Anda di halaman 1dari 12

Pancasila sebagai Falsafah Hidup

Bangsa Indonesia

Oleh : Drs. HM. Nuryasin, M.Si

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NURUL IMAN


SEMESTER GANJIL 2023/2024
A. Latar Belakang
•Sejarah merumuskan dasar negara yang
memiliki karakter kepribadian bangsa Indonesia
membuat para pendiri bangsa tentang lima
dasar agar mencakup segala aspek, baik
religius, humanisme, nasionalis, demokrasi dan
keadilan.
•Pancasila sebagai falsafah negara Indonesia
harus diketahui oleh seluruh warga negara agar
menghormati, menghargai, menjaga dan
menjalankan apa yang telah dilakukan oleh
para pahlawan proklamasi yang telah berjuang
untuk kemerdekaan negara Indonesia.
B. Pengertian Falsafah Pancasila
•Filsafat Pancasila adalah nilai-nilai Pancasila
sebagai dasar negara dan pandangan hidup
bernegara. Filsafat adalah ilmu yang selalu
menyertai kehidupan manusia.
•Filsafat Pancasila memiliki fungsi dan peran
sebagai pedoman dan pegangan hidup,
tingkah laku serta perbuatan hidup sehari-
hari dalam bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara.
Lanjutan
Pengertian Filsafat Pancasila Menurut Ahli
1. IR. Soekarno, filsafat Pancasila merupakan filsafat asli
yang diambil dari budaya dan tradisi Indonesia serta
budaya India (Hindu-Budha), Barat (Kristen), dan Arab
(Islam).
2. Soeharto, Filsafat Pancasila mengalami perubahan,
sejak filsuf yang lahir dari Depdikbud, semua elemen
Barat disingkirkan dan diganti dengan budaya Indonesia.
3. Ruslan Abdulgani, Pancasila adalah filsafat dari negara
yang terlahir sebagai ideologi kolektif seluruh rakyat
Indonesia.
4. Notonagoro, filsafat Pancasila memberikan
pengetahuan dan pengertian ilmiah mengenai hakikat
Pancasila dan hakikat dasar sila-sila dalam Pancasila.
C. Tujuan Falsafah Pancasila
• Menciptakan bangsa yang religius dan taat kepada
Tuhan Yang Maha Esa.
• Menjadi bangsa yang menjunjung keadilan, baik
secara sosial maupun ekonomi.
• Menjadi bangsa yang menghargai hak asasi manusia
(HAM), seperti yang terangkum dalam hubungan HAM
dengan Pancasila sebagai dasar negara kita.
• Menciptakan bangsa yang menjunjung tinggi
demokrasi.
• Menjadi bangsa yang nasionalis dan mencintai tanah
airnya, yaitu tanah air Indonesia.
D. Fungsi Falsafah Pancasila
1. Sebagai Jiwa Bangsa Indonesia
• Setiap bangsa memiliki jiwa, yaitu ‘jiwa bangsa’
atau ‘jiwa rakyat’. Bagi Bangsa Indonesia, Pancasila
merupakan jiwa yang memiliki peranan penting
untuk kehidupan bangsa sejak pasca proklamasi
kemerdekaan Indonesia.
2. Sebagai Kepribadian Bangsa Indonesia
• Bangsa Indonesia menjadi pembeda dengan
bangsa lain di dunia. Pancasila sebagai kepribadian
bangsa berperan sebagai identitas nasional yang
diwujudkan dengan tingkah laku dan sikap mental.
Lanjutan
3. Sebagai Sumber Dari Segala Sumber Hukum
• Indonesia adalah negara hukum yang menerapkan hukum
secara adil berdasarkan peraturan yang berlaku. Pancasila
sebagai sumber dari segala sumber hukum (Yuridis),
artinya, sifat norma hukum di Indonesia harus sesuai dengan
Pancasila, seluruh warga negara Indonesia harus patuh
terhadapnya. Tidak ada hukum dan peraturan yang
bertentangan dengan Pancasila, hal ini selaras dengan
pembukaan UUD 1945 alinea ke-4, bahwa kedudukan
Pancasila bagi Bangsa Indonesia adalah sebagai dasar,
kerangka dan pedoman bagi bangsa Indonesia.
• Pancasila sebagai sumber hukum, berfungsi sebagai wadah
yang fleksibel dan beragam paham menjadi dasar ketentuan
untuk menolak paham yang tidak sesuai dengan Pancasila,
seperti ateisme, kolonialisme, dan diktatorisme.
Lanjutan
4. Sebagai Pandangan Hidup Bangsa Indonesia
• Pancasila menjadi pedoman dan petunjuk dalam
kehidupan sehari-hari serta berperilaku dan menetapkan
norma-norma yang berlaku di masyarakat, cita-cita, moral
dan budaya yang bersumber pada Pancasila.
5. Sebagai Cita-cita dan Tujuan Bangsa Indonesia
• Pembukaan UUD 1945 secara jelas memuat tentang
Pancasila yang menjadi tujuan dan cita-cita Bangsa
Indonesia, yaitu untuk menciptakan masyarakat yang adil
dan makmur.
Lanjutan
6. Menjadi Falsafah Hidup Bangsa
• Filsafat Pancasila memiliki fungsi pemersatu bangsa.
Pandangan bahwa Pancasila mengandung nilai kepribadian
yang paling sesuai dengan jiwa Bangsa Indonesia dan
dipercaya memiliki nilai yang bijaksana, adil serta cocok
untuk menyatukan seluruh rakyat Indonesia.
7. Sebagai Dasar Negara
• Pancasila berfungsi mengatur pemerintahan atau negara,
termasuk kehidupan Bangsa Indonesia, baik rakyat, daerah,
dan aspek kenegaraan lainnya.
Lanjutan
8. Sebagai Perjanjian Luhur Bangsa Indonesia
• Setelah merdeka Negara Indonesia belum memiliki UUD secara
tertulis, karena itu PPKI mengesahkan pembukaan dan batang
tubuh UUD 1945 18 Agustus 1945 yang didasarkan pada
Pancasila.
9. Memberi Hakikat Kehidupan Bernegara
• Filsafat Pancasila memberi jawaban atas beragam pertanyaan
yang fundamental atau mendasar, tentang hakikat kehidupan
bernegara, yaitu segala aspek yang memiliki kaitan erat dengan
kehidupan masyarakat dan kelangsungan hidup negara, seperti
susunan politik, bentuk negara, dan susunan perekonomian.
Lanjutan
10. Menjadi Perangkat Ilmu Kenegaraan
•Untuk menjadi perangkat berbagai ilmu
pengetahuan, yang berkaitan dengan kehidupan
bernegara, hal ini tercermin dari beragam
pengetahuan ilmiah yang kita temukan sehari-
hari bahwa fungsi Pancasila sebagai perangkat
ilmu pengetahuan akan semakin jelas terlihat
jika pemerintahan telah dijalankan secara
teratur.
E. Falsafah Hidup Bangsa Indonesia menurut Pancasila
• Rumusan Pancasila sebagai perwujudan yang mencerminkan
hubungan manusia dengan Tuhan, manusia dengan manusia dan
manusia dengan lingkungan alam sekitarnya, hal ini merupakan
suatu pandangan hidup yang telah diyakini bangsa Indonesia
sebagai suatu kebenaran yang hakiki.
• Falsafah Pancasila memiliki nilai hidup saling tolong menolong,
gotong royong, rukun, menjaga keamanan, menghargai dan
memberi kebebasan beragama, dalam konteks kehidupan
bermasyarakat dan bernegara yaitu: Ketuhanan Yang Maha Esa,
Kemanusiaan yang Adil dan Beradab, Persatuan Indonesia,
Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam
Permusyawaratan Perwakilan dan Keadilan Sosial Bagi Seluruh
Rakyat Indonesia

Anda mungkin juga menyukai