Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR OBSERVASI PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(untuk mahasiswa, DPL, DP sebagai Observer)

Mata Pelajaran/Topik PJOK / Bola Baseball

Sekolah/Kelas SMP Negeri 21 Semarang / IX

Nama Guru Model Abdul Aziz

Kompetensi Menghayati dan mengamalkan nilainilai agama yang dianut dalam


Dasar/Capaian melakukan aktivitas jasmani, permainan, dan olahraga,
Pembelajaran dicerminkan dengan: a. Pembiasaan perilaku berdoa sebelum dan
sesudah pelajaran b. Selalu berusaha secara maksimal dan tawakal
dengan hasil akhir c. Mempraktikkan kebiasaan baik

. Apakah semua peserta didik benar-benar telah belajar tentang topik pembelajaran hari ini?
Bagaimana proses mereka belajar? (tuliskan fakta kongkrit dan alasannya)

Sudah, karena di pertemuan sebelum pergantian materi sebelumnya peserta didik diberitahu
mengenai apa yang harus dilakukan di pergantian materi yaitu bola baseball sehingga
peserta didik disuruh mencari tahu apa itu permainan baseball dan bagaimana caranya,
sejarahnya, sarana dan prasarananya apa, teknik dasarnya, dan juga peraturannya sehingga
peserta didik di pertemuan pertama sudah paham mengenai materi baseball.
Untuk proses belajar peserta didik aktif dan bisa mengikuti arahan dari guru pamong

. Siswa mana yang tidak dapat mengikut kegiatan pembelajaran pada hari ini? (tuliskan fakta
konkret yang diamati dengan disertai nama peserta didik)
Dalam pertemuan pertama materi baseball ada 1 anak yang belum bisa masuk dan juga
mengikuti pelajaran dikarenakan mengkuti pelatihan untuk lomba.
Berikut nama yang tidak bisa hadir dalam proses KBM dilapangan yang di laksanakan oleh
guru pamong ;

Nama : Kharisma Cendyka Saputra

. Mengapa peserta didik tersebut tidak dapat belajar dengan baik? Menurut Anda apa
penyebabnya dan bagaimana alternatif solusinya?
(tuliskan alasan, analisis yang mendalam, dan jika mungkin dasar rujukan yang sesuai)

Siswa pada point B tidak bisa mengikuti pelajaran dikarenakan izin untuk melaksanakan
latihan untuk perlombaan atletik solusinya siswa diberikan tugas tambahan yang
bersangkutan dengan materi baseball jika tidak bisa mengikuti susulan di pertemuan
berikutnya agar siswa tersebut bisa mengikuti seperti teman – temannya dan agar tidak
ketertinggalan materi yang telah di ajarkan oleh guru pamong.

. Bagaimana usaha guru model dalam mendorong peserta didik yang tidak aktif untuk
belajar? Apakah usaha tersebut berhasil (tuliskan fakta konkrit upaya guru dan hasilnya)

Dengan cara memberikan perhatian dan pendampingan khusus serta juga bisa memberikan
kesempatan baik berbicara atau memperagakan di depan teman kelas.
Usaha tersebut berhasil ditunjukkan dengan peserta didik yang tidak aktif menjadi aktif dalam
mengikuti pembelajaran
E. Pelajaran berharga apa yang dapat Anda petik dari pengamatan pembelajaran hari ini?
Dari kegiatan asistensi yang saya lakukan saya mendapat pembelajaran bahwa sebelum
melakukan pembelajaran guru harus memperhatikan tentang kesiapan peserta didik, sehingga
guru bisa menimalisir kurangnya kondusifitas dalam kelas untuk mengikuti pembelajaran.

. Lain-lain: Apakah rancangan pembelajaran telah dapat dilaksanakan dengan hasil yang
efektif? (berikan bukti keterlaksanaan/ketidakterlaksanaan rancangan pembelajaran)

Dari asistensi yang telah dilakukan bahwa pembelajaran telah dapat dilaksanakan dengan
baik hal tersebut dibuktikan peserta didik mampu memperagakan dan mengikuti rangkaian
pembelajaran dengan kondusif dan efektif.

Catatan: Aspek-aspek lain yang dapat dicermati oleh observer antara lain difokuskan pada
interaksi antarpeserta didik dalam satu kelompok, interaksi peserta didik antar kelompok,
interaksi peserta didik-guru, interaksi peserta didik-media/sumber belajar, serta interaksi
peserta didik-lingkungan.
Hari/Tanggal : Rabu, 1 November 2023
Nama Observer : Fandy Ahmad Kurnia
Jabatan : Guru Praktikan Sejawat

Anda mungkin juga menyukai