigi

Oleh:

KELOMPOK

PROGRAM STUDI AGRIBISNIS


JURUSAN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS TADULAKO
PALU
2022

i
LAPORAN PRAKTEK
LAPANG MATA KULIAH
STUDI KELAYAKAN DAN RESIKO BISNIS

Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Kelapa


Di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten
Sigi

Oleh:

KELOMPOK 6

VALERINA ANGGRAINI KOMUNA


ADE FALENSIA
AHMAD SATRIANTO
ANDRES SUNDAH
I WAYAN ARI YUDIANA

PROGRAM STUDI AGRIBISNIS


JURUSAN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS TADULAKO
PALU
2022

ii
HALAMAN PENGESAHAN

Judul : Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Kelapa


Di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi

Nama dan Stambuk :VALERINA ANGGRAINI KOMUNA (E32120255)


ADE FALENSIA (E32120240)
AHMAD SATRIANTO (E32120254)
ANDRES SUNDAH (E32120231)
I WAYAN ARI YUDIANA (E32120248)

Disusun sebagai Salah Satu Syarat Kelulusan


Mata Kuliah Studi Kelayakan Dan Resiko
Bisnis Pada
Prodi Agribisnis
Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian
Fakultas Pertanian
UNTAD

Palu, 15 Desember 2022

Menyetujui,
Dosen Penanggungjawab Praktek Lapang Asisten Praktek Lapang

Dr. Ir. Abdul Muis, M.P. Nining Krisdayanti


S.Agr NIP. 19591016 198701 1 001

iii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah memberikan

rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan

laporan ini dengan judul “Analisis Kelayakan Finansial Usahatani Kelapa Di Desa

Maku Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi”. Laporan ini disusun sebagai salah satu

syarat untuk menyelesaikan mata kuliah Studi Kelayakan Dan Resiko Bisnis.

Selama pelaksanaan praktek ini penulis banyak mendapatkan arahan,

bimbingan, saran serta dorongan dari berbagai pihak sehingga pelaksanaan

praktek dan penulisan laporan ini dapat terselesaikan dengan baik dan benar. Oleh

karenanya, dengan kerendahan hati penyusun ingin mengucapkan terima kasih

yang sebesar-besarnya kepada:

1. Dr. Ir. Abdul Muis, MP. selaku dosen penanggung jawab praktek

lapangan mata kuliah Studi Kelayakan Dan Resiko Bisnis.

2. Alamsyar, SP., MP. selaku dosen mata kuliah Studi Kelayakan Dan

Resiko Bisnis.

3. Nining Krisdayatni S.Agr selaku asisten praktek lapangan mata kuliah

Studi Kelayakan Dan Resiko Bisnis.

Akhir kata, Alhamdulillahi Rabbil Alamin semoga Allah SWT, Tuhan

Yang Maha Esa memberikan imbalan yang setimpal atas kebaikan dan jasa-jasa

mereka, serta tulisan ini memberikan manfaat bagi semua pihak.

Palu, 15 Desember 2022

Penulis

i
DAFTAR ISI

Halaman
HALAMAN SAMPUL..................................................................................i
HALAMAN JUDUL.....................................................................................ii
HALAMAN PENGESAHAN.....................................................................iii
KATA PENGANTAR.................................................................................iv
DAFTAR ISI.................................................................................................v
DAFTAR TABEL........................................................................................vi

I. PENDAHULUAN......................................................................................8
1.1 Latar Belakang..........................................................................................8
1.2 Rumusan Masalah.....................................................................................9
1.3 Tujuan Praktek Lapang.............................................................................9
1.4 Manfaat Praktek Lapang.........................................................................10

II. TINJAUAN PUSTAKA.........................................................................11


2.1 Penelitian Terdahulu...............................................................................11
2.2 Landasan Teori.......................................................................................11
2.2.1 Konsep Usahatani..........................................................................11
2.2.2 Konsep Kelayakan Usahatani........................................................12
2.2.3 Tanaman Kelapa............................................................................12
2.2.4Konsep Biaya13

III. METODE PRAKTEK LAPANG.......................................................14


3.1 Tempat dan Waktu..................................................................................14
3.2 Penentuan Responden.............................................................................14
3.3 Jenis dan Sumber Data............................................................................14
3.4 Analisis Data...........................................................................................15

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN............................................................17


4.1 Kondisi Umum Wilayah Praktikum.......................................................17
4.1.1 Letak Geografis.............................................................................17
4.2 Identitas Responden................................................................................17
4.3 Karakteristik Usahatani...........................................................................20
4.4 Peralatan Usahatani.................................................................................20
4.5 Aspek Ekonomi Usahatani......................................................................21
4.6 Kelayakan Usahatani..............................................................................21

V. KESIMPULAN DAN SARAN..............................................................24


5.1 Kesimpulan.............................................................................................24
5.2 Saran.......................................................................................................24
DAFTAR PUSTAKA..................................................................................25
LAMPIRAN................................................................................................27
DOKUMENTASI........................................................................................54

v
DAFTAR TABEL

Nomor Halaman
1. Luas Penanaman, Produksi, dan Produktivitas
Tanaman Kelapa di Provinsi Sulawesi Tengah,
Tahun 2009-2013................................................................................9

2. Umur Petani Responden...................................................................17

3. Tingkat Pendidikan Petani Responden.............................................17

4. Pengalaman Kerja Sebagai Petani....................................................18

5. Jumlah Tanggungan..........................................................................19

6. Anggota Keluarga Yang Terlibat (orang).........................................19

7. Karakteristik Usahatani.....................................................................20

8. Peralatan Usaha.................................................................................20

9. Aspek Ekonomi Usahatani................................................................21

10. Earning Before Tax (EBIT), Earning After Tax (EAT),


Net Cash Flow..................................................................................21

11. Analisis Average Rate of Return.......................................................22

12. Analisis Payback Period (PP)...........................................................22

13. Analisis Net Present Value (NPV)...................................................22

14. Internal Rate of Return (IRR)...........................................................22

15. Profitability Index (PI)......................................................................23

16. Benefit Cost Ratio (B/C)...................................................................23

v
DAFTAR LAMPIRAN
Nomor Halaman
1. Daftar Kuesioner Responden............................................................28

2. Identitas Petani Responden Usahatani


Kelapa Di Desa Maku Kecamatan Dolo
Kabupaten
Sigi. 2022..........................................................................................48

3. Rekapitulasi Biaya Variabel Petani Responden


Usahatani Kelapa Di Desa Maku Kecamatan Dolo
Kabupaten Sigi 2022 Dalam 1 Tahun...............................................49

4. Rekapitulasi Biaya Tetap Petani Responden


Usahatani Kelapa Di Desa Maku Kecamatan Dolo
Kabupaten Sigi 2022 Dalam 1 Tahun...............................................50

5. Perhitungan Average Rate of Return, PP, NPV, IRR, PI dan B/C. . .51

6. Rekapitulasi Kelayakan Usahatani Kelapa di Desa Maku


2022..................................................................................................53

v
I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Tanaman kelapa merupakan salah satu komoditas yang memiliki nilai

ekonomis yang tinggi apabila dikelola dengan baik, karena sebagai tanaman

serbaguna yang telah memberikan kehidupan kepada petani, hal ini dibuktikan

dengan tingkat penguasaan tanaman kelapa di Indonesia yaitu sebesar 98%

merupakan perkebunan rakyta (Thantiyo, 2010).

Buah dari tanaman kelapa memiliki sumber protein nabati yang bagus dan

dapat diolah menjadi aneka produk yang bermanfaat bagi manusia dan bisa

dimanfaatkan sebagai bahan baku minyak goreng. Demi menggiatkan kegiatan

usahatani tanaman kelapa ini harus dibuat pangsa pasar dan kepastian harga yang

jelas agar petani kelapa mau membudidayakan tanaman kelapa. Salah satu cara

untuk menjaga dan melindungi harga dari kelapa yaitu dengan cara membuat

kontrak atau perjanjian antara petani kelapa dengan perusahaan dibidang

agroindustri yang mengolah produk turunan dari kelapa (Amin, 2008).

Sulawesi Tengah termasuk salah satu daerah penghasil kelapa yang tersebar

di seluruh wilayah Sulteng. Tanaman kelapa didaerah ini dipanen langsung dalam

bentuk tandan yang kemudian digunakan untuk memenuhi kebutuhan rumah

tangga petani untuk dikonsumsi sebagai buah dan sayuran dan sebagainya.

Gambaran perkembangan luas panen, produksi dan produktivitas tanaman kelapa

di Provinsi Sulawesi Tengah pada lima tahun terakhir disajikan pada tabel 1.

8
Tabel 1. Luas Penanaman, Produksi, dan Produktivitas Tanaman Kelapa di
Provinsi Sulawesi Tengah, Tahun 2009-2013.

No. Tahun Luas Panen Produksi Produktivitas


(Ha) (Ton) (Ton/Ha)

1. 2009 12393,69 1,24 1536,38

2. 2010 1646,30 10,72 1764,38

3. 2011 1333,20 6,25 833,30

4. 2012 1483,5 5,71 847,5

5. 2013 1379,9 1,6 217

Jumlah
Rata-rata
Sumber:Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tengah, 2022.

Tabel 1 menunjukkan bahwa produksi kelapa mengalami fluktuasi. Hal ini

disebabkan oleh adanya perubahan peningkatan luas pada produksi kelapa

disebabkan adanya pengaruh iklim, pengaruh hama dan penyakit yang menyerang

tanaman tersebut serta adanya perubahan harga yang berubah-ubah dipasaran

yang berdampak pada jumlah produksi.

1.2 Rumusan Masalah

Permasalahan yang diperoleh dari praktek lapangan ini adalah bagaimana

kelayakan finansial usahatani kelapa di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Kabupaten

Sigi.

1.3 Tujuan Praktek Lapangan

Tujuan dari praktek lapangan ini adalah menganalisis kelayakan finansial

usahatani kelapa di Desa Maku, Kecamatan Dolo, Kabupaten Sigi.

9
1.4 Manfaat Praktek Lapangan

Manfaat dari praktek lapangan ini adalah untuk mengaplikasikan pelajaran

studi kelayakan dan resiko bisnis yang telah di dapat langsung ke lapangan.

1
II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Penelitian Terdahulu

Kusunawati dkk. (2015) melakukan penelitian terkait Analisis Kelayakan


Finansial Usahatani Kelapa Kopyor Di Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati,
dengan hasil penelitian menunujukkan analisis usahatani kelapa kopyor tipe
genjah seluas 1 Ha layak untuk dilaksanakan sehingga petani dapat
mengusahakannya secara optimal dapat dilihat dari aspek finansial yaitu Payback
Period sebesar 8 tahun 6 bulan yang lebih pendek dari umur ekonomis yaitu 25
tahun, NPV bernilai positif sebesar Rp444.423.719,96, IRR sebesar 23,23% yang
lebih besar dari suku bunga riil dipasaran yaitu sebesar 12,02%, GrossB/CRatio
dan Net B/CRatio sebesar 1,63 dan 2,46 yang lebih besar dari satu.
Yanti dkk. (2015) melakukan penelitian terkait Analisis Pendapatan Dan
Kelayakan Usahatani Kelapa Di Desa Malonas Kecamatan Dampelas Kabupaten
Donggala, dimana hasil penelitian usahtani kelapa dalam ini menguntungkan
sehingga layak diusahakan dengan nilai R/C sebesar 2,45.

2.2 Landasan Teori


2.2.1 Konsep Usahatani

Menurut Wanda (2015), ilmu usahatani merupakan suatu ilmu yang


mempelajari bagaimana menentukan, mengorganisasikan dan mengkoordinasikan
dalam menggunakan sumberdaya dengan efektif dan efisien sehingga pendapatan
yang diperoleh oleh petani lebih tinggi.
Menurut Shinta (2011), ilmu usahatani adalah suatu upaya penelaahan
tritunggal antara lain manusia, tanaman atau hewan, sehingga ilmu usahatani
berkaitan dengan beberapa aspek yaitu aspek sosial (manusia), kimia, fisika
(lahan) dan budidaya (tanaman, tumbuhan).

11
2.2.2 Konsep Kelayakan Usahatani

Kelayakan usahatani merupakan suatu ukuran untuk mengetahui apakah


suatu usahatani layak untuk dikembangkan, layak dalam artian dapat
menghasilkam manfaat atau benefit bagi petani. Kelayakan usahatani juga dapat
diartikan sebagai studi kelayakan suatu usaha ditinjau dari sudut ekonomi yang
meliputi analisis biaya produksi, analisis modal usahatani, analisis biaya
pendapatan, analisis titik impas pulang modal, analisis tingkat kelyakan usahatani,
dan analisis tingkat efesiensi penggunaan modal (Cahyono, 2008).
Adapun kaitannya usaha, Benefit Cost Ratio dapat dikatakan sebagai ratio
perbandingan antara penerimaan yang diterima dengan biaya yang dikeluarkan 14
dalam usaha. Apabila ratio menunjukkan hasil nol maka dapat diartikan bahwa
usaha tidak memberikan keuntungan finansial. Demikian pula, apabila ratio
menunjukkan angka kurang dari satu maka usaha yang dilakukan tidak
memberikan keuntungan dari kegiatan yang dilaksanakan (Rahim, 2007).

2.2.3 Tanaman Kelapa

Tanaman kelapa (Cocos nucifera L) merupakan salah satu tanaman


industri yang memegang peranan penting dalam perekonomian Indonesia.
Manfaat tanaman kelapa tidak saja terletak pada daging buahnya yang dapat
diolah menjadi santan, kopra, dan minyak, tetapi seluruh bagian kelapa
mempunyai manfaat besar. Demikian besar manfaat tanaman kelapa, sehingga ada
yang menamakannya sebagai “Pohon Kehidupan” (the tree of life) atau “pohon
yang sangat menyenangkan” (Basmar, 2008).
Tanaman kelapa dalam tumbuh baik pada curah hujan antara 1300-2300
mm pertahun. Curah hujan 3800 mm atau lebih baik berpengaruh sepanjang tanah
mempunyai drainase yang baik. Kelapa membutuhkan lama penyinaran minimum
120 jam perbulan sebagai energi fotosintesisis. Kelapa sangat peka pada suhu
rendah dan tumbuh paling baik pada suhu 20-27o C. Pada suhu 15oC, akan terjadi

1
perubahan fisiologis tanaman kelapa. Kelapa dalam membutuhkan RH minimum
65% dan tumbuh baik pada RH bulanan rata-rata 70-80%. Bila RH tanaman
terlalu tinggi dapat menimbulkan hama dan penyakit (Badiaroh, 2013).

2.2.4 Konsep Biaya

Biaya merupakan keseluruhan biaya yang dikeluarkan untuk memenuhi


kebutuhan produksi dapat berupa jasa maupun barang (Wanda, 2015). Biaya
adalah total pengeluaran dalam bentuk uang yang digunakan untuk menghasilkan
suatu produk selama satu periode. Nilai biaya berbentuk uang, yang termasuk
dalam biaya adalah sarana produksi yang habis terpakai misalnya bibit, pupuk dan
obat –obatan, lahan serta biaya dari alat-alat produksi (Syafruwadi et al., 2012).
Petani sebagai pelaksana usahatani berharap bisa memproduksi hasil tani
yang lebih besar lagi agar memperoleh pendapatan yang besar pula. Untuk itu,
petani menggunakan tenaga kerja, modal dan sarana produksi sebagai umpan
untuk mendapatkan hasil yang sesuai dengan harapan. Suatu usahatani dikatakan
berhasil apabila dapat memenuhi kewajiban membayar bunga modal, alat-alat
yang digunakan, upah tenaga luar serta sarana produksi yang lain termasuk
kewajiban terhadap pihak ketiga dan dapat menjaga kelestarian usahanya (Ken
Suratiyah, 2015).

1
III. METODE PRAKTEK LAPANGAN

3.1 Tempat Dan Waktu

Praktek lapang ini dilaksanakan di Desa Maku Kecamatan Dolo


Kabupaten Sigi Sulawesi Tengah. Tempat ini ditentukan dengan sengaja
(purposive) dengan pertimbangan bahwa daerah tersebut merupakan salah satu
daerah penghasil kelapa dalam di Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi Sulawesi
Tengah. Waktu praktek yaitu pada hari Sabtu, 10 Desember 2022.

3.2 Penentuan Responden

Responden dalam penelitian ini adalah petani kelapa dalam di Desa Maku
yakni sebanyak 10 petani. Pada penelitian ini responden ditentukan dengan
menggunakan metode acak sederhana (simple random sampling).

3.3 Jenis dan Sumber Data

Jenis data yang digunakan dalam praktek lapang yaitu data kuantitatif
dimana data kuantitatif adalah data numerik yang biasanya menunjukkan
pengukuran suatu fenomena tertentu dengan angka.
Sumber data yang digunakan dalam praktek lapang adalah data primer yang
diperoleh secara langsung dari sumbernya melalui wawancara dengan responden
menggunakan daftar pertanyaan (kuesioner) yang telah dipersiapkan terlebih
dahulu. Sumber data dalam praktek lapang ini terdiri dari petani kelapa dalam
yang ada di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi terkait dengan
pendapatan usaha tani.

14
3.4 Analisis Data

Data yang diperoleh dari lapangan diolah secara tabulasi lalu dianalisa
menggunakan analisis deskriptif kuantitatif yaitu suatu metode yang
menggunakan angka yang kemudian diolah, dianalisa dan ditarik kesimpulan yang
menggambarkan objek yang diteliti. Adapun rumus yang digunakan yaitu:
1.) Average Rate of Return
Digunakan untuk mengukur rata-rata pengembalian dengan cara
membandingkan rata-rata laba (EAT) dengan rata-rata investasi.

𝑁𝐼
𝐴𝑅𝑅 = () 𝑥 100%
𝐼0

2.) Payback Period (PP)


Adalah jangka waktu yang dibutuhkan supaya dana investasi yang masuk
ke dalam kegiatan investasi didapatkan kembali secara utuh.

𝐼0 − 𝑆𝑉
Depresiasi = 𝑈𝐸

3.) Analisis Net Present Value (NPV)


Selisih antara pengeluaran dan pemasukan yang telah didiskon pada saat
ini dengan kata lain merupakan arus kas yang diperkirakan pada masa
yang akan datang.

𝑁𝑃𝑉 = 𝑃𝑉 𝑃𝑟𝑜𝑐𝑒𝑒𝑑 − 𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠

1
4.) Analisis Internal Rate of Return (IRR)
Merupakan indikator tingkat efisiensi dari suatu investasi.

𝑁𝐶𝐹 𝑥 100%
𝐼𝑅𝑅 =
𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠

5.) Profitability Index (PI)


Digunakan untuk mengukur present value untuk setiap rupiah yang
diinvestasikan.

𝑃𝑉 𝑃𝑟𝑜𝑐𝑐𝑒𝑑
𝑃𝐼 =
𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠

6.) Analisis Benefit Cost Ratio


Merupakan perbandingan antara total pendapatan dan total biaya

Benefit Cost Ratio (B/C) = TI


TC

1
IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Keadaan Umum Wilayah Praktek Lapang


4.1.1 Letak Geografis
Desa Maku adalah salah satu daerah yang berada di Kecamatan Dolo
Kabupaten Sigi dengan jarak 7,9 KM dari ibukota kecamatan, 15,4 KM dari
ibukota Kabupaten Sigi dan 27 KM dari ibukota Palu. Untuk menuju ke Desa
Maku dapat ditempuh dengan menggunakan lajur darat.
Adapun batas-batas Desa Maku, adalah:
a. Sebelah utara dengan kintalnya Sakiali
b. Sebelah timur dengan JL.Palu-Kulawi
c. Sebelah selatan dengan sekolah SD Maku Dusun IV Maku
Desa Kaleke
d. Sebelah barat rumah penduduk

4.2 Identitas Responden


Tabel 2. Umur Petani Responden
No. Kisaran Umur (tahun) Frekuensi (orang) Persentase (%)
Di bawah rata-rata (48.7 4 40,00
tahun)
Di atas rata-rata (48.7 tahun) 6 60,00

Jumlah 10 100,00
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Umur responden sangat mempengaruhi kemampuan fisik responden dalam


berusahatani. Berdasarkan tabel 1 dapat dijelaskan bahwa rata-rata umur petani
yaitu 48,7 tahun. Diatas 48,7 tahun sebanyak 6 orang dan dibawah 48,7 tahun
sebanyak 4 orang. Artinya bahwa lebih banyak umur petani yang sudah tidak
ideal dengan persentase 60% dalam bertani dibandingkan dengan umur petani
yang masih ideal dengan persentase 40%.

Tabel 3. Tingkat Pendidikan Petani Responden


No. Kisaran Lama Pendidikan Frekuensi (orang) Persentase (%)
(tahun)

17
Di bawah rata-rata(9.2 3 30.00
tahun)
Di atas rata-rata (9.2 tahun) 7 70.00
Jumlah 10 100
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Tingkat pendidikan sangat mempengaruhi kemampuan berifkir petani


dalam mengelola dan mengembangkan usahataninya. Maka semakin tinggi
tingkat pendidikan yang dimiliki petani akan semakin mudah menerima
perubahan-perubahan dan teknologi baru yang berhubungan dengan
pengembangan usahanya dibandingkan dengan mereka yang memiliki
pendidikan yang rendah.
Berdasarkan tabel 2 dapat dijelaskan bahwa rata-rata tingkat pendidikan
petani 9,2 tahun. Di atas tingkat SMP sebanyak 7 orang dan dibawah tingkat
SMP sebanyak 3 orang. Artinya bahwa lebih banyak petani yang memiliki
tingkat pendidikan lebih tinggi dengan persentase 70% dibandingkan dengan
tingkat pendidikan yang rendah dengan persentase 30%.

Tabel 4. Pengalaman kerja sebagai petani


No. Kisaran pengalaman kerja Frekuensi (orang) Persentase (%)
1. Di bawah rata-rata (23.1 5 50.00
tahun)
2. Di atas rata-rata(23.1 tahun) 5 50.00

Jumlah 10 100
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Pengalaman berusahatani salah satu faktor dalam menentukan kelancaran


usahataninya. Semakin lama pengalaman seseorang dalam berusahatani maka
semakin terampil dan selektif dalam menerapkan inovasi baru dalam kegiatan
usahataninya.
Berdasarkan tabel 3 dapat dijelaskan bahwa rata-rata pengalaman kerja
petani 23,1 tahun. Di atas 23,1 tahun sebanyak 5 orang dan dibawah 23,1
sebanyak 5 orang. Artinya bahwa pengalaman kerja petani seimbang baik itu
yang sudah lama dalam berusahatani dengan persentase 50% maupun yang
belum lama dengan persentase 50%.

1
Tabel 5. Jumlah Tanggungan
No. Kisaran jumlah tanggungan Frekuensi (orang) Persentase (%)
1. Di bawah rata-rata (2,9 5 50.00
orang)
2. Di atas rata-rata (2,9 orang) 5 50.00
3.
Jumlah 10 100
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Jumlah tanggungan keluarga sangat berpengaruh dalam pendapatan


usahatani. Jika tanggungan keluarga banyak maka biaya hidup juga akan
semakin tinggi begitupun sebaliknya. Jumlah tanggungan keluarga meliputi
istri, anak, dan sanak keluarga lain yang tinggal pada keluarga tersebut.
Berdasarkan tabel 4 dapat dijelaskan bahwa rata-rata tanggungan petani
2,9 orang. Diatas 2,9 orang sebanyak 5 orang dan dibawah 2,9 orang sebanyak
5 orang. Artinya bahwa jumlah tanggungan keluarga petani seimbang baik
yang memiliki banyak keluarga maupun sedikit.

Tabel 6. Anggota keluarga yang terlibat(orang)


No. Kisaran anggota keluarga Frekuensi (orang) Persentase (%)
yang terlibat
1. Di bawah rata-rata(1.6 3 30.00
orang)
2. Di atas rata-rata(1.6 orang) 7 70.00
3.
Jumlah 10 100
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Tenaga kerja yang terlibat merupakan bagian penting dari faktor produksi
dalam upaya memaksimalkan usahatani yang produktif. Keterampilan dan
kemampuan tenaga kerja merupakan faktor utama dalam mencapai
keberhasilan.
Berdasarkan tabel 5 dapat dijelaskan bahwa rata-rata anggota keluarga
yang terlibat 1,6 orang. Diatas 1,6 orang sebanyak 7 orang dan dibawah 1,6

1
orang sebanyak 3 orang. Artinya bahwa lebih banyak petani yang menggunkan
anggota keluarga dalam bekerja.

4.3 Karakterisitik Usahatani

Tabel 7. Karakteristik usahatani


No. Uraian Rata-rata Kisaran
1. Luas lahan (ha) 1,3
2. Jumlah tanaman yang berbuah
(pohon) 9,2
3. Jumlah pupuk(Kg) 50
4. Racun(L) 0,8
5. Banyak panen pertahun 3,8
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Luas lahan, jumlah tanaman yang berbuah, jumlah pupuk, racun, dan
banyaknya panen merupakan faktor keberhasilan dalam usahatani. Berdasarkan
tabel 6 dapat dijelaskan bahwa rata-rata luas lahan 1,3, ha, jumlah tanaman yang
berbuah 9,2 pohon, jumlah pupuk 50 Kg, racun 0,8 L dan banyaknya panen
pertahun 3,8. Artinya bahwa banyaknya hasil panen sangat bergantung pada
faktor diatas.

4.4 Peralatan Usahatani

Tabel 8. Peralatan usaha


No. Jenis Alat Nilai Penyusutan (Rp)
1. Cangkul 190.000
2. Sabit 339.750
3. Parang 267.500
4. Spreyer 850.000

Total 1.647.250

Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Peralatan usahatani ialah salah satu faktor dalam produksi. Berdasarkan tabel 8
dapat dijelaskan bahwa nilai penyusutan dari keseluruhan alat yang tinggi yaitu
spreyer sebesar Rp.850.000 dan yang terendah yaitu cangkul sebesar Rp.190.000.
Dengan total penyusutan yaitu Rp.1.647.250.

2
4.5 Aspek Ekonomi Usahatani
Tabel 9. Aspek Ekonomi Usahatani
No. Uraian Rata-rata Kisaran
1. Panen setahun 2 1-3
1. Total Produksi (Kg) 1805
2. Harga per Kg (Rp) 9.240
3. Total Penerimaan (Rp) 16.584.000
4. Biaya Variabel (Rp)

- Pupuk 2.094.000

5. Biaya Tetap (Rp) 594.593


6. Total Biaya (Rp) 2.679.593
7. Pendapatan (Rp) 13.904.408
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Berdasarkan tabel 9 dapat dijelaskan bahwa total produksi kelapa dalam


setahun dengan rata-rata sebesar 1.805 kg, harga rata-rata 9.240 kg. Dengan biaya
yang dikeluarkan petani dari biaya variabel yaitu pupuk rata-rata Rp.2.090.000
dan biaya tetap yaitu dari pajak dan penyusutuan alat rata-rata Rp.594.593. Total
biaya petani kelapa dalam setahun rata-rata Rp.2.679.593 didapat dari biaya
variabel ditambah dengan biaya tetap. Oleh karena itu pendapatan petani yaitu
rata-rata Rp.13.904.408 diperoleh dari total penerimaan dikurangi total biaya.

4.6 Kelayakan Usahatani Kelapa


Tabel 10. Earning Before Tax (EBIT), Earning After Tax (EAT), Net Cash Flow
(NCF)

Tahun
Uraian
1 2 3 4 5
Produksi 2.605 2.136 2.195 2.557 2.671
Harga Jual 9.240 9.240 9.240 9.240 9.240
Penerimaan (TR) 24.070.200 19.736.640 20.281.800 23.626.680 24.680.040
Biaya Tetap 616.084 616.084 616.084 616.084 616.084
Biaya Variabel 1.645.000 1.823.000 2.060.000 2.229.000 2.433.000
Biaya Total (TC) 2.261.084 2.439.084 2.676.084 2.845.084 3.049.084
EBIT (TR-TC) 21.809.116 17.297.556 17.605.716 20.781.596 21.630.956
Tax (25%) 5.452.279 4.324.389 4.401.429 5.195.399 5.407.739
EAT (EBIT-Tax) 16.256.837 12.973.167 13.204.287 15.586.197 16.223.706
Depresiasi 1.049.000 1.049.000 1.049.000 1.049.000 1.049.000
NCF 15.207.837 11.924.167 12.155.287 14.537.197 15.174.706
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

2
Tabel 11. Analisis Average Rate of Return

No Uraian Jumlah Rata-rata (Rp)


1 Average Rate of Return 165,147
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Tabel 11 menjelaskan bahwa perkebunan kelapa di Desa Maku dapat


diterima sehingga layak untuk dijalankan. Hal ini terjadi karena nila dari Average
Rate Of Return lebih besar yaitu 165,147 dari 6% suku bunganya.

Tabel 12. Analisis Payback Period (PP)

No Uraian Jumlah Rata-rata (Rp)


1 PP 12.000.000
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Tabel 12 menjelaskan bahwa usahatani kelapa di Desa Maku dengan


penyusutan sebesar Rp.12.000.00 per tahun dengan kembalinya modal yaitu 1
tahun 10 bulan 24 hari. Umur usahatani ini lebih pendek daripada umur
ekonomisnya yaitu 5 tahun. Sehingga usahatani ini sangat menguntungungkan dan
layak untuk dijalankan.
Tabel 13. Analisis Net Present Value (NPV)
No Uraian Jumlah Rata-rata (Rp)
1 NPV 39.585.864
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022
Tabel 13 menjelakan bahwa nilai NPV dari usahatani kelapa di Desa Maku
sebesar Rp.39.585.864. Usahatani ini dapat diterima karena memiliki nilai yang
positif.
Tabel 14. Internal Rate of Return (IRR)
No Uraian Jumlah Rata-rata (%)
1 IRR 26
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022
Tabel 14 menjelaskan bahwa nilai IRR dari usahatani kelapa di Desa
Maku sebesar 26%. Usahatani ini dapat diterima dan layak untuk dijalankan
karena nilai IRR lebih besar dari 6% suku bunganya.

2
Tabel 15. Profitability Index (PI)
No Uraian Jumlah Rata-rata (Rp)
1 PI 1,65

Tabel 15 menjelaskan bahwa nilai PI dari usahatani kelapa di Desa Maku


sebesar 1,65. Usahatani ini dapat diterima dan layak untuk dijalankan karena lebih
besar dari 1.

Tabel 16. Benefit Cost Ratio (B/C)

No Uraian Jumlah Rata-rata (Rp)


1 B/C 8,46
Sumber : Data Primer Setelah diolah, 2022

Tabel 16 menjelaskan bahwa nilai B/C dari usahatani kelapa di Desa


Maku sebesar 8,46. Usahatani ini dapat diterima dan layak untuk diusahakan
karena lebih besar dari 1.

2
V. KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Kesimpulan dalam praktek ini adalah kelayakan usahatani kelapa


menghasilkan Average Rate of Return Rp. 165,147 pada tingkat suku bunga
6%, dengan lama balik modal (Payback Period) selama 1 tahun 10 bulan 24
hari, NPV sebesar Rp. 39.585.864, nilai IRR 26% dengan tingkat suku bunga
6%, nilai PI 1,65 dan nilai B/C sebesar 8,46. Berdasarkan kriteria dan asumsi
yang ada menunjukkan bahwa usahatani kelapa selama masa proyeksi sudah
layak untuk dilaksanakan.

5.2 Saran

Disarankan agar pemerintah memberikan bantuan kepada petanin kelapa


berupa benih, pupuk maupuh bantuan alat yang digunakan dalam usahatani
kelapa. Agar usatani ini lebih layak lagi untuk di usahakan.

24
DAFTAR PUSTAKA

Amin, S. 2008. Coco Preneurship. Aneka Peluang Bisnis dari Kelapa. Jakarta :
Lily Publisher.
Badiaroh, A. 2013. Budidaya Tanaman Kelapa. Balai Besar Perbenihan dan
Proteksi Tanaman Perkebunan (BBPPTP), Medan.
Basmar, 2008. Arahan Pengembangan Kawasan Usaha Agro Terpadu Berbasis
Komoditas Kelapa di Kabupaten Lampung Barat. Sekolah Pasca Sarjana
IPB Bogor.
Cahyono,B. 2008. Tomat (Budidaya dan Analisis Usaha Tani).
Yogyakarta:Kanisius.
Kusunawati R, Suwarto, Riptanti, W.,E. 2015. Analisis Kelayakan Finansial
Usahatani Kelapa Kopyor Di Kecamatan Dukuhseti Kabupaten Pati.
AGRISTA. 3(3):354-365.
Rahim, A dan D.R.D. Hastuti. 2007. Ekonomi Pertanian. Pengantar Ekonomi dan
Kasus. Penebar Swadaya
Shinta, A. (2011). Ilmu Usahatani. Penebar Swadaya. Jakarta_2015. Ilmu
Usahatani. Penebar Swadaya. Jakarta.
Suratiyah, Ken. 2020. Ilmu Usahatani. Edisi Revisi. Penebar Swadaya. Jakarta
Timur.
Syafruwadi, A.,H. Fajeri dan Hamdani. 2012. Analisis Finansial Usahatani Padi
Varietas Unggul Di Desa Guntung Ujung Kecamatan Gambar Kabupaten
Banjra Kalimantan Selatan. Jurnal Agribisnis. Vol 2, No.3: 181-192.
Thantiyo dan Farray. 2010. Analisa Kontribusi Nilai Tambah Industri
VCO(Virgin Coconut Oil) Pada PT. BUMI SARIMAS Indonesia di
Sumatera Barat [Skripsi]. Padang. Fakultas Pertanian Universitas Andalas.
Wanda, F.F.A. (2015). Analisis Pendapatan Usahatani Jeruk Siam (Studi Kasus
Di Desa Padang Pangrapat Kecamatan Tanah Grogot Kabupaten Paser).J.
Administrasi Bisnis. Vol 3, No.3:600-611.

2
Yanti D, Baksh, R, Tangkesalu, D. 2015. Analisis Pendapatan Dan Kelayakan
Usahatani Kelapa Di Desa Malonas Kecamatan Dampelas Kabupaten
Donggala. J.Agroland. 22(1):76-85.

2
LAMPIRAN

2
Lampiran 1. Daftar Kuesioner Responden

2
Lampiran 2. Identitas Petani Responden Usahatani Kelapa Di Desa Maku
Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi. 2022

Anggota
Pengalaman keluarga
Jumlah
Pendidikan bekerja yg terlibat
No. Nama Umur tanggungan
Formal sebagai dalam
Kuisioner Petani (tahun) keluarga
(Tahun) petani membantu
(orang)
(tahun) di kebun
(org)

1 Masdin 67 6 45 2 2
2 Santi 42 9 20 6 6
3 Samsul 47 12 22 3 1
4 Nurdin 50 9 27 5 1
5 Abdullah 35 12 10 1 1
6 Ramli 33 12 10 2 0
7 Rahmat 49 9 13 3 1
8 Mirda 52 9 29 3 2
9 Sarif 57 9 25 2 1
10 Eson 55 6 30 2 1
Jumlah 487 93 231 29 16
Rata-rata 48,7 9.2 23,1 2,9 1,6

4
Lampiran 3. Rekapitulasi Biaya Variabel Petani Responden Usahatani
Kelapa Di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi 2022
Dalam 1 Tahun

Urea Phonska KCL


No
Nilai Nilai Nilai
Kuesioner Kg Rp/Unit Rp/Thn Kg Rp/Unit Rp/Thn Kg Rp/Unit Rp/Thn
1 0 0 0 0 0 0 0 0 0
2 0 0 0 0 0 0 0 0 0
3 0 0 0 0 0 0 0 0 0
4 80 18.000 1.440.000 10 70.000 700.000 10 100.000 1.000.000
5 80 18.000 1.440.000 10 70.000 700.000 10 100.000 1.000.000
6 80 18.000 1.440.000 10 70.000 70.000 10 100.000 1.000.000
7 0 0 0 0 0 0 0 0 0
8 0 0 0 30 70.000 2.100.000 20 100.000 2.000.000
9 120 18.000 2.160.000 10 70.000 700.000 20 100.000 2.000.000
10 0 0 0 0 0 0 0 0 0
Jumlah 360 72000 6480000 70 350000 3640000 70 500000 7000000
Rata-rata 36 7200 648000 7 35000 364000 7,778 50000 700000

Starlon Garlon Tenaga Kerja


Nilai Nilai Total Biaya
Liter Rp/Unit Liter Rp/Unit Orang Rp/Unit Nilai Rp/Thn
Rp/Thn Rp/Thn
0 0 0 0 0 0 2 100.000 200.000 200.000
0 0 0 0 0 0 6 100.000 600.000 600.000
0 0 0 0 0 0 1 100.000 100.000 100.000
0 0 0 0 0 0 1 100.000 100.000 3.150.000
1 100.000 100.000 1 65.000 65.000 1 100.000 100.000 3.405.000
2 100.000 200.000 2 65.000 130.000 0 0 0 3.470.000
0 0 0 0 0 0 1 100.000 100.000 100.000
0 0 0 0 0 0 2 100.000 200.000 200.000
1 100.000 100.000 1 65.000 65.000 1 100.000 100.000 5.125.000
0 0 0 0 0 0 1 100.000 100.000 100.000
4 300000 400000 4 195.000 260.000 16 900.000 1.600.000 16.450.000
0,4 30000 40000 0,4 19.500 26.000 2 90.000 160.000 1.645.000

4
Lampiran 4. Rekapitulasi Biaya Tetap Petani Responden Usahatani
Kelapa Di Desa Maku Kecamatan Dolo Kabupaten Sigi
2022 Dalam 1 Tahun

Pajak
No.Kuesioner Unit/Ha Rp/Unit Nilai Rp/Thn
1 1,5 20.000 30.000
2 1 20.000 20.000
3 0,5 20.000 10.000
4 1,5 20.000 30.000
4 2 20.000 40.000
6 2 20.000 40.000
7 0,5 20.000 10.000
8 0,5 20.000 10.000
9 2,5 20.000 50.000
10 1 20.000 20.000
Jumlah 13 200.000 260.000
Rata-rata 1,3 20.000 26.000

Penyusutan Alat Total


Nilai Biaya
Cangkul Rp/Unit Sabit Rp/Unit Parang Rp/Unit Spreyer Rp/Unit Rp/Thn (Rp)
1 65.000 2 90.000 2 60.000 0 0 365.000 395.000
1 65.000 2 90.000 2 60.000 0 0 365.000 385.000
1 50.000 3 70.000 2 60.000 0 0 380.000 390.000
2 60.000 1 90.000 3 70.000 0 0 420.000 450.000
3 75.000 3 65.000 2 70.000 1 600.000 1.160.000 1.200.000
1 65.000 2 90.000 2 60.000 1 600.000 965.000 1.005.000
2 85.000 1 70.000 3 60.000 0 0 420.000 430.000
3 65.000 2 90.000 3 60.000 0 0 555.000 565.000
4 70.000 3 90.000 4 60.000 1 500.000 1.290.000 1.340.000
4 70.000 3 90.000 4 60.000 0 0 790.000 810.000
22 670.000 22 835.000 27 620.000 3 1700000 6.710.000 6.970.000
2,2 67.000 2,2 83.500 2,7 62.000 0,3 170000 671.000 697.000

5
Lampiran 5. Perhitungan Average Rate of Return, PP, NPV, IRR, PI dan B/C

1. Average Rate of Return

𝑁𝐼
𝐴𝑅𝑅 = ( ) 𝑥 100%
𝐼0
99.124.940
= ( ) 𝑥 100%
60.000.000
= 1,65147 𝑥 100%
𝐴𝑅𝑅 = 165,147%

2. Payback Period (PI)


𝐼0 − 𝑆𝑉
Depresiasi =
𝑈𝐸
SV = Nilai Sisa

1.049.000−0
Depresiasi = 5
= 209.800 per tahun

Proceed = EAT + Depresiasi

Tahun EAT (Rp) Depresiasi (Rp) Procced


1 21.809.116 209.800 22.018.916
2 17.297.556 209.800 17.507.356
3 17.605.716 209.800 17.815.516.
4 20.781.596 209.800 20.991.396
5 21.630.596 209.800 21.840.396

99.124.940 100.173.580

Total Investasi 60.000.000


Procced Tahun 1 22.018.916
37.981.084

37.981.084
𝑃𝑎𝑦𝑏𝑎𝑐𝑘 𝑃𝑒𝑟i𝑜𝑑 = 1 𝑇𝑎ℎ𝑢𝑛 ( ) 𝑥 12 𝐵𝑢𝑙𝑎𝑛
17.507.356
= 1 𝑇𝑎ℎ𝑢𝑛 2,16 𝐵𝑢𝑙𝑎𝑛
= 1 𝑇𝑎ℎ𝑢𝑛 2 𝐵𝑢𝑙𝑎𝑛 24 𝐻𝑎𝑟i

5
3. Net Present Value (NPV)
Tahun NCF DF (1+r)t Cash Inflow
1 33.809.116 0.06 1.0600 23.209.116
2 29.297.556 0.06 1.1236 18.061.556
3 29.605.176 0.06 1.1910 17.910.000
4 32.781.596 0.06 1.2625 20.156.596
5 33.630.596 0.06 1.3382 20.248.596
159.124.040 99.585.864

𝑁𝑃𝑉 = 𝑃𝑉 𝑃𝑟𝑜𝑐𝑒𝑒𝑑 − 𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠


= 99.585.864 − 60.000.000
= 39.585.864

4. Internal Rate of Return (IRR)

𝑁𝐶𝐹 𝑥 100%
𝐼𝑅𝑅 =
𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠
159.124.040𝑥 100%
=
60.000.000
= 0,26
𝐼𝑅𝑅 = 26%

5. Profitability Index (PI)

𝑃𝑉 𝑃𝑟𝑜𝑐𝑐𝑒𝑑
𝑃𝐼 =
𝑃𝑉 𝑂𝑢𝑡𝑙𝑎𝑦𝑠
99.585.864
=
60.000.000
= 1,65 > 1

6. Benefit Cost Ratio (B/C)

Benefit Cost Ratio (B/C) = TI


TC
= 22.479.072
2.654.084
= 8,46

5
Lampiran 6. Rekapitulasi Kelayakan Usahatani Kelapa di Desa Maku
2022

Luas
Total Total
No. Nama lahan yg
Penerimaan Biaya R/C Ratio
Kuisioner Petani dimiliki
(Rp) TR (Rp) TC
(Ha)
1 Masdin 1,5 25.000.000 595.000 42,01
2 santi 1 16.000.000 985.000 16,24
3 samsul 0,5 8.000.000 490.000 16,32
4 nurdin 1,5 15.000.000 3.600.000 4,16
5 abdullah 2 27.600.000 4.605.000 5,99
6 ramli 2 24.000.000 4.475.000 5,36
7 rahmat 0,5 6.440.000 530.000 12,15
8 mirda 0,5 5.000.000 765.000 6,53
9 sarif 2,5 32.000.000 6.465.000 4,94
10 Eson 1 6.800.000 910.000 7,47
Jumlah 13 165.840.000 23.420.000 121,17
Rata-rata 1,3 16.584.000 2.342.000 12,117

5
DOKUMENTASI

5
5

Anda mungkin juga menyukai