Anda di halaman 1dari 4

DINAS KESEHATAN LAMPUNG TIMUR

UPTD PUSKESMAS BRAJA CAKA


KECAMATAN WAY JEPARA
Jl. Desa Braja Caka Kec. Way Jepara Kab. Lampung Timur
Email. pkm.brajacaka@gmail.com

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PENYUSUNAN RPK PUSKESMAS BRAJA CAKA
TAHUN 2020

Kementerian Negara/Lembaga : Kementerian Kesehatan RI.


Organisasi Perangkat Daerah (OPD) : Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Timur.
Satuan Kerja : Puskesmas Braja Caka Kec. Way Jepara Kab. Lampung
Timur
Program : Bantuan Operasional Kesehatan (BOK)
Sasaran Program : Capaian program tahun 2019 Puskesmas Braja Caka.
Indikator Kinerja Program : 100% capaian program Puskesmas Braja Caka.
Kegiatan : Melakukan Penyusunan RPK Puskesmas Braja Caka Tahun
2020

A. PENDAHULUAN
Puskesmas adalah Unit Pelaksana Teknis Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota yang
bertanggungjawab terhadap pembangunan kesehatan di wilayah kerjanya. Puskesmas
berperan menyelenggarakan upaya kesehatan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan
dan kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar memperoleh derajat kesehatan
yang optimal. Dengan demikian Puskesmas berfungsi sebagai pusat penggerak
pembangunan berwawasan kesehatan, pusat pemberdayaan keluarga dan masyarakat serta
pusat pelayanan kesehatan strata pertama (Depkes RI, 2006).
Dalam Perumusan Kegiatan Perencanaan Puskesmas di perlukan kegiatan untuk
merumuskan usulan usulan dari setiap masing masing program yang mana usulan kegiatn
tersebut yang akan di jadikan rencana pelaksanaan kegiatan Puskesmas.

B. LATAR BELAKANG
Puskesmas bertanggung jawab menyelenggarakan pelayanan kesehatan masyarakat tingkat
pertama dan upaya kesehatan perseorangan tingkat pertama yang dilaksanakan secara
terintegrasi dan berkesinambungan. Upaya kesehatan masyarakat pertama meliputi upaya
kesehatan masyarakat esensial dan upaya kesehatan masyarakat pengembangan. Upaya
kesehatan masyarakat esensial, yang terdiri dari : a) pelayanan promosi kesehatan, b)
pelayanan kesehatan lingkungan, c) pelayanan kesehatan ibu, anak dan keluarga berencana,
d) pelayanan gizi, e) pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit. Upaya kesehatan
masyarakat pengembangan merupakan kegegiatan yang memerlukan upaya yang bersifat
inovatif dan/atau bersifat ekstensifikasi dan intensifikasi pelayanan yang disesuaikan dengan
prioritas masalah kesehatan, kekhususan wilayah kerja dan potensi sumber daya yang
tersedia dimasing-masing puskesmas. Upaya kesehatan perorangan tingkat pertama meliputi
: a) rawat jalan, b) pelayanan gawat darurat, c) pelayanan satu hari, d) home care, e) rawat
inap berdasarkan kebutuhan pelayanan kesehatan.
Agar upaya kesehatan terselenggara secara optimal, maka puskesmas harus melaksanakan
manajemen dengan baik. Manajemen puskesmas adalah rangkaian kegiatan yang bekerja
secara sistematik untuk menghasilkan luaran puskesmas yang efektif dan efisien. Manajemen
puskesmas tersebut terdiri dari perencanaan, pelaksanaan dan pengendalian serta
pengawasan dan pertanggungjawaban. Seluruh kegiatan merupakan satu kesatuan yang
saling terkait dan berkesinambungan.
Perencanaan tingkat Puskesmas yang didalamnya mengusulkan kegiatan dari masing masing
program disusun untuk mengatasi masalah kesehatan yang ada di wilayah kerja puskesmas,
baik upaya kesehatan masyarakat maupun upaya kesehatan perorangan. Perencanaan ini
disusun untuk kebutuhan satu tahun agar puskesmas mampu melaksanakannya secara
efisien, efektif dan dapat dipertanggungjawabkan.

C. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Mengatasi masalah kesehatan yang ada diwilayah kerja puskesmas Braja Caka, baik upaya
kesehatan masyarakat (esensial dan pengembangan), maupun upaya kesehatan perorangan,
dan menyusun rencana kegiatan puskesmas secara sistematik berdasarkan permasalahan
yang ada.
.
2. Tujuan Khusus
a. Tersusunnya Rencana Usulan Kegiatan (RUK) Puskesmas tahun 2020 dalam upaya
mengatasi masalah atau sebagian masalah kesehatan masyarakat.
b. Tersusunnya Rencana Pelaksanaan Kegiatan (RPK) setelah diterimanya alokasi sumber
daya untuk kegiatan tahun 2020 dari berbagai sumber

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN

NO. KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN


1. Penyusunan RPK Puskesmas 1. Persiapan :
a. Membuat surat undangan yang memuat hari,
tanggal, jam, dan tempat.
b. Menyiapkam materi yang akan dibahas.
c. Menyiapkan ATK, daftar hadir, dan konsumsi
peserta.
d. Menyiapkan laptop dan LCD.
e. Merumuskan kegiatan tahun 2020
f. Menyiapkan petugas notulen dan mencatat
hasil kegiatan.

2. Pelaksanaan :
a. Pembukaan
b. Penyampaian usulan kegiatan tahun 2020
c. Persiapan Pembuatan RPK Puskesmas

3. Evaluasi :
a. Penyampaian laporan notulen hasil kegiatan
Penyusunan RPK Puskesmas

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN


1. Cara Melaksanakan Kegiatan
a. Persiapan
Dalam melaksanakan kegiatan Penyusunan RPK Puskesmas dilakukan langkah langkah
dimulai dari persiapan sampai pelaksanaan kegiatan antara lain sebagai berikut :
1. Membuat surat undangan yang memuat hari, tanggal, jam, dan tempat.
2. Menyiapkam materi yang akan dibahas.
3. Menyiapkan ATK, daftar hadir, dan konsumsi peserta.
4. Menyiapkan laptop dan LCD.
5. Merumuskan kegiatan tahun 2020
6. Menyiapkan petugas notulen dan mencatat hasil kegiatan.

b. Pelaksanaan
Susunan acara Penyusunan RPK Puskesmas adalah sebagai berikut :
1. Pembukaan
2. Penyampaian usulan kegiatan tahun 2020
3. Persiapan Pembuatan RPK Puskesmas

c. Evaluasi
Kegiatan Pertemuan Evaluasi Kinerja dan Perencanaan Puskesmas terlaksana di
Puskesmas Braja Caka .

2. Sasaran Kegiatan
Sasaran dalam pelaksanaan kegiatan Pertemuan Evaluasi Kinerja dan Perencanaan
Puskesmas adalah Pemegang Program diwilayah kerja Puskesmas Braja Caka

F. JADWAL DAN TEMPAT KEGIATAN


Kegiatan Penyusunan RPK Puskesmas pada bulan Januari 2020 Adapun jadwal kegiatan adalah
sebagai berikut :

KEGIATAN BULAN KE

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

Penyusunan RPK √
Puskesmas tahun
2020

G. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN


Tersusunnya RPK Puskesmas Braja Caka Tahun 2020

H. PENCATATAN, PELAPORAN
Pencatatan dan Pelaporan dibuat setelah Notulen dibuat oleh penanggungjawab kegiatan dan
ditujukan kepada pengelola program BOK Puskesmas Braja Caka.
Pencatatan dan Pelaporan yang perlu dibuat pada kegiatan ini adalah :
a. Daftar hadir peserta dan petugas.
b. Notulen kegiatan.
c. Bukti Kas Pengeluaran Kegiatan.
d. Nota/kwitansi pembelian (bila ada pembelian).
e. Materi kegiatan.
f. Foto kegiatan

I. PEMBIAYAAN

RINCIAN PERHITUNGAN
NO. URAIAN KEGIATAN HRG JUMLAH
VOLUME SATUAN
SATUAN
1. Pembelian konsumsi ( 9 org x 3hari ) 27 PT Rp 40.000 1.080.000
2. Pembelian konsumsi ( 9 org x 3kali ) 27 PT Rp 20.000 540.000
3. Fotocopy 400 PT Rp 300 120.000
4. Jilid 3 PT Rp 40.000 12.000
JUMLAH : Rp.1.752.000

J. PENUTUP
Demikianlah Kerangka Acuan Kegiatan ini disusun untuk melaksanakan kegiatan Penyusunan
RPK Puskesmas di Puskesmas Braja Caka Kec. Way Jepara, dengan harapan semoga kegiatan ini
dapat memberikan kontribusi yang cukup besar demi terwujudnya kesehatan masyarakat.

Mengetahui Braja Caka, Januari 2020


Plt.KUPTD Puskesmas Braja Caka Pengelola Keuangan BOk
Puskesmas Braja Caka

Apri Supanto, SKM.M.Kes Dewi Rahmawati,S.ST


NIP. 19730407 199201 1 001 NIP. 19810625 200501 2 009

Anda mungkin juga menyukai