Anda di halaman 1dari 3

MAKALAH TENTANG PENGGUNAAN TEKNOLOGI

TEPAT GUNA: KOMPRESAN AC DALAM BENGKEL


CAT SEPEDA MOTOR

MATA KULIAH TEKNOLOGI TEPAT GUNA

Oleh :

TEGUH DARMA SAPUTRA


20A1
NIM : 20552021015

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI
TAHUN 2023
Pendahuluan
Bengkel cat sepeda motor adalah tempat atau fasilitas yang secara khusus
menyediakan layanan pengecatan atau perbaikan tampilan luar sepeda motor. Di bengkel
ini, pekerjaan meliputi proses pembersihan, perbaikan kerusakan, pengamplasan,
pengecatan, dan pelapisan pada bagian eksterior sepeda motor. Salah satu contoh
penggunaan teknologi tepat guna adalah penggunaan pompa kompresan AC . Dalam
makalah ini, kami akan menggambarkan pengalaman ayah saya yang beralih dari
penggunaan kompresor angin mini ke pompa kompresan AC pada tahun 2020.

Latar Belakang
Sebelum beralih ke pompa kompresan AC, ayah saya menggunakan pompa
kompresor angin mini untuk mengecat sepeda motor. Namun, pada tahun 2020, ia melihat
di youtube tentang penggunaan kompresor AC untuk mengecat sepeda motor.
Kemudian ia membeli alat tersebut dan segera menggunakannya. Meskipun terdapat
keuntungan signifikan dari penggunaan teknologi ini, ada beberapa tantangan yang muncul
seiring waktu.

Kelebihan Pompa Kompresan AC


Penggunaan pompa kompresan AC oleh ayah saya membawa beberapa
kelebihan yang signifikan:
 Keheningan: pompa kompresor AC lebih tenang daripada pompa kompresor biasa.
 Daya Tahan yang Lebih Baik: pompa kompresor AC cenderung memiliki daya
tahan yang lebih baik pomp kompresor biasa. Ini berarti bahwa AC dapat bertahan
lebih lama sebelum memerlukan perawatan atau penggantian.
 Angin yang dikeluarkan oleh pompa kompresor AC lebih stabil untuk mengcat
sepeda motor dan mobil

Tantangan Penggunaan Pompa Kompresan AC


Namun, penggunaan pompa kompresan AC juga menghadapi beberapa
tantangan:
 Konsumsi Energi: Meskipun ada upaya untuk menghasilkan AC yang lebih efisien,
penggunaan pompa kompresor AC masih memerlukan konsumsi energi yang
signifikan. Selain itu daya yang digunakan sangat besar.
 Memakan banyak tempat: Pompa kompresan AC memerlukan wadah yang di isi
oleh air untuk mendinginkan pompa, dikarenakan penggunaan pompak kompresor
AC untuk mengecat sepeda selalu di gunakan.

 Perlu perawatan yang lebih terutama saat memberikan oli pada mesin kompresor,
terkadang oli sering keluar dan harus mengisi ulang.

Kesimpulan
Penggunaan pompa kompresor AC dalam bengkel cat sepeda motor membawa
sejumlah kelebihan yang signifikan. Hal ini mencakup keheningan, daya tahan yang lebih
baik, dan angin yang stabil untuk keperluan pengecatan. Namun, penggunaan pompa
kompresor AC juga menghadapi tantangan, termasuk konsumsi energi yang tinggi, kebutuhan
tempat yang lebih besar karena penggunaan air sebagai pendingin, dan perawatan yang lebih
intensif.
Pemindahan dari kompresor angin mini ke pompa kompresor AC oleh ayah saya pada
tahun 2020 merupakan langkah yang signifikan untuk meningkatkan efisiensi dalam bengkel
cat sepeda motor. Meskipun tantangan seperti konsumsi energi dan perawatan perlu diatasi,
penggunaan teknologi tepat guna ini telah memberikan manfaat yang jelas dalam hal kualitas
pekerjaan dan kenyamanan kerja di bengkel tersebut. Dengan pemeliharaan yang baik dan
manajemen yang cermat, penggunaan pompa kompresor AC dapat menjadi solusi yang efektif
dalam bengkel cat sepeda motor.

Anda mungkin juga menyukai