Anda di halaman 1dari 4

Sambutan Rektor

Universitas 17 Agustus 1945 Semarang

Pada Pembukaan
International Conference on Law, Economy, and Health (ICLEH) 4th

THEME :
The Development of Information Technology in the Future of Law,
Economic, and Health in Realizing Public Welfare
Semarang, Indonesia 5-6 Maret 2024

Bismillahirrahmanirrahiim,

Assalamu’alaikum Warahmatullahi wabarakatuh,

- Ketua Yayasan Pembina Pendidikan 17 Agustus 1945 Semarang,


Prof. Dr. Sarsintorini Putra, SH.MHum,

- Ketua Pengurus Yayasan Pembina Pendidikan 17 Agustus 1945


Semarang,

Dr. Ir. Djatmiko Waloeyono,MT.

- Para Narasumber ICLEH ke-4 tahun 2024,

- Dekan Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas


Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNTAG Semarang,
1

- Dan para peserta Seminar Internasional ICLEH ke-4 tahun 2024


yang berbahagia,

Segala puji dan syukur kita panjatkan ke hadirat Allah Swt, Tuhan
Semesta Alam, yang telah melimpahkan rahmat, hidayah, karunia
kepada kita semua sehingga kita bias menghadiri acara pagi ini,
Pembukaan Seminar Internasional ICLEH ke -4 Tahun 2024,
semoga acara ini dapat berjalan dengan lancer dan sukses sampai
besok. Aamiin…..

Tak lupa salam dan shalawat kita panjatkan pada junjungan kita
Nabi Besar Muhammad SAW beserta kaum kerabatnya.

- Saudara sekalian,

Dunia teknologi dan informasi semakin canggih dan penggunanya


merata hampir di seluruh element masyarakat. Tingginya ketergantungan
masyarakat pada dunia teknologi dan informasi dapat dilihat bahwa pada
Januari 2022, prosentase pengguna internet di Indonesia mencapai lebih
dari 70% dari total penduduk Indonesia yang mencapai lebih dari 276 juta
orang. Para pengguna dunia digital ini banyak yang memanfaatkan untuk
beragam kepentingan; mulai dari bisnis, pendidikan, kesehatan, dan
hukum.

Hubungan antara hukum, teknologi informasi, sistem ekonomi, dan


dunia kesehatan sangat kompleks dan saling terkait dalam berbagai cara.
Teknologi informasi dapat meningkatkan efisiensi dalam sistem ekonomi
dengan mempercepat proses bisnis, mengurangi biaya operasional, dan
2

meningkatkan produktivitas. Inovasi teknologi juga dapat menciptakan


sektor ekonomi baru dan mengubah cara perusahaan beroperasi.

Perkembangan teknologi informasi juga telah membawa revolusi di


sektor kesehatan melalui telemedicine, sistem manajemen rekam medis
elektronik, dan aplikasi kesehatan. Ini dapat meningkatkan aksesibilitas
pelayanan kesehatan, mempercepat diagnosa, dan memberikan perawatan
jarak jauh.

Hukum memainkan peran dalam mengatur penggunaan teknologi


informasi dalam sektor ekonomi dan kesehatan. Regulasi yang baik dapat
melindungi privasi, mengatasi masalah keamanan data, dan memastikan
kepatuhan terhadap standar etika dalam penelitian kesehatan dan
penggunaan teknologi. Kesehatan dan informasi ekonomi sering kali sangat
sensitif. Perlindungan data dan privasi menjadi kritis untuk menghindari
masalah etika, hukum, dan dampak negatif terhadap individu dan
perusahaan.

Dengan memahami hubungan antara teknologi informasi, sistem


ekonomi, dunia kesehatan dan hukum, maka pemerintah, perusahaan, dan
lembaga pendidikan, dapat mengembangkan kebijakan yang holistik,
memastikan keseimbangan antara inovasi, efisiensi, keamanan, dan
keadilan dalam masyarakat.

Berdasarkan alasan di atas, Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus


1945 Semarang menyelenggarakan International Conference Law,
Economic and Health (ICLEH) yang ke-4 pada tahun 2024. Fakultas
Hukum UNTAG Semarang mengundang bapak/ibu para peneliti,
akademisi, dan praktisi untuk menyampaikan gagasannya terkait tentang
isu-isu terkini tentang hukum, ekonomi dan kesehatan.

Tema yang di angkat dalam Konferensi Internasional dan Call Papers


yang empat ini berjudul : The Development of Information Technology in
3

the Future of Law, Economic, and Health in Realizing Public Welfare”


di selenggarakan pada tanggal 5 - 6 Maret 2024 di Aula Fakultas Hukum
UNTAG Semarang, Jl. Pawiyatan Luhur, Bendan Dhuwur, Semarang.

Saya ucapkan selamat sukses pada Fakultas Hukum UNTAG


Semarang khususnya pada Panitia yang telah bekerja keras
menyelenggarakan acara ini.

Demikian sambutan saya, bersama ini saya sekaligus membuka


rangkaian acara Seminar Internasional ICLEH ke-4, Selasa 5 Maret – Rabu
6 Maret 2024.

Semarang, 5 Maret 2024,

Rektor,

Prof. Dr. Drs. H. Suparno, MSi

Anda mungkin juga menyukai