Anda di halaman 1dari 2

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Alhamdulillahirabbil alamin, washolatu wasalamu ala asyrafil anbiya’ wal mursalin, wa’ala
alihi washohbihi ajma’in. Amma ba’du

Bapak ibu guru yang mulia dan sahabat-sahabatku yang berbahagia,

Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam adalah nabi terakhir yang memiliki banyak
keistimewaan. Satu di antara keistimewaan nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam adalah
akhlak beliau yang sangat mulia.

Kemuliaan akhlak ini beliau ajarkan kepada para sahabat, keluarga, dan umat Islam di seluruh
dunia sehingga kita harus berperilaku menjadi muslim yang baik agar kita membawa citra Islam
yang Rahmatan Lil Alamin.

Kemuliaan akhlak nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam mendapat apresiasi dan pujian
dari allah Subhanahu Wa Taala dalam Al-Qur'an. Hal ini sebagaimana firman Allah di dalam Al-
Qur'an sebagai berikut:

"Sesungguhnya engkau (Muhammad) berada di atas akhlak yang agung." (QS. Al-Qalam 68:4)

Kemuliaan akhlak nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam nyata adanya. Dalam
perjalanan dakwah, beliau mengalami banyak hinaan, cemoohan, dan penolakan dari umatnya
yang membangkang. Namun, nyatanya, beliau selalu memaafkan mereka.

Melihat nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam yang mulia sering mendapat cemoohan
dan hinaan dari kaumnya, Malaikat Jibril menawarkan bantuan untuk menghancurkan mereka
hingga binasa.

Namun, dengan lemah lembut dan penuh kesabaran nabi Muhammad Shallallahu Alaihi
Wasallam menolak tawaran Jibril itu. Beliau mengatakan mereka hanya umat yang belum tahu.
Hal ini menunjukkan kemuliaan dan keluasan hati nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wasallam
yang mulia yang mudah memaafkan orang lain.

Dari kisah ini kita bisa mengambil kesimpulan bahwa manusia itu jadi mulia bukan karena harta
yang mereka miliki, bukan karena jabatan yang mereka miliki, bukan pula karena rupa cantik
atau ganteng, tetapi mereka mulia karena kemuliaan akhlak. Anak yang mulia, ibarat mata uang
yang laku di mana pun.

Walaupun kamu tak punya harta, kamu tak punya jabatan, selama kamu beriman dan punya
akhlak mulia, kamu akan dihargai orang di manapun kamu berada.

Bapak ibu guru, sahabat-sahabat yang berbahagia.


Inilah yang bisa saya sampaikan tentang kemuliaan akhlak baginda nabi Muhammad Shallallahu
Alaihi Wasallam. Semoga apa yang saya sampaikan ini bermanfaat khususnya untuk saya
pribadi dan umumnya untuk pendengar sekalian.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Anda mungkin juga menyukai