Anda di halaman 1dari 3

1

KEPOLISIAN NEGARA REPUBLIK INDONESIA


DAERAH PAPUA
BIDANG KEDOKTERAN DAN KESEHATAN

KERANGKA ACUAN KEGIATAN (TERM OF REFERENCE)

Kementerian Negara/ lembaga : Kepolisian Negara Republik Indonesia


Unit Eselon II : Rumah Sakit Bhayangkara TK IV Mimika
Program : Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Polri
Hasil (Outcome) : Tercapainya Penyelenggaraan Humas Rumah Sakit
Kegiatan : Promosi dan Pengenalan Rumah Sakit Bhayangkara TK IV Mimika
: Ke Publik
Indikator Kinerja Kegiatan : Tercapainya Promosi dan Pengenalan Rumah Sakit
Keluaran (Output) : Tercapainya informasi kepada masyarakat
Volume : 1
Satuan Kerja Tahun Layanan

A. Latar Belakang

1. Dasar Hukum

a. Undang - undang Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara
Republik Indonesia.
b. Peraturan Pemerintah Nomor 21 Tahun 2004 tentang Penyusunan Rencana Kerja dan
Anggaran Kementerian / Lembaga.
c. Peraturan Kapolri Nomor : 22 Tahun 2010 tanggal 28 September 2010 tentang Susunan
Organisasi dan Tata Kerja Pada Tingkat Kepolisian Daerah.
d. Rencana Kerja Rumkit Bhayangkara Tingkat IV Mimika T.A 2024

2. Gambaran Umum

Rumah Sakit Bhayangkara tingkat IV Mimika menyelenggarakan pelayanan kesehatan terhadap


anggota Polri/PNS beserta keluarganya dan masyarakat umum di lingkungan Kepolisian Daerah
Papua.
Strategi Pemberdayaan masyarakat yang merupakan upaya membantu atau memfasilitasi
sasaran, sehingga memiliki pengetahuan, kemauan dan kemampuan untuk mencegah dan atau
mengatasi masalah kesehatan yang dihadapinya, salah satunya dengan memiliki keinginan dan
pengetahuan tentang Rumah Sakit Bhayangkara tingkat IV Mimika. Berbagai metode
pemberdayaan masyarakat yang dapat dilakukan di wilayah Rumah Sakit pada sasaran
2

diantaranya bagi Masyarakat Umum ataupun sekitar Rumah sakit dapat mendapatkan informasi
melalui media-media komunikasi, salah satunya adalah mediacetak (leaflet, poster, dan baliho),
media massa penyedia informasi (koran, TV, radio, buletin, dsb).

B. Penerima Manfaat

Penerima manfaat dari kegiatan ini adalah para personel Anggota Polri, PNS, dan Masyarakat
umum diwilayah Mimika dan Sekitarnya.

C. Strategi Pencapaian Keluaran

1. Metode Pelaksanaan
Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah secara swakelola, dan kontraktual.

2. Tahapan Pelaksanaan

- Penyelenggaraan Promosi dan Pengenalan Rumah Sakit Bhayangkara TK IV Mimika


Rencana kegiatan yang akan dilakukan pada tahun anggaran 2024, pelaksanaan
sebagai berikut
a) Kasubbagrenmin melakukan perencanaan penyelenggaraan promosi Rumah Sakit
Bhayangkara
b) Mengajukan rencana kebutuhan anggaran kepada Kasatker selaku KPA.
c) Setelah mendapatkan persetujuan kasatker selanjutnya Kaur Keu melaksanakan
pencairan anggaran dan menyalurkannya sesuai rencana kebutuhan.
d) Kasubbagrenmin melaksanakan program sesuai dengan rencana kebutuhan yang
telah disetujui.
e) Kasubbagrenmin melakukan penyusunan laporan hasil kegiatan Kepada Kasatker
serta pertanggungjawaban keuangan kepada Kasatker Cq Kaur Keu.

Matrik Waktu Pelaksanaan :

BULAN
NO KEGIATAN KET
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1. Promosi dan X
Pengenalan
Rumah Sakit
Bhayangkara TK
IV Mimika

D. Kurun Waktu Pencapaian Keluaran


3

Keluaran kegiatan Pelayanan Kesehatan Polri pada Rumah Sakit Bhayangkara berupa
penyelenggaraan promosi dan pengenalan Rumkit Bhayangkara Tingkat IV Mimika langsung bagi
personel maupun masyarakat umum yang harus dilaksanakan secara terus menerus setiap hari selama
kurun waktu 1 (satu) Tahun Anggaran 2024.

E. Biaya Yang Dibutuhkan

Untuk melaksanakan kegiatan ini dibutuhkan biaya sebesar Rp. 80.000.000,- bersumber dari Rupiah
Murni, Rincian Anggaran Belanja (RAB) terlampir.

Demikian Kerangka Acuan Kerja ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Jayapura, November 2022

PENANGGUNG JAWAB KEGIATAN


KASUBBID DOKPOL POLDA PAPUA

KORNELIUS KAMBA, SE., MM


PEMBINA TK I / 1967051219980331001

Anda mungkin juga menyukai