Anda di halaman 1dari 17

CARA MENYAMPAIKAN CERITA SEKOLAH MINGGU YANG EFEKTIF

BAGI GENERASI ALPHA

SKRIPSI
Diajukan untuk melengkapi tugas-tugas dan
Memenuhi salah satu syarat akademik
Bagi pencapaian gelar

SARJANA TEOLOGI (S.1)


Jurusan Teologi

OLEH
WILLY ARI JAYA SINAGA
NIM : 2018-2059

SEKOLAH TINGGI TEOLOGI SATYABHAKTI


MALANG
2023
DAFTAR ISI

DAFTAR RIWAYAT HIDUP............................................................................................ i


LEMBAR PERSETUJUAN .............................................................................................. ii
LEMBAR PENGESAHAN KARYA ILMIAH ................................................................ iii
KATA PENGANTAR ...................................................................................................... iv
ABSTRAK........................................................................................................................ v
PERNYATAAN KARYA TULIS .................................................................................... vi
DAFTAR ISI................................................................................................................... vii
BAB I ............................................................................................................................... 1
PENDAHULUAN............................................................................................................. 1
Latar Belakang Masalah ................................................................................................ 1
Fokus Penelitian ............................................................................................................ 6
Rumusan Masalah ......................................................................................................... 6
Tujuan Penelitian........................................................................................................... 7
Manfaat Penelitian ......................................................................................................... 7
Sistematika Penulisan .................................................................................................... 7
BAB II .............................................................................................................................. 9
KAJIAN PUSTAKA ......................................................................................................... 9
Sekolah Minggu ............................................................................................................ 9
Tujuan Umum Sekolah Minggu ............................................................................... 12
Bercerita...................................................................................................................... 13
Bercerita dengan Tanya Jawab................................................................................. 16
Bercerita dengan Diskusi ......................................................................................... 17
Bercerita dengan Ceramah ....................................................................................... 18
Berbentuk Pertunjukkan........................................................................................... 19
Bercerita yang Efektif.................................................................................................. 20
Tujuan Cerita Sekolah Minggu ................................................................................ 23
Generasi Alpha ............................................................................................................ 26
Ciri-Ciri Guru Generasi Alpha ................................................................................. 28
Ciri-Ciri Umum ....................................................................................................... 32
Perkembangan Anak Generasi Alpha kelas Madya .................................................. 33
Perkembangan Spiritual ........................................................................................... 35
BAB III ........................................................................................................................... 37
METODE PENELITIAN ................................................................................................ 37
Alasan Menggunakan Metode Kualitatif ...................................................................... 37
Subjek Penelitian dan Tempat Penelitian ..................................................................... 37
Instrumen Penelitian .................................................................................................... 37
Sumber Data................................................................................................................ 37
Teknik Pengumpulan Data........................................................................................... 38
Teknik Analisis Data ................................................................................................... 38
Pengujian Keabsahan Data .......................................................................................... 39
BAB IV........................................................................................................................... 41
PEMAPARAN DAN PEMBAHASAN HASIL PENELITIAN........................................ 41
Pemaparan Hasil Penelitian ......................................................................................... 41
Pembahasan Hasil Penelitian ....................................................................................... 60
BAB V ............................................................................................................................ 85
vii
PENUTUP ...................................................................................................................... 85
Kesimpulan ..................................................................................................................... 85
Saran untuk Guru ........................................................................................................ 87
Saran Untuk Gereja ..................................................................................................... 88
Saran Penelitian Selanjutnya ........................................................................................ 88
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................... 89
Lampiran 1: Pertanyaan Wawancara ............................................................................ 93
Lampiran II: Data Collection (Guru Sekolah Minggu) ................................................ 94
Lampiran III: Data Collection (Anak Sekolah Minggu)............................................. 106
Lampiran IV: Pernyataan Partisipan (Guru Sekolah Minggu).................................... 108
Lampiran V: Surat Penelitian ..................................................................................... 114
viii
BAB I

PENDAHULUAN

Latar Belakang Masalah

Keberadaan Sekolah Minggu dalam sebuah gereja lokal merupakan bagian dari

program yang harus dilaksanakan oleh setiap gereja Tuhan. Berpijak pada gereja adalah

orang-orang yang dipanggil keluar oleh Tuhan, dari kegelapan dosa kepada terang Kristus,

dengan demikian gereja terpanggil sebagai saksi Kristus yang bertugas untuk

memberitakan kabar keselamatan ke seluruh dunia (Kis. 2). Hal ini merupakan bukti

bahwa gereja memikul amanat agung Tuhan Yesus yang terdapat di dalam Mat. 28:19-20.

Amanat agung ini tidak hanya diperuntukkan bagi golongan kaum dewasa saja tetapi bagi

anak-anak juga. Seperti perintah Yesus yang terdapat di dalam Markus 10:14 yang

berbunyi: ³%LDUNDQ anak-anak itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka,

sebab orang-RUDQJ VHSHUWL LWXODK \DQJ HPSXQ\D NHUDMDDQ $OODK ´ Ayat ini menunjukkan

bahwa anak-anak mendapat tempat yang penting dalam pelayanan Tuhan Yesus, karena

anak-anak merupakan bagian dari kerajaan Allah. 1

Dengan memahami pentingnya pelayanan anak di mata Tuhan Yesus sendiri maka

gereja perlu melanjutkan tugas ini. Untuk dapat menjalankan tugas pelayanan kepada

anak-anak dengan baik maka diperlukan guru Sekolah Minggu yang berkualitas juga.

Guru Sekolah Minggu memiliki peran yang sangat penting dalam kehidupan anak-anak,

1
<HQQL $QLWD 3DWWLQDPD ³3HUDQDQ 6HNRODK 0LQJJX 'DODP 3HUWXPEXKDQ *HUHMD´ Jurnal Scripta
Teologi dan Pelayanan Kontekstual, Vol.9, No.2 (28 November 2019), diakses 12 Desember 2022. Di ambil
dari file:///Users/Wiilie/Desktop/Harian%20Willy%20/Peranan_Sekolah_Minggu_Dalam_Pertumbuhan.pdf

1
2

karena Guru Sekolah Minggu merupakan orang tua rohani. Jadi guru Sekolah Minggu

memiliki tanggung jawab untuk memberikan pendidikan dan pengetahuan tentang Firman

Tuhan. Dengan demikian guru Sekolah Minggu memiliki kewajiban yang cukup sulit, di

mana harus menanamkan iman kokoh kepada anak Sekolah Minggu, sehingga nanti anak

Sekolah Minggu, ketika sudah dewasa nantinya mereka dapat membagikan iman itu

kepada generasi berikutnya.2

Tentunya pada saat ini kesulitan yang dihadapi oleh guru Sekolah Minggu semakin

bertambah. Selain bertugas untuk menanamkan iman yang benar kepada anak-anak

Sekolah Minggu juga harus menghadapi tantangan yang diakibatkan oleh kemajuan

tehnologi. Dengan adanya perkembangan dunia yang mengalami revolusi industri 4.0

membuat manusia terdisrupsi terhadap kemajuan teknologi. Begitu juga dengan

perkembangan anak di era revolusi industri 4.0 ini merubah cara pandang dan pola hidup

dari konvensional menjadi inkonvensional. Salah satu dampak yang bisa dilihat adalah

anak-anak saat ini sudah menggunakan smartphone di usia belia, itu semua didapatkan

dari orang tua, dengan tujuan agar anak dapat tenang dan bisa diatur. Namun

kenyataannya anak terjebak di dalam dunia yang lain berbeda dengan kenyataan yang

dihadapi. Anak-anak lebih bahagia terhadap internet, social media, dan game. Namun

demikian generasi ini mempunyai kemampuan jauh lebih hebat dibandingkan generasi

sebelumnya, dimana mempunyai kemampuan ganda. Misalnya, pada saat ini mereka

dapat melakukan sesuatu atau kegiatan berbeda dilakukan bersamaan dan hasilnya sangat

menakjubkan, karena perkerjaan yang berbeda namun dilakukan secara bersamaan. Secara

2
Michael J. Anthony, Fondasi Pendidikan Abad 21 (Malang: Gandum Mas, 2017), 379.
3

langsung mereka terlihat dominan dan lebih cerdas, ini karena pengaruh oleh teknologi

dan budaya di generasi saat ini.3

Oleh karena itu anak-anak Sekolah Minggu saat ini dipenuhi oleh generasi Alpha

sebagai generasi yang lahir di tahun 2011 hingga sekarang. Generasi ini berada pada

rentang usia antara 0-11 tahun. Dengan mengingat anak Sekolah Minggu merupakan masa

depan gereja, di mana gereja akan semakin baik atau sebaliknya, tergantung dari kondisi

generasi penerus. Oleh sebab itu penting sekali mempersiapkan anak-anak saat ini sebagai

generasi penerus gereja di tengah zaman yang terus berkembang ini. Sekolah Minggu

hadir sebagai lembaga gereja bagi anak-anak dalam mengenal siapa Tuhan Yesus dalam

kehidupan iman dan pengharapan.4

Pelayanan Sekolah Minggu bila dikaitkan dengan keberadaan gereja Pentakosta di

mana gereja menekankan pengalaman Roh Kudus dalam setiap diri orang percaya, maka

dalam pelayanan Sekolah Minggu, anak-anak juga diajarkan untuk memiliki pengalaman

rohani dengan Allah, bukan hanya sekedar kemampuan pengetahuan saja.5 Bagaimana pun

pertumbuhan rohani anak-anak biasanya lebih cepat dari pada orang dewasa, sebenarnya

mereka mudah menerima kabar keselamatan, dan percaya dengan Yesus dengan tulus

tanpa ragu-ragu (Mat. 18:2-5). Yesus sendiri mengatakan bila seseorang memiliki hati

seperti anak-anak maka ialah yang mempunyai kerajaan surga. Berbeda dengan orang

dewasa, walaupun sudah mendengar dan melihat sendiri mujizat dan kesembuhan di

sekitarnya, namun terkadang ragu-ragu bahkan tidak percaya.6

3
Ishak Fadlurrohim, Asmar Husein, Liya Yulia, Hery Wibowo, Santoso Tri Raharjo, ³0HPDKDPL
Perkembangan Anak Generasi Alpha di Era Industri 4.0, Jurnal Pekerjaan Sosial Vol 2, No 2 (Desember
2019) Diakses 2 Januari 2023 file:///Users/Wiilie/Downloads/26235-81019-2-PB.pdf.
4
Irene Preisilia Ilat, Sylvana Talangamin, Kartini Aprilia Wullur, ³3HQGLGLNDQ Agama Kristen bagi
$QDN 6HNRODK 0LQJX´ Jurnal Pendidikan Kristen Anak Usia Dini, diakses 16 November 2022. diambil
https://ejournal-iakn-manado.ac.id/index.php/montessori/article/view/737/546.
5
T. L. Osborn, Maksud Pentakosta (Jakarta: Imanuel, 1978), 7.
6
Debora Liliani, Teknik Bercerita (Bandung, Yayasan Kalam Hidup,1998), 11.
4

Sekolah Minggu merupakan wadah atau sarana untuk menjangkau anak-anak di

mana mereka dikumpulkan serta diajarkan tentang Injil, juga dilatih untuk memuji dan

memuliakan Tuhan. Anak Sekolah Minggu akan sangat senang belajar, namun dengan

metode dan aktivitas yang menarik yang dapat membuat anak penuh gairah serta semangat

mendengarkan guru Sekolah Minggu. 7 Guru Sekolah Minggu dalam mengajar generasi

Alpha dibutuhkan kreativitas dan kemauan untuk terus belajar dalam mendalami karakter

anak. Terkadang anak-anak tidak mampu bercerita tentang keadaan yang mereka alami

serta susah sekali mengungkapkan isi hatinya, yang membuat orang dewasa merasa

kebingungan dalam mengerti maksud anak-anak.8 Padahal masa-masa seperti mereka ini

sangatlah kreatif dan aktif, pada umumya anak-anak menyukai aktivitas yang menarik.

Dengan begitu guru Sekolah Minggu memerlukan ide-ide yang cerdas dalam mengajar

Sekolah Minggu yang membuat mereka tidak bosan. 9

Salah satu cara mengajar Sekolah Minggu yang dapat digunakan adalah bercerita.

Melalui cerita dapat disampaikan kembali suatu peristiwa yang benar dari suatu kejadian.

Ketika bercerita guru Sekolah Minggu mengajak dan membujuk anak-anak supaya mau

mengikuti hal yang benar dan membuang kebiasaan yang buruk. Tentu guru dalam

bercerita kepada mereka harus menggunakan bahasa yang dapat dicerna anak-anak,

dengan kalimat sesederhana mungkin dan dapat mudah dipahami.10 Ketika bercerita harus

mengandung pelajaran yang berharga, seperti attitude, sejarah, ajaran-ajaran Kristus, dan

motivasi agar semangat untuk belajar.

7
Debora Kim, Minggu Gembira Dari Penyaliban Sampai Pentakosta (Yogyakarta: Gloria Grafia,
2006,), 5.
8
Hisardo Sitorus, ³$QDOLVLV Pengembangan Variasi Mengajar Guru Sekolah 0LQJJX´ Jurnal
Kristian Humaniora, Vol.3, No.2 (November 2019), diakses 1 November 2022. di ambil dari
file:///Users/Wiilie/Downloads/132-311-1-PB.pdf.
9
Debora Kim, Minggu Gembira, 5.
10
Debora Liliani, Teknik Bercerita, 11.
5

Ketika guru Sekolah Minggu mengajar harus memiliki persiapan yang matang,

termasuk cerita yang disampaikan dapat menarik juga menyenangkan bagi anak-anak

Sekolah Minggu.11 Masalahnya anak-anak Sekolah Minggu yang dipenuhi oleh generasi

Alpha senang sekali cerita yang praktis karena gaya hidup mereka yang serba instan. Oleh

sebab itulah guru ketika ingin mengajar mereka, apalagi ketika bercerita kepada anak-anak

Sekolah Minggu perlu persiapan, agar pesan yang disampaikan dapat dimengerti dan

dipahami oleh mereka.12 Saat bercerita guru harus menghayati cerita, supaya mereka

terpengaruh secara emosi dan pikiran, tentunya mereka akan sadar bahwa cerita itu

pedoman hidup mereka.13

Menyadari peran guru Sekolah Minggu sebagai garda terdepan dalam masa depan

gereja, karena menjadi guru di abad 21 berbeda dengan guru di abad 20-an. Saat ini

eksistensi guru Sekolah Minggu tidak lagi dilihat dari kharismanya saja, namun dari

kompetensi juga.14 Dengan cara hidup anak generasi Alpha yang asyik dengan

smartphone harus diperhatikan. Mereka sangat rentan untuk depresi disebabkan oleh gaya

hidup yang serba instan dan mudah dipengaruhi oleh keadaan. Jadinya jiwa semangat

mereka lemah dan susah sekali mengambil sebuah keputusan, karena sering terombang-

ambing oleh keadaan di sekitarnya.15 Oleh karena itu ketika mengajar generasi ini, mereka

lebih senang kepada guru yang bisa mengerti dan memahami apa yang menjadi kesulitan

11
A. L. Simanjuntak, Seni Bercerita Cara Bercerita Efektif (Jakarta: BPK Gunung Mulia, 2008), 5.

12
Elizabeth Santosa, Raising Children In Digital Era (Jakarta: PT Gramedia, 2015), 21.

13
Paulus Daun, Pengantar ke Dalam Sekolah Minggu Anak-Anak (Manado: Yayasan Daun Family,
1997), 131.

14
Ganjar Setyo Widodo & Kharisma Sita Rofiqoh, ³3HQJHPEDQJDQ Guru Profesional Menghadapi
*HQHUDVL $OSKD´, Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 7, No 1 (31 Maret 2020), diakses 16 November
2022, diambil dari file:///Users/Wiilie/Downloads/67-Article%20Text-455-4-10-20200406.pdf.
15
Ishak Fadlurrohim, Asmar Husein, Liya Yulia, Hery Wibowo, Santoso Tri Raharjo, ³0HPDKDPL
Perkembangan Anak Generasi Alpha di Era Industri 4.0, Jurnal Pekerjaan Sosial Vol 2, No 2 (Desember
2019) Diakses 2 Januari 2023 file:///Users/Wiilie/Downloads/26235-81019-2-PB.pdf.
6

mereka. Tentunya guru yang memiliki pengaruh dan teladan dalam kehidupan sehari-

harinya, agar anak dapat melihat contoh yang nyata dari guru Sekolah Minggunya.

Dengan demikian mereka memiliki pikiran yang benar terhadap sesuatu yang mereka lihat

dan nantinya tidak dipengaruhi oleh lingkungan dan budaya yang salah. 16

Dengan memperhatikan peran pentingnya Sekolah Minggu bagi pertumbuhan

gereja serta permasalahan yang berkaitan dengan generasi Alpha yang saat ini berada di

usia Sekolah Minggu maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian mengenai bercerita

yang bagaimana yang efektif bagi generasi Alpha yang dapat diterapkan oleh guru Sekolah

Minggu. Dalam penelitian ini penulis akan mengambil judul yaitu: CARA

MENYAMPAIKAN CERITA SEKOLAH MINGGU YANG EFEKTIF BAGI

GENERASI ALPHA.

Fokus Penelitian

Penelitian ini akan difokuskan pada cara guru menyampaikan cerita Sekolah

Minggu yang efektif bagi generasi Alpha khususnya anak Madya yang lahir pada tahun

2011 sampai sekarang (usia 9-11 tahun) dan pandangan murid mengenai cara guru

bercerita.

Rumusan Masalah

Berdasarkan fokus penelitian di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini

adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana cara menyampaikan rcerita Sekolah Minggu yang efektif?

2. Bagaimana cara menyampaikan cerita Sekolah Minggu yang efektif bagi generasi

Alpha menurut pandangan guru dan murid?

16
Andy Arifianto, Sekolah Minggu Luar Biasa: Membangun Pesona Pelayanan Anak di Sekolah
Minggu (Yogyakarta: ANDI, 2014), 1.
7

Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah:

1. Untuk mengetahui cara menyampaikan cerita Sekolah Minggu yang efektif?

2. Untuk mengetahui cara menyampaikan cerita Sekolah Minggu yang efektif bagi

generasi Alpha menurut pandangan guru dan murid?

Manfaat Penelitian

Karya tulis ini diharapkan memberikan sumbangsih bagi gereja dan guru-guru

Sekolah Minggu untuk mendapatkan metode bercerita yang efektif bagi murid Sekolah

Minggu yang lahir pada tahun 2011 sampai sekarang yang tergolong sebagai generasi

Alpha.

Sistematika Penulisan

BAB I

Bab I ini merupakan pendahuluan yang berisi Latar Belakang Masalah, Fokus

Penelitian, Rumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian dan Sistematika

Penulisan.

BAB II

Bab II ini merupakan Kajian Pustaka yang akan membahas tentang Sekolah

Minggu, Cara bercerita Sekolah Minggu, dan Generasi Alpha.

BAB III

Bab III ini akan membahas rancangan penelitian yang terdiri dari Alasan

Menggunakan Metode Kualitatif, Subjek Penelitian, Instrumen Penelitian, Sumber Data,

Teknik Pengumpulan Data, Teknik Analisa Data, dan Rencana Pengujian Keabsahan Data.
8

BAB IV

Bab IV ini berisi Pemaparan dan Pembahasan Hasil Penelitian.

BAB V

Bab V merupakan Penutup yang berisi kesimpulan dan saran.


DAFTAR PUSTAKA

Sumber Buku

Anthony, Michael J. Fondasi Pendidikan Abad 21. Malang: Gandum Mas, 2017.

. Fondations of Ministry An Introduction To Christian For A New


Generation. Malang: Gandum Mas, 2012.

Arifianto, Andy. Sekolah Minggu Luar Biasa: Membangun Pesona Pelayanan Anak di
Sekolah Minggu. Yogyakarta: ANDI, 2014.

Badudu, J. S. Kata-Kata Serapan Asing Dalam Bahasa Indonesia. Jakarta: Kompas,


2007.

Benson, Clarence H. Teknik Mengajar: Untuk Pelayanan Pendidikan di Gereja. Malang:


Gandum Mas, 1980.

Brubaker, J. Omar dan Robert E. Clark. Memahami Sesama Kita. Malang: Gandum Mas,
1972.

Cermat, H. L. Alkitab Dari Mana Datangnya? Bandung: Lembaga Literatur Baptis, 1979.

Creswell, John W. Penulisan Kualitatif & Desain Riset: Memilih Di Antara Lima
Pendekatan. Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2015.

Daun, Paulus. Pengantar Ke Dalam Sekolah Minggu Anak-Anak. Manado: Yayasan Daun
Family, 2009.

Dermawan, I Putu Ayub. Dasar-Dasar Mengajar Sekolah Minggu. Semarang: Sekolah


Tinggi Teologi Simson, 2015.

. Menjadi Guru yang Terampil. Bandung: Kalam Hidup, 2014.

Djmal, M. Paradigma penelitian Kualitatif. Yogyakarta: Mitra Pustaka, 2015.

Hamzah, Amir. Metode Penelitian Kualitatif. Malang: Literasi Nusantara, 2019.

Hidayat, Ahmad Pendidikan Generasi Alpha:Tantangan Masa Depan Guru Indonesia.


Jogjakarta: Jejak Pustaka, 2021.

Hust, W. G. Van De. Bercerita. Jakarta: Gunung Mulia, 1974.

Kartono, Kartini. Psikologi Anak: Psikologi Perkembangan. Bandung: Mandar Maju,


2007.

89
90

Kim, Debora. Minggu Gembira Dari Penyaliban Sampai Pentakosta. Yogyakarta: Gloria
Grafia, 2006.

L. Anderson, Marvis. Pola Mengajar Sekolah Minggu. Bandung: Kalam Hidup, 1955.

Laufer, Ruth. Pedoman Pelayanan Anak. Malang: YPPI Indonesia, 1977.

Leo, Sutanto. Kiat Sukses Mengelola & Mengajar Sekolah Minggu. Yogyakarta: ANDI,
2008.

Lester, Andrew D. Pelayanan Pastoral Bersama Anak-Anak Dalam Krisis. Malang:


SAAT, 2002.
Lewis, Leila. Mengajar Untuk Mengubah Kehidupan. Bandung: Yayasan Kalam Hidup.

Liliani, Debora. Teknik Bercerita. Bandung, Yayasan Kalam Hidup, 1998.

Meade, Starr. Beri Mereka Kebenaran: Mengajarkan Kebenaran Kekal Kepada Anak-
Anak. Surabaya: Momentum, 2019.

Meirer, Paul D. Membesarkan Anak dan Pengembangan Watak Secara Kristen.


Surabaya: Yakin, 1985.

Novelina. Guru Sahabatku: Panduan Mengajar Kreatif untuk Guru Sekolah Minggu.
Yogyakarta: ANDI, 2007.

Osborn, T. L. Maksud Pentakosta. Jakarta: Imanuel, 1978.

Prastowo, Andi. Metode Penelitian Kualitatif: Dalam Perspektif Rancangan Penelitian.


Jogjakarta: Ar-Ruzz Media, 2012.

Richards, Lawrance O. Pelayanan kepada Anak-Anak Mengayomi Kehidupan Iman dalam


Keluarga Allah. Bandung: Yayasan Kalam Hidup, 2007.

Righs, Ralph M. Sekolah Minggu yang berhasil. Malang: Gandum Mas, 2001.

Sachi, Nella. Mengajar Sekolah Minggu Secara Atraktif dan Efektif. Yogyakarta: Andi,
2020.

Santosa, Elizabeth. Raising Children In Digital Era. Jakarta: PT Gramedia, 2015.

Sastrosupono, M. Suprihardi. Tentang Mengajar di Sekolah Minggu. Semarang: Satya


Wacana, 1979.
Sidjabat, B. S. Menjadi Guru Profesional: Sebuah Perspektif Kristiani. Bandung:
Yayasan Kalam Hidup, 2000.

Simanjuntak, A. L. Seni Bercerita Cara Bercerita Efektif. Jakarta: BPK Gunung Mulia,
2008.

Siswanto, Igrea. Anak Anda Pasti Berubah. Yogyakarta: ANDI, 2012.


91

. Bercerita itu Gampang. Yogyakarta: ANDI, 2008.

Sugiyono. Memahami Penelitian Kualitatif: Dilengkapi Contoh Proposal dan Laporan


Penelitian. Bandung: Alfabeta, 2010.

. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta, 2018.

Sumardianta, J. dan Wahyu Kris A. W. Mendidik Generasi Z & A: Marwah Era Mileneal
Tuah Generasi Digital. Jakarta: Gramedia, 2018.

Sumber Online

Eem Munawaroh & Kusnarto Kurniawan, Analisis Karakter Generasi Alpha dan
Implikasinya Terhadap Layanan Bimbingan Karir Di Era 'LVUXSVL´ Jurnal
Prosiding SeminarNasional, (21 Juli 2018), diakses 15 Febuari 2023. Di ambil
dari
https://prosiding.upgris.ac.id/index.php/bk2018/bkk20188/paper/viewFile/2588/24
92.

*DQMDU 6HW\R :LGRGR .KDULVPD 6LWD 5RILTRK ³3HQJHPEDQJDQ *XUX 3URIHVLRQDO


Menghadapi Generasi $OSKD´, Jurnal Ilmiah Pendidikan Citra Bakti Vol 7, No 1
(31 Maret 2020), diakses 16 November 2022, diambil dari
file:///Users/Wiilie/Downloads/67-Article%20Text-455-4-10-20200406.pdf.

+LVDUGR 6LWRUXV ³$QDOLVLV 3HQJHPEDQJDQ 9DULDVL 0HQJDMDU *XUX 6HNRODK 0LQJJX´


Jurnal Kristian Humaniora, Vol.3, No.2 (November 2019), diakses 1 November
2022. di ambil dari file:///Users/Wiilie/Downloads/132-311-1-PB.pdf.

Irene Preisilia Ilat, Sylvana TalangDPLQ .DUWLQL $SULOLD :XOOXU ³3HQGLGLNDQ $JDPD
Kristen bagi Anak Sekolah 0LQJX´ Jurnal Pendidikan Kristen Anak Usia Dini,
diakses 16 November 2022. diambil https://ejournal-iakn-
manado.ac.id/index.php/montessori/article/view/737/546.

Ishak Fadlurrohim, Asmar Husein, Liya Yulia, Hery Wibowo, Santoso Tri Raharjo,
³0Hmahami Perkembangan Anak Generasi Alpha di Era Industri 4.0, Jurnal
Pekerjaan Sosial Vol 2, No 2 (Desember 2019) Diakses 2 Januari 2023
file:///Users/Wiilie/Downloads/26235-81019-2-PB.pdf.

0XKDPDG <DVLU 6XVLODZDWL ³3HQGLGLNDQ .DUDNWHU SDGD *HQHUDVL $OSKD 7DQJJXQJ


Jawab, Disiplin dan Kerja .HUDV´ Jurnal PKM: Pengabdian kepada Masyarakat,
Vol. 4 No. 3, Mei-Juni 2022, diakses 30 Januari 2023. Di ambil dari
file:///Users/Wiilie/Downloads/10116-29010-1-PB.pdf.

:LZLHW $ULH 6KDQW\ 7DOL]DUR 7DIDQR 'HVHWLQD +DUHID ³.XULNXOXP 3HQGLGLNDQ $JDPD
Kristen Yang Kontekstual Bagi Anak Sekolah Minggu Kelas Madya, Jurnal Harati
Pendidikan Kristen, Vol 1 no 2, Oktober 2021, diakses 06 Febuari 2023. Di ambil
dari file:///Users/Wiilie/Downloads/74-Article%20Text-513-2-10-
20211101%20(3).pdf.
92

<HQQL $QLWD 3DWWLQDPD ³3HUDQDQ 6HNRODK 0LQJJX 'DODP 3HUWXPEXKDQ *HUHMD´ Jurnal
Scripta Teologi dan Pelayanan Kontekstual, Vol.9, No.2 (28 November 2019),
diakses 12 Desember 2022. Di ambil dari
file:///Users/Wiilie/Desktop/Harian%20Willy%20/Peranan_Sekolah_Minggu_Dala
m_Pertumbuhan.pdf
Lampiran 1: Pertanyaan Wawancara

A. Materi cerita harus dipersiapkan dengan baik


1. Apa yang Anda lakukan agar cerita yang Anda sampaikan itu efektif ?
2. Kapan Anda mulai menyiapkan materi pelajaran Sekolah Minggu yang akan Anda
sampaikan ?
3. Apa saja yang Anda lakukan selama menyiapkan pelajaran Sekolah Minggu ?
4. Bagaimana usaha Anda agar cerita Alkitab yang Anda sampaikan bisa dipahami oleh
generasi saat ini ?
5. Menurut Anda bagaimana perkembangan kerohanian anak Madya saat ini ?

B. Mengajar Sekolah Minggu merupakan kesenangan


1. Apakah Anda merasa bahwa pelayanan Sekolah Minggu itu sulit? Mengapa?
2. Apa pengalaman yang paling bekesan selama Anda mengajar Sekolah Minggu?
3. Bagaimana cara Anda menghadapi anak-anak yang asik dengan temannya ketika cerita
Alkitab disampaikan?
4. Bagaimana cara Anda menghadapi anak Sekolah Minggu yang lamban dalam
memahami cerita yang Anda sampaikan?
5. Apakah Anda mengetahui potensi apa saja yang dimiliki murid Anda? Bisa disebutkan?
6. Menurut Anda bagaimana bagaimana perkembangan emosi anak Madya saat ini?
7. Menurut Anda hubungan sosial anak Madya dengan lingkungan sekitarnya?

C. Menyampaikan cerita dengan menarik dan humoris


1. Metode apa yang paling sering Anda pakai dalam mengajar Sekolah Minggu?
2. Apa yang Anda lakukan agar cerita Alkitab yang Anda sampaikan itu menarik?
3. Menurut Anda biasanya hal apa yang membuat anak Sekolah Minggu tertarik dengan
cerita Alkitab?
4. Bagaimana pendapat Anda apabila seorang guru Sekolah Minggu dalam bercerita
seperti berkhotbah?
5. Bagaimana cara Anda meningkatkan kemampuan bercerita Anda?
6. Pendekatan apa yang Anda lakukan agar mereka bisa menerima Anda sebagai guru
Sekolah Minggunya?

D. Cerita dapat dipahami oleh anak


1. Menurut Anda bagaimana dengan metode bercerita?
2. Menurut Anda apa yang menjadi tujuan guru memilih metode bercerita?
3. Menurut Anda bercerita secara efektif itu bagaimana?

E. Cerita bersifat realistis dan menyentuh hati serta pikiran


1. Apakah anak Sekolah Minggu pernah mengalami kejenuhan pada saat mendengarkan
cerita Alkitab? Pada waktu apa?
2. Apa yang Anda lakukan pada saat murid Sekolah Minggu terlihat jenuh waktu
mendengarkan cerita Alkitab?
3. Bagaimana respon Anda ketika anak-anak Sekolah Minggu tidak kosentrasi dalam
mendengarkan cerita?
4. Apakah bercerita secara ekspresif (menggunakan mimik wajah) itu penting? Mengapa?

F. Cerita Alkitab bisa menjadi pedoman hidup anak


1. Bagaimana Anda mengetahui murid Anda memahami atau tidak mengenai cerita
Alkitab yang Anda sampaikan?

Anda mungkin juga menyukai