Anda di halaman 1dari 4

Hierarki Pejabat Gereja

Dewan Para Uskup (Legium Para Uskup Sedunia)

- Diketuai Paus
- Dewan Uskup Indonesia merupakan bagian Dewan Uskup Dunia
- Dari Dewan Uskup Indonesia dipilih satu/2 uskup yang ditunjuk langsung oleh Paus sebagai
penasihat kepausan dan juga saat sede vacante kekosongan tahkta untuk memilih paus baru
yang disebut kardinal
- Syarat cardinal yang boleh memilih paus baru harus berusia 80 tahun ke bawah
Uskup

- Uskup aktif di seluruh dunia diperkirakan sekitar 8310 uskup/keuskupan (data tahun 2010)
- Indonesia memiliki 36 keuskupan (uskup) aktif
- Uskup adalah seseorang yang memimpin Gereja Lokal (Keuskupan)
- Dewan Uskup Indonesia bernaung di bawah KWI (Konferensi Waligereja Indonesia) diketuai
oleh Mgr Antonius Subianto Bunjamin, O.S.C. (Uskup Bandung)
- Keuskupan Suarabaya sendiri sekarang masih sede vacante (kekosongan tahkta) dan yang
menjabat Vikjen (Vikakaris Jenderal) sebagai administrator diosesan (pemimpin sementara /
pj sementara) RD Yosef Eko Budi Susilo
- Uskup adalah jabatan seumur hidup sampai meninggal. Apabila seorang uskup merasa sudah
tidak mampu/kuat menggembalakan umat karena factor usia maka dia bisa memutuskan
untuk mengundurkan diri maka disebut uskup emeritus dan bisa tinggal di keuskupan.
- Untuk dapat menjadi uskup harus menerima tahbisan (imamat) episkopal yang umumnya
ditunjuk dari para presbiter/pastor.

Presbiter/Pastor/Romo

- Untuk menjadi pastor harus menerima tahbisan (imamat) presbiterat yang sudah melewati
tahap tahbisan (imamat) diakonat dan menempuh Pendidikan imam di seminari
- Jabatan presbiterat berlaku seumur hidup dan tidak bisa mengundurkan diri seperti
uskup/paus karena tidak ada istilah pastor emeritus.
- Apabila seorang presbiter keluar/mengundurkan diri karena alasan tertentu maka dengan
sendirinya tidak lagi menjadi seorang pastor dan menjadi kaum awam biasa.
- Seorang ‘mantan’ pastor dapat meminta surat laisasi dari tahkta suci agar menjalankan
kehidupan seperti awam biasa salah satunya untuk menikah.
- Seorang klerus/presbiter/pastor dapat dinonaktifkan dari jabatan dan hak-haknya sebagai
imam karena alasan tertentu cth. Criminal, melawan dogma iman, pembangkangan,
ketidaktaatan, mortal sin, dll. Namun tetap pastor tetapi tidak dapat menjalankan fungsi-
fungsi imamatnya (cth pelayanan sakramen)

Diakon
- Diakon seseorang yang PASTI akan ditahbiskan menjadi imam.
- Untuk menjadi daikon harus menerima tahbisan (imamat) diakonat dan harus menyelesaikan
Pendidikan calon imam di seminari
- Diakon bertugas membantu tugas imam dan uskup. Secara praktis daikon dapat membaptis,
memberkati pernikahan, berkhotbah dan menjalankan paroki (atas izin uskup, karena
kekurangan tenaga imam)
- Diakon tidak dapat melakukan konsekrasi saat parayaan ekaristi, melayani pengakuan dosa,
dan melayani sakramen pengurapan sakit.
- Namu nada juga yang disebut sebagai daikon tetap artinya tidak melanjutkan pada tahbisan
prebiterat/menjadi imam. Sehingga fungsi dan tugas sama seperti penjelasan di atas.

Kaum Tertahbis (Diakon, Iman, Uskup-Paus) mengucapkan dan menghayati 3 janji yaitu :

1. Kemurnian (Tidak menikah)


2. Kemsikinan (sederhana, tidak memiliki harta pribadi, mobil, hanphone, uang sebagai sarana
pelayanan untuk Kerajaaan Allah)
3. Ketaatan (taat pada uskup/pimpinan konggregasi).

Konklaf : Adalah tradisi dalam Gereja Katolik yang dilakukan oleh para cardinal (yang berusia 80
tahun kebawah) untuk memilih paus baru di Kapel Sistina Vatikan Roma. Karena sede vacante
(kekosongan tahkta) disebabkan paus yang lama mengundurkan diri atau meninggal dunia. Dimana
seorang Kardinal mewakili suara pejabat dan umat Gereja Lokal (Negara) sebagai suara yang suci
untuk memilih penerus rasul petrus sebagai pemimpin Gereja Katolik sedunia.

Konklaf dilakukan dengan ketat dan rahasia dimana diserta dengan doa, puasa dan pertobatan diri
para cardinal untuk memilih paus baru atas ilham Roh Kudus dan sungguh-sungguh sebagai suara
dan pilihan Allah sendiri.

Anda mungkin juga menyukai