Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN OGAN KOMERING ILIR

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS PEMATANG PANGGANG IV
Jl. Mangkubumi Desa Sumbusari Kec. Mesuji Raya Kab. Ogan Komering Ilir
Telp: 085159956475
Email: pkm.pematangpanggang4@yahoo.com

KEPUTUSAN PIMPINAN PUSKESMAS PEMATANG PANGGANG IV


NOMOR: 800/ /KEP/PKM-PPIV/2024

TENTANG
PENETAPAN PEMBENTUKAN TIM MANAJEMEN
FASILITAS DAN KESELAMATAN
PUSKESMAS PEMATANG PANGGANG IV

PIMPINAN PUSKESMAS PEMATANG PANGGANG IV

Menimbang : a. bahwa Puskesmas menjamin tersedianya fasilitas (fisik,


medis dan peralatan lainnya) yang aman, berfungsi dan
supportif bagi pasien, keluarga, staf dan pengunjung;
b. bahwa untuk mencapai tujuan pada poin a diatas, maka
fasilitas (fisik, medis dan peralatan lainnya) di Puskesmas
harus dikelola secara efektif untuk mengurangi dan
mengendalikan bahaya/resiko, mencegah kecelakaan/cidera
dan memelihara kondisi aman;
c. bahwa untuk maksud tersebut diatas (poin a dan b) perlu
dibentuk Tim Manajemen Fasilitas dan Keselamatan
(MFK) Puskesmas Pematang Panggang IV yang ditetapkan
dengan keputusan Pimpinan Puskesmas Pematang
Panggang IV.
Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 1 Tahun 1970 tentang
Keselamatan Kerja;
2. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;
3. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 Pemerintah
Daerah;
4. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 40
Tahun 2001 tentang Pedoman Susunan Organisasi dan
Tata Kerja Puskesmas Daerah;
5. Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang
Penanggulangan Bencana;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 11
Tahun 2017 tentang Keselamatan pasien;
7. KMK Nomor 432/Menkes/SK/IV/2007 Tahun 2007 tentang
Pedoman Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja
(K3) di Rumah Sakit;
8. Peraturan Menteri Tenaga Kerja RI No. Per. 05 / Men /
1996 tentang Sistem Tim K3 Keselamatan dan Kesehatan
Kerja (SMK3);
9. Peraturan Menteri Tenaga Kerja No. 02/MEN/1980 tentang
Pemeriksaan Tenaga dan Penyelenggaraan Keselamatan
Kerja;
10. Keputusan Menteri Kesehatan No.
1087/MENKES/SK/VIII/2010 Tahun 2010 tentang Standar
Kesehatan dan Keselamatan Kerja di Puskesmas
Pematang Panggang IV.

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN PIMPINAN PUSKESMAS PEMATANG


PANGGANG IV TENTANG PENETAPAN PEMBENTUKAN
TIM MANAJEMEN FASILITAS DAN KESELAMATAN

Kesatu : Menetapkan Tentang Tenaga Kesehatan Yang Mempunyai


Kewenangan Melakukan anastesi lokal
Kedua : Tenaga Kesehatan Yang Mempunyai Kewenangan Melakukan
anastesi yang dimaksud diktum kesatu yaitu :
1. Dokter;
2. Perawat/Bidan/Perawat Gigi yang mendapatkan
delegasi wewenang dari Dokter;
Ketiga : Segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat pelaksanaan
surat keputusan ini dibebankan pada anggaran Puskesmas
Pematang Panggang IV;
Keempat : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dan akan
diubah serta dibetulkan sebagaimana mestinya apabila
terdapat kekeliruan dalam Penetapaan Keputusan ini.

Ditetapkan di : Sumbu Sari


pada tanggal : 08 Januari 2024

Pimpinan Puskesmas Pematang Panggang IV

HESTY RULLIA PRIMASIH

Anda mungkin juga menyukai