Anda di halaman 1dari 1

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK Kelas :

PROYEK PENGUATAN PROFIL PELAJAR PANCASILA Kelompok :


TEMA 3 KEWIRAUSAHAAN Anggota
KELAS VII TA 2023/2024 1. ____________
2. ____________
Hari/Tanggal : Jumat, 16 Februari 2024 3. ____________
Materi : Etika Berwirausaha 4. ____________
5. ____________
Alokasi Waktu : 1 JP
6. ____________
Petunjuk:
1. Bacalah cerita berikut ini dengan seksama
2. Setelah membaca cerita, kerjakanlah pertanyaan di bawah secara individu di buku tulis
P5 masing-masing
Pak Wadi adalah seorang pedagang buah di Pasar Ranuyoso. Pak Wadi sudah lama berjualan
buah di pasar tersebut dengan menyewa sebuah kios yang letaknya di dalam pasar. Buah yang
dijualnya dikirim tiap hari oleh distributor yang mengantarkan buah-buahan lokal dari petani. Selain
buah lokal, Pak Wadi juga membeli buah-buahan impor dari distributor tersebut. Buah-buahan tersebut
diletakkan di rak buah, dengan beberapa buah yang berharga mahal disimpan di dalam kulkas display.
Setiap hari, buah-buahan yang sudah akan busuk dikumpulkan oleh Pak Wadi dan diangkut oleh
petugas kebersihan dengan membayar iuran kebersihan tiap bulan.
Meskipun Pak Wadi sudah berjualan cukup lama, namun akhir-akhir ini pendapatannya sedikit
menurun. Alasannya yaitu karena adanya persaingan tidak sehat dan praktik nakal oleh beberapa
pedagang lain. Yang pertama yaitu banyaknya pedagang yang berjualan di depan pasar. Pedagang-
pedagang ini berjualan di bahu jalan, menyebabkan kemacetan, dan mengotori jalan. Karena dianggap
praktis, pembeli juga memilih untuk membeli buah dari pedagang-pedagang tersebut, membuat
pedagang yang ada di dalam pasar menjadi sepi. Hal ini juga menjadi masalah karena pedagang di luar
pasar ini tidak membayar sewa secara resmi, berbeda dengan para pedagang di dalam pasar. Mereka
asal menempati saja tempat di depan pasar tanpa izin.
Permasalahan selanjutnya yaitu pedagang yang curang kepada pembeli. Ada beberapa pedagang
yang mengurangi takaran timbangan dengan melubangi bagian bawah bandul timbangan. Ada pula
pedagang yang mencampurkan buah berkualitas buruk dengan buah berkualitas baik, sehingga
pembeli merasa kecewa setelah membeli buah tersebut. Pedagang-pedagang yang curang ini berpikir
mereka mendapatkan keuntungan dengan cepat, namun yang sebenarnya terjadi adalah banyak
pembeli merasa kapok dan tidak ingin kembali ke pasar itu untuk membeli buah. Akhirnya semua
pedagang ikut terdampak, termasuk mereka yang berjualan dengan jujur.
Yang terakhir, masalah kebersihan juga menjadi permasalahan. Banyak pedagang yang sudah
lama berada di sana seperti halnya Pak Wadi memilih untuk membayar uang kebersihan agar ada
petugas yang mengangkut sampah dan sisa buah mereka. Namun, beberapa pedagang menolak untuk
membayar uang kebersihan dengan alasan mereka akan membuang limbahnya sendiri, tetapi
kenyataannya mereka justru membuang sampah dan sisa buah-buahan busuk itu di depan pasar. Tentu
saja hal itu membuat pasar menjadi tidak nyaman dan membuat pembeli makin enggan untuk datang.
Di balik semua permasalahan tersebut, sebetulnya sudah banyak keluhan yang disampaikan oleh
para pedagang. Beberapa pedagang, termasuk Pak Wadi, juga pernah menegur pedagang-pedagang
nakal yang ada di pasar tersebut. Akan tetapi, yang lebih sering terjadi, saran-saran itu diabaikan dan
tidak ada perkembangan yang berarti. Bahkan pernah suatu ketika pedagang nakal yang dinasihati
tersebut malah tidak terima dan hampir terjadi sebuah perkelahian. Pada akhirnya, lebih banyak
pedagang yang memilih diam karena tidak mampu berbuat apa pun. Pak Wadi pun begitu, dia hanya
dapat berharap semoga ada solusi untuk mengatasi berbagai permasalahan yang terjadi.

Berdasarkan cerita di atas, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini di buku tulis P5!
1. Apa saja etika berwirausaha yang telah dilanggar oleh pedagang-pedagang nakal dalam cerita di
atas? Sebutkanlah masing-masing pelanggaran tersebut dan bagaimana sikap pedagang yang
seharusnya agar sesuai dengan etika berwirausaha!
2. Menurutmu, apa saja dampak dari tidak dijalankannya etika berwirausaha oleh beberapa
pedagang pada cerita di atas? Siapa saja yang merasakan dampaknya?
3. Apabila permasalahan terkait etika berwirausaha pada cerita di atas tidak segera ditangani, apa
yang akan terjadi pada 3 bulan, 6 bulan, 1 tahun, hingga beberapa tahun yang akan datang?

Anda mungkin juga menyukai