Anda di halaman 1dari 4

MENGHINDARI PERILAKU MENYIMPANG

DALAM PERGAULAN REMAJA


B. CONTOH-CONTOH PERILAKU MENYIMPANG DALAM PERGAULAN
REMAJA
Contoh-contoh perilaku menyimpang dalam pergaulan remaja menurut Islam
antara lain:
1. Minuman keras (khamr) dan judi
. Minuman keras (khamr) adalah minuman yang memabukkan menjadikan si
peminumnya tidak terkendali pikiran dan sikapnya. Akibat meminum khamr
selalin diri sendiri tidak terkendali pikiran (ingatan) dan sikapnya yang tidak
normal, mudah terserang penyakit berbahaya (kronis), dan jauh dari perintah
Allah Swt.
Judi adalah permainan mengundi nasib (mengundi keuntungan) diri sendiri
dan mempunyai maksud menguasai permainan sehingga menginginkan
kemenangan-kemenangan terus-menerus dengan cara-cara yang dilarang oleh
agama, yang termasuk judi antara lain: judi cap jicky, togel, remi, judi

AKIDAH AKHLAK MADRASAH TSANAWIYAH KELAS 7 1


pertandingan, sabung ayam, dan lain-lain. Semuaharus dihindari.

Allah Swt. berfirman dalam QS. al-Maidah ayat 90 – 91 yang berbunyi:

(CARI DI ALQUR’AN )
Artinya :Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) khamar,
berjudi, (berkorban untuk) berhala, mengundi nasib dengan panah, adalah termasuk
perbuatan syaitan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu agar kamu mendapat
keberuntungan (QS. al-Maidah: 90).

2. Pergaulan bebas antar lawan jenis (Pacaran)


Pacaran istilah populer di Indonesia yaitu menjalin hubungan khusus antar
lawan jenis (mungkin ada yang sesama jenis) dengan maksud bersenang-senang
karena hawa nafsu belaka.

Allah Swt. berfirman dalam QS. al-Isra ayat 32 yang berbunyi:

(CARI DI ALQUR’AN )

ARTINYA :“Ingatlah, bahwa tidklah seorang laki-laki itu berkhalwat dengan seorang
wanita kecuali ketiganya adalah setan”. (HR. Ahmad, dan Tirmizi, dan Hakim)

2 AKIDAH AKHLAK MADRASAH TSANAWIYAH KELAS 7


3. Tawuran
Tawuran disebut juga perkelahian secara kelompok.
Allah Swt. berfirman dalam QS. al-Hujurat ayat 11:

(CARI DI ALQUR’AN )

Artinya:
Hai orang-orang yang beriman, janganlah sekumpulan orang laki-laki
merendahkan kumpulan yang lain, boleh jadi yang ditertawakan itu lebih baik dari
mereka. Dan jangan pula sekumpulan perempuan merendahkan kumpulan lainnya,
boleh jadi yang direndahkan itu lebih baik. Dan janganlah suka mencela dirimu sendiri
dan jangan memanggil dengan gelaran yang mengandung ejekan. Seburuk-buruk
panggilan adalah (panggilan) yang buruk sesudah iman dan barangsiapa yang tidak
bertobat, maka mereka itulah orang-orang yang zalim (QS. al-Hujurat: 11).

Ayat di atas menjelaskan bahwa saling mengejek, mengolok-olok, mencela, dan


memanggil dengan sebutan yang buruk adalah ciri orang zalim. Maka segeralah
bertuabat kepada Allah Swt. Demikan pula berlaku bagi remaja.

AKIDAH AKHLAK MADRASAH TSANAWIYAH KELAS 7 3


TUGAS DARING 1
AKIDAH AKHLAK
KELAS IX

1.Jelaskan Pengertian Khamar Dan Judi


2.Tluskan Dalil Tentang Khamar dan Judi Lengkap Artinya !
3.Bagaimanakah Pergaulan remaja yang islami
4.Jelaskan Kandungan Qur’an Surat Al isra’ Ayat 32
5.Jelaskan Mengapa Agama Islam Melarang Tawuran !

19 AKIDAH AKHLAK MADRASAH TSANAWIYAH KELAS 7


4

Anda mungkin juga menyukai