Anda di halaman 1dari 1

Pupuk Boster Untuk Merangsang Tanaman Mau Berbuah Diluar Musim

Bahan ;
 1 kg pisang matang/ sawo matang
 1 kg pucuk batang ubi jalar, NB; batang pucuk ubi jalar & daun yg muda diambil
sblm jam 6 pagi
 3 ons gula aren
 2 sendok makan madu
 2 liter air kelapa
 2 sendok makan getah papaya, untuk mendapatkan getah pepaya bisa dengan
cara memotong tangkai buah pepaya yang masih muda, lalu getahnya
ditampung diwadah (semacam nyadap karet)
 2 butir kuning telur.

Cara buat;
Haluskan pisang matang, beserta kulitnya atau bisa digantikan dengan sawo matang.
Haluskan juga pucuk batang ubi jalar. Gula aren bisa diencerkan dengan cara direbus
pake air. campur semua bahan cair, aduk sampai rata. Bila perlu sambil dikopyok
kopyok biar bener bener nyampur. Masukkan ke dalam wadah, bisa pakai galon bekas
air mineral. Simpan kurang lebih seminggu, kontrol tutupnya atau kalo mau bisa diakalin
tutup pakai balon karet.

Cara aplikasi;
100 ml / 1 liter air
cari akar pohon yg sebesar ibu jari, infuskan cairan pupuk tadi ke perakaran. Metode
aplikasi hampir sama dengan tea kompos. Bisa juga dengan cara semprot 100 ml/2L.
Untuk aplikasi spray usahakan pagi sebelum jam 8 atau sore setelah jam 15

Anda mungkin juga menyukai