Anda di halaman 1dari 2

Nama : Tiara Kusuma Dewi

NIM : 23070220013
Kelas : 3A Tadris Matematika
UAS Pancasila
1. Perwujudan nyata dari Pancasila sebagai ideologi negara bagi setiap warga negara
dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara adalah yang pertama dalam
bidang politik dengan cara saling menghormati dan menghargai pilihan setiap orang,
aktif dan ikut serta dalam proses pemilihan pemimpin, dalam bidang ekonomi kita dapat
aktif dalam koperasi, membeli produk dalam negeri, dan melakukan kerja sama impor
dan ekspor. Selanjutnya dalam bidang pertahanan dan keamanan dengan aksi bela
negara. Dalam bidang pendidikan dikalukan dengan cara menerapkan sikap
nasionalisme pada peserta didik seperti upacara bendera dan lain sebagainya dan juga
belajar secara sungguh sungguh untuk mempersiapkan Indonesia Emas pada
generasinya. Yang terakhir dalam bidang sosial budaya dengan menjaga, melestarikan
dan mempelajari budaya daerah.
2. Pancasila diklaim sebagai sebuah ideologi yang setara dengan ineologi-ideologi besar
dunia karena Pancasila merupakan sintesis dari ideologi-ideologi dunia yang disebut
sebagai ideologi titik temu. Pancasila adalah kristalisasi ideologi yang mengakui nilai-
nilai transendensi.
3. Pancasila sebagai sistem filsafat dipahami oleh setiap warga negara sebagai konsep
tentang dasar negara yang terdiri dari lima sila sebagai unsur yang mempunyai fungsi
masing-masing dan satu tujuan yang sama untuk mengatur dan menyelenggarakan
kehidupan bernegara di Indonesia.
4. Aplikasi pemahaman warga negara terhadap Pancasila sebagai sistem filsafat dalam
kehidupan berbangsa dan bernegara adalah kuatnya toleransi antar umat beragama yang
ada dalam masyarakat. Melakukan upaya atau tindakan yang mencegah terjadinya
kapitalisme dan komunisme.
5. Pancasila sebagai sistem etika dalam pergaulan masyarakat Indonesia penting dikaji
setiap warga negara karena menjadi tuntunan atau sebagai leanding principle bagi
warga negara untuk berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. Selain itu etika
Pancasila berisikan tuntunan nilai-nilai moral yang hidup. Contohnya adalah ketika
kita berpegangan kepada etika pancasila maka tidak akan ada korupsi yang terjadi di
negara ini.
6. Ya, pancasila dijadikan sebagai dasar pengembangan iptek dalam kehidupan
masyarakat modern saat ini karena setiap ilmu pengetahuan yang dikembangkan di
Indonesia harusnya tidak bertentangan dengan nilai-nilai yang terkandung dalam
Pancasila. Selain itu Pancasila berperan sebagai rambu normatif. Pengembangan ilmu
harus berakar dari ideologi bangsa Indonesia atau lebih dikenal dengan indelegensasi
ilmu (mempribumikan ilmu). Contohnya bom yang merupakan teknologi yang lahir
dari sebuah ilmu, namun ketika hal tersebut tidak dilandasi dengan pancasila maka
teknologi tersebut disalah gunakan misalnya pada peristiwa bom bunuh diri dan lain
sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai