Anda di halaman 1dari 11

TELAAH SKRIPSI

“Pengaruh Keterlibatan Orang Tua Terhadap Pencapaian Hasli Belajar Peserta Didik Pada Mata
Pelajaran PAI di SDN 66 Cappakala Kab. Pinrang”

Penulis: Nur Azizah

NIM : 16.1100.014

Rumusan Masalah :

1. Bagaimana Tingkat Keterlibatan Orang Tua Peserta Didik Pada Mata Pelajaran PAI di
SDN 66 Cappakala Kab. Pinrang?
2. Bagaimana Pencapaian Hasil Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran PAI di SDN 66
Cappakala Kab. Pinrang?
3. Adakah Pengaruh Keterlibatan Orang Tua Terhadap Pencapaian Hasil Belajar Peserta
Didik Pada Mata Pelajaran PAI di SDN 66 Cappakala Kab. Pinrang?

Metode Penelitian :

1. Jenis dan Desain Penelitian

Dalam penelitian ini penulis menggunakan jenis penelitian kuantitatif asossiatif.


Penelitian kuantitatif merupakan metode penelitian berupa angka-angka dan analisis
menggunakan statistik. Sedangkan penelitian asossiatif adalah penelitian yang bertujuan untuk
mengetahui hubungan antara dua variabel. Artinya suatu penelitian yang melibatkan tindakan
pengumpulan data guna menentukan apakah ada pengaruh antara dua variabel dengan desain
penelitian bevariat.

2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini akan dilaksanakan di SDN 66 yang terletak di Cappakala kecamatan


Mattiro Sompe, Kabupaten Pinrang, Provinsi Sulawesi Selatan, Negara Indonesia. Penelitian ini
akan berlangsung selama kurang lebih dua bulan lamanya agar dapat memperoleh informasi
dalam pengumpulan data.

3. Populasi dan Sampel

Populasi adalah keseluruhan subyek yang menjadi perhatian peneliti sebagai sumber
pengambilan sampel. Dalam penelitian ini, yang menjadi populasi adalah seluruh peserta didik
SDN 66 Cappakala Kab. Pinrang, mulai dari kelas I sampai kelas VI.
Menurut Syofian Siregar sampel adalah suatu prosedur pengambilan data yang mana
hanya sebagian populasi yang diambil dan dipergunakan untuk menentukan sifat serta ciri yang
dikehendaki dari suatu populasi. Adapun yang dijadikan sampel dalam penelitian ini adalah
peserta didik yang diambil dari masing-masing kelas dengan menggunakan random sampling
atau teknik acak.

4. Teknik Pengumpulan Data

a. Observasi

Menurut pemahaman penulis, observasi merupakan langkah awal yang dilakukan oleh
seorang calon peneliti untuk mendapat informasi awal mengenai apa yang akan ditelitinya
dengan cara mengunjungi lokasi atau tempat ia meneliti nantinya dan mencari informasi dasar
kepada masyarakat yang tinggal di lokasi tersebut. Menurut S. Mangono, observasi adalah
sebagai pengamatan dan pencatatan terhadap gejala yang Nampak pada penelitian

b. Angket atau Kuesioner

Calon peneliti dalam hal ini penulis terlebih dahulu membuat sejumlah daftar
pernyataan atau pertanyaan yang berkaitan dengan apa yang akan diteliti, kemudian
membagikan angket tersebut kepada peserta didik untuk dijawab secara jujur atau sesuai
dengan realita dan tidak dibuat buat. Setelah angket dijawab oleh peserta didik, kemudian
dikembalikan kepada peneliti. Beberapa alasan yang mendasari pilihannya angket sebagai
metode pengumpulan data diantaranya:

1) Dapat dibagikan secara serentak kepada banyak responden, sehingga dapat


menghemat waktu peneliti dalam mengumpulkan data.

2) Dapat dijawab oleh responden menurut kecepatan masing masing karena pertanyaan
yang diberikan memiliki pilihan sehingga hanya memilih satu diantaranya yang sesuai
dengan keadaan sebenarnya.

3) Sejumlah pertanyaan yang diberikan kepada responden adalah sama.

c. Dokumentasi

Teknik dokumentasi merupakan salah satu cara dalam pengumpulan data yang
menghasilkan catatan catatan penting yang berhubungan dengan masalah yang akan diteliti,
sehingga akan diperoleh data yang lengkap, sah dan bukan berdasarkan perkiraan. Metode
dokumentasi ini digunakan untuk mengumpulkan data yang telah tersedia dalam bentuk
catatan dokumen. Jadi dapat disimpulkan bahwa dokumentasi adalah pengambilan data
dengan cara mengumpulkan data data berupa dokumen dokumen yang terdapat di tempat
atau lokasi penelitian yaitu di Sdn 66 Cappakala Kab Pinrang yang berkaitan dengan masalah
yang akan diteliti.

ANALISIS

BAB I

Latar belakang masalah memberikan pemahaman yang baik tentang pentingnya


hubungan antara sekolah dan orang tua dalam membentuk karakter dan pendidikan anak.
Penyajian informasi tentang tanggung jawab orang tua dalam pengembangan karakter dan nilai
agama anak mengaitkan dengan konsep amanah dari perspektif agama Islam. Disajikan dengan
jelas bahwa keterlibatan orang tua tidak hanya terbatas pada aspek pendidikan formal, tetapi
juga mencakup nilai-nilai agama dan karakter anak.

Rumusan masalah didukung dengan pertanyaan-pertanyaan yang konkret dan dapat


dijawab melalui penelitian.

Bab I secara keseluruhan memberikan gambaran yang kuat tentang urgensi penelitian.
Pembahasan mengenai kegunaan penelitian menunjukkan pemahaman akan dampak potensial
dari hasil penelitian.

BAB II

Penulis secara jelas memotivasi pemilihan teori-teori tertentu, memberikan justifikasi


kuat terkait relevansi dan kontribusi masing-masing teori terhadap pemahaman topik
penelitian.

Penyajian teori-teori dilakukan secara sistematis. Terdapat pola dalam susunan teori-
teori, dengan pengelompokan berdasarkan konsep atau tema tertentu, memberikan kesan
koherensi. Penulis berhasil mengintegrasikan teori-teori dengan konteks penelitian. Ada
penekanan yang kuat pada keterkaitan antara teori-teori dan pertanyaan penelitian,

BAB 3

Dengan metode penelitian ini, diharapkan dapat menghasilkan data yang valid dan
reliabel untuk menjawab pertanyaan penelitian mengenai pengaruh keterlibatan orang tua
terhadap pencapaian hasil belajar peserta didik di SDN 66 Cappakala. Metode ini memadukan
instrumen angket, dokumentasi, dan analisis statistik yang sesuai untuk mencapai tujuan
penelitian.

BAB 4
Pada umumnya, penulis memberikan penyajian data dan analisis yang sistematis,
menggunakan alat bantu statistik, dan memberikan interpretasi yang jelas terhadap hasil
penelitian. Pembahasan diakhiri dengan kesimpulan yang menyajikan ringkasan temuan utama
dan menyoroti poin-poin penting. Ini juga dapat mencakup saran-saran untuk penelitian lebih
lanjut. Namun pada bagian pembahasan penulis masih bisa mengembangkan dengan
memberikan beberapa penjelasan tambahan berdasarkan temuan hasil penelitian yang telah
dilakukan dengan menambahkan beberapa teori terkait ataupun hasil penelitian yang relevan.

BAB 5

Pada bab ini penulis telah menyajikan simpulan yang kuat dan jelas, didukung dengan
analisis statistik yang memperkuat temuan. Saran yang diberikan sesuai dengan temuan
penelitian dan memberikan arah tindakan konkret bagi sekolah dan orang tua.

“Penerapan Nilai-Nilai Islam Dalam Peningkatan Pelayanan Pada Bank BTN Syariah Parepare”

Penulis: Nurhikma Khalisa Wisda

NIM : 15.2300.151

Rumusan Masalah :

1. Bagaimana Nilai-nilai Islam yang dijadikan Standar Kinerja layanan pada PT. Bank BTN
Syariah Parepare?
2. Bagaimana Penerapan Nilai-nilai Islam dalam Peningkatan Pelayanan pada PT. Bank BTN
Syariah Parepare?
3. Faktor-faktor apa yang mempengaruhi penerepan Nilai-nilai Islam Pada PT. Bank BTN
Syariah Parepare?

Metode Penelitian :

1. Jenis Penelitian

Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif, artinya data-data yang digunakan
dalam bentuk kata bukan dalam bentuk angka-angka. Penelitian yang datanya bersumber dari
studi lapangan yang dilakukan secara langsung di Bank BTN Syariah Parepare

2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini berlokasi di Bank BTN Syariah Parepare Jl. Andi Makkasau No.59D Kp.
Pisang Kec. Soreang Kota Parepare, dan berlangsung selama ± 2 bulan.
3. Fokus Penelitian

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Penerapan Nilai-nilai Islam dalam


Peningkatan pelayanan pada Bank BTN Syariah Parepare.

4. Jenis dan Sumber Data yang Digunakan

Adapun sumber data dari penelitian ini adalah berupa data primer dan data

sekunder.

a. Data primer

Data primer yaitu data yang diperoleh langsung dari objek yang diteliti (narasumber)
data ini diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi di lokasi penelitian.

b. Data sekunder

Data sekunder yaitu data yang diperoleh dari dokumen-dokumen resmi, buku buku yang
berhubungan dengan objek penelitian, hasil penelitian dalam bentuk laporan, skripsi, tesis,
disertai peraturan perundang-undangan, dan lain-lain. Teknik yang digunakan dalam
menentukan narasumber yaitu menentukan jumlah narasumber yang akan diwawancarai untuk
member informasi yang dibutuhkan yang bisa disebut dengan teknik purposive sampling.

5. Teknik Pengumpulan Data

Adapun teknik dalam pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu teknik field research:
teknik ini merupakan teknik yang digunakan untuk memperoleh data yang memuat apa yang
didengar, dilihat, dialami dan dipikirkan peneliti pada saat melakukan penelitian di lapangan.
Adapun teknik yang digunakan untuk memperoleh data melalui penelitian lapangan ini yakni
sebagai berikut:

a. Observasi

Observasi diartikan sebagai pengamatan dan pencatatan secara sistematik terhadap


gejala yang tampak pada objek penelitian. Dalam penelitian ini penulis melakukan pengamatan
langsung terhadap objek yang akan diteliti dengan melihat langsung bagaimana penerapan
Nilai-nilai Islam dalam meningkatkan pelayanan pada Bank BTN Syariah Parepare wawancara
(interview)

b.Wawancara
Alat pengumpul informasi dengan cara tanya jawab. Ciri utama dari interview adalah
kontak langsung dengan tatap muka antara pencari informasi dan sumber informasi. Dalam
penelitian ini penulis melakukan wawancara dengan pihak-pihak yang terkait.

c. Dokumentasi

Dokumentasi adalah cara pengumpulan data melalui gambaran yang lengkap tentang
kondisi dokumen yang terkait dengan pembahasan skripsi ini.

6. Teknik Analisis Data

Analisis data merupkan pencandraan (description) dan penyusunan transkip serta


materi lain yang terkumpul. Maksudnya agar peneliti dapat menyempurnakan pemahaman
terhadap data tersebut untuk kemudian menyajikannya kepada orang lain lebih jelas tentang
apa yang telah ditemukan atau didapatkan dilapangan. Setelah data terkumpul secara
keseluruhan baik data kepustakaan maupun data lapangan maka selanjutnya menggunakan,
mengolah atau menganalisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini yaitu metode
indukatif, yaitu suatu metode analisis data pengetahuan yang bersifat khusus, kemudian ditarik
kesimpulan yang bersifat umum.

ANALISIS

BAB I

Bab 1 memberikan gambaran yang komprehensif tentang latar belakang perbankan


syariah, prinsip-prinsipnya, dan pentingnya nilai-nilai Islam. Pengaruh penerapan nilai-nilai
Islam dalam aktivitas perbankan dan pelayanan nasabah diuraikan dengan jelas. Adanya
pengaitan antara penerapan nilai-nilai Islam dan Mungkin perlu diperinci lebih lanjut tentang
metodologi penelitian yang akan digunakan dalam skripsi.

Bab 1 memberikan dasar yang kokoh mengenai perbankan syariah, nilai-nilai Islam, dan
pentingnya pelayanan berkualitas. Namun, beberapa peningkatan dalam struktur kalimat dan
pemberian konteks metodologi penelitian bisa meningkatkan kejelasan dan keterbacaan.

Rumusan masalah pada bagian ini memberikan arah yang baik untuk penelitian,
mencakup aspek nilai-nilai Islam, penerapan dalam pelayanan, dan faktor-faktor yang
mempengaruhi. Dengan sedikit klarifikasi dan tambahan kaitan dengan literatur, pertanyaan-
pertanyaan tersebut dapat menjadi landasan yang kuat untuk penelitian lebih lanjut.

Tujuan penelitian dan manfaat penelitian secara keseluruhan memberikan arah yang
jelas dan memberikan gambaran tentang dampak yang diharapkan dari hasil penelitian ini.
Beberapa penambahan rincian praktis dapat meningkatkan kejelasan manfaat praktis dari
penelitian ini.

BAB II

Tinjauan penelitian terdahulu mencakup berbagai aspek, seperti penerapan nilai-nilai


Islam, manajemen nilai-nilai Islam, dan kepatuhan terhadap syariat Islam.

Tinjauan pustaka memberikan gambaran yang baik tentang penelitian terdahulu yang
relevan dengan topik penelitian ini. Namun, adanya informasi lebih lanjut tentang metodologi
penelitian akan memberikan landasan yang lebih kuat untuk penelitian ini.

BAB III

Bab 3 secara komprehensif menjelaskan metode penelitian yang digunakan, termasuk


jenis penelitian, lokasi, waktu, fokus, jenis dan sumber data, teknik pengumpulan data, dan
teknik analisis data. Pemilihan metode kualitatif dan teknik pengumpulan data yang beragam
menunjukkan pendekatan holistik dalam mendapatkan pemahaman mendalam tentang
penerapan nilai-nilai Islam dalam peningkatan pelayanan di Bank BTN Syariah Parepare.

BAB IV

Pembahasan secara tegas terkait dengan tujuan penelitian dan memberikan gambaran
menyeluruh tentang temuan penelitian. Keseluruhan isi memberikan gambaran holistik tentang
bagaimana nilai-nilai Islam diimplementasikan dan faktor-faktor yang mempengaruhi di Bank
BTN Syariah Parepare. Isi dari bab 4 telah dibuat dengan baik dengan menggabungkan
pandangan ahli, konsep teoritis, dan aplikasi praktis untuk mendukung pembahasan faktor-
faktor yang mempengaruhi penerapan nilai-nilai Islam di bank BTN Syariah.

BAB V

Kesimpulan dan saran disusun dengan baik dan mencerminkan jawaban atas rumusan
masalah.Dapat dikatakan bahwa kesimpulan dan saan disusun dengan baik, konsisten dengan
penelitian, dan memberikan pandangan yang jelas tentang implikasi praktis dan arah
pengembangan selanjutnya.

“Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Mengatasi Kesulitan Membaca Al-Qur’an Peserta
Didik Kelas VII Di Smp Negeri 2 Lembang Pinrang”

Penulis: Sarmila
NIM : 15.1100.107

Rumusan Masalah :

1. Bagaimana Pelaksanaan bacaan al-Qur’an Peserta Didik kelas VII di SMP Negeri 2
Lembang?
2. Bagaimana bentuk-bentuk Kesulitan Membaca al-Qur’an Peserta Didik kelas VII di SMP
Negeri 2 Lembang?
3. Bagaimana Peran Guru Pendidikan Agama Islam dalam Mengatasi Kesulitan Membaca
al-Qur’an Peserta Didik kelas VII di SMP Negeri 2 Lembang?

Metode Penelitian :

1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini termaksud penelitian kualitatif karena data yang diperlukan bersifat
data yang diambil langsung dari objek penelitian tanpa memberikan perlakuan sedikitpun dari
data yang terkumpul. Dan penelitian ini bersifat deskriptif, dimana penelitian deskriptif adalah
penelitian yang menghasilkan data berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang dan perilaku
yang diamati.

Penelitian ini termasuk penelitian lapangan, dalam penelitian ini peneliti melihat kondisi
dari objek yang dijadikan sasaran penelitian atau dengan bahasa lain peneliti terjun langsung
dan melihat secara langsung objek penelitiannya.

2. Lokasi dan Waktu Penelitian

Lokasi yang dijadikan tempat penelitian adalah di SMP Negeri 2 Lembang Kabupaten
Pinrang. Lokasi penelitian dipilih dengan pertimbangan, bahwa lokasi tersebut mudah untuk
dijangkau dan penelitian selama kurang lebih 2 bulan lamanya.

3. Fokus Penelitian

Adapun fokus penelitian ini adalah Peran Guru Pendidikan Agama Islam dalam
Mengatasi Kesulitan Membaca al-Qur’an Peserta Didik kelas VII di SMP Negeri 2 Lembang.

4. Jenis dan Sumber Data

Sumber data utama dalam penelitian kualitatif ialah katakata dan tindakan selebihnya
adalah data tambahan seperti dokumen dan lain-lain.

a. Data Primer
Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari sumber asli yaitu dari guru
Pendikan Agama Islam dan peserta didik SMP Negeri 2 Lembang Kabupaten Pinrang

b. Data Sekunder

Data sekunder merupakan data yang diperoleh dalam penelitian secara tidak langsung
atau diperoleh dari sumber lain, data sekunder umunya beberapa bukti, catatan atau laporan
yang telah tersusun dalam arsip ( dokumenter).

5. Teknik Pengumpulan Data

Yang dimaksud dengan teknik pengumpulan data adalah proses yang dilalui oleh peneliti
dalam pengumpulan data. Dalam hal ini peneliti akan melalui tahap persiapan sebagai
tahapawal dimana peneliti mempersiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan dalam penelitian
nantinya. Dalam malakukan sebuah penelitian dibutuhkan teknik dan instrumen pengumpulan
data. Adapun teknik pengumpulan data yang akan digunakan peneliti antara lain.

a. Pengamatan (Observation)

Observasi dilakukan dengan cara mengadakan pengamatan langsung tentang fenomena


yang terjadi. Pengamatan ini dilakukan oleh peneliti untuk mendapatkan hasil yang ingin
dicapai. Observasi ini dilakukan di SMP Negeri 2 Lembang.

b. Wawancara (Interview)

Teknik wawancara ini dilakukan oleh peneliti dengan cara berdialog langsung kepada
informan mengenai apa yang diteliti. Teknik pengumpulan data melalui tanya jawab tentang
berbagai masalah yang terkait dengan penelitian. Dengan menggunakan metode wawancara ini
diharapkan penulis mendapatkan informasi yang akurat dan bisa dipertanggung jawabkan.

c. Dokumentasi

Penulis menggunakan ini untuk mengumpulkan data secara tertulis yang bersifat
seperti: struktur organisasi, data siswa, data guru, dan dokumen yang terkait dengan
pembelajara, yaitu: administrasi pembelajaran dan dokumen kegiatan pembelajaran. Metode
ini dimaksudkan sebagai bahan bukti penguat.

6. Teknik Analisis Data

Dalam hal ini, peneliti menggunakan beberapa teknik analisis yaitu:

a. Reduksi Data ( Data Reduction)


Reduksi data, diartikan sebagai proses pemilihan, pemusatan perhatian pada
penyederhanaan dan transpormasi data kasar yang muncul dari catatan-catatan tertulis di
lapangan. Reduksi dilakukan sejak pengumpulan data dengan membuat ringkasan, metode,
menelusur tema, membuat gusus-gusus, menulis memo dan sebagainya dengan maksud
menyisikan data/informasi yang tidak relevan.

b. Display Data

Display data mendeskripsikan sekumpulan informasi tersusun yang memberikan


keyakinan adanya penarikan kesimpulan dan pengambilan tindakan. Penyajian data kualitatif
disajikan dalam bentuk teks narasi. Penyajiannya juga dapat berbentuk matrik, diagram tabel
dan bagan.

c. Conclusion Drawing/Verification

Langkah ke tiga dalam data kualitatif adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi.
Penarikan kesimpulan ini didasarkan pada verifikasidata yang dilakukan selama dalam
penelitian. Kesimpulan awal yang digunakan masih bersifat sementara, dan akan berubah bila
tidak ditemukan bukti-bukti yang kuat yang mendukung pada tahap pengumpulan data
berikutnya. Tetapi apabila kesimpulan yang dikemukakan pada tahap awal, didukung oleh
bukti-bukti yang valid dan konsisten saat peneliti kembali kelapangan mengumpulkan data
maka disimpulkan yang dikemukakan merupakan kesimpulan yang kredibel. Jadi kesimpulan
dalam penelitian kualitatif mungkin dapat menjawab rumusan masalah yang dirumuskan sejak
awal.

ANALISIS

BAB I

Bab 1 ini memberikan landasan yang baik untuk penelitian dengan membahas latar
belakang, peran guru, pentingnya membaca al-Qur'an, dan kesulitan yang mungkin dihadapi
peserta didik. Terdapat klarifikasi yang baik tentang urgensi penelitian yang dilakukan terkait
peran guru PAI dalam mengatasi kesulitan membaca al-Qur'an. Penelitian ini nampaknya akan
memberikan wawasan tentang upaya guru dalam mengembangkan kemampuan membaca al-
Qur'an pada peserta didik kelas VII di SMP Negeri 2 Lembang. Selain itu, keseluruhan rumusan
masalah dan tujuan penelitian memberikan landasan yang baik untuk melanjutkan penelitian ke
bab-bab berikutnya.

BAB II

Bab II ini memberikan landasan yang kuat dengan merinci penelitian terdahulu yang
relevan dengan topik penelitian. Perbandingan yang jelas dengan penelitian-penelitian
sebelumnya membantu menunjukkan keunikan dan kontribusi penelitian ini dalam menggali
aspek baru yang belum tercakup. Hal ini mendukung arah penelitian dan memberikan konteks
yang lebih luas bagi pembaca untuk memahami signifikansi penelitian ini.

BAB III

Bab ini memberikan pemahaman yang jelas tentang langkah-langkah dan pendekatan
yang akan digunakan dalam penelitian. Rincian mengenai jenis data, teknik pengumpulan, dan
analisis data memberikan landasan yang kuat untuk memahami bagaimana penelitian ini akan
dilaksanakan.

BAB IV

Pembahasan yang dipaparkan sangat jelas dan terfokus pada poin-poin utama yang
diidentifikasi dalam penelitian. Hal ini membantu pembaca untuk memahami dengan cepat inti
dari penelitian. Identifikasi bentuk-bentuk kesulitan membaca al-Qur'an memberikan wawasan
yang baik tentang area-area di mana peserta didik mengalami kesulitan. Ini memberikan dasar
yang kuat untuk rekomendasi dan strategi pengajaran di masa mendatang. Selain itu, pada bab
4 ini penulis telah menjawab semua pertanyaan dari semua rumusan masalah yang ada.

BAB V

Bab penutup ini memberikan rangkuman yang kuat dari temuan penelitian dan
memberikan saran yang relevan untuk pemangku kepentingan terkait. Hal ini memberikan
penutup yang kokoh untuk skripsi ini.

Kesimpulan yang diambil dari hasil penelitian dan pembahasan sangat jelas dan terfokus
pada poin-poin utama yang diidentifikasi dalam penelitian. Hal ini membantu pembaca untuk
memahami dengan cepat inti dari penelitian. Saran yang diberikan kepada pihak sekolah, guru,
dan peserta didik sangat spesifik. Ini memberikan arahan yang jelas untuk tindakan yang dapat
diambil oleh setiap pemangku kepentingan, meningkatkan implementabilitas dan kegunaan
saran-saran tersebut.

Anda mungkin juga menyukai